Job Desk
Job Desk
Pemilik (Owner)
Aceng A.I
Setelah mengulas Job description KEPALA TOKO, sekarang akan saya angkat lagi Job
Description untuk wakil supervisor/kepala toko yg biasa disebut juga STAFF SENIOR
MINIMARKET.
Fungsi dari Staff Senior dalam pengoperasian Minimarket juga tidak kalah
pentingnya dari seorang Kepala Toko, Staff Senior adalah orang kedua setelah Kepala Toko
yang paling bertanggung jawab atas keberlangsungan suatu Minimarket baik sebelum toko
itu buka maupun setelah toko beroperasi sehari-hari.Langsung saja Anda baca Job
Descriptionnya dibawah ini:
1.PRA OPERASIONAL TOKO
Membantu Supervisor mengkoordinir kedatangan & pendisplayan barang.
2.OPERASIONAL TOKO
Membantu Supervisor dalam operasional dan kelancaran toko dari buka sampai
tutup.
Membantu Supervisor mengontrol cek stock barang dan melakukan pemajangan
barang bersama staff toko terhadap barang yang kosong di area display.
Membantu Supervisor maintenance seluruh stok barang setiap hari dan melakukan
pengecekan stok barang baik manual maupun komputer.
Membantu Supervisor melakukan cek kembali barang –barang yang belum dikirim
oleh Supplier.
Membantu Supervisor dalam penerimaan barang apakah sesuai dengan PO ( baik
harga, volume, kwalitas ) dan menyelesaikan barang-barang bermasalah ( pecah,
rusak dan expired date ) untuk dibuatkan berita acara RETUR supplier.
Mengkoordinir dan melakukan kebersihan seluruh area kerja toko (gondola,
shelving dan floor display)
Melakukan pengecekan secara general baik kebersihan dan keamanan sebelum dan
sesudah tutup toko.
Melakukan Pelayanan dengan baik kepada seluruh pelanggan.
Menjaga kepuasan pelanggan secara fisik, seperti Penjaminan kualitas barang
dagangan, keberadaan barang beserta atributnya (label barcode, tiket harga atau
signage), keamanan dan kenyamanan berbelanja
Melakukan pengecekan dan penggantian tiket harga / price tag dan signage, atas
informasi barang yang mengalami perubahan harga dari tiap-tiap Departemen dan
memastikan peletakan tiket harga sudah terpasang sesuai dengan penempatan
barang.
Memberi catatan di log book, atas pekerjaan yang belum diselesaikan atau pesan
penting kepada Supervisor untuk esok/sore harinya.
3.WEWENANG & TANGGUNG JAWAB
Membantu Supervisor mengelola toko dan SDM karyawan toko.
Bertanggungg jawab penuh terhadap pencapaian target, kehilangan barang dan
pengendalian biaya operasi di departemen masing-masing.
Bertanggungg jawab terhadap Supervisor.
Percaya tidak bahwa seorang kasir yang mempunyai wajah cantik / ganteng sangat
berpengaruh pada penjualan minimarket anda? SO pasti jawabannya.Ya memang benar
maka usahakan dalam perekrutan kasir prioritaskan dg paras yang cantik, ganteng, rapih
berperawakan sedang tinggi, mempunyai kecakapan dalam berkomunikasi terhadap
konsumen.
Kasir adalah Pintu pertama & terakhir di setiap transaksi yg terjadi di minimarket
anda, bayangkan jika anda mempunyai Pramuniaga yg sopan, melayani konsumen dg tulus,
ternyata setelah konsumen tadi melakukan pembayaran kasirnya judes, kurang sopan
kemungkinan besar yg terjadi bahkan 100% konsumen anda tadi dijamin tidak akan kembali
ke toko anda lagi.Lain halnya jika anda punya Pramuniaga yg kurang cakap cenderung
kurang sopan kepada konsumen tapi diimbangi dg Kasir yg sopan, lembut tutur katanya
maksimal costumer tadi mengeluh tapi tidak akan kapok bebelanja ke toko anda lagi, ini
sudah saya buktikan berkali-kali.Alangkah indahnya Pramuniaga dg Kasir mempunyai service
yg memuaskan kredibilitas toko anda akan jauh lebih tinggi di mata customer anda.
