Materi Lengkap
Materi Lengkap
Materi Lengkap
KEPUTUSAN
Nomor: 01/Konfercab XII/X/2021
Tentang:
Tata Tertib dan Agenda Acara Konferensi Cabang XII
Nahdlatul Ulama Lombok Tengah Tahun 2021.
MEMPERHATIKAN : Kesepakatan dalam Sidang Pleno I Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama
Lombok Tengah Tahun 2021.
MEMUTUSKAN:
MENETAPKAN : 1. Mengesahkan Tata Tertib dan Agenda Acara Konferensi Cabang XII
Nahdlatul Ulama Lombok Tengah Tahun 2021, sebagaimana terlampir.
2. Tata Tertib dan Agenda Acara dimaksud pada diktum 1 keputusan ini
merupakan pedoman yang harus ditaati oleh seluruh peserta dan
penyelenggara dalam rangka menyukseskan Konferensi Cabang XII
Nahdlatul Ulama Lombok Tengah Tahun 2021.
3. Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan dan apabila terdapat
kekeliruan akan diperbaiki sebagaimana mestinya.
Ditetapkan di : PRAYA
PadaTanggal : 24 Rabiul Awal 1443 H
31 Oktober 2021 M
(.......................................................) (.......................................................)
Bismillahirrahmanirrahiem
Pasal 1
LANDASAN DAN DASAR
Landasan dan dasar penyelenggaraan Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama Kabupaten
Lombok Tengah Tahun 2021, yang selanjutnya disebut Konferensi Cabang adalah:
1. Anggaran Dasar Nahdlatul Ulama Pasal 23 tentang Pemusyawaratan Tingkat Daerah.
2. Anggaran Rumah Tangga Nahdlatul Ulama Pasal 79 ayat (1) Konferensi Cabang adalah forum
permusyawaratan tertinggi untuk tingkat cabang;
3. Surat Keputusan PBNU No. 59/A.II.04 .d/05/2016, tanggal 3 Sya’ban 1437 H / 10 Mei 2016, tentang
Pengesahan PCNU Kabupaten Lombok Tengah Masa Khidmat 2016-2021;
4. Keputusan Rapat Pleno Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Lombok Tengah pada hari
Jumat, tanggal 01 Oktober 2021 di Pondok Pesantren At-Tamimiy, Berangsak, Praya.
Pasal 2
TUGAS DAN WEWENANG
Sesuai dengan Anggaran Rumah Tangga Nahdlatul Ulama Pasal 79 ayat (2), Konferensi Cabang
membicarakan dan menetapkan:
1. Laporan pertanggungjawaban pengurus cabang Nahdlatul Ulama yang disampaikan secara
tertulis.
2. Pokok-pokok program kerja 5 (lima) tahun merujuk kepada Pokok-pokok program kerja
wilayah dan garis-garis besar program kerja Nahdlatul Ulama.
3. Hukum atas masalah keagamaan dan kemasyarakatan.
4. Rekomendasi Organisasi.
5. Ahlul Halli wal ‘Aqdi;
6. Memilih Ketua Pengurus Cabang.
Pasal 3
PIMPINAN KONFERENSI CABANG
1. Konferensi Cabang dipimpin oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Lombok
Tengah Masa Khidmah 2016-2021.
2. Pimpinan Konferensi Cabang XII bertugas memimpin jalannnya sidang-sidang Konferensi
Cabang agar tetap dalam suasana kebersamaan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan
untuk mencapai mufakat, yang dilandasi sikap fikir akhlakulkarimah.
Pasal 4
PESERTA
1. Peserta Konferensi Cabang terdiri dari Peserta Utusan, Peserta Peninjau, dan Peserta
Undangan .
2. Peserta Utusan terdiri dari:
a. Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama se-Lombok Tengah yang mendapat
mandat resmi dari organisasi.
b. Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Lombok Tengah Masa Khidmah 2016-2021.
4. Peserta undangan adalah mereka yang mendapat undangan resmi dari Pengurus Cabang
Nahdlatul Ulama Lombok Tengah untuk mengkuti acara-acara Konferensi, yang terdiri dari:
a. Mereka yang memperoleh mandat sah sebagai Undangan dari PCNU, Badan Otonom, dan
Lembaga, di lingkungan PCNU Lombok Tengah.
b. Para Pengamat dan pemerhati yang mendapat undangan resmi dari PCNU Kabupaten
Lombok Tengah.
Pasal 5
KEWAJIBAN DAN HAK PESERTA
Pasal 6
SIDANG-SIDANG KONFERENSI CABANG
Pasal 7
PEMBENTUKAN KOMISI
Pasal 8
PENGAMBILAN KEPUTUSAN
1. Keputusan-keputusan Konferensi Cabang diambil dengan cara musyawarah untuk mufakat.
2. Apabila musyawarah untuk mufakat tidak dapat dicapai, pengambilan keputusan dengan cara
sesuai keputusan AD/ART atau melalui pemungutan suara.
3. Pengambilan keputusan melalui pemungutan suara dianggap sah apabila didukung lebih dari
separuh utusan yang hadir.
Pasal 9
HAK SUARA
1. Hak suara dalam setiap pengambilan keputusan Konferensi Cabang dimiliki oleh peserta
utusan dari Majelis Wakil Cabang, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Lombok Tengah Masa
Khidmah 2016-2021, dan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama NTB.
2. Pengurus Cabang dan Pengurus Wilayah tidak memiliki hak suara dalam hal pemilihan Ahlul
Halli wal ‘Aqdi, Ketua Tanfidziyah, dan Mede Formatur.
