Info PPDB Smanta 2020
Info PPDB Smanta 2020
Info PPDB Smanta 2020
DINAS PENDIDIKAN
SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 TALUN
Jl. Raya Kaweron , Talun, Blitar, Telp.(0342) 691148, Fax.(0342) 691766
Website : www.sman1talun.sch.id Email : [email protected]
BLITAR
PENGUMUMAN
NOMOR: 800/318/101.6.11.5/2020
Tentang
PETUNJUK TEKNIS PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB)
SMA NEGERI 1 TALUN KABUPATEN BLITAR
TAHUN PELAJARAN 2020-2021
A. PENDAHULUAN
Kebutuhan masyarakat Indonesia yang semakin tinggi terhadap pendidikan
bermutu menunjukkan bahwa pendidikan telah menjadi salah satu pranata
kehidupan yang kuat dan berwibawa serta memiliki peranan yang sangat strategis
dalam Pembangunan peradaban bangsa Indonesia.
SMAN 1 Talun yang diunggulkan masyarakat di Kabupaten Blitar diperkuat
oleh Direktorat Pembinaan SMA dengan ditetapkannya sebagai SMA Rujukan di
Kabupaten Blitar, karena dinilai memiliki berbagai keunggulan dalam layanan
pendidikan, sekaligus ditugaskan untuk mengimbaskannya pada SMA-SMA
disekitarnya. Selain itu SMAN 1 Talun mengakomodasi keberagaman kecepatan
belajar peserta didik melalui program SKS (Sistem Kredit Semester). Lingkungan
sekolah yang asri dan presentatif menggambarkan warganya memiliki budaya
peduli lingkungan sesuai dengan predikatnya sebagai sekolah Adiwiyata Mandiri.
Sekolah ini juga melayani siswa yang unggul pada bidang sains pada kelas
olimpiade.
Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun pelajaran 2020/2021
menggunakan sistem daring penuh (Full Online) dan cukup berbeda dengan
pelaksanaan di tahun-tahun sebelumnya. Hal ini bertujuan untuk mempermudah
masyarakat sehingga tidak perlu keluar rumah untuk mendaftar di sekolah tujuan
selama masih diberlakukannya Masa Darurat Penyebaran Corona Virus Disease
(COVID-19) di Jawa Timur. Selain itu, Sistem Online calon peserta didik baru
dapat memantau seluruh proses seleksinya secara langsung melalui akses
internet. Pendaftaran PPDB tahun pelajaran 2020/2021 dilaksanakan melalui jalur
zonasi, afirmasi, perpindahan tugas orang tua, dan/atau prestasi. Pelaksanaan
PPDB Tahun Pelajaran 2020/2021 perlu dipersiapkan secara matang dengan
prinsip nondiskriminatif, objektif, transparan, akuntabel dan berkeadilan
Berdasarkan hal tersebut, SMA Negeri 1 Talun bermaksud menyusun
Petunjuk Teknis Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru SMA Negeri 1
Talun Tahun Pelajaran 2020/2021 yang selanjutnya disingkat Juknis PPDB SMA
Negeri 1 Talun. Hal ini dimasudkan sebagai dasar acuan semua pihak yang
C. KEGIATAN
Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun pelajaran 2020/2021
menggunakan sistem daring penuh (Full Online). Pendaftaran PPDB tahun
pelajaran 2020/2021 dilaksanakan melalui jalur Afirmasi, Perpindahan Tugas
Orang Tua, Prestasi Hasil Perlombaan/Kejuaraan, Zonasi, Prestasi Gabungan
Rerata Rapor dan Rerata Nilai Ujian Sekolah tahun 2019.
D. TUJUAN
1. Memberi kesempatan seluas-luasnya bagi penduduk usia sekolah agar
memperoleh layanan Pendidikan yang sebaik-baiknya.
2. Memberi kesempatan kepada peserta didik dari keluarga tidak mampu untuk
memperoleh layanan Pendidikan yang sebaik-baiknya.
3. Menjaring peserta didik baru berprestasi di bidang IPTEK (Ilmu Pengetahuan dan
Teknologi), Olahraga, Seni Budaya dan Kepramukaan.
4. Memberi kesempatan pada anak guru dan tenaga kependidikan dan/atau orang
tua yang pindah tugas untuk memperoleh layanan pendidikan yang sebaik-
baiknya.
5. Kapabilitas dan kredibilitas peserta didik yang tersaring akan lebih terukur dan
memiliki daya saing yang lebih baik.
F. PERSYARATAN PESERTA
1. Telah lulus SMP/MTs Sederajat, memiliki Ijazah atau Surat Keterangan Lulus
(SKL) dan Nilai Rapor Semester 1 (satu) sampai Semester 5 (lima) dari sekolah
untuk lulusan pada tahun pelajaran 2019/2020 atau sebelumnya.
2. Berusia paling tinggi 21 tahun pada saat awal tahun pelajaran 2020/2021,
tanggal 13 Juli 2020.
3. Tidak sedang terlibat dalam tindak pidana dan penyalahgunaan narkoba.
4. Tidak bertato dan/atau bertindik.
4. JALUR AFIRMASI
a. Jalur afirmasi diperuntukkan bagi peserta didik jenjang SMA yang berasal dari
keluarga ekonomi tidak mampu dan Peluang Distribusi Kewilayahan;
b. Kuota jalur afirmasi adalah 15% (lima belas persen) dari daya tampung
(pagu) Sekolah, Termasuk didalamnya kuota 5% untuk anak dari Keluarga
Buruh;
c. Calon peserta didik jenjang SMA diberi kesempatan untuk mendaftar sesuai
dengan zona tempat tinggalnya/domisili;
d. Jalur afirmasi diperuntukkan bagi anak dari keluarga tidak mampu yang
dibuktikan dengan :
1) Kartu Indonesia Pintar (KIP),
2) Kartu Indonesia Sehat (KIS),
3) Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), atau
4) Kartu Bantuan Pangan Non Tunai (KBPNT)
Sebagai bukti keikutsertaan program penanganan keluarga tidak mampu dari
Pemerintah Pusat atau Pemerintah Daerah;
e. Apabila poin huruf (d) tidak terpenuhi, dapat menggunakan Surat Keterangan
Miskin (SKM) atau Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari
Kelurahan/Desa;
5. Jalur Zonasi/Reguler.
a. Jalur Zonasi adalah jalur penerimaan calon peserta didik jenjang SMA dengan
memprioritaskan jarak domisili;
b. Kuota Jalur zonasi adalah paling sedikit 50% (lima puluh persen) dari daya
tampung (pagu) Sekolah;
c. Calon peserta didik jenjang SMA diberi kesempatan untuk mendaftar sesuai
dengan zona tempat tinggalnya/domisili dan/atau luar Zona, pada Zona yang
berbatasan;
d. Bagi sekolah yang berada pada Zona di perbatasan Provinsi dapat menerima
calon peserta didik dari luar provinsi yang berbatasan selama pagu belum
terpenuhi;
e. Domisili calon peserta didik berdasarkan Kartu Keluarga atau surat
keterangan Domisili, diterbitkan paling singkat 1 (satu) tahun sebelum
pelaksanaan pendaftaran PPDB;
K. DAFTAR ULANG
1. Daftar ulang Calon peserta didik tidak dipungut biaya.
2. Peserta didik yang telah diterima wajib melakukan proses daftar ulang sesuai
jadwal yang telah ditetapkan pada situs ppdbjatim.net, dengan memilih tombol
“Daftar Ulang” atau “Mengundurkan Diri”;
3. Peserta didik yang telah diterima dan tidak mendaftar ulang sesuai jadwal yang
ditetapkan, maka dianggap mengundurkan diri dan PIN tidak dapat digunakan
mendaftar di jalur berikutnya.
4. Selama masih berlakunya Penetapan Masa Darurat Penyebaran Corona Virus
Disease (Covid-19) di Jawa Timur, proses daftar ulang bagi peserta didik
dilaksanakan secara Daring (Online).
5. Verifikasi akan dilakukan setelah berakhirnya Masa Darurat Penyebaran Corona
Virus Disease (Covid-19) di Jawa Timur, dan jika ditemukan pemalsuan dokumen,
maka akan diproses sesuai dengan aturan hukum yang berlaku dan dicabut
haknya sebagai peserta didik baru.
L. INFORMASI
Info selengkapnya terkait Penerimaan Peserta Didik Baru SMAN 1 Talun
2020/2021 dapat dilihat di laman Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur
https://ppdbjatim.net/ atau laman SMAN 1 Talun www.sman1talun.sch.id/. Dapat
juga melalui HP 085234001067 atau 081298172847.
M. PENUTUP
Demikian pengumuman PPDB tahun pelajaran 2020/2021 kami buat dan
disampaikan kepada semua pihak, mudah-mudahan cita-cita mulia untuk
mencerdaskan anak bangsa dan masyarakat Blitar dapat kita implementasikan
dengan sebaik-baiknya.
Talun, 25 April 2020
Kepala SMAN 1 Talun,