Syarat Pendirian Bank PDF
Syarat Pendirian Bank PDF
Syarat Pendirian Bank PDF
Persetujuan prinsip berlaku untuk jangka waktu 1 (satu) tahun terhitung sejak
tanggal persetujuan prinsip diterbitkan. Pihak yang telah mendapat persetujuan prinsip
dilarang melakukan kegiatan usaha perbankan sebelum mendapat izin usaha. Apabila
sampai dengan jangka waktu 1 (satu) tahun pihak yang telah mendapat persetujuan
prinsip belum mengajukan permohonan izin usaha kepada Bank Indonesia maka
persetujuan prinsip yang telah diterbitkan menjadi tidak berlaku.
Permohonan untuk mendapatkan izin usaha diajukan oleh pihak yang telah
mendapat persetujuan prinsip kepada Gubernur Bank Indonesia, disertai dengan :
Akta pendirian badan hukum, yang memuat Anggaran Dasar yang telah
disahkan oleh instansi berwenang.
Data kepemilikan yang masing-masing disertai dengan dokumen dalam hal
terjadi perubahan kepemilikan.
Daftar susunan Dewan Komisaris dan Direksi.
Dokumen seperti yang sudah dijelaskan diatas.
Bukti pelunasan modal disetor minimum, dalam bentuk fotokopi bilyet
deposito pada Bank Indonesia atas nama “Dewan Gubernur Bank Indonesia”.
salah satu pemilik Bank yang bersangkutan”, dengan mencantumkan
keterangan bahwa pencairannya hanya dapat dilakukan dengan persetujuan
tertulis dari Dewan Gubernur Bank Indonesia.
Bukti kesiapan operasional.
1. Daftar aktiva tetap dan inventaris.
2. Bukti kepemilikan, penguasaan atau perjanjian sewa gedung kantor.
3. Foto gedung kantor dan tata letak ruangan.
4. Contoh formulir/warkat yang akan digunakan untuk operasional Bank.
5. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan Tanda Daftar Perusahaan (TDP).
Surat pernyataan dari pemegang saham bagi Bank yang berbentuk badan
hukum Perseroan Terbatas/Perusahaan Daerah atau dari anggota bagi Bank
yang berbentuk berupa badan hukum Koperasi, bahwa pelunasan modal
disetor tidak berasal dari pinjaman atau fasilitas pembiayaan dalam bentuk
apapun dari Bank dan/atau pihak lain di Indonesia. Tidak berasal dari dan
untuk tujuan pencucian uang (money laundering).
Surat pernyataan dari anggota Dewan Komisaris bahwa yang bersangkutan
tidak merangkap jabatan melebihi ketentuan sebagaimana dimaksud dalam
Peraturan Bank Indonesia mengenai pelaksanaan Good Corporate
Governance bagi Bank.
Surat pernyataan dari anggota Direksi bahwa yang bersangkutan tidak
merangkap jabatan sebagaimana dimaksud dalam Peraturan Bank Indonesia
mengenai pelaksanaan Good Corporate Governance bagi Bank.
Surat pernyataan dari anggota Dewan Komisaris dan anggota Direksi bahwa
yang bersangkutan tidak mempunyai hubungan keluarga sebagaimana
dimaksud dalam Peraturan Bank Indonesia mengenai pelaksanaan Good
Corporate Governance bagi Bank.
Surat pernyataan dari anggota Direksi yang bersangkutan baik secara sendiri-
sendiri maupun bersama-sama tidak memiliki saham melebihi 25% (dua puluh
lima persen) dari modal disetor pada suatu perusahaan lain sebagaimana
dimaksud dalam Peraturan Bank Indonesia mengenai pelaksanaan Good
Corporate Governance bagi Bank.
Bank yang telah mendapat izin usaha dari Gubernur Bank Indonesia wajib
melakukan kegiatan usaha perbankan paling lambat 60 (enam puluh) hari kerja
terhitung sejak tanggal izin usaha diterbitkan. Pelaksanaan kegiatan usaha wajib
dilaporkan oleh Direksi Bank kepada Bank Indonesia paling lambat 10 (sepuluh) hari
kerja setelah tanggal pelaksanaan kegiatan operasional. Apabila setelah jangka waktu
Bank belum melakukan kegiatan usaha, izin yang telah diterbitkan menjadi tidak
berlaku.
Untuk mendapatkan izin usaha Bank Umum dan Bank Perkreditan Rakyat (BPR)
wajib dipenuhi persyaratan tentang :
o Susunan organisasi dan kepengurusan.
o Permodalan.
o Kepemilikan.
o Keahlian dibidang perbankan.
o Kelayakan rencana kerja.
Persyaratan dan tata cara perizinan bank ditetapkan oleh Bank Indoensia.