Heru Kurniawan A - Bioprospeksi Ekstrak Rumput Laut

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 22

BIOPROSPEKSI EKSTRAK RUMPUT LAUT Sargassum cinereum

DARI PERAIRAN PULAU PANJANG, JEPARA SEBAGAI


ANTIBAKTERI DAN ANTI KANKER ALAMI RAMAH
LINGKUNGAN
Alamsyah H.Ka, Ita Widowatib, Agus Sabdonoc
a,b,c

Program Studi Ilmu Kelautan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas
Diponegoro Kampus Tembalang, Semarang 50275 Telp/Fax. 024-7474698
email :[email protected]

Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas senyawa bioaktif ekstrak Sargassum
cinereum sebagai obat alam laut (antibakteri dan antikanker). Pengambilan sampel
dilakukan secara purposive sampling methods. Ekstraksi dilakukan secara bertingkat
dengan menggunakan tiga pelarut yang berbeda kepolarannya. Uji aktivitas antibakteri
terhadap bakteri E.coli dan S.epidermidis dilakukan menggunakan metode difusi agar
(Kirby-bauer) konsentrasi 100, 50, 25, 15, 5, 1, 0,5, dan 0,1 g/disc dengan 3 kali
pengulangan. Analisis fitokimia dilakukan secara deskriptif kualitatif berdasarkan
perubahan warna serta karakteristik fisika kimia suatu golongan. Uji toksisitan akut
sebagai antikanker menggunakan metode BSLT. Nilai toksisitas akut (LC50) dilakukan
dengan menggunakan persamaan regresi linier. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
ekstrak S. cinereum pelarut etil asetat memiliki aktivitas antibakteri terbaik dengan zona
hambat 5,08 0,56 (bakteri E. coli) dan 6,69 mm 0,14 (bakteri S. epidermidis) serta
memiliki aktivitas bakteriosidal. Hasil analisis fitokimia menunjukkan ekstrak
Sargassum cinereum mengandung senyawa alkaloid (pelarut etil asetat), steroid (ketiga
pelarut), saponin dan tanin(pelarut metanol). Hasil uji toksisitas menunjukkan ekstrak
S.cinereum pelarut etil asetat memiliki toksisitas yang sangat toksik dengan nilai LC5024 jam sebesar 24,25 ppm (sangat toksik kategori kronik). Hal ini menunjukkan bahwa
S.cinereum memiliki potensi sebagai obat alam laut untuk antibakteri dan antikanker.
Kata kunci: Sargassum cinereum; antibakteri; antikanker; obat alam ramah lingkungan.

1.

Pendahuluan

Sebagai negara kepulauan, Indonesia memiliki potensi sumberdaya alam yang


melimpah. Keanekaragaman hayati laut merupakan salah satu aset potensial bangsa
Indonesia yang dapat didayagunakan menjadi produk untuk aplikasi diberbagai bidang,
termasuk bidang farmasi dan pertanian

[1]

. Banyak organisme laut yang dapat

dimanfaatkan dalam bidang tersebut. Substansi kimia hasil metabolisme pada biota laut
untuk mempertahankan eksistensinya sering disebut dengan metabolit sekunder. Potensi
metabolisme sekunder dapat dieksplorasi dan dimanfaatkan sebagai antimikroba, anti
inflamasi maupun antikanker [2].
Sargassum sp. merupakan salah satu jenis rumput laut yang banyak ditemukan di
Indonesia. Keberadaannya dimasyarakat saat ini masih belum mendapat perhatian
khusus jika dibandingkan dengan rumpt laut komersial seperti Glacillaria sp. dan
Eucheuma sp.

[3]

. Beberapa negara di eropa menyebutkan bahwa Sargassum sp.

merupakan spesies invasif yang dapat berkembang dengan cepat sehingga dapat
bersaing dengan spesies asli serta dapat mengubah komposisi komunitas dan dinamika
ekosistem laut [4] .
Beberapa penelitian menyebutkan manfaat senyawa bioaktif yang terdapat pada
Sargassum sp. dibidang kesehatan seperti antikanker

[5]

, antijamur

[6]

, antivirus

[7]

Penelitian yang dilakukan Widowati et al. (2013) [8] menyebutkan Sargassum sp. jenis
S.echinocarpum, S.duplicatum dan S.polycystum perairan Jepara mampu menghambat
pertumbuhan bakteri E.coli dan S.aureus.

