Modul 7

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 3

MODUL 7

PENCIPTAAN TARI ANAK SD


A. PROSES PENCIPTAAN TARI

Dalam Penataan/Penyusunan tari seorang tari akan melalui tahapan proses kerja studio/kerja
kelompok

•>Kerja Studio/Mandiri adalah tahapn ketika anda sebagai penata tari melakukan
eksplorasi,improvisasi,evaluasi dan forming sampai pada penyusunan gerak-gerak yang kemudian
menjadi suatu bentuk tari yang utuh.

•>Kerja Kelompok adalah kerjqa yang sifatnya koordinatif dengan aspek-aspek estetis yang lain,
aspek estetis meliputi : iringan,tata rias, tat busana dan aspek lain yang mendukung keutuhan
sebuah bentuk karya tari. Musik iringan berfungsi menghidupkan tari,memberi soul (jiwa)/ spirit
(semangat) pada karya tari etrsebut.

Untuk mempraktekkan kerja studio dan kelompok maka perlu mempelajari tahap-tahap berikut :

•>Eksplorasi : tahap awal dalam proses penyusunan tari meliputi berpikir, berimajinasi, merasakan
dan merespon alam sekitar, lingkungan fisik, dunia binatang, tumbuhan, kejadian-kejadian sekarang
maupun di masa lalu/suatu ceritera.

•>Improvisasi, Ciri dari improvisasi ditandai dengan gerak spontanitas. Proses improvisasi
merangsang imajinasi merupakan elemen yang paling esensial dalam laku kreatif.

•>Evaluasi merupakan saduran,penilaian/penaksiran

•>Forming (Pembentukan gerka/komposisi), adalah proses penyusunan gerak tari

B. KONSEP GARAPAN TARI

Unsur-unsur Konsep Garapan Tari :

•>Judul karya (nama tari), Garapan tari diberi judul sesuai tema/cerita yang dipilih, karena dengan
membaca judul tari maka orang lain/penonton akan dapat memperoleh gembaran umum tentang
gerak-gerak tarinya.

•>Sumber garapan, meliputi

a. Auditif : Sumber yang diperoleh dari hal-hal yang didengar (dongeng dari ibu, cerita dari
kaset/radio)
b. Kinestetik : Sumber yang berasal dari gerak ( melihat pertunjukan tari, melihat gerak
binatang)
c. Idea : Sumber yang bermula dari ide yang berasal dari semua aspek kehidupan sekitar
kita,lingkungan alam,satwa atau fauna. Ide juga dapat berangkat dari mimpi,angan-angan,
ataupun gagasan hati dan pikiran.
d. Tertulis : Sumber garapan ini merupakan rangsang awal yang berasal dari sumber tertulis
( buku cerita, komik,serpen,puisi, dan sumber lain dalam bentuk tulisan)
•>Tipe tari, yaitu
a. Dramatari adalah suatu karya tari yang mengungkapkan suatu ceritera yang didalamnya
terdapat beberapa tokoh yang kehadirannya memiliki arti, punya peranan yang bersifat
kausal atau sebab akibat, seperti dramatari denga cerita malin kundang,ramayana, dll.
b. Dramatik adalah karya tari yang mengandung unsur ceritera meskipun didalamnya tidak
menggambarkan tokoh-tokoh tertentu. Misalnya tari tenun yang menggambarkan gadis
c. yang sedang menenun.
d. Komik adalah suatu garapan yang bersifat komikal
e. Abstrak adalah suatu garapan yang pengungkapannya tidak diekspresikan secara jelas.
•>Mode Penyajian, adalah semacam gaya penyajian dalam sebuah pertunjukan tari, ada 2 yaitu :
a. Simbolik : Garapan yang pengungkapannya diekspresikan dengan simbol-simbol,baik dalam
gerak, kostum maupun pola lantai. Contoh : tari bedaya dari jawa yang dilakukan oleh penari
putri semua dengan kostum yang sama.
b. Representasional : Garapan yang pengungkapannya secara jelas, baik ceritera dan tokohnya,
sehingga penonton mudah memahami.
•>Konsep Gerak
Dalam konsep gerak kita harus menentukan pijakan gerak yang akan dikembangkan, sejauh mana
gerakn itu akan dikembangkan. Apabila akan berpijak pada ragam gerak yang sudah ada,
maka penyusunannya pun harus dilakukan sedemikian rupa, sehingga perpindahan anatar
gerak satu ke gerak yang lainnya akan harmonis.
•>Konsep Iringan/Musik
Untuk membuat suatu iringan tari, ada bebrapa cara yang bisa ditempuh oleh penata tari :
1. Konsep iringan/musik dapat berpijakn dan mengembangkan musik daerah tertentu, sesuai
dengan garapan geraknya.
2. Musik iringan tari dibuat dengan cara editing yaitu tidak menggunakan musik iringan yang
sengaja dibuat dengan menggunakan instrumen musik lengkap untuk kepentinga tersebut,
tetapi menggunakan musik-musik yang sudah ada dalam bentuk rekaman pita kaset.
3. Menggunakan musik internal , yaitu musik yang suaranya dihasilkan dari anggota badan
manusia, misalnya suara penari, tepukan tangan, dll.
4. Diiringi dengan syair-syair lagu yang dinyanyikan oleh penari atau kelompok vokalis.
5. Iringan tari dapat dihasilkan dari memanfaatkan benda-benda yang ada di sekeliling kita,
kayu,botol,ember, dll yang dapat menimbulkan bunyi-bunyi tertentu yang apabila diatur
dengan irama dan ritme tertentu dapat menjadi iringan msuik yang indah dan kreatif.
•>Konsep Tata Teknik Pentas
Tata teknik pentas menyangkut tempat pertunjukan yang akan digunakan, penataan tata letak
panggung, dekor, properti, tata lampu, dan sebagainya yang semuanyan menyangkut hal-hali
artistik dipanggung.
C. SUMBER TEMA
Tema adalah suatu pesan yang ingin disampaikan kepada penonton, atau siapa saja yang memang
tertarik kepada seni tari.
a. Tema Ceritera
Sumber-sumber yang dapat dipakai sebagai materi tema tari adalah Binatang, Alam, Kegiatan
sehari-hari, Suasan hati.
b. Tema Gerak, meliputi 4 bagian yaitu : gerak kaki, gerak tangan, gerak badan/toso, gerak kepala
D. MENYUSUN KARYA TARI

Langkah 1 : Setelah melalui tahap eksplorasi sampai dengan forming dan susunan gerak yang dibuat
sudah menjadi satu bentuk tari utuh, maka peragakan dan tutor akan memberika pengarahan.
Langkah 2 : Setelah dilakukan revisi, peragakan lagi tari tersebut. Sebaiknya menyusun tari anak
durasi waktunya jangan lebih dari 10 menit, hal ini untuk menghindari kejenuhan penonton
Langkah 3 : Setelah tari tampak bentuknya, mulailah memilih/merancang musik yang akan
digunakan.
Langkah 4 : Merancang rias dan busana/ kostum yang akan digunakan dalam karya tari tersebut.
Pertimbangkan rias sesuai dengan tema tari. Gerak tari juga menjadi pertimbangan dalam
merancang busana agar tidak mengganggu gerak tari.

Anda mungkin juga menyukai