Home » Maestro » Ida Bagus Njana
Ida Bagus Njana
Description
Durasi : 2 Hari / 1 malam.
Museum Njana Tilem sungguh luar biasa. Satu kata 'mengagumkan'. Didalamnya berisi karya besar Ida Bagus Njana dan putranya Ida Bagus Tilem. 2 (dua) Maestro pemahat Bali yang tiada bandingnya. Karya-karyanya menembus batas waktu dan budaya. Museum indah yang berkonsep anggun dan simple ini memang layak dibanggakan. Menikmati koleksi luar biasa pahatan dan koleksi mereka memang tak terlupakan. Memotret benda-benda Seni tersebut memang tak diijinkan . Tentu ada alasan yang layak untuk dipertimbangkan. Selain Pahatan kayu juga terpajang lukisan-lukisan Maestro lukis Indonesia. Secara resmi memang Museum tsb. Terdiri dari Gedung Utama Museum, Wantilan, toko, kantor & cafe. Menikmati Museum Njana Tilem sungguh menikmati karya seni yang mengagumkan (Tripadvisor).
Hari Pertama : Airport- homestay- workshop Tari Bali- makan malam
Tim kami akan mempersiapkan penjemputan untuk anda di airport Ngurah Rai Bali sesuai dengan jadwal ditiket pesawat anda. Hanya 40 KM dari Airport menuju ke Desa Wisata Mas, selanjutnya anda check-in untuk menginap disalah satu homestay di Desa . Tiba di homestay anda disambut oleh tuan rumah dengan suguhan minuman hangat (teh, kopi, atau kepala muda). Jika anda tiba siang hari anda bisa mengikuti workshop tentang Yoga Asanas untuk kesehatan fikiran dan tubuh agar harmoni. Menjelang malam Tuan rumah akan mengajak anda makan malam di homestay dalam suasana kekeluargaan.
Hari Kedua : Sarapan pagi- mengunjungi Anom Mask Maker - makan siang
Sarapan disiapkan oleh host dipagi hari. Setelah itu perjalanan dilanjutkan mengunjungi Njana Tilem Art Galeri dibangun tahun 1960-an sekaligus Geria Almarhum Ida Bagus Njana & Ida Bagus Tilem. Jalan-jalan melihat-lihat koleksi karya Patung almarhum. Kunjungan berikutnya adalah NJANA TILEM MUSEUM yang sangat mengagumkan koleksinya , dan merupakan Museum Patung terbaik di Asia Tenggara. Makan siang di Museum Café dengan sungguhan pemandangan spektakuler. Sore Anda check out dari homestay melanjutkan perjalanan berikutnya.
Harga : Rp. 900,000 per orang . Minimal 2 orang. Sudah termasuk : penjemputan airport ke homestay sekali jalan, 1 malam di homestay, minuman penyambutan, aktifitas sore, makan malam bersama host, tur ke Njana Tilem Museum termasuk tiket , makan siang di café museum, lokal guide, sertifikat.