Diskusi 7 TAP - Rima Chandra H - 857931868

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 4

DISKUSI 7 TAP

RIMA CHANDRA H
857931868
Pak Widi sedang berada di kelas 4 SD Sentosa untuk membahsa topik mengenai “Bagian
Tubuh Tumbuhan” tentang bagian Daun dan Batang. Pak Widi memulai pembelajaran
dengan meminta siswa menyiapkan alat tulis dan memasang gambar berbagai jenis
tulang daun di papan tulis.

Pak Widi : “Anak-anak, coba perhatikan dipapan tulis. Ini adalah berbagai jenis tulang
daun” kemudian Pak Widi menunjuk gambar tulang daun mangga dan meminta siswa
untuk menyebutkan tulang daun tersebut.

Pak Widi : “Anak-anak, ini adalah tulang daun singkong, siapa yang tahu apa jenis tulang
daun singkong?” Tidak ada satupun siswa yang mengangkat tangan. Untuk itu Pak Widi
memberikan penjelasan tambahan dan menunjuk siswa.

Pak Widi : “Linda coba kamu perhatikan, bentuk tulang daun singkong seperti apa ?”

Linda : “Seperti jari tangan pak”

Pak Widi : “ Betul Linda, susunan tulang daun singkong seperti jari tangan. Oleh karena
itu tulang daun sisngkong memiliki tulang daun menjari.”

Pak Widi melanjutkan dengan menunjukkan gambar daun yang lainnya dan meminta
siswa untuk menyebutkan jebis tulang daunnya. Setiap jawaban yang dikemukakan siswa
direspon positif oleh Pak Widi dengan memberikan penguatan yang berfariasi. Sebelum
melanjutkan pada pembahasan tentang fungsi daun bagi tumbuhan, pak Widi meminta
siswa untuk menyimpulkan jenis-jeis bentuk tukang daun dan menuliskannya dipapan
tulis. Setelah itu pak Widi melanjutkan pembahasan dengan menjelaskan fungsi daun
bagi tumbuhan dan menggunakan gambar penampang daun pada kertas karton yag
ditempel di papan tulis. Siswa diberi kesemlatan untuk mengajukan pertanyaan dan
menjawab pertanyaan temannya. Setiap pertanyaan dan pendapat ditanggapi dengan
baik oleh pak Widi. Ketika ada pertanyaan atau pendapat siswa yang baik pak Widi
memberikan pujian. Penjelasan tentang fungsi daun dan batang pada tubuhan diakhiri
dengan mengajukan pertanyaan secara lisan keoada beberapa siswa. Setelah merasa
yakin bahwa siswa sudah menguasai materi tentang bentuk tulang daun dan fungsi bagi
tumbuhan, pak Widi melanjutkan pembahasan tentang batang dan fungsinya.
Pembahasan dimulai dengan menunjukkan gambar tentang berbagai jeis batang pada
tumbuhan. Kemudian siswa diminta untuk mengidentifikasi jenis-jeis batang daun
kedalam jenis batang basah, berkayu dan rumput. Pembahasan dilanjutkan dengan tanya
jawab tentang fungsi batang bagi tumbuhan. Setiappertanyaan dan jawaban yang
dikemukakan siswa ditanggapi dengan baik oleh pak Widi. Pembahasan batang dan
fungsinya bagi tumbuhan diakhiri dengan meminta siswa mengulang kembali materi yang
sudah dibahas. Sebelum mengakhiri pembelajaran Pak Widi meminta siswa untuk
membaca materi tentang akar yang ada dalam buku paket.

Pertanyaan

A. Identifikasi 2 hal yang menjadi nilai tambah yang dilakukan Pak Widi dalam
pembelajaran tersebut, kemukakan juga alasan anda mengapa ke dua hal tersebut
dianggap memiliki nilai tambah

1. pak widi menggunakan alat peraga dalam menjelaskan materi

Hal ini sangat penting karena dengan menggunakan alat peraga siswa dapat berpikir
secara konkret dan membantu siswa dalam memahami materi.

2. pak widi memberikan respon positif terhadap jawaban siswa dan ditambah dengan
penguatan

Hal ini sangat penting karena sikap pak widi yang hangat membuat siswa merasa nyaman
dan tidak takut dalam menjawab pertanyaan. Penguatan juga sangat penting karena bisa
meningkatkan rasa percaya diri siswa dan membuat siswa semakin semangat dalam
mengikuti pelajaran.

B. Identifikasi 2 hal yang seharusnya dapat dilakukan Pak Widi agar kegiatan
pembelajaran lebih sempurna, kemukakan alasan anda mengapa kedua hal tersebut
dipilih
1)pak widi seharusnya memberikan kesempatan kepada siswa untuk berdiskusi
Metode diskusi dapat melatih kerja sama siswa dalam kelompok dan memberikan
tanggung jawab kepada siswa sesuai dengan perannya.

2)pak widi seharusnya memberikan kesempatan siswa untuk melakukan demonstrasi


Metode demonstrasi berguna untuk lebih meningkatkan rasa percaya diri siswa dilakukan
dengan cara siswa maju ke depan untuk menjelaskan tentang jenis-jenis tulang daun dan
jenis-jenis batang disertai membawa alat peraga yang dibawanya sendiri.

C. Apabila anda akan meningkatkan keaktifan siswa dalam pembelajaran dengan topik
seperti pada kasus diatas rancanglah sebuah kegitan pembelajaran (kegiatan awal,
kegiatan inti, kegitaan penutup) , berikan alasan anda mengapa anda merancang setiap
tahap pembelajaran (kegiatan awal, inti dan penutup) seperti yang anda tulis
kegiatan awal :
1. Guru memberi salam
2. Guru dan siswa berdoa
3. Guru melakukan absensi
4. Guru memberi motivasi
5. Guru menjelaskan topik hari ini dan mengaitkan dengan topik pada pembelajaran
sebelumnya
6. Guru menjelaskan tujuan pembelajaran
7. Guru mengadakan apersepsi dengan bertanya “anak-anak pernahkan kalian
mengamati bagian dalam tumbuhan? Lihat bu hana membawa daun singkong, coba
menurut kalian struktur tulang daun singkong ini menyerupai bentuk apa?
Kegiatan inti :
1. Guru membentuk kelompok diskusi
2. Guru meminta siswa untuk mengeluarkan berbagai jenis daun yang diperintahkan
guru untuk dibawa pada pertemuan sebelumnya
3. Guru menjelaskan materi tentang jenis-jenis struktur tulang daun
4. Siswa secara berkelompok mengidentifikasi struktur tulang daun yang dibawanya
5. Guru melakukan supervisi
6. Siswa melakukan presentasi
7. Guru membuat tabel kalsifikasi jenis tulang daun di papan tulis
8. Siswa bergiliran maju ke dapan untuk mengisi
9. Guru memberikan penguatan
10. Guru memberikan apresiasi
11. Guru mengadakan pemantapan materi jenis struktur tulang daun
12. Guru melanjutkan menjelaskan tentang fungsi daun menggunakan alat peraga
13. Siswa dan guru melakukan tanya jawab
14. Guru menjelaskan jenis-jenis batang
15. Siswa secara berkelompok mengidentifikasi jenis-jenis batang yang dibawanya
16. Siswa melakukan presentasi
17. Guru membuat tabel klasifikasi jenis batang
18. Siswa secara bergiliran maju ke depan
19. Guru memberi penguatan
20. Guru memberikan apresiasi
21. Siswa mengumpulkan tugas kelompok
22. Siswa mengerjakan soal formatif tentang struktur tulang daun, fungsi daun, dan jenis-
jenis batang secara individu
23. Guru memberikan evaluasi
Kegiatan akhir :
1. Guru mengajak siswa untuk merangkum materi hari ini
2. Guru melakukan refleksi
3. Guru menugaskan siswa untuk membaca topik tentang akar yang akan dibahas pada
pertemuan selanjutnya
4. Guru dan siswa berdoa
5. Guru mengucapkan salam
Kegiatan awal dilakukan untuk memancing motifasi siswa dalam belajar dan
mengajak siswa untuk tertarik pada topik yang akan dibahas.
Kegiatan inti dilakukan untuk mengaktifkan siswa dalam pembelajaran agar tujuan
pembelajaran tercapai melalui kegiatan diskusi, tanya jawab dan demonstrasi.
Penguatan dan supervisi juga dilakukan guru agar siswa tidak merasa kesusahan
dalam mengerjakan tugas dan tetap semangat dalam belajar.
Kegiatan penutup dilakukan untuk mengetahui pemahaman siswa terhadap materi
secara ringkas melalui kegiatan merangkum dan tugas diberikan agar siswa
mempunyai ketertarikan untuk belajar pada pertemuan selanjutnya. Refleksi
dilakukan untuk mengetahui kelemahan dan kelebihan dalam pembelajaran
sebagai perbaikan di pertemuan berikutnya..

Anda mungkin juga menyukai