Soal Topik 3

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 6

Soal 3.

1
A. Jelaskan definisi jurnal!
B. Sebutkan manfaat jurnal!
C. Gambarkan bentuk jurnal!
D. Jelaskan proses penjurnalan!
E. Jelaskan proses posting!
F. Jelaskan proses membuat jurnal koreksi!

Soal 3.2
Bapak Baramudi mendirikan sebuah perusahaan jasa
pembersihan gedung bertingkat pada tanggal 1 Juli 2020. Berikut
ini transaksi keuangan keuangan yang terjadi selama bulan Juli:

Juli Bapak Baramudi membuka akun di bank untuk perusahaannya


3 dengan menyetorkan uang Rp11.000.000 ke dalam akun sebagai
setoran modalnya.
6 Dibayar sewa gedung dan peralatan untuk bulan Juli Rp3.000.000.
10 Diterima kas dari penjualan jasa secara tunai Rp6.000.000.
16 Dibeli perlengkapan kantor secara kredit Rp800.000.
19 Dibayar utang kepada kreditur Rp500.000.
21 Dibayar beban perawatan kendaran Rp600.000 dan macam-
macam beban Rp200.000.
29 Ditentukan bahwa harga perlengkapan yang tersisa adalah
Rp200.000, ini berarti bahwa perlengkapan yang telah dipakai
Rp600.000.
29 Dikirimkan faktur Rp2.500.000 kepada pemakai jasa secara
kredit.
30 Dibayar beban gaji pegawai kantor bulan Juli Rp2.000.000.
31 Bapak Baramudi mengambil uang tunai Rp1.000.000 untuk
keperluan pribadi.

Diminta:
Buatlah jurnal untuk setiap transaksi keuangan di atas
Soal 3.3
Bapak Pritomo mendirikan sebuah perusahaan jasa angkutan
travel pada tanggal 1 Agustus 2020. Berikut ini transaksi
keuangan yang terjadi selama bulan Agustus:

Agst 2 Bapak Pritomo menyetorkan uang Rp6.000.000 dan sebuah


gedung seharga Rp11.000.000 sebagai setoran modalnya.
5 Dibayar beban gaji pegawai untuk bulan Agsutus Rp600.000.
12 Diterima kas dari konsumen yang telah menggunakan jasa angku-
tan Rp6.000.000.
19 Dibeli peralatan kantor secara kredit Rp1.000.000.
21 Dibeli perlengkapan kendaraan berupa oli dan bensin Rp900.000
secara tunai.
22 Dikirimkan faktur tagihan kepada konsumen yang telah
menggunakan jasa angkutan secara kredit, Rp2.000.000.
27 Dibayar beban perawatan kendaran Rp300.000 dan macam-
macam beban Rp400.000.
29 Ditentukan bahwa harga perlengkapan kendaraan yang tersisa
adalah Rp300.000, ini berarti bahwa pemakaian oli dan bensin
selama bulan Agustus Rp600.000.
30 Diterima kas dari seorang debitur Rp2.500.000.
31 Dibayar utang kepada seorang kreditur Rp600.000.

Diminta:
Buatlah jurnal untuk setiap transaksi keuangan di atas.

Soal 3.4
Bapak Hamzah mendirikan sebuah perusahaan jasa, berupa biro
perjalanan, pada tanggal 1 September 2020. Berikut ini transaksi
keuangan yang terjadi selama bulan September:

Sept. Bapak Hamzah membuka akun di bank untuk perusahaannya


2 dengan menyetorkan uang Rp10.000.000 ke dalam akun sebagai
setoran modalnya, sebuah kendaraan seharga Rp15.000.000 dan
bangunan kantor seharga Rp25.000.000.
11 Dibayar iklan suratkabar untuk bulan September Rp1.000.000.
15 Diterima kas dari penjualan jasa secara tunai Rp5.000.000.
20 Telah diserahkan jasa kepada konsumen Rp2.000.000, namun
uangn belum diterima.
22 Dibeli perlengkapan kantor secara kredit Rp2.000.000.
25 Dibayar beban gaji pegawai kantor bulan September Rp1.500.000.
27 Dibayar utang kepada kreditur Rp1.000.000.
27 Dibayar beban perawatan kendaran sebanyak Rp600.000 dan
macam-macam beban Rp400.000.

