Soal Teks Persuasi

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 8

SOAL ULANGAN HARIAN

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Bab/ Materi : VII/ Berbahasalah Secara Persuasif
Kelas/ Semester : VIII/ genap

1. Pernyataan yang paling tepat mengenai teks persuasi adalah…


a. Menceritakan tokoh dan suatu peristiwa berdasarkan urutan waktu.
b. Menggambarkan sebuah objek tertentu dengan detail.
c. Memaparkan informasi sehingga memperluas wawasan.
d. Memiliki karakteristik mengajak, mendorong, ataupun mengimbau pembaca agar
mengikuti apa yang diharapkan penulis.

2. Fungsi fakta dalam teks persuasi adalah…


a. memengaruhi pembaca agar yakin dan mau mengikuti bujukan/ajakan penulis
b. untuk menegaskan pernyataan-pernyataan sebelumnya
c. membuat tulisan lebih enak dibaca
d. agar pembaca tahu bagaimana perasaan penulis

3. Ajakan dalam teks persuasi terkadang disampaikan secara tersirat, yang berarti…
a. ajakan dinyatakan secara langsung, tertulis pada teks
b. ajakan tidak dinyatakan secara langsung atau tersembunyi
c. ajakan ditulis di paragraf akhir
d. ajakan ditujukan kepada orang-orang tertentu

4. Bacalah kutipan teks berikut!


(1) Dewasa ini banyak orang mengalami masalah pada pencernaan. (2) Penyebabnya antara lain
pola makan yang tidak teratur dan tidak sehat. (3) Misalnya, sering terlambat makan, kurang
mengonsumsi sayur dan buah, dan kurang memperhatikan gizi makanan. (4) Salah satu upaya
menjaga saluran pencernaan agar tetap sehat, makanlah dengan pola makan sehat dan seimbang.
Pernyataan persuasif terdapat pada kalimat nomor…
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4

5. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!


(1) Memahami hubungan logis antarbagian penting teks tersebut.
(2) Merumuskan simpulan isi teks secara ringkas dan jelas.
(3) Membaca keseluruhan isi teks.
(4) Mencatat bagian-bagian penting dari isi teks tersebut.
Langkah-langkah yang tepat merumuskan simpulan teks persuasi adalah…
a. (3), (4), (1), (2)
b. (3), (1), (4), (2)
c. (3), (4), (2), (1)
d. (3), (2), (1), (4)

6. Bacalah kutipan teks berikut!


Dalam menyambut Hari Sumpah Pemuda, kita harus bisa mengambil hikmah yang terkandung di
dalamnya. Salah satu hikmahnya adalah semangat persatuan. Bangsa Indonesia yang pada waktu
itu sedang menghadapi penjajah Belanda perlu bersatu untuk menghadapinya secara bersama-
sama. Karena itulah disepakati bersama untuk mengucapkan ikrar sebagai kebulatan tekad di
dalam mengusir penjajah Belanda yang selama itu telah memorak porandakan kehidupan bangsa.
Simpulan kutipan teks tersebut adalah…
a. Penjajah Belanda telah memorak porandakan kehidupan bangsa.
b. Bangsa Indonesia harus menghadapi penjajah Belanda secara bersama-sama.
c. Kita harus selalu memperingati Hari Sumpah Pemuda.
d. Kita harus bisa mengambil hikmah yang terkandung dalam Sumpah Pemuda, yang salah
satunya adalah semangat persatuan.

7. Yang tidak termasuk struktur teks persuasi adalah…


a. pengenalan isu
b. pernyataan ajakan
c. analisis
d. rangkaian argumen

8. Struktur teks persuasi yang memuat sejumlah fakta dan pendapat penulis/pembicara terkait
dengan isu yang dikemukakan yaitu...
a. pengenalan isu
b. rangkaian argumen
c. analisis
d. pernyataan ajakan

