Pemberitahuan POPM Cacingan

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA BANDUNG

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS PADASUKA
Jalan Padasuka No 3 Telp. (022) 7272113 Bandung
Email : [email protected]

Bandung, 22 Februari 2021

Kepada Yth,
Ketua Kader Posyandu di
Wilayah Kerja UPT
Puskesmas Padasuka
Di
Bandung

Dengan Hormat,
Menindaklanjuti Surat Edaran dari Dinas Kesehatan Kota Bandung
Nomor KS.01/1999/Dinkes/I/2021 perihal Pemberian Obat Pencegahan
Massal (POPM) Kecacingan Periode 1 Tahun 2021 yang harus dilaksanakan
pada Bulan Maret dengan sasaran balita usia 12 s.d 59 bulan dan usia anak
5-12 tahun yang ada di wilayah kerja UPT Puskesmas Padasuka.
Pelaksanaan POPM Cacingan untuk usia 12 s.d 59 bulan dilakukan di
pokbang dan usia 5-12 tahun diberikan di rumah oleh kader sesuai protokol
Kesehatan dengan berkoordinasi atau izin dari pimpinan daerah atau gugus
tugas covid-19. Adapun protokol Kesehatan dalam pelaksanaan POPM
Cacingan sebagai berikut :
1. Untuk petugas Kesehatan : menggunakan APD terdiri dari : masker,
faceshield, sarung tangan, membawa handsanitizer, serta tissue
kering/basah.
2. Untuk kader : harus dalam kondisi sehat, menggunakan masker
kain/bedah, menggunakan faceshield, membantu mencatat di buku
register.
3. Untuk balita : harus dalam kondisi sehat, menggunakan masker
kain/bedah, harus makan sebelum minum obat cacing, menyediakan air
minum serta sendok masing-masing, dan belum pernah meminum obat
cacing di 6 bulan terakhir.
4. Untuk orang tua balita : harus menggunakan masker dan mencuci tangan
sebelum meminumkan obat kepada balita.
5. Petugas dan orangtua selalu menjaga jarak sekitar 1 s.d 2 Meter.
Untuk itu, kami mohon kerjasama serta bantuan dari berbagai pihak
yang terlibat untuk dapat memberikan informasi terkait dengan kegiatan
tersebut. Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima
kasih.

KEPALA UPT
PUSKESMAS PADASUKA

dr. Hj. FETTY SUGIHARTI DK, MKM


Pembina Tk. I, IV/b
NIP. 19640703 199002 2 001

Tembusan :

1. Yth. Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung


2. Yth. Camat Kecamatan Cibeunying Kidul
3. Yth. Lurah Kelurahan Padasuka, Sukamaju, Cikutra, dan Cicadas
4. Yth. Tim Penggerak PKK Kecamatan Cibeunying Kidul
5. Yth. Tim Penggerak PKK Kelurahan Padasuka, Sukamaju, Cikutra, dan
Cicadas

Anda mungkin juga menyukai