Kumpulan Contoh Soal
Kumpulan Contoh Soal
Kumpulan Contoh Soal
Contoh Soal 4:
Tentukan jenis dan kekuatan lensa kacamata yang harus digunakan oleh orang
yang mempunyai titik dekat 50 cm.
Penyelesaian:
Dikatahui:
s = 25 cm
s’ = -50 cm
Ditanyakan: P
Jawab:
1/f = 1/s + 1/s’
1/f = 1/25 – 1/50
1/f = 2/50 – 1/50
1/f = 1/50
f = 50 cm
Maka kekuatan lensa kacamata adalah sebagai berikut:
P = 100/f
P = 100/50
P = 2 dioptri
Dengan demikian, jenis lensa yang digunakan adalah lensa cembung (P positif)
dengan kekuatan 2 dioptri.
Contoh Soal 6:
Seorang penderita miopi mempunyai titik jauh 100 cm. Berapakah kekuatan
lensa kacamata yang harus dipakai orang tersebut agar dapat melihat benda
jauh dengan normal?
Penyelesaian:
Diketahui:
s=~
s’ = =100 cm (tanda negatif menunjukkan bayangan bersifat maya dan terletak
di depan lensa)
Ditanyakan: P = …?
Jawab:
1/f = 1/s + 1/s’
1/f = (1/~) – 1/100
1/f = 0 – 1/100
1/f = -1/100
f = -100 cm = -1 m
Maka kekuatan lensa adalah sebagai berikut.
P = 1/f
P = 1/-1
P = -1 dioptri
Jadi, kekuatan lensa kaca mata yang harus dipakai adalah -1 dioptri.
Contoh Soal 7:
Berapakah kuat lensa kacamata yang dipakai oleh seorang miopi yang titik
jauhnya 2,5 m?
Penyelesaian:
Maksud menggunakan kacamata di sini supaya dapat melihat benda-benda
yang jauh tak terhingga. Maka dari benda-benda di jauh tak terhingga, harus
terbentuk bayangan maya pada jarak 2,5 meter.
Diketahui:
s=~
s’ = -2,5 m
Ditanyakan: P = …?
Jawab:
1/f = 1/s + 1/s’
1/f = (1/~) – 1/2,5
1/f = 0 – 1/2,5
1/f = -1/2,5
f = -2,5 m
Maka kekuatan lensa adalah sebagai berikut.
P = 1/f
P = 1/-2,5
P = -0,4 D
Jadi, kekuatan lensa kaca mata yang harus dipakai adalah -0,4 dioptri.
Contoh Soal 8:
Seseorang menggunakan kacamata dengan lensa yang berkekuatan -
11/4 dioptri. Berapakah titik jauh orang tersebut?
Penyelesaian:
Diketahui: P = -11/4 D = -5/4 D
Ditanyakan: PR = …?
Jawab:
P = 100/f
f = 100/P
f = 100/-5/4
f = -400/5
f = -80 cm
Maka PR dapat dihitung dengan cara berikut.
1/s + 1/s’ = 1/f
1/~ − 1/PR = −1/80
1/PR = 1/80
PR = 80 cm
Jadi, titik jauh orang tersebut adalah 80 cm.