Infeksi dan resistensi bakteri patogen saat ini sedang mendapat perhatian serius
diseluruh dunia, mengingat tingginya angka kematian yang terjadi pada populasi
manusia [9]. Beberapa jenis bakteri yang sering menginfeksi tersebut adalah Escherichia
coli dan Staphylococcus epidermidis. Bakteri E.coli merupakan jenis bakteri patogen
penyebab diare akut yang menyebabkan kematian sebagian besar bayi didunia.
Sedangkan bakteri S.epidermidis merupakan koloni bakteri yang menyerang selaput
lendir dan kulit manusia [10].
Pencegahan dengan menggunakan bahan alam merupakan alternatif yang dapat
dilakukan mengingat badan kesehatan dunia (WHO) telah merekomendasikan
penggunaan obat alam guna menangani pemeliharaan kesehatan masyarakat,
pencegahan serta pengobatan penyakit kronis, degeneratif dan kanker [11].
Beberapa penelitian telah melaporkan manfaat Sargassum sp dibidang farmakologi
salah satunya antibakteri dan antikanker. Oleh karena itu pendekatan yang digunakan
dalam mengaplikasikan Sargassum sp sebagai obat alam adalah dengan melakukan
pengkajian daya hambat ekstrak Sargassum sp. terhadap bakteri patogen khususnya
yang terdapat pada perairan pulau Pulau Panjang Jepara serta aktivitas toksisitas
terhadap larva udang Artemia salina sebagai uji pendahuluan antikanker. Melalui
pendekatan berbasis konservasi dan bioteknologi diharapkan dapat memberikan solusi
terhadap permasalah yang terjadi terutama yang berkaitan dengan infeksi dan resistensi
bakteri patogen serta munculnya penyakit degeneratif.
Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui aktivitas antibakteri ekstrak rumput laut
S.cinereum terhadap bakteri E.coli dan S.epidermidis, serta mengetahui kandungan
senyawa bioaktif yang berpotensi sebagai antikanker alami melalui metode BSLT.

2.

Materi dan Metode

Penelitian ini dilakukan pada bulan September 2012 sampai Januari 2013. Materi yang
digunakan dalam penelitian ini adalah rumput laut Sargassum cinereum yang diambil
dari Perairan Pulau Panjang, Jepara. Isolat bakteri uji yang digunakan adalah isolat
bakteri E.coli dan S.epidermidis. Kontrol positif yang digunakan dalam uji aktivitas
antibakteri adalah antibiotik kloramfenikol. Kista Artemia salina didapat dari Balai
Besar Pengembangan Budidaya Air Payau (BBPBAP) Jepara.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimental laboratoris.
Pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling method. Rancangan
penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) 3 faktor, yakni
faktor bakteri uji 2 taraf (E.coli dan S.epidermidis), faktor konsentrasi 8 taraf (100, 50,
25, 15, 5, 1, 0,5, dan 0,1 g/disc)dan faktor pelarut 3 taraf (n-heksana, etil asetat dan
metanol) dengan faktor pengelompok bakteri uji.
2.1. Uji Pendahuluan (Kualitatif)
Uji pendahuluan dilakukan untuk mengetahui ada tidaknya aktivitas antibakteri
beberapa sampel basah rumput laut. Uji pendahuluan ini dilakukan menggunakan
beberapa genus rumput laut diantaranya Padina sp., Halimeda sp., Gracillaria sp.,
Dictyota sp., Eucheuma sp. dan Sargassum sp.. Sampel genus tersebut terlebih dahulu
dicuci tawar untuk meminimalisir kadar garam. Rumput laut tersebut kemudian
ditumbuk menggunakan mortar steril untuk mengeluarkan senyawa aktif yang terdapat
dalam jaringan rumput laut tersebut. Rumput laut yang sudah dimortar tersebut
kemudian diletakkan pada permukaan media agar yang telah diinokulasi bakteri uji
selama 24 jam. Zona hambat yang terbentuk menunjukkan adanya senyawa antibakteri
yang terdapat dalam sampel rumput laut.

2.2. Pengambilan Sampel


Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan gunting rumput dan cutter pada
kedalaman 1,5-2 m. Sampel dipotong 30 m diatar akar rumput laut. Sampel yang
didapat kemudian dicuci dengan air tawar serta dimasukkan dalam cool box.
2.3. Pengeringan Sampel
Sampel yang telah dicuci tawar tersebut kemudian dipotong kecil-kecil ( 0,5 cm).
Pengeringan dilakukan menggunakan kering angin (air drying) tanpa penyinaran
matahari secara langsung untuk mengindari berubah/rusaknya komponen senyawa
bioaktif yang terdapat pada sampel [12].
2.4. Penepungan (Powderisasi) Sampel
Sampel yang telah kering angin tersebut dihaluskan dengan blander guna memecah
dinding sel sampel, sehingga senyawa bioaktif yang terdapat dalam sampel dapat
terbawa sempurna.
2.5. Ekstraksi Sampel Sargassum cinereum
Ekstraksi sampel dilakukan dengan menggunakan ekstraksi padat cair (solid-liquid)
dengan maserasi secara bertingkat dengan menggunakan pelarut non polar (n-heksana),
semipolar (etil asetat) dan polar (metanol). Perbandingan pelarut dengan sampel 4:1
(Modifikasi

[13]