9. Kalimat yang terdapat pada teks persuasi bagian penegasan kembali adalah…
a. Penggunaan pupuk di kalangan petani adalah hal mutlak yang harus dilakukan.
b. Manfaat pupuk organik sangat banyak, salah satunya adalah membuat kondisi tanah
semakin membaik.
c. Sudah sebaiknya para petani kembali pada pupuk organik.
d. Jadi, marilah kita sukseskan kembali penggunaan pupuk organik di kalangan petani di
Indonesia.
10. Perhatikan topik berikut!
Topik : Kedisiplinan Sekolah
Tujuan : Menciptakan siswa yang disiplin
Pernyataan ajakan yang tepat berdasarkan topik tersebut adalah…
a. Disiplin di sekolah berarti usaha sekolah untuk memelihara perilaku siswa. Diharapkan
siswa memiliki perilaku yang sesuai dengan norma.
b. Disiplin adalah taat, patuh, dan ikut peraturan yang ada. Hal itu bertujuan untuk membuat
semua hidup teratur.
c. Perilaku negatif di kalangan siswa mendorong penegakan kedisiplinan. Hal tersebut
karena perilaku negatif sudah menjurus meresahkan masyarakat.
d. Begitu pentingnya kedisiplinan. Marilah, kita dukung peraturan di sekolah. Mulailah dari
diri kita sendiri.

11. Bacalah kutipan teks berikut!


Dari sepuluh itu, salah satunya adalah mendapatkan informasi yang tepat mengenai reproduksi
remaja. Supaya kita bisa tahu dan bisa menentukan pilihan atas diri dan kesehatan reproduksi
kita. Nah, yang paling terpenting nih, kita bisa bertanggung jawab atas pilihan tadi sehingga
tidak akan menyesal di kemudian hari.
Struktur kutipan teks persuasi tersebut adalah…
a. pengenalan isu
b. rangkaian argumen
c. pernyataan ajakan
d. penegasan kembali

12. Kalimat yang menggunakan konjungsi sebab-akibat adalah…


a. Pupuk organik adalah pupuk yang berasal dari tanaman.
b. Pupuk organik bagus karena mampu mengurai unsur hara dalam tanah.
c. Ayo, galakkan penggunaan pupuk organik di kalangan petani!
d. Salah satu kelemahan pupuk anorganik adalah dapat mencemari tanah.

13. Bacalah kutipan teks berikut!


(1) Betapa sulitnya seorang pecandu rokok menghentikan kebiasaan merokok. (2) Seberapa
mahal pun harga rokok tidak dapat menghentikan mereka. (3) Di Malaysia, harga 20 batang
rokok setara dengan 5 persen pendapatan buruh kasar. (4) Berhentilah merokok sebelum candu
rokok melekat pada diri Anda.
Fakta terdapat pada kalimat nomor…
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
14. Kalimat yang merupakan pendapat adalah…
a. Tahun ini, hari raya Nyepi jatuh pada bulan Maret.
b. Salah satu tradisi umat Hindu di Bali dalam menyambut hari raya Nyepi adalah
mengadakan pawai ogoh-ogoh.
c. Pawai ogoh-ogoh diadakan sehari sebelum Nyepi.
d. Baik anak-anak maupun dewasa sangat antusias mengarak ogoh-ogoh keliling desa.

15. Bacalah kutipan teks berikut!


Hadirin yang saya hormati, betapa pentingnya menjaga lingkungan tempat tinggal kita. Kita
melakukan aktivitas setiap hari di lingkungan tempat tinggal. Jika lingkungan di sekitar kita
kotor dan […] tentunya akan menimbulkan berbagai masalah bagi kehidupan kita. Nah, pada
kesempatan kali ini saya mengimbau masyarakat untuk senantiasa menjaga kebersihan
lingkungan.
Istilah yang tepat untuk melengkapi bagian yang rumpang adalah…
a. reboisasi
b. terkontaminasi
c. terdegradasi
d. infeksi

16. Kalimat berikut yang mengandung kata kerja mental adalah…


a. Kita memang belum bisa terbuka membicarakan soal seks dan kesehatan reproduksi.
b. Kita bisa bertanggung jawab atas pilihan tadi sehingga tidak akan menyesal di kemudian
hari.
c. Banyak situs di internet yang menyediakan berbagai informasi tentang seksualitas dan
reproduksi bagi remaja.
d. Jadikanlah wahana yang satu ini sebagai penambah wawasan.