66 Jurnal dan Buku Besar Topik-3


30 Ditentukan bahwa harga perlengkapan yang tersisa adalah
Rp500.000, ini berarti bahwa perlengkapan yang telah dipakai
Rp1.000.000.
30 Diterima uang tunai Rp1.500.000 dari konsumen yang telah
memakai jasa perusahaan.

Diminta:
Buatlah jurnal untuk setiap transaksi keuangan di atas

Soal 3.5
Bapak Yuditomo mendirikan sebuah perusahaan jasa persewaan
kendaraan (car rental) pada tanggal 1 Juni 2020. Berikut ini
transaksi keuangan yang terjadi selama bulan Juni:

Juni Bapak Yuditomo menyetorkan uang Rp3.000.000 dan lima buah


1 kendaraan seharga Rp40.000.000 sebagai setoran modalnya.
3 Dibeli perlengkapan kendaraan berupa oli dan bensin seharga
Rp2.000.000 secara tunai.
11 Dibeli peralatan kantor secara kredit Rp1.000.000.
14 Dibayar beban servis kendaraan untuk bulan Juni Rp1.000.000.
17 Diterima kas dari konsumen yang telah menyewa kendaraan
Rp3.000.000.
22 Dikirimkan faktur tagihan kepada konsumen yang telah
menggunakan jasa angkutan secara kredit, Rp2.000.000.
25 Dibayar beban gaji pegawai dan pengemudi Rp1.500.000 dan
macam-macam beban Rp300.000.
26 Diterima kas dari seorang debitur Rp1.500.000.
28 Dibayar beban asuransi kecelakaan Rp500.000
30 Ditentukan bahwa harga perlengkapan kendaraan yang tersisa
adalah Rp1.000.000, ini berarti bahwa pemakaian oli dan bensin
selama bulan Agustus Rp1.000.000.

Diminta:
Buatlah jurnal untuk setiap transaksi keuangan di atas.

Soal 3.6
Berikut ini merupakan penjurnalan yang telah dilakukan oleh ba-
gian akuntansi perusahaan jasa layanan komunikasi CentraCom.

a. Dibayar gaji bagian adiminstrasi Rp100.000 telah dibukukan


dengan mendebit akun Beban Penjualan Rp100.000 dan
mengkredit Kas Rp100.000.
b. Dibeli perlengkapan kantor Rp40.000 secara tunai dicatat
perusahaan dengan mendebit akun Beban Gaji Kantor
Rp40.000 dan mengkredit akun Kas Rp40.000.

Topik-3 Jurnal dan Buku Besar 67


c. Diterima pendapatan bunga Rp50.000 dicatat perusahaan
dengan mendebit akun Kas Rp50.000 dan mengkredit akun
Pendapatan Jasa Rp50.000.
d. Diterima pelunasan piutang usaha Rp20.000 dicatat
perusahaan dengan mendebit akun Kas Rp20.000 dan
mengkredit akun Utang Usaha Rp20.000.
e. Dibeli peralatan kantor Rp60.000 secara kredit dicatat
perusahaan dengan mendebit akun Peralatan Rp60.000 dan
mengkredit akun Kas Rp60.000.

Diminta:
Buatlah jurnal koreksi untuk setiap transaksi keuangan di atas.

Soal 3.7
Berikut ini merupakan penjurnalan yang telah dilakukan oleh ba-
gian akuntansi perusahaan jasa pembersihan Cleanest.

a. Dibayar gaji bagian penjualan Rp100.000 telah dibukukan


dengan mendebit akun Beban Penjualan Rp10.000 dan
mengkredit Kas Rp10.000.
b. Dibeli perlengkapan kantor Rp40.000 secara tunai dicatat
perusahaan dengan mendebit akun Perlengkapan Kantor
Rp400.000 dan mengkredit akun Kas Rp400.000.
c. Diterima pendapatan jasa Rp50.000 dicatat perusahaan
dengan mendebit akun Kas Rp500.000 dan mengkredit akun
Pendapatan Jasa Rp500.000.
d. Diterima pelunasan piutang usaha Rp200.000 dicatat
perusahaan dengan mendebit akun Kas Rp20.000 dan
mengkredit akun Piutang Usaha Rp20.000.
e. Dibeli peralatan kantor Rp60.000 secara tunai dicatat
perusahaan dengan mendebit akun Peralatan Kantor
Rp600.000 dan mengkredit akun Kas Rp600.000.

