Laporan Karya Wisata

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN KARYA WISATA

JAKARTA-BANDUNG

DISUSUN OLEH :

1. DHIMAS CAHYO A.U. (05)


2. FARLIAN DZULNIA. (07)
3. GISA AYUNINDYA M.N (08)
4. LATHIFUL KHAIRUR R.G.S (10)
5. NABLA KHOIRUN NIDA (20)

SEKOLAH MENENGAH PERTAMA


SMP N 4 KUDUS
TAHUN PELAJARAN 2019-2020

PENDAHULUAN
Karya Wisata ini adalah suatu program study dari sekolah yang diselenggarakan tiap
semester 2 yang diikuti oleh semua siswa kelas VIII SMP 4 KUDUS. Karya Wisata ini
mengambil arti lebih dari sekedar rekreasi karena siswanya diharuskan untuk membuat
laporan tentang keadaan obyek obyek Wisata yang dikunjungi.

Karya Wisata ini diikuti oleh siswa SMP 4 KUDUS tahun pelajaran 2019-2020 yaitu
hari Minggu,17 Februari 2019 dan terdiri dari obyek Wisata yaitu :

1. Masjid Istiqlal

2. Monas (Monumen Nasional)

3. Gelanggang Samudra
4. Dufan (Dunia Fantasi)

5. Museum Geologi

6. Tangkuban Parahu

II

PERSEMBAHAN
Puji Syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas karunianya yang telah
memberi kesempatan kepada kami dalam menyusun laporan Karya Wisata ini, sehingga kami
dapat mempersembahkan kepada sekolah.

Laporan Karya Wisata in kami persembahkan kepada :

1. Bapak ibu yang telah membiayai

2. Bapak Kepala Sekolah SMP 4 KUDUS

3. Bapak ibu guru SMP 4 KUDUS

4. Teman-teman kelas VIII

5. Pembaca yang baik


III

MOTTO
 Sholatlah kamu sebelum di sholat.

 Janganlah kamu memandang rendah orang yang ada di hadapanmu siapa tahu
dia lebih tinggi dari kamu.

 Tuntutlah ilmu sampai ke Negeri Cina.

 Setiap orang punya jatah gagal. Habiskan jatah gagalmu saat muda.

 Jika kau ingin mengatur orang lain, atur dirimu sendiri dulu.

 Kegagalan adalah batu loncatan menuju kesuksesan.

 Cintailah kekasihmu seandainya siapa tahu dia jadi musuhmu, dan bencilah
musuhmu seandainya siapa tahu jadi kekasihmu.

 Lihatlah orang yang berada di bawah selagi kamu diatas.

V
PENGESAHAN
Laporan Karya Wisata ini diterima, kemudian disahkan oleh Tim pemeriksa SMP 4
KUDUS sebagai syarat-syarat tes semester 2 SMP 4 KUDUS

Pada Hari : Minggu

Tanggal : 17 Februari 2019

KEPALA SEKOLAH

FAKHRUDIN,S.Pd

NIP : 19600705 198301

WALI KELAS GURU MAPEL

YULI SULISTYANI,S.Pd ERNA ARIYANTI,S.Pd

NIP : 19630714 198901200 NIP : 19760822 2007012006

IV

PRAKATA
Dengan mengucap puji syukur ALHAMDULILLAH kepada ALLAH SWT, yang telah
melimpahkan Rahmat dan Hidayah kepada kami, sehingga kami dapat membuat laporan
karya wisata ini adalah untuk melengkapi persyaratan tes akhir semester 2 seperti tahun-tahun
sebelumnya yang dilaksanakan oleh kelas VIII.
Dukungan yang diberikan pada kami baik dukungan moral maupun material. Kami ingin
mengucapkan terima kasih kepada :

1. Bapak Fakhrudin S.Pd selaku Kepala Sekolah SMP 4 KUDUS.

2. Ibu Erna Ariyanti S.Pd selaku guru Bahasa Indonesia

3. Ibu Yuli Sulistyani S.Pd selaku wali kelas VIII E.

4. Bapak/ibu kami yang telah membiayai KaryaWisata kami.

5. Teman-teman dan adik-adik kelas yang kami sayangi.

Kami menyadari bahwa laporan ini belum sempurna karena Karya Wisata ini
merupakan pengalaman kami yang pertama. Untuk itu harap maklum dan bermanfaat bagi
pembaca.

Vi

DAFTAR ISI
Daftar Nama Anggota.......................................I

Pendahuluan.....................................................II

Persembahan...................................................III

Pengesahan.....................................................IV

Motto................................................................V

Prakata.............................................................VI

Daftar Isi...........................................................VII

Bab I

Masjid Istiqlal.....................................................1
Bab II

Monas (Monumen Nasional).......….……..…........2

Bab III

Gelanggang Samudra..…..................................3

Bab IV

Dufan (Dunia Fantasi)..........…....…....................4

Bab V

Museum Geologi...............................................5

BabVI

Tangkuban Parahu...................….......................6

Penutup..............................................................7

VII

Bab I
Masjid Istiqlal

Masjid Istiqlal adalah masjid nasional Negara Republik Indonesia yang terletak di bekas
Taman Wilhelmina, di Timur Laut Lapangan Medan Merdeka yang di tengahnya berdiri
Monumen Nasional, di pusat Ibukota Jakarta. Di seberang Timur Masjid ini berdiri Gereja
Katedral Jakarta. Masjid Istiqlal ber-alamat di Jl. Taman Wijaya Kusuma, Pasar Baru, Sawah
Besar, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10710.

Kami tiba di Masjid Istiqlal pukul 05.45 Senin,18 Februari 2019 untuk Transit
Ibadah,Mandi,dan Sarapan. Suasana di sana sangat ramai, banyak orang luar kota yang
mengunjunginya. Ada pula orang yang berjualan berbagai macam pernak
pernik,makanan,minuman,serta baju-baju yang bergambaran Masjid Istiqlal. Para penjual,
kebanyakan berjualan saat sebelum subuh. Setelah subuh, para penjual harus segera pergi,
dikarenakan untuk tempat parkir.

Sehabis mandi dan ibadah,kami sarapan bersama sama disekitar area Masjid Istiqlal.
Kami makan makanan yang sudah disiapkan dari sana, dan dibagikan segelas aqua. Setela
sarapan, kami melakukan foto bersama di area Masjid Istiqlal dengan background Masjid
Istiqlal.

Bab II
Monas (Monumen Nasional)

Monumen Nasional atau yang populer disingkat dengan Monas atau Tugu Monas adalah
monumen peringatan setinggi 132 meter yang didirikan untuk mengenang perlawanan dan
perjuangan rakyat Indonesia untuk merebut kemerdekaan dari pemerintahan kolonial Hindia
Belanda. Monumen Nasional terletak di Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota
Jakarta.

Setelah kami mengunjungi Masjid Istiqlal, kami berkunjung di Monas. Karena kami
berkunjung di Monas pada hari Senin,jadi kawasan Monas ditutup dan kami tidak bisa masuk
ke kawasan Monas. Kami terpaksa foto bersama di luar,jadi tidak dengan background Menara
Monas. Kami sedih tidak bisa foto dengan background Menara Monas, karena daerah Jakarta
Pusat yang paling menaik untuk foto adalah di Monas,dengan background Menara Monas.

2
Bab III
Gelanggang Samudra

Ocean Dream (dulu dikenal dengan Gelanggang Samudra) yang ada di kawasan Ancol.
Ocean Dream merupakan sebuah Oceanarium. Oceanarium merupakan taman mamalia laut
dan makhluk lainnya. Gelanggang Samudra atau Ocean Dream terletak di Jalan Lodan Timur
no.7, RW 10, Kota Tua, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
14430.

Setelah kami mengunjungi Monas, kami berkunjung di Gelanggang Samudra, Ancol. Di


Gelanggang Samudra atau Ocean Dream ada banyak pertunjukan yang menarik. Salah
satunya adalah Scorpion Pirates, pertunjukan aneka Satwa, dan masih banyak lagi. Kami
menikmati pertunjukan Scorpion Pirates dengan gembira dan senang. Setelah kami
menikmati pertunjukan Scorpion Pirates, kami menikmati pertunjukan aneka Satwa. Kami
menikmati pertunjukan ini dengan rasa puas. Karena pertunjukan aneka Satwa, banyak
hewan lucu yang dapat bermain agaknya manusia. Hewan yang dimaksud adalah seperti
Anjing Laut dan Singa Laut.

Bab IV
Dufan (Dunia Fantasi)
Dunia Fantasi atau disebut juga Dufan yang diresmikan pada 29 Agustus 1985 adalah
tempat hiburan yang terletak di kompleks Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara,
Indonesia. Dunia Fantasi mempunyai maskot berupa kera bekantan yang diberi nama Dufan.

Setelah kami berkunjung di Gelanggang Samudra, kami berkunjung di kawasan Dufan


atau Dunia Fantasi. Di kawasan Dufan ini, banyak sekali macam macam wahana. Dari
wahana yang menantang sampai wahana yang biasa biasa saja. Wahana yang ada adalah
Biang Lala, Kuda Kuda an, Ice Age, Halilintar, Jet Coster, Histeria, Istana Boneka, Magic
House, dan masih banyak lagi. Wahana yang paling menyenangkan adalah Magic House,
karena di dalam Magic House ada banyak pertunjukan sulap yang menarik.

Kami di kawasan Dufan sampai Sore sekitar pukul 16.00 WIB. Setelah kami puas
menikmati wahana di kawasan Dufan, kami melanjutkan perjalanan menuju Bandung.

Bab V
Museum Geologi

Museum Geologi didirikan pada tanggal 16 Mei 1928. Museum ini telah direnovasi
dengan dana bantuan dari JICA. Setelah mengalami renovasi, Museum Geologi dibuka
kembali dan diresmikan oleh Wakil Presiden RI, Megawati Soekarnoputri pada tanggal 23
Agustus 2000. Museum Geologi terletak di Jl. Diponegoro No.57, Cihaur Geulis, Cibeunying
Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat 40122.

Setelah satu hari di kawasan Kota Jakarta, kami kini ada di kawasan Kota Bandung. Di
kawasan Kota Bandung, kami pertama kali mengunjungi Museum Geologi. Di dalam
Museum Geologi banyak hal hal yang kami pelajari. Di Museum Geologi kami belajar
tentang ilmu alam dan sosial. Disana banyak orang pelajar yang ingin mendapatkan ilmu
yang ada di Museum Geologi.

Bab VI
Tangkuban Parahu
Tangkuban Parahu atau Gunung Tangkuban Perahu adalah salah satu gunung yang terletak di
Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Sekitar 20 km ke arah utara Kota Bandung, dengan rimbun
pohon pinus dan hamparan kebun teh di sekitarnya, Gunung Tangkuban Perahu mempunyai
ketinggian setinggi 2.084 meter.

Ketinggian: 2.084 m

Letusan terakhir: 2015

Ketinggian relatif: 707 m

Setelah kami mengunjungi Museum Geologi, kami berkunjung ke Gunung Tangkuban


Parahu. Kami tiba di Gunung Tangkuban Parahu pada saat Hujan deras. Bis yang kami naiki
tidak bisa naik ke Puncak Gunung Tangkuban Parahu, jadinya kami naik mobil ontang anting
untuk sampai ke Puncak Gunung Tangkuban Parahu. Gunung Tangkuban Parahu suhunya
dingin banget, sampai sampai harus membawa topi, jaket, sarung tangan, atau yang lainnya.
Karena kawasa Gunung Tangkuban Parahu hujan yang cukup deras, akhirnya kami
menunggu hujan reda. Setelah hujan reda, kami menuju ke Gunung Tangkuban Perahu untuk
foto foto. Kami juga melihat kawah Gunung Tangkuban Parahu. Kami sangat senang, karena
dapat melihat kawah Gunung Tangkuban Parahu dan Pemandangan Gunung Tangkuban
Parahu yang sangat indah.

6
PENUTUP
Dengan Berakhirnya laporan Karya Wisata ini, maka kami mengucapkan banyak terima
kasih kepada semua pihak yang telah membantu hingga terselesaikan Karya tulis ini. Segala
sesuatu yang kita kerjakan dengan usaha akan menghasilkan sesuatu pengalaman berharga
dengan perjalanan ini, kami memperoleh hal yang penting dan belum pernah kami temui
sebelumnya. Dengan demikian kami dapat menyelesaikan laporan ini.

Dengan adanya laporan yang berisi obyek obyek Wisata di Jakarta-Bandung mohon
digunakan dengan baik baik. Penyusun akan sangat membangun sehingga dapat menyusun
laporan.

Penyusun minta maaf, jika dalam menyelesaikan Karya tulis kekurangannya dalam
menuliskan sesuatu hal, kami mohon maaf sebesar besarnya kepada pembaca.

Anda mungkin juga menyukai