X Sej Peminatan

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 7

Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, d dan e pada jawaban yang benar !

1. Posisi manusia dalam sejarah adalah sebagai...


a. Pelaku Sejarah
b. Pembuat sejarah
c. Penulis sejarah
d. Saksi sejarah
e. Semua jawaban benar
2. Berikut ini contoh sejarah lokal adalah...
a. Perkembangan APEC
b. Perumusan teks proklamasi
c. Palangan Ambarawa
d. Revolusi Amerika
e. Perang Dunia
3. Detik, menit, jam, hari, minggu, bulan dan tahun adalah pengertian waktu dalam bentuk...
a. Peyoratif
b. Denotatif
c. Konotatif
d. Hiperbola
e. Semua jawaban salah
4. Tujuan periodesasi dalam penulisan sejarah adalah...
a. Penulisan sejarah menjadi lebih menarik
b. Sumber sejarah dapat dipertanggungjawabkan
c. Fakta yang ada menjadi benar
d. Memudahkan sistematika penulisan sejarah
e. Sejarah menjadi bagian ilmu pengetahuan
5. Pembagian waktu dalan sejarah adalah penting dalam kontinuitas dimensi waktu yang lalu,
sekarang, dan masa yang akan datang. Sehingga ilmu sejarah mempelajari peristiwa yang
terjadi...
a. Sepanjang waktu yang bersifat kontinuitas
b. Waktu yang lalu sampai sekarang
c. Waktu yang lalu dan waktu yang akan datang
d. Waktu yang lalu
e. Waktu sekarang
6. Dibawah ini merupakan konsep-konsep dasar sejarah, kecuali...
a. Ruang tempat terjadinya peristiwa
b. Manusia sebagai pelaku sejarah
c. Kelangkaan kebutuhan hidup
d. Waktu peristiwa terjadi
e. Perubahan
7. Penyebab terjadinya suatu perubahan ...
a. Ingin meningkatakan perdapatan perkapita
b. Prasangka terhadap hal-hal yang berbau asing
c. Chauvanisme
d. Rasa ketidakpuasan terhadap kondisi yang sedang berlangsung
e. Perkembangan Iptek yang lambat
8. Contoh perubahan yang membawa pengaruh besar pada masyarakat adalah...
a. Perubahan mode pakaian dan kesenian
b. Perubahan sistem perdagangan dan hubungan internasional
c. Perubahan kebiasaan masyarakat
d. Ledakan penduduk dan proses industrialisasi
e. Perubahan sistem mata pencaharian masyarakat
9. Revolusi prancis dan revolusi industri merupakan contoh bentuk perubahan secara ...
a. Tidak disadari
b. Tidak dikehendaki
c. Tidak dirancanakan
d. Lambat
e. Cepat
10. Dibawah ini yang bukan merupakan faktor penyebab perubahan sosial yang bersumber dalam
masyarakat itu sendiri...
a. Konflik dalam masyarakat
b. Bertambah dan berkurangnya jumlah penduduk
c. Penemuan baru
d. Terjadinya pemberontakan
e. Peperangan dengan negara lain
11. Faktor penghalang terjadinya suatu perubahan adalah...
a. Masyarakat yang terbuka terhadap hal-hal baru
b. Masyarakat memiliki inovasi tinggi
c. Adanya kepentingan-kepentingan yang sudah tertanam kuat
d. Bertambah dan berkurangnya jumlah penduduk
e. Kuatnya hubungan dengan masyarakat sekitar
12. Berikut ini dampak-dampak positif perubahan sosial, kecuali...
a. Berkembangnya IPTEK
b. Terciptanya lapangan kerja baru
c. Terbentuknya nilai dan norma baru
d. Meningkatnya efektifitas dan efesiensi kerja
e. Terjadinya disintegrasi sosial
13. Pengertian sejarah sebagai kisah adalah...
a. Menunjukan peristiwa yang benar-benar terjadi pada masa lampau
b. Peristiwa masa lampau yang diceritakan sendiri oleh pelakunya
c. Peristiwa atau kejadian yang sudah tidak mungkin terjadi lagi
d. Pengetahuan masa lampau berkembang dalam tradisi lisan
e. Peristiwa masa lampau yang telah disusun menjadi tulisan atau buku
14. peristiwa sejarah merupakan peristiwa yang tidak berubah-ubah dan tetap dikenang sepanjang
masa dalam kehidupan manusia disebut...
a. peristiwa abadi
b. peristiwa yang unik
c. peristiwa yang penting
d. peristiwa sejarah
e. peristiwa masa lampau
15. sejarah merupakan peristiwa masa lalu yang berhubungan dengan manusia. Sejarah tidak dapat
dipisahkan dari kehidupan manusia, karena...
a. manusia sangat tergantung dari sejarah
b. manusia adalah pelaku dan objek penelitian sejarah
c. sejarah tidak dapat berhenti dari kehidupan manusia
d. manusia adalan subjek sekaligus objek sejarah
e. sejarah terjadi dan berkembang dalam kehidupan manusia
16. Berikut ini adalah salah satu contoh fungsi rekreatif sejarah...
a. Siswa belajar sejarah dikelas