). Serbuk rumput laut sebanyak 500 gr dilarutkan dalam 2 L pelarut n-

heksana. Maserasi dilakukan selama 1 x 24 jam pada suhu ruang. Hasil maserasi
dipisahkan antara filtrat dan residunya dengan cara penyaringan. Residu yang dihasilkan
dimaserasi kembali dengan pelarut dan waktu yang sama. Hasilnya dipisahkan kembali
antara residu dan filtratnya. Filtrat pertama dan kedua yang didapat diuapkan dengan
menggunakan rotary evaporator pada suhu 40 oC. Maserasi selanjutnya dilakukan

dengan cara yang sama tetapi menggunakan pelarut yang selanjutnya yakni etil asetat
dan metanol.
2.6. Uji Aktivitas Antibakteri
Uji aktivitas antibakteri dilakukan dengan menggunakan metode difusi agar (test KirbyBauer) pada konsentrasi yang berbeda. Media pertumbuhan bakteri uji yang digunakan
adalah ZoBell 2216 E. Sebanyak 100 L bakteri uji dengan kepadatan 10 8 diratakan
pada media pertumbuhan bakteri selama 1x24 jam. Konsentrasi ekstrak yang digunakan
merupakan modifikasi Izzati (2007) [14] yakni 100, 50, 25, 15, 5, 1, 0,5, dan 0,1 g/disc.
Konsentrasi kontrol positif (kloramfenikol) yang digunakan adalah 100, 50, 25, 15 dan
5 g/disc. Kontrol negatif yang digunakan adalah pelarut ekstraksi. Sebanyak 20 L
ekstrak disetiap konsentrasi diinokulasikan pada kertas cakram yang telah ditumbuhi
bakteri uji. Pengamatan dilakukan dengan melihat zona hambat yang terbentuk setelah
24 jam inkubasi.
2.7. Analisis Fitokimia
Analisis fitokimia pada penelitian ini mengacu pada Harborne (1987)

[12]

dengan

golongan senyawa yang diuji antara lain : alkaloid, flavonoid, triterpenoid, steroid,
saponin, dan tanin.
Uji Alkaloid
Sampel sebanyak 0,05 mg dilarutkan kedalam 10 tetes asam sulfat 2 N kemudian
direaksikan menggunakan pereaksi alkaloid seperti Dragendorff dan Meyer. Sampel
dinyatakan positif apabila terbentuk endapan merah sampai jingga pada pereaksi
Dragendorff dan terbentuk endapan putih kekuningan pada pereaksi Meyer.

Uji Flavonoid
Sampel sebanyak 0,1 g ditambahkan 10 mL air panas, didihkan selama 5 menit
kemudian disaring. Filtrat yang didapat kemudian kemudian ditambahkan 0,5 g serbuk
Mg, 1 mL HCL pekat dan amil alkohol. Campuran dikocok kuat, sampel dinyatakan
positif apabila timbul warna merah, kuning atau jingga pada lapisan amil alkohol.
Uji Triterpenoid/Steroid
Sampel sebanyak 0,05 mg dilarutkan dalam 2 mL kloroform dalam tabung reaksi
kering. Tambahkan 10 tetes anhidrida asetat dan 3 tetes asam sulfat pekat. Sampel
dinyatakan positif mengandung triterpenoid apabila terbentuk larutan warna jingga dan
ungu untuk pertama kali yang kemudian mengalami perubahan warna menjadi biru dan
hijau jika mengandung steroid.
Uji Saponin
Sampel sebanyak 0,05 mg dilarutkan kedalam 20 mL air panas. Kocok dengan kuat,
tambahkan 1 tetes HCL 2N.Sampel dinyatakan positif jika busa masih terbentuk selama
30 menit setelah penetesan HCL 2 N.
Uji Tanin
Sampel tepung sebanyak 0,05 mg didihkan dalam 20 mL air lalu disaring. Filtrat
ditambahkan FeCl3 1 %, vortek hingga mengalami perubahan warna. Sampel
dinyatakan positif apabila mengalami perubahan warna coklat kehijauan atau biru
kehitaman.

2.8. Uji Toksisitas terhadap Artemia salina (BSLT)


Uji toksisitas metode BSLT dilakukan mengacu pada Meyer et al. (1982) [15].
Penetasan Artemia salina
Sesaat sebelum dilakukan proses penetasan, terlebih dahulu kista A. salina direndam
dalam air tawar selama 15-30 menit untuk menghilangkan bau kaleng dan
membersihkan kotoran yang menempel pada kista Artemia salina. Sebanyak 0,25 gram
kista A. salina dimasukkan dalam 500 mL air laut dengan suhu penetasan 25-30oC
dan pH 7-8. Selama proses penetasan dilakukan penyinaran menggunakan lampu TL 40
Watt selama 48 jam. Setelah 48 jam kista A. salina akan menetas menjadi nauplii instar
III/IV serta siap untuk digunakan menjadi hewan uji [16].
Perlakuan Hewan Uji
Perlakuan hewan uji dilakukan dengan mengambil 10 ekor larva A.salina dengan
menggunakan pipet pasteur dan dimasukkan dalam tabung appendorf yang telah berisi
larutan ekstrak S.cinerum terbaik pada uji aktivitas antibakteri (etil asetat) dengan
konsentrasi uji 1000, 500, 100 , 50 dan 10 ppm dengan konsentrasi metanol 2 %.
Penggunaan konsentrasi mengacu pada Suryono dan Yudiati (2011) [17]. Kontrol negatif
yang digunakan adalah metanol konsentrasi 6, 4, 2 dan 1 % dengan tiga kali
pengulangan. Pengamatan dilakukan setelah 1, 3, 6, 12, 18, 24 dan 36 jam dengan
menggunakan lup. Penentuan selang waktu didasarkan pada konsentrasi lethal suatu zat,
apakah bersifat letal akut atau lethal kronik. Penentuan nilai LC 50 dilakukan
menggunakan persamaan regresi linier yang diolah menggunakan software M.S. Excel
2007.

3.

Hasil dan Pembahasan


3.1. Uji Pendahuluan Beberapa Genus Rumput Laut (Kualitatif)

Hasil uji pendahuluan beberapa genus rumput laut menunjukkan bahwa genus
Halimeda sp. dan Sargassum sp. memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri
Escherichia coli. Sedangkan zona hambat bakteri S.epidermidis hanya dimiliki oleh
genus Sargasssum sp.. Hasil uji pendahuluan ditunjukkan pada tabel 1 dan gambar 1
berikut.
Tabel 1. Uji pendahuluan sampel genus rumput laut segar

Bakteri
No

Genus Rumput Laut


Escherichia coli

Staphylococcus
epidermidis

1.

Gracillaria sp.

2.

Sargassum sp.

3.

Halimeda sp.

4.

Padina sp.

5.

Dictyotasp.

6.

Eucheuma sp.

Keterangan : (+) Terbentuk zona bening disekitar bagian sampel


(-) Tidak terbentuk zona bening disekitar bagian sampel

Gambar 1. Uji pendahuluan beberapa genus rumput laut terhadap (A) bakteri E.coli,
(B) bakteri S. epidermidis

Pada uji pendahuluan ini genus Sargassum sp. membentuk zona hambat terhadap kedua
bakteri uji, hal ini disebabkan adanya senyawa bioaktif yang berperan sebagai
antibakteri. Izzati (2007) [14] menyebutkan bahwa Sargassum sp. memproduksi beberapa
senyawa metabolisme sekunder seperti florotanin, steroid dan sterol yang diduga
berperan sebagai antibakteri.
3.2. Pengukuran Berat Basah dan Kering
Hasil pengukuran berat basah dan berat kering sampel didapatkan berat basah 3258 gr
dengan berat kering 998,11 gr. Persentase kandungan air yang didapat sebesar 30 % dan
berat kering 70 % ditunjukkan pada gambar 2.
Sargassum cinereum

30%
70%

kandungan air (%)

berat kering (%)

Gambar 2. Persentase kandungan air dan berat kering S.cinereum


3.3. Karakterisasi dan Persentase hasil Rendemen Ekstrak S.cinereum
Hasil ekstraksi sampel Rumput laut Sargassum cinereum dengan tiga pelarut
ditunjukkan pada tabel 2.
Hasil ekstraksi menggunakan tiga pelarut didapatkan tiga pelarut sebanyak 496,95-500
gram/4 liter didapatkan berat ekstrak berkisar antara 0,70 gram hingga 6,85 gram
dengan persentase 0,14 % hingga 1,38. Residu yang didapatkan berkisar 489,65 gram
hingga 499,3 gram dengan persentase residu 98,62 % sampai 99,86 %. Ekstrak yang

didapatkan memiliki warna coklat kehitaman hingga hitam dengan fase zat berupa
pasta.
Tabel 2. Hasil ekstraksi S. cinereum

Hasil karakterisasi ekstrak dan penghitungan rendemen sampel rumput laut S. cinereum
menunjukkan bahwa sampel yang diekstraksi menggunakan pelarut etil asetat memiliki
warna yang paling pekat dibandingkan dengan sampel yang diekstrak menggunakan
pelarut lainnya. Hal ini diduga jenis senyawa bioaktif serta pigmen yang terdapat dalam
sampel rumput laut S. cinereum pelarut etil asetat cukup banyak. Nilai rendemen S.
cinereum yang diekstraksi menggunakan pelarut metanol menunjukkan nilai tertinggi
dibandingkan dengan pelarut lainnya. Tingginya nilai rendemen yang dihasilkan
berkaitan dengan sifat pelarut metanol yang mampu mengikat senyawa baik non polar
maupun polar [1] .

3.4. Uji Aktivitas Antibakteri


a) Terhadap Bakteri Escherichia coli
Hasil uji aktivitas antibakteri ekstrak S.cinereum terhadap bakteri E.coli disajikan pada
tabel 3 serta gambar 3.

Tabel 3. Zona hambat Aktivitas Antibakteri Ekstrak S.cinereum terhadap bakteri E.coli

Keterangan : 100-0,1= Konsentrasi bioessay(g/disc), (mm ) = diameter zona


hambat, 0.00 = tidak ada aktivitas,(-) pada diameter = tidak diuji,
(-) aktivitas = tidak ada aktivitas, sidal = bakteriosidal, statis =
bakteriostatis.
Tabel tersebut menunjukkan bahwa perlakuan yang diberikan memberikan mekanisme
penghambatan antibakteri secara bakteriosidal, bakteriostatis dan tidak terbentuk zona
hambat. Hasil diatas kemudian dilakukan eliminasi data guna mendapatkan nilai
Minimum Bacteriocidal Concentration (MBC), yakni data yang memiliki aktivitas
bakteriostatis dan tidak membentuk zona hambat tidak diikutkan dalam analisis
selanjutnya.

Gambar 3. Aktivitas Bakteriosidal ekstrak S.cinereum terhadap bakteri E.coli


Gambar 3 disajikan grafik aktivitas bakteriosidal ekstrak S.cinereum terhadap bakteri
E.coli. Aktivitas bakteriosidal terbentuk pada ekstrak yang S.cinereum dengan pelarut
etil asetat dan metanol. Nilai MBC terbentuk pada pelarut etil asetat dengan konsentrasi
5 g/disc.

b) Terhadap Bakteri S.epidermidis


Hasil uji aktivitas antibakteri ekstrak S.cinereum terhadap bakteri S.epidermidis
ditunjukkan pada tabel 4 dan gambar 4.
Tabel 4. Zona hambat Aktivitas Antibakteri Ekstrak S.cinereum terhadap bakteri
S.epidermidis.

Tabel 4 tersebut memberikan informasi aktivitas antibakteri ekstrak S.cinereum


terhadap bakteri S.epidermidis memiliki mekanisme penghambatan secara bakteriosidal,
bakteriostatis serta tidak terbentuk zona hambat. Ketiga pelarut tersebut memiliki
aktivitas antibakteri lebih baik jika dibandingkan dengan kontrol positif antibiotik
kloramfenikol, dimana kloramfenikol tidak membentuk zona hambat.

Gambar 4. Aktivitas Bakteriosidal ekstrak S.cinereum terhadap bakteri S.epidermidis

Pada grafik tersebut aktivitas nilai Minimum Bacteriosidal Concentration (MBC)


terbentuk pada konsentrasi 0,5 g/disc dengan pelarut etil asetat. Grafik diatas juga
menunjukkan semakin tinggi konsentrasi uji, zona hambat yang terbentuk semakin
besar.
c) General Linier Models (GLM)
Hasil General Linier Model ditunjukkan pada tabel 5 berikut.
Tabel 5. General Linier Models

Hasil general linier models variabel pelarut dengan dua derajat bebas didapatkan pelarut
etil asetat memiliki aktivitas antibakteri yang paling tinggi dibanding kedua pelarut
lainnya serta berbeda secara nyata p<0,05. Pada variabel bakteri dengan satu derajat
bebas, didapatkan hasil bahwa bakteri E.coli lebih resisten jika dibandingkan
S.epidermidis serta berbeda secara nyata p<0,05. Sedangkan untuk variabel konsentrasi
dengan tujuh derajat bebas didapatkan nilai zona hambat terbesar terdapat pada
konsentrasi 100 g/discserta berbeda secara nyata p<0,05.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa rumput laut Sargassum cinereum yang diekstraksi
menggunakan pelarut n-heksana memiliki aktivitas bakteriostatis, sedangkan yang
diekstraksi menggunakan pelarut etil asetat dan metanol memiliki aktivitas
bakteriostatis maupun bakteriosidal. Menurut Madigan et al. (2011)

[18]

, agen

bakteriostatik bekerja menghambat sistesis protein dengan cara mengikat sementara

ribosom suatu organisme. Ikatan tersebut tidak begitu kuat sehingga ketika konsentrasi
dan stabilitas menurun, agen antimikroba akan melepaskan ribosom sehingga bakteri
dapat tumbuh kembali. Hal ini berbeda dengan mekanisme agen bakteriosidal yang
bekerja dengan mengikat kuat sel-sel target, tidak dilepaskan kembali serta sel-sel
mikroorganisme akan dibunuh.
Pelczar dan Chan (2005) dalam Yudha (2008)

[19]

menyatakan bahwa setiap bakteri

memiliki kerentanan yang berbeda terhadap sifat fisik dan kimia yang dimiliki oleh
senyawa antibakteri. Selain itu, sifat resistensi terhadap senyawa antimikroba dapat
disebabkan oleh sifat yang dimiliki mikroorganisme itu sendiri. Talaro et al. (2009)

[10]

menambahkan bahwa bakteri S.epidermidis termasuk bakteri gram positif yang terdiri
atas satu lapisan sedangkan bakteri E.coli yang merupakan bakteri gram negatif yang
memiliki susunan dinding sel lebih kompleks serta dinding selnya tersusun atas
membran luar yang terdiri dari lipopolisakarida dan lipoprotein yang berfungsi sebagai
penghalang masuknya desinfektan maupun senyawa antibakteri.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa zona hambat yang terbentuk antara pelarut yang
satu dengan lainnya berbeda. Perbedaan zona hambat merefleksikan senyawa bioaktif
yang terkandung dalam ekstrak S.cinereum pada pelarut yang berbeda. Talaro et al.
(2009)

[10]

menambahkan bahwa aktivitas antibakteri dipengaruhi oleh konsentrasi

ekstrak, kandungan senyawa antibakteri, daya difusi ekstrak dan jenis bakteri yang
dihambat. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa ekstrak dengan pelarut etil
asetat menunjukkan hasil terbaik, hal ini diduga etil asetat memiliki sifat hidrofilik dan
lipofilik sehingga polaritas menjadi optimum dan zat antimikroba yang diperoleh
menjadi maksimal [12] .

3.5. Analisis Fitokimia Ekstrak S.cinerum


Hasil analisis fitokimia ditunjukkan pada tabel 6 berikut.
Tabel 6. Analisis Fitokimia Ekstrak S.cinereum

Keterangan : +

= Tidak terdeteksi
= Terdeteksi

Hasil fitokimia ekstrak Sargassum cinereum menunjukkan bahwa senyawa fitokimia


yang berhasil dideteksi antara lain alkaloid pada pelarut etil asetat, saponin dan tanin
pada pelarut metanol dan steroid pada ketiga pelarut.
Keberadaan senyawa antibakteri pada S.cinereum merupakan hasil metabolisme
sekunder yang berfungsi sebagai bentuk pertahanan diri terhadap lingkungan yang tidak
menyenangkan (sengatan sinar UV), orgamisme herbivora, organisme fouling, maupun
bakteri pathogen [20].
Robinson (1991) dalam Juliantina et al. (2010)

[21]

menyatakan bahwa kemampuan

senyawa alkaloid sebagai antibakteri dilakukan dengan mengganggu komponen


penyusun peptidoglikan pada sel bakteri, sehingga lapisan sel bakteri tidak terbentuk
secara utuh dan menyebabkan kematian sel pada bakteri tersebut.

Menurut Cowan (1999) dalam Hardiningtyas (2009)

[22]

, steroid memiliki mekanisme

penghambatan bakteri dengan merusak membran sel bakteri dengan meningkatkan


permeabilitas sel, sehingga terjadi kebocoran sel yang diikuti keluarnya material
interaseluler.
Hasil analisis senyawa fitokimia saponin menunjukkan hasil positif pada ekstrak
S.cinereum pelarut metanol. Keberadaan saponin dalam ekstrak metanol karena adanya
ikatan glikosida yang kuat sehingga menyebabkan saponin bersifat polar

[12]

Ganiswarna (1995) dalam Darsana et al. (2012) [23] menyatakan bahwa saponin bekerja
sebagai antibakteri dengan mengganggu stabilitas membran sel bakteri, yang
menyebabkan komponen penting bakteri seperti protein, asam nukleat dan nukleotida
keluar sehingga bakteri menjadi lisis.
Keberadaan tanin dalam ekstrak S.cinereum pelarut metanol dikarenakan tanin termasuk
jenis polifenol yang memiliki gugus OH sehingga mudah larut dalam air, pelarut
organik maupun campuran keduanya
[21]

[24]

. Ajizah (2004) dalam Juliantina et al. (2010)

menyatakan bahwa mekanisme kerja tanin sebagai antibakteri dengan mengkerutkan

dinding sel atau membran sel sehingga mengganggu permeabilitas dinding sel bakteri
itu sendiri.
3.6. Uji Toksisitas Brine Shrimp Lethality Test (BSLT)
Hasil uji toksisitas Brine Shrimp Lethality Test (BSLT) ditunjukkan pada tabel 7
berikut.

Tabel 7. Penentuan nilai LC 50-24 jam

Hasil pengujian aktivitas antibakteri pelarut terbaik (etil asetat) kemudian dilanjutkan
analisis toksisitas untuk mengetahui potensinya sebagai antikanker menggunakan
metode BSLT.
Hasil uji toksistas Ekstrak S.cinereum terhadap larva A.salina pengamatan 24 jam
menunjukkan kematian 50% hewan uji (LC 50) didapatkan pada konsentrasi 24,25 ppm
dengan persamaan regresi y= 0.106 + 47,43 serta bersifat sangat toksik (kronik).
Penggunaan metode brine shrimp lethality test (BSLT) sebagai pengujian aktivitas
farmakologi bahan alam didasari oleh studi kelayakan yang dilakukan oleh Carballo et
al. (2002) dalam Fajarningsih (2006)

[25]

. Hasil penelitian tersebut menunjukkan

terdapat suatu hubungan positif antara uji menggunakan larva udang (BSLT) dengan uji
sitotoksik, dimana 50% spesies yang aktif terhadap uji BSLT juga aktif dalam uji
sitotoksik. Selain itu, Lieberman (1999) dalam Sonia (2009)

[26]

menambahkan bahwa

metode BSLT memiliki banyak keunggulan antara lain sederhana, sensitivitas tinggi
dan reproduktivitas tinggi (24 jam), murah, dan dapat digunakan untuk menentukan
intensitas sitotoksik.
Nilai LC50 untuk selang waktu 24 jam sebesar 24,25 ppm termasuk dalam kategori
komponen bioaktif yang berpotensi melawan sel kanker, dimana menurut National
Cancer Institute (NCI) Amerika standar efektifitas komponen bioaktif untuk melawan
sel kanker adalah 30 ppm [27] .

Penggunaan ekstrak S.cinereum pelarut etil asetat berdasarkan hasil terbaik yang
didapatkan pada uji aktivitas antibakteri sebelumnya. Hal ini didukung oleh penelitian
yang dilakukan Trianto et al.

[1]

dimana fraksi etil asetat merupakan fraksi yang paling

aktif terhadap larva A. salina. Hasil penelitian ini juga diperkuat oleh Purwoko (1998)
dalam Trianto et al. (2004) [1] yang menyatakan bahwa ekstrak yang bersifat semi polar
ke arah non polar lebih berpotensi dalam menimbulkan sifat toksik terhadap larva A.
salina. Hal ini disebabkan karena sifatnya yang sukar untuk disekresikan oleh
organisme dibandingkan dengan senyawa polar.
4.

Kesimpulan

Ekstrak S.cinereum yang diekstraksi dengan pelarut n-heksana, etil asetat dan metanol
memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri E.coli dan S.epidermidis. Hasil uji
aktivitas antibakteri terbaik ditunjukkan oleh S.cinereum yang diekstraksi dengan
pelarut etil asetat dimana zona hambat yang terbentuk 5,08 mm (E.coli) dan 6, 69 mm
(S.epidermidis) serta bersifat bakteriosidal. Secara umum S.cinereum mengandung
senyawa kimia golongan alkaloid, steroid, saponin dan tannin. Nilai toksisitas LC 50
(24 jam) sebesar 24,25 ppm (sangat toksik kategori kronik). Hal ini dapat disimpulkan
bahwa ekstrak rumput laut S.cinereum memiliki potensi sebagai antikanker alami.

Ucapan Terima Kasih


Penulis menyampaikan terimakasih kepada Dr. Ir. Ita Widowati, DEA dan Prof. Dr. Ir.
Agus Sabdono, M.Sc selaku dosen pembimbing serta semua pihak yang telah
memberikan bantuan dan fasilitas dalam penulisan jurnal ilmiah ini.

Daftar Pustaka
[1]

Trianto, A, YY Has, Ambariyanto, dan R. Murwani. Uji Toksisitas Ekstra


Gorgonian Isis hippuris Terhadap Nauplius Artemia salina. J. Ilmu Kelautan,
9(2): hal : 61-66 (2004).

[2]

Alam, G., Astuti, A., Andi, I.M.M, Natsir, D. Analisis KLT-Bioautografi


senyawa Antibakteri Ekstrak Metanol Spons Callyspongia sp. UGM Press.
Yogyakarta (2003).

[3]

Utami, D. 2013. Potensi Dari Sampah Laut : Rumput Laut Sargassum. [Online].
www.kompas.com, 8/10/2013.

[4]

Tanniou A , Vandanjon L , Incera M , Serrano Leon E , Husa V , Engelen A , Le


Grand , Walsh R , Poupart N I , Bourgougnon N , Stiger-Pouvreau V , Nicolas
J-L. Assessment of the spatial variability of phenolic contents and associated
bioactivities of Sargassum muticum along a latitudinal gradient. 21 st
International Seaweed Symposium. Seaweed Science for Sustainable Prosperity.
[Accepted]. Bali-Indonesia (2013).

[5]

Xu, N. Fan X, Yan X, Tseng C. K. Screening marine algae from China for their
antitumor activities. Journal of Applied Phycology 16: DOI: 10.1007/s10811005-5508-5. 451456p.(2004).

[6]

Guedes C.A.E., Araujo M.A.d.S., Saoza A.K.P, Saoza L.I.o.D., Barros L.D.d.,
Maranhao F.C.d.A., SantAna A.E.G. Antifungal Activities Of Different
Extracts Of Marine Macroalgae Against Dermatophytesand Candida Species.
MycopathologiaAnd Candida Species. 223232 hal. (2012).

[7]

K. Hardouin, A.S. Burlot, A. Umami, A. Tanniou, V. Stiger-Pouvreau, I.


Widowati, G. Bedoux, N. Bourgougnon. Bioactive antiviral enzymatic
hydrolysates from different invasive French seaweeds. [Accepted]. XXIst
International Seaweed Symposium, 21-26 April 2013, Bali, Indonesia. (2013).

[8]

Widowati I, Susanto A.B, Stiger-Pouvreau V, Bourgougnon N.. Potentiality of


using spreading Sargassum species from Jepara,Indonesia as an interesting
source of antibacterial and antioxidant compounds: a preliminary study.21 st
International Seaweed Symposium. Seaweed Science for Sustainable
Prosperity.[Accepted].Bali-Indonesia.(2013).

[9]

Kandhasamy M., Arunachalam K.D. Evaluation of in vitro antibacterial property


of seaweeds of southeast coast of India. (2008).

[10]

Talaro, K.P., Marjorie K.C., Barry Chees, Foundations in Microbiology. 7th


edition. Publishe by Mc. Graw-Hill. Inc.,1221. Avenue of Americas, New York.
ISBN: 978-0-07-128445-5. (2009).

[11]

Sari, L.O.R.K, Pemanfaatan Obat Tradisional dengan Pertimbangan Manfaat


dan Keamanannya. [Review]. Majalah Ilmu Kefarmasian, Vol III. No.1.1-7 hal.
(2006).

[12]

Harborne. J. B. Metode Fitokimia edisi ke-2. Bandung: Institut Teknologi


Bandung. 243 hal. (1987).

[13]

Vijayabaskar, P. Vaseela. N. Thirumaran G Potential antibacterial and


antioxidant properties of a sulfated polysaccharide from the brown marine algae
Sargassum swartzii.04210428 hal, (2012).

[14]

Izzati, M, Skreening Potensi Antibakteri pada Beberapa Spesies Rumput Laut


terhadap Bakteri Patogen pada Udang Windu. BIOMA, 62 67hal (2007).

[15]

Meyer, B.N, Ferrigi, N.R, Putnam, J.E, Jacobsen, L.B. Nicols, D.E. and Mc.
Laughlin, J.L., Brine Shrimp, A. convenient General Bioassays for Active Plant
Constituen, Journal of Medicanal Plant Research (45):31-34, (1982).

[16]

Suparno, Kajian Pertumbuhan dan Bioakvitas Antibakteri Spons Laut Petrosia


nigricans yang ditransplantasikan pada Lingkungan Perairan yang Berbeda.
[Disertasi].Sekolah Pascasarjana. Institut Pertanian Bogor. Bogor. 393 hal.
(2012).

[17]

Suryono, dan Yudhiati E, Toksisitas Ekstrak Metanol Spirullina sp. terhadap


nauplii Artemia sp. Buletin Oseanografi Marina. Volume: 1.hal : 1-6, (2011).

[18]

Madigan MT, Martinko JM, Stahl, DA. Clark, DP, Brock: Biology of
microorganisms (13th ed.). Pearson. 1043 hal, (2011).

[19]

Yudha, A.P, Senyawa Antibakteri dari mikroalga Dunaliella sppada umur panen
yang berbeda. Program studi teknologi hasil perikanan. Fakultas perikanan dan
Ilmu Kelautan. Institut Pertanian Bogor. 60 hal, (2008).

[20]

Anandhan, S. dan Kumari S, Biorestraining potentials of marine macroalgae


collected from Rameshwaram, Tamil nadu. 385-392 hal, (2011).

[21]

Juliantina, F., Dewa A.C., Bunga, N., Titis, N., Endrawati, T,B, Manfaat Sirih
Merah (Piper crocatum) sebagai Agen Antibakterial terhadap Bakteri gram
Posistif dan Gram Negatif. hal: 10-25 hal (2010).

[22]

Hardiningtyas. Aktivitas Antibakteri Ekstrak Karang Lunak Sarcophyton Sp.


Yang Difragmentasi dan Tidak Difragmentasi Di Perairan Pulau Pramuka,
Kepulauan Seribu. [Skripsi]. Institut Pertanian Bogor. 77 hal, (2009).

[23]

Darsana, I. G. O., I Nengah K., B. Hapsari, M, Potensi Daun Binahong


(Anredera cordifolia (Tenore) Steenisd dalam menghambat Pertumbuhan
Bakteri Escherichia coli secara In Vitro. Indonesia Medicus Veterinus 337
351 hal (2012).

[24]

Susanti, C.M.E, Autokondensat tanin sebagi perekat kayu lamina. Jurusan IPK.
Program pasca sarjana IPB. Bogor. [Disertasi]. 69 hal (2000).

[25]

Fajarningsih, N.D., H.I. Januar., M.Nursid., and T. Wikanta. Potensi antitumor


ekstrak spons Crella papilata asal Taman Nasional Laut Kepulauan Seribu.
Pascapanen dan Bioteknologi kelautan dan Perikanan, 1(1):35-41hal (2006).

[26]

Sonia, G.A.S., Lipton, A.P., Raj R. Paul., Lethal concentration of methanol


extract of sponges to the brine shrimp, Artemia salina. 1-4 hal (2009).

[27]

Albuntana A., Yasman., Wardhana W, Uji toksisitas ekstrak empat jenis


teripang suku Holothuriidae dari Kep. Penjaliran Timur, Kep Seribu, Jakarta
menggunakan brine shrimp lethality test (BSLT). 72 hal (2011).

Anda mungkin juga menyukai