Scrip Podcast Nurul

Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 3

Judul : Be yourself

Sound yang digunakan : nada pembukaan (betty dear), backsound (Promesa), nada penutup (bling)

ISI

Hai.. Assalamualaikum good people, apakabarnya nih semoga selalu sehat yaa.. oiya selamat

datang kembali di podcast kedua ku. kali ini aku memgambil tema yang mungkin sudah tidak

asing lagi terdengar di telinga kalian, yaitu tentang Be yourself, jadilah dirimu sendiri. Kata-kata

itu mungkin selalu terngiang di kepala kalian. Memang benar, kamu tidak boleh menjadi orang

lain dalam kehidupanmu. Tidak ada yang lebih baik daripada menjadi diri sendiri. Namun

banyak sekali faktor yang mempengaruhi pemikiran kita terhadap diri sendiri, mulai dari berita di

media, media sosial, perkataan orang lain, bahkan pandangan kita mengenai diri sendiri. Dan

ternyata menjadi diri sendiri aja ngga cukup.

Coba pikir kalau menjadi diri sendiri itu cukup, mengapa kamu harus berdandan atau

berpakaian yang terbaik untuk menarik perhatian seseorang? Kalau menjadi diri sendiri itu

cukup, mengapa kamu harus terus menyesuaikan diri dengan orang lain? Ternyata, menjadi diri

sendiri pun tetap ada aturannya, sini sini aku bagi tahu..

1. Kamu harus Menerima Dirimu Apa Adanya

Entah kamu seorang introvert, ekstrovert, bahkan ambivert sekalipun, selalu hargai dirimu

sendiri. Kamu tidak perlu mengubah dirimu menjadi seorang ekstrovert untuk berkenalan

dengan orang banyak. Kamu tidak perlu merasa aneh dengan dirimu yang seorang ambivert

yang merupakan gabungan antara introvert dan ekstrovert. Kenali kelebihan dan

kekuranganmu, dan terima semua itu dengan bangga agar kamu bisa berkembang menjadi

orang yang lebih baik. Perlu diingat, kamu tidak boleh menyombongkan diri dengan

kelebihanmu dan kamu juga tidak perlu merendahkan diri dengan kekuranganmu.
2. Kendalikan Dirimu

Misalnya Apa yang kamu lakukan saat kamu bahagia? Seperti apakah dirimu ketika sedang

bersedih? Tentunya sikap yang kamu tunjukkan di depan teman berbeda dengan sikap yang

kamu perlihatkan di depan keluarga, iya ngga? Mulai sekarang jangan malu-malu menunjukkan

kehebohanmu saat bersenang-senang, namun tetap bersikap formal dan sopan saat

berhadapan dengan dosen di kampus hehe

3. Berteman dengan orang yang selalu mendukung kita

Lingkungan pertemanan itu mempengaruhi bagaimana kita berperilaku. Kalau kamu berada di

lingkungan yang salah bisa jadi kamu susah untuk berkembang karena melakukan hal-hal yang

gak sesuai hati nurani. Pilih teman yang suportif dan menerima segala perbedaan atau

kekuranganmu. Teman yang akan menegurmu kalau ada perbuatan salah. Dukungan seperti

inilah yang memacu diri untuk terus mengejar mimpi.

4. Setiap Orang Memiliki Keunikan Masing-masing

Kamu adalah kamu dengan segala keunikan dan potensi yang kamu miliki. Menjadi diri sendiri

adalah kamu tetap dalam keunikan kamu, tanpa harus mengikuti siapa pun. Para sahabat

Rasulullah saw pun tetap pada keunikannya masing-masing tanpa mengurangi kemuliaannya.

Jadi ga perlu risau melihat orang lain berbeda. Ga ada yang lebih dari kamu, berbeda dan

perbedaan bukanlah sesuatu yang buruk. Setiap orang memiliki peran masing-masing dalam

hidup. Ada peran sebagai ayah, ibu, anak, dan sebagainya. Masing-masing berjalanlah sesuai

dengan peran-peran masing-masing, ga perlu mempermasalahkan peran orang lain.

Kamu punya kelebihan, begitu juga dengan orang lain. Jadii ga perlu minder kepada mereka

yang terkenal, yaa karena kebetulan aja profesinya menuntut supaya dikenal, bukan berarti

mereka lebih baik. Hanya beda profesi saja.


Setiap kali kamu merasa bukan diri kamu, selalu ingat bahwa setiap manusia itu terlahir

menjadi pribadi yang unik dan sesuai dengan potensi yang sudah diberikan Allah kepada kita.

It’s okay being disliked by others. Maksudnya, kita nggak harus bersikap kasar atau cuek

karena orang lain nggak suka. Tapi bagaimana kamu nyaman menjadi diri sendiri dan

menerima masukkan orang lain.

Salah satu hal paling penting dalam pelajaran hidup adalah stop menyenangkan hati semua

orang. Setiap orang dilahirkan dengan berbeda, berbeda latar belakang maupun pendapat.

Begitu juga sebaliknya semua orang tidak harus menyukai kita, dan itu wajar. Orang lain boleh

nggak suka sama kita, tapi kebahagiaan kita itu urusan diri sendiri. Kalau mau orang senang

dengan kita, mulailah untuk merasa nyaman dengan diri sendiri. Otomatis kamu pasti akan

percaya diri dan orang lain akan menghargai kamu dengan sendirinya. You’re more than

anything!

Oke sampai disini dulu yaa good people, see u WASSALAMUALAIKUM WR WB

Anda mungkin juga menyukai