Setiap penjualan harus melewati CLOSING, hal ini menentukan sekali apa yg akan
terjadi pada calon konsumen anda di penjualan berikutnya.Kasir adalah tempat closing bagi
penjualan anda.Oke sekarang anda boleh mempraktikkan Job description kasir yg
merupakan rangkuman dari hasil kerja & observasi saya selama ini.
1. Tugas dan tanggung jawab
Menyiapkan struk penjualan, karet gelang, spon air ( untuk menghitung uang ), form
pengisian uang hasil transaksi.
Hidupkan Power POS dan printer dengan benar Input ID dan Password
Scan setiap barang, dengan melihat ke layar monitor (perhatikan label barang yang
mencurigakan dengan fisik barang dan harga ).
Sebutkan jumlah uang yang harus dibayar dan jumlah uang yang diterima dari
customer (bila pembayaran dengan cash.)
Berikan uang kembali beserta struk penjualan dan sebutkan jumlahnya dengan
mengucapkan terima kasih dengan tersenyum.
Dilarang menukar uang kecil kepada customer dalam keadaan tidak melakukan
transaksi.
Khusus untuk pembelian barang-barang Contra Bon, maka kode/PLU yang diinput ke
POS adalah kode/PLU Counter dengan nilai nominal/jumlah Rupiah dari barang yang
dibelanjakan oleh customer
Pramuniaga merupakan SDM dasar dari Usaha Minimarket, dimana semua pelajaran
tentang retail harus melewati tahapan ini.Memang dipandang sebelah mata, jika kita sering
berbalanja ke Supermarket ataupun minimarket bahkan di toko kelontong pasti ada orang
yang melayani kita biasanya pekerjaannya mendisplay produk & menjaga pada pos-pos
tertentu.
Semua para marketer kelas dunia harus melewati ini, cara mendisplay produk sesuai
kategorinya, bahkan harus menghafal harga serta struktur profitnya tapi tugas yang paling
pokok dari pramuniaga pastinya Customer Service.merekalah yang menjadi ujung tombak
berhadapan langsung dg para customer, fatal akibatnya jika sebuah Minimarket mempunyai
Pramuniaga yg buruk servisnya bisa anda bayangkan bukan? customer anda mungkin tidak
mau lagi datang ke toko anda lebih dari itu menurut Survey dari Tech Asst Research
program – White House, customer anda akan :
13% dari yang mendengar akan menceritakan kepada lebih dari 20 orang lainya
Amat dahsyat bukan, betapa besar efek yag ditimbulkan dari sekedar Customer Service.
Langsung saja anda Praktikkan Job decription Pramuniaga minimarket dibawah ini :
TUGAS & TANGGUNG JAWAB :
Memajang barang dengan mendahulukan mengisi rak/display yang stoknya kosong
sesuai dengan sistem FIFO (First In First Out) dan tanggal kadaluarsa (Exp. Date)
terutama untuk produk makanan, minuman dan obat-obatan.
Memajang barang sesuai dengan besarnya ruang pajang yang disiapkan dan
dilakukan pengontrolam dengan teliti secara teruS menerus untuk menghindari
kehilangan (srinkage).
Memasang label dan tiket penunjuk harga/price tag diletakan secara benar dan
lengkap, bertepatan dengan penempatan pemajangan barang (kiri bawah barang).
Memindahkan barang yang rusak dari display ke tempat yang telah ditentukan.
Memberikan pelayanan yang baik dan memuaskan kepada customer, baik informasi
secara langsung atau yang benar-benar membutuhkan.
Monitor Stock barang setiap hari, untuk memaksimumkan penjualan, dengan cara
cek stock barang didisplay catat yang kosong laporkan kepada Supervisor/Senior
Staff
Selalu memonitor Stock barang, dan mengisi kembali jika didapatkan kekosongan
pada display.
Melakukan pengecekan dan penggantian tiket harga / price tag dan signage, atas
informasi barang yang mengalami perubahan harga dan memastikan tiket harga
sudah terpasang sesuai dengan penempatan barang.
Melakukan kontrol/ penyisiran terhadap semua barang rusak atau bermasalah, serta
mengembalikan semua barang-barang batal yang ditinggalkan oleh customer untuk
dikembalikan ke tempat semula.