Pasal 10
PEMILIHAN PENGURUS CABANG NAHDLATUL ULAMA KABUPATEN
LOMBOK TENGAH MASA KHIDMAH 2021-2026
DAN PEMBENTUKAN MEDE FORMATUR KONFERENSI CABANG TAHUN 2021
1. Sidang Pleno pemilihan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Lombok Tengah Masa
Khidmah 2021-2026 dipimpin oleh Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama NTB.
2. Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Lombok Tengah Masa Khidmah 2016-2021
selanjutnya menyatakan demisioner.
3. Konferensi Cabang Nahdlatul Ulama Lombok Tengah memilih Ahlul Halli wal ‘Aqdi dan
Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Lombok Tengah Masa
Khidmah 2021-2021 secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.
5. Pemilihan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Masa Khidmah 2021-2026 dilakukan sesuai
dengan AD/ART Pasal 42 dengan tahapan sebagai berikut:
Pasal 12
KETENTUAN PENUTUP
1. Segala sesuatu yang belum diatur dalam tata tertib ini akan diputuskan oleh Konferensi
Cabang XII Tahun 2021 ini.
2. Peraturan tata tertib ini mulai berlaku sejak ditetapkan sampai dengan selesainya pelaksanaan
Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama Lombok Tengah Tahun 2021.
Ditetapkan di : PRAYA
PadaTanggal : 24 Rabiul Awal 1443 H
31 Oktober 2021 M
(.......................................................) (.......................................................)
(.......................................................) (.......................................................)
KEPUTUSAN
Nomor: 02 /Konfercab XII/X/2016
Tentang:
Pengesahan Laporan Pertanggungjawaban
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Lombok Tengah
Masa Khidmat 2016 - 2021.
Ditetapkan di : PRAYA
PadaTanggal : 24 Rabiul Awal 1443 H
31 Oktober 2021 M
(.......................................................) (.......................................................)
LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN
Personalia fungsionaris pengurus berasal dari berbagai latar belakang disiplin ilmu, profesi,
bahkan latar belakang partai politik sehingga komposisi struktur organisasi “gemuk” yang
menunjukkan bahwa PCNU Kabupaten Lombok Tengah terkesan sangat akomodatif dalam
menyerap aspirasi warga NU dalam penyusunan kepengurusan PCNU. Latar belakang
personalia tersebut tidak diimbangi dengan kualitas, loyalitas, dan dedikasi dalam
menjalankan pengkhidmatan. Sistem rekrutmen yang kurang cermat dan selektif juga
mempengaruhi komposisi dan personalia kepengurusan. Hal ini berdampak pada pelaksanaan
program kegiatan PCNU selama masa khidmatnya.
Program Kerja yang berhasil dirumuskan dan ditetapkan melalui Musyawarah Kerja Cabang
NU Kabupaten Lombok Tengah pada tanggal 7 Oktober 2016 dengan berbagai keterbatasan
sumberdaya dan sumberdana beberapa program prioritas utama dapat dilaksanakan. Beberapa
program prioritas PCNU Kabupaten Lombok Tengah pada masa khidmat ini meliputi: (1)
Pengadaan/Pembangunan Kantor PCNU di Praya (Kota Kabupaten); (2) Konsolidasi
Organisasi dan Kaderisasi: Revitalisasi MWCNU, dan Pembinaan Badan Otonom dan
Lembaga; (3) Penguatan lembaga-lembaga pendidikan dan yayasan pendidikan/pondok
pesantren yang dimiliki warga NU; (4) Peningkatan ghirah Warga NU dengan
menyelenggarakan peringatan-peringatan Hari Besar NU, Nasional, dan Keagamaan; dan (5)
Melaksanakan Kegiatan Dakwah ala An-Nahdliyah; serta (6) Melaksanaan kegiatan sosial-
kemasyarakatan.
Pelaksanaan program kegiatan PCNU tidak harus dilaksanakan oleh PCNU sendiri melalui
sebuah kepanitiaan, akan tetapi mendorong dan memfasilitasi Badan Otonom dan Lembaga
PCNU untuk melaksanakan berbagai kegiatan. Badan Otonom dan Lembaga merupakan
pengurus pleno tanfidziyah, sebagai departemensiasi Tanfidziyah PCNU, yang menjalankan
program-program kegiatan teknis organisasi, seperti pendikan dan pelatihan kader NU,
kegiatan sosial, kegiatan amal, kegiatan dakwah, dan lain-lain.
A. PENDAHULUAN
1. Landasan Pelaksanaan
Landasan penyusunan program Pengkhidmatan PCNU Lombok Tengah Tahun 2021-2026
adalah sebagai berikut:
1) Khittah NU 1926;
2) Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Nahdlatul Ulama;
3) Hasil Muktamar ke-33 Nahdlatul Ulama tentang Pokok-Pokok Program
Pengkhidmatan Nahdlatul Ulama Masa Khidmah 2015-2020;
4) Surat Keputusan PBNU No. 59/A.II.04 .d/05/2016, tanggal 3 Sya’ban 1437 H / 10 Mei
2016, tentang: Pengesahan PCNU Kabupaten Lombok Tengah Masa Khidmat 2021-
2026;
B. PELAKSANAAN PROGRAM
1. Kesyuriyahan
Di bidang kesyuriyahan PCNU Kabupaten Lombok Tengah telah melaksanakan:
a. Telah melaksanakan Bahtsul Masail di Ponpes Manhalul Maarif, Darek, pada tahun
2018.
b. Berhasil menyusun dan menerbitkan Wirid 9 (baca: Wirid Siwaq) sebagai Wirid yang
bersumber dari berbagai amalan yang sudah dikenal dan berkembang di tengah-tengah
jamaah NU. Wirid Siwaq saat ini tidak hanya dibaca dan diamalkan oleh Jamaah NU
3. Pendidikan
a. Mendorong dan memfasilitasi peningkatan kualitas pendidikan/pembