Usulan Penghapusan Barang 2
Usulan Penghapusan Barang 2
Usulan Penghapusan Barang 2
Kepada Yth.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama
Provinsi Banten
Di –
Serang
Berdasarkan Keputusan Menteri Agama RI Nomor : 520 Tahun 2003 tentang petunjuk
pelaksanaan penghapusan, pemanfaatan dan tukar menukar Barang Milik/Kekayaan Negara di
lingkungan Kementerian Agama dan Peraturan Menteri Keuangan Nomor : 96/PMK.06/2007
tentang Tata Cara Pelaksanaan Pemanfaatan, Penghapusan dan Pemindah Tanganan Barang
Milik Negara, maka dengan ini kami sampaikan usul penghapusan Barang Milik Negara pada
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tangerang, dengan pertimbangan bahwa Barang Milik
Negara sudah rusak berat tidak dapat dipergunakan.
Kami mohon dengan hormat, kepada Bapak berkenan menerbitkan Surat Keputusan
Penghapusan Barang Milik Negara dimaksud, sebagai bahan pertimbangan terlampir kami
sampaikan sebagai berikut:
1. Surat Perintah tentang pembentukan Panitia Penghapusan Barang Milik Negara oleh
Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tangerang Nomor :
/Ma.28.06/PP.00.6/11/2018 tanggal : 21 November 2018.
2. Berita Acara Hasil penelitian/penilaian barang yang dihapus Nomor :
/Ma.28.06/PP.00.6/11/2018 tanggal : 21 November 2018.
3. Laporan Kondisi Barang Milik Negara.
4. Berita Acara Penelitian dan Penilaian Barang yang akan dihapuskan beserta lampirannya,
yaitu:
- Tahun pembuatan;
- Tahun perolehan;
- Harga perolehan;
- Harga/nilai limit terendah;
- Harga wajar (hasil inventarisasi)
5. DBR (Daftar Barang Ruangan).
6. Foto barang yang akan dihapuskan.
7. Surat Pernyataan Rusak Berat.
8. Surat Pernyataan Keterangan Harga Limit.
Kepala Madrasah,