Diminta:
Buatlah jurnal koreksi untuk setiap transaksi keuangan di atas.

Soal 3.8
Berikut ini merupakan penjurnalan yang telah dilakukan oleh ba-
gian akuntansi perusahaan jasa tour dan travel Nusantara Tama:

a. Dibayar gaji bagian adiminstrasi Rp10.000 telah dibukukan


dengan mengkredit Kas Rp100.000 dan mendebit akun Beban
Penjualan Rp100.000.

68 Jurnal dan Buku Besar Topik-3


b. Dibeli perlengkapan kantor Rp40.000 secara kredit dicatat
perusahaan dengan mengkredit akun Peralatan Kantor
Rp40.000 dan mendebit akun Kas Rp40.000.
c. Diterima pendapatan bunga Rp5.000 dicatat perusahaan
dengan mengkredit akun Kas Rp50.000 dan mendebit akun
Pendapatan Jasa Rp50.000.
d. Diserahkan jasa kepada konsumen sebesar Rp20.000, namun
uangnya belum diterima. Transaksi ini dicatat perusahaan
dengan mengkredit akun Kas Rp2.000 dan mendebit akun
Utang Usaha Rp2.000.
e. Dibayar beban sewa Rp100.000 telah dibukukan dengan
mengkredit akun Beban Penjualan sebesar Rp10.000 dan
mendebit Kas sebesar Rp10.000.
f. Dibeli perlengkapan kantor Rp40.000 secara tunai dicatat
perusahaan dengan mendebit akun Peralatan Kantor
Rp400.000 dan mengkredit akun Utang Usaha Rp400.000.
g. Diterima uang dari penyerahan jasa kepada konsumen
Rp500.000 dicatat perusahaan dengan mendebit akun Piutang
Usaha Rp5.000 dan mengkredit akun Pendapatan Bunga
Rp5.000.
h. Diterima pelunasan Utang Usaha Rp200.000 dicatat
perusahaan dengan mendebit akun Utang Usaha Rp20.000
dan mengkredit akun Modal Rp20.000.
i. Pemilik mengambil uang Rp600.000 untuk keperluan pribadi
dicatat perusahaan dengan mendebit akun Kas Rp60.000 dan
mengkredit akun Modal Rp60.000.

Diminta:
Buatlah jurnal koreksi untuk setiap transaksi keuangan di atas.

Soal 3.9
John Harrison opened the Campus Laundromat on Marc 1,
2020. During the first month of operations the following
transaction occured:

Aug. 2 Invested $400 cash in the business


4 Paid $20 cash for store rent for the month of August
7 Purchased washers and dryers for $500 paying $200 in cash and
signing a $300 six month note payable
8 Paid $2,4000 for one-year accident insurance policy
16 Received bill from the Daily News for advertising the opening of
the laundromat, $400
21 Withdrew $1,400 cash for personal use
30 Determined that cash receipts for laundry fees for the month
were $12,400.

The chart of accounts for the company are Cash, Laundry


Equipment,; Prepaid Insurance; Account Payable; Note Paybale,
Topik-3 Jurnal dan Buku Besar 69
John Harrison, Capital; John Harrison, Drawing; Fees Earned;
Rent Expense; Advertising Expense.

Instructions:
a. Journalize the August transactions
b. Open legder accounts and post the August transactions

Soal 3.10
Selcted transactions for Chenterll Consultant, an interior
decorator company, in the first month of business;

Aug. 2 Invested $200 cash in the business


5 Purchased used car for $80 cash for use in business
10 Purchased supplies on account for $10
17 Billed customers $3,500 for services performed
20 Paid $400 cash for advertising start of business
22 Received $1,500 cash from customers billed on June 17
28 Paid creditor $600 cash on account
30 Withdrew $10 cash for personal use of owner

The chart of accounts for the company are Cash; Supplies; Car;
Account Receivable; Account Payable; Mike Quest, Capital; Mike
Quest, Drawing; Fees Earned; Advertising Expense.

Instructions:
a. Journalize the August transactions
b. Open legder accounts and post the August transactions

70 Jurnal dan Buku Besar Topik-3

Anda mungkin juga menyukai