Makalah Observasi Kepribadian

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 5

PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN

OBSERVASI KEPRIBADIAN
PEMAKALAH OLEH: Dani Tri Pamularso 09560251

FAKULTAS TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG 2009/2010

PENDAHULUAN
Kepribadian seseorang itu pastilah berbeda-beda setiap individu satu dan yang lainnya.Disebabkan karena faktor-faktor yang membentuk pribadi diri orang itu sendiri.Diantaranya mungkin yang paling besar berpengaruh adalah faktor lingkungan serta pengalaman seseorang itu pada saat dia masih kecil atau pada saat seseoarang itu belajar menerima respon perilaku dari orang-orang terdekat ataupun lingkungan dimana dia tinggal. Dalam pembahasan kita ini, kita akan mencoba mencari tahu seberapa besarkah faktor-faktor itu dalam kehidupan seseorang, dengan cara observasi langsung dan mengajukan beberapa pertanyaan kepada seseorang.

OBSERVASI KEPRIBADIAN
Obsevasi telah saya lakukan kepada teman saya sendiri.Berbagai hal telah saya tanyakan kepadanya tentang apa saja yang membentuk kepribadiannya saat ini.Adapun hal-hal yang saya tanyakan beserta jawabannya adalah sebagai berikut : 1. Hal apa saja yang berpengaruh membentuk kepribadianmu? -Keluarga dan lingkungan. 2. Dari dua hal itu mana yang paling besar pengaruhnya? -Kalau aku keluarga yang memiliki pengaruh lebih besar. 3. Kenapa bisa begitu? -Mungkin karena sejak kecil saya sangat dekat dengan ibu.Karena sejak kecil ibu saya memberikan saya perhatian yang cukup kepada saya dan beliau selalu menuntun saya menuju hal-hal positif dalam menjalani hidup ini. 4. Kamu jarang tidak diberi keleluasaan untuk sering keluar rumah? -Jarang. 5. Berarti kamu juga gak begitu punya banyak teman dong karena kamu jarang keluar main untuk bertemu dengan teman? -Tidak juga,karena saya juga diberi waktu kok sama ortu saya untuk bertemu dengan teman.Tapi ada kalanya memang saya harus melakukan kewajiban saya dan ada kalanya juga saya untuk bertemu dengan teman.Kita hanya perlu mengerti saja kapan saat kita harus bermain atau belajar. 6. Pernahkah kamu berperilaku menyimpang dari nasehat-nasehat ibu kamu? -Pernah, tapi jarang sekali dan itupun hal-hal yang masih dalam skala wajar perilaku remaja. 7. Contohnya apa? -Malas belajar, sering lupa waktu saat main sama temen dan sering juga berbohong. 8. Pengaruh lingkungan besar tidak buat kamu? -Besar juga. 9. Dari siapa pengaruh itu datang?

-Dari teman. 10.Pengaruh posititif atau negatif? -Kalau menurutku pengaruh positifnya ada pengaruh negatifnya juga ada. 11.Pengaruh positifnya apa dan negatifnya apa? -Positifnya bisa mengenal teman banyak dan bisa belajar tentang pengalaman kehidupan dari mereka menuju pribadi yang lebih dewasa.Kalau negatifnya mungkin jadi ikut-ikutan malas karena saking asiknya bermain sehingga melupakan kewajiban. 12.Tapi menurut kamu pengaruh apa yang lebih besar pengaruhnya? -Sama besar berpengaruhnya. 13.Kok bisa seperti itu? -Karena aku tipe orang yang tidak gampang terpengaruh sama teman.Dan mungkin karena pengaruh orang tua yang lebih berpengaruh kepadaku daripada pengaruh dari teman.Jadi mungkin karena itu yang membuat pengaruh dari keduanya seimbang.

Seperti itulah mungkin garis besar hasil dari observasi yang telah saya lakukan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh keluarga dan lingkungan dalam pembentukan kepribadian seseorang.

PENUTUP
Jadi memang benar apabila kepribadian seseorang itu dipengaruhi oleh beberapa faktor.Seperti yang telah dicontohkan diatas beberapa diantaranya adalah faktor orang tua atau keluarga dan pengaruh lingkungan atau teman. Tetapi respon seseorang tidaklah sama dalam menanggapi pengaruh itu.Tergantung dari pribadi mereka masing-masing pengaruh apa yang lebih berpengaruh untuk membentuk kepribadiannya. Semoga apa yang telah saya sampaikan bisa menambah wawasan kita dalam membentuk pribadi kita kedepannya nanti.

Anda mungkin juga menyukai