b. Ayah menceritakan sejarah kepada anaknya
c. Presiden memimpin upacara kemerdekaan
d. Guru menyuruh siswa membaca buku sejarah
e. Siswa dan guru berkunjung kemuseum
17. Menekuni sejarah dapat digunakan sebagai mata pencaharian seperti guru sejarah, arkeolog,
penulis dan pemandu wisata. Kegunaan sejarah yang sesuai dengan pernyataan tersebut
adalah...
a. Sebagu ilmu
b. Sebagai profesi
c. Sebagai pernyataan pendapat
d. Sebagai pelajaran
e. Sebagai pendidikan
18. Peristiwa sejarah dapat mengilhami jiwa kepahlawanan seseorang. Pernyataan tersebut
merupakan kegunaan sejarah dari segi...
a. Edukatif
b. Rekreatif
c. Instruktif
d. Inspiratif
e. Pedegogi
19. Dihalaman depan buku pelajaran sejarah, Arshinta mencoretkan tulisan “Jangan sekali-kali
melupakan sejarah” dan kemudian di bawahnya dituliskan nama Soekarno. Hal ini merupakan
kegunaan sejarah sebagai...
a. Ilmu
b. Cara mengetahui masa lampau
c. Pernyataan pendapat
d. Edukatif
e. Inspiratif
20. Sejarah memberikan kesenangan atau hiburan melalui penulisan sejarah yang menarik, gaya
penulisan yang hidup dan komunikatif merupakan kegunaan sejarah dari segi...
a. Edukatif
b. Rekreatif
c. Inspiratif
d. Instruktif
e. aspiratif
21. Tokoh yang mendapat sebutan Bapak Sejarah adalah...
a. Ibnu Khaldun
b. Herodotus
c. Thomas Carlyle
d. Plato
e. Socrates
22. Mempelajari atau mengkaji suatu peristiwa sejarah dalam kurun waktu tertentu. Konsep berpikir
sejarah yang sesuai dengan pernyataan tersebut adalah...
a. Sinkronik
b. Diakronik
c. Periodesasi
d. Kronologis
e. Interpretasi
a. Kronologi
23. Suatu peristiwa sejarah disusun berdasarkan urutan kejadiannya. Cara berpikir sejarah yang
benar menurut pernyataan tersebut adalah...
a. Sinkronik
b. Diakronik
c. Periodesasi
d. Kronologis
e. Interpretasi
24. Sumber sejarah sangat beraneka ragam, salah satunya adalah prasasti. Prasasti termasuk
sumber sejarah...
a. Lisan
b. Tertulis
c. Benda
d. Sekunder
e. Kuno
25. Dibawah ini contoh kebenaran sejarah yang bersifat rasional adalah...
a. Candi Borobudur dibangun oleh jin
b. Candi Prambanan dibangun oleh manusia dibantu dengan makhluk halus
c. Dongeng Nyai Roro Kidul
d. Dewi Sri adalah pencipta padi
e. Candi Borobudur dibangun dengan teknik-teknik tertentu
26. Salah satu tahap dalam metode penelitian sejarah adalah interpretasi. Kegiatan yang dilakukan
dalam tahap interpretasi adalah...
a. Manafsirkan fakta-fakta sejarah dalam kaitannya antara fakta-fakta satu dengan fakta yang
lain
b. Menafsirkan fakta-fakta sejarah dan menyusunnya secara kronologis
c. Menafsirkan sumber sejarah sehingga mendapatkan fakta sejarah
d. Mendiskripsikan kisah sejarah
e. Melakukan seleksi sejarah
27. Berikut termasuk sumber sejarah tertulis yang dapat dijadikan sebagai sumber penelitian,
kecuali...
a. Prasasti
b. Surat kabar
c. Notulen rapat
d. Laporan pemerintah
e. Catatan pribadi
28. Di bawah ini merupakan fakta yang masih lunak dalam sejarah adalah...
a. Sumpah pemuda 28 oktober 1945
b. Kudeta PKI tanggal 30 september 1965 atau G 30 S/PKI
c. Proklamsi kemerdekaan Indonesia tanggal 17 agustus 1945
d. Belanda menyerah kepada sekutu di kalijati
e. Kasus terbununnya Supriyadi di Blitar
29. Berikut ini merupakan contoh langkah heuristik dalam metode sejarah adalah...
a. Menetapkan mana sumber yang berkaitan dan tidak
b. Memberikan kesimpulan berdasarkan sumber yang diperoleh
c. Menetapkan apa yang akan dibahas dalam penelitian tersebut
d. Menganalisis sumber yang ditemukan
e. Datang keperpustakaan untuk menemukan sumber
30. Langkah terakhir dalam penelitian sejarah adalah...
a. Pengumpulan sumber
b. Kritik ektern
c. Kritik intern
d. Historiografi
e. Rekonstruksi
Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan jelas dan tepat !!
1. Mengapa dikatakan bahwa dengan mempelajari sejarah dapat membangkitkan semangat
Nasionalisme ?
2. Apa yang menjadi ciri-ciri peristiwa sejarah ? jelaskan dan berikan contoh !
3. Sebutkan dan jelaskan Tahap atau langkah-langkah dalam Penelitian Sejarah ?
4. Coba jelaskan beberapa kegunaan mempelajari Sejarah ?
5. Apa kelebihan dan kekurangan sumber sejarah Lisan ? coba kamu jelaskan !

Anda mungkin juga menyukai