17. Bacalah kutipan teks berikut!


Sejak terjadinya gempa bumi dan gelombang tsunami itu, seringkali bencana tersebut dijadikan
sarana untuk memungut uang dari masyarakat. Banyak organisasi atau kelompok orang tak
bertanggung jawab meminta sumbangan untuk korban bencana tersebut. Mereka beroperasi di
atas bus kota, lampu merah, dan pinggir-pinggir jalan lainnya mengatasnamakan dinas sosial.
Oleh karena itu, masyarakat harus berhati-hati terhadap ulah oknum tersebut.
Kata mereka pada kutipan teks tersebut merujuk kepada…
a. masyarakat
b. dinas sosial
c. korban bencana
d. organisasi atau kelompok orang tak bertanggung jawab
18. Bacalah kutipan teks berikut!
Hanya saja, kemajuan teknologi—termasuk internet— biasanya bagai pisau bermata dua: bisa
bersifat sebagai teman alias penyedia informasi yang tepat, bisa juga sebagai devil advocate,
teman yang malah menjerumuskan kita ke perbuatan yang tidak baik.
Makna perumpamaan bagai pisau bermata dua pada teks tersebut adalah…
a. memiliki sisi positif dan negatif
b. bisa melukai
c. tidak tetap pendirian
d. sangat tajam

19. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!


(1) Mencatat perincian-perincian yang mengarahkan pada ajakan.
(2) Menentukan tema atau bujukan utama.
(3) Mengembangkan kerangka menjadi teks persuasi yang lengkap.
(4) Menyusun pendapat, fakta, dan rumusan ajakan sesuai dengan struktur teks persuasi.
Langkah-langkah menyusun teks persuasi yang tepat adalah…
a. (2), (3), (1), (4)
b. (1), (2), (3), (4)
c. (1), (2), (4), (3)
d. (2), (1), (4), (3)

20. Bacalah kalimat-kalimat acak berikut!


(1) Hal ini karena berkurangnya sistem imun di dalam tubuh kita.
(2) Dewasa ini, banyak sekali penyakit baru yang bermunculan.
(3) Oleh karena itu, marilah kita menerapkan pola hidup sehat agar kita tidak mudah sakit
dengan cara mengonsumsi makanan yang sehat dan berolahraga secara rutin.
(4) Jika sistem imun di dalam tubuh melemah, tubuh gampang sekali menjadi sakit.
Susunan kalimat yang benar agar menjadi teks persuasi yang padu adalah…
a. (4), (3), (2), (1)
b. (2), (1), (4), (3)
c. (4), (1), (2), (3)
d. (2), (3), (4), (1)
21. Bacalah kutipan teks berikut!
Di negeri ini tidak begitu banyak buku yang membicarakan teori sastra, khususnya puisi, ditulis
akademisi kita dengan bahasa yang gampang dicerna. Apalagi bila yang dimaksud buku teori dan
atau kritik yang berkwalitas.
Perbaikan kesalahan kata yang tepat pada teks tersebut adalah…
a. kata teori diperbaiki menjadi tiori
b. kata sastra diperbaiki menjadi sastera
c. kata dimaksud diperbaiki menjadi di maksud
d. kata berkwalitas diperbaiki menjadi berkualitas

22. Bacalah kutipan teks berikut!


Kehilangan masa depan tidaklah sama seperti kalah dalam pemilihan umum […] rugi dalam
pasar saham. Saya berada di sini […] berbicara bagi semua generasi yang akan datang.
Konjungsi yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah…
a. atau, agar
b. serta, untuk
c. atau, untuk
d. serta, agar

23. Bacalah kutipan teks berikut!


UNBK penting untuk […] standar kompetensi siswa. Melalui UNBK, akan tergambar potret
sesungguhnya kondisi siswa di Indonesia. Oleh karena itu, marilah semua pihak menyukseskan
UNBK demi pendidikan yang lebih baik.
Kata bentukan yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah…
a. mengukur
b. diukur
c. ukuran
d. terukur

24. Bacalah kutipan teks berikut!


Pada hakekatnya, penduduk yang hidup di daerah minus sebagian besar merantau, mencari
pekerjaan di daerah lain. Sebagian besar dari mereka bekerja pada sector informal.
Penulisan kata yang tidak tepat pada kutipan teks tersebut adalah…
a. hakekatnya, sector
b. hakekatnya, minus
c. informal, sector
d. sebagian, sector
25. Bacalah kutipan teks berikut!
Kebudayaan Indonesia yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia sudah seharusnya dijaga.
Mengapa harus dijaga? […] Bahkan, ada juga peristiwa yang berkaitan dengan kebudayaan
Indonesia yang mengusik harga diri bangsa, seperti Reog Ponorogo yang diakui oleh bangsa lain.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi bagian yang rumpang pada teks tersebut adalah…
a. Kebudayaan yang ada saat ini adalah warisan nenek moyang.
b. Karena itulah kita harus menjaga dan melestarikannya.
c. Karena pada saat ini kebudayaan Indonesia mengalami banyak ancaman.
d. Wisatawan asing datang ke Indonesia bukan untuk melihat gedung-gedung pencakar
langit, melainkan untuk menyaksikan kebudayaannya.

26. Bacalah kutipan teks berikut!


Selain harganya yang murah, jelas pupuk organik dapat memberikan keuntungan yang lebih
tinggi. Jadi, marilah kita sukseskan kembali penggunaan pupuk organik di kalangan petani di
Indonesia.
Sinonim dari kata keuntungan pada teks tersebut adalah…
a. laba
b. uang
c. kelebihan
d. rugi

27. Bacalah kutipan teks berikut!


Tokoh kartun Shincan dianggap tidak dapat dijadikan model yang baik untuk anak-anak. Banyak
protes yang ditujukan kepadanya melalui surat pembaca di berbagai media cetak. Protes sebagian
besar dilakukan oleh ibu-ibu. Mereka menyatakan bahwa Shincan mempunyai kelakuan negatif
yang ternyata banyak diikuti oleh anak-anak. Tokoh Shincan memang mempunyai karakter
sebagai penebar virus yang berbahaya.
Pernyataan yang sesuai dengan kutipan teks tersebut adalah…
a. Tokoh kartun Shincan banyak diprotes anak-anak.
b. Tokoh kartun Shincan pantas dijadikan contoh yang baik bagi anak-anak.
c. Protes terhadap tokoh kartun Shincan dimuat di rubrik surat pembaca di berbagai media
cetak.
d. Kelakuan negatif Shincan tidak ditiru anak-anak.

28. Kalimat yang menggunakan partikel –lah secara tepat adalah…


a. Susu memiliki banyaklah manfaat untuk tubuh.
b. Susulah merupakan sumber vitamin dan mineral yang baik.
c. Tunggu apalagi, marilah kita minum susu setiap hari.
d. Kandungan kalsiumlah sangat tinggi sehingga baik untuk pertumbuhan tulang.
29. Bacalah kutipan teks berikut!
Keluarga merupakan komunitas pertama dan utama dalam pendidikan anak. Penerusan banyak
nilai-nilai dan kebiasaan yang baik dilakukan pertama kali di dalam keluarga. Orangtua berperan
penting mendidik anak-anak di dalam keluarga. Sayangnya, orangtua saat ini pada umumnya
tidak memiliki banyak waktu untuk mendidik anak-anak karena kesibukan di luar rumah.
Penggunaan kata banyak pada kalimat kedua salah karena…
a. kata banyak tidak menunjukkan jumlah yang pasti
b. kata banyak sebaiknya diletakkan setelah kata komunitas
c. kata ulang nilai-nilai sudah bermakna banyak
d. kata banyak sebaiknya diletakkan setelah kata nilai-nilai

30. Bacalah kutipan teks berikut!


Semua siswa wajib menggunakan atribute lengkap ketika berada di sekolah. Siswa yang
kedapatan tidak disiplin dan tidak mentaati tata tertib akan diberikan sanksi sesuai dengan
peraturan yang berlaku.
Kata tidak baku yang terdapat dalam kutipan teks tersebut adalah…
a. atribute, mentaati
b. disiplin, sanksi
c. di sekolah, diberikan
d. peraturan, berlaku

Anda mungkin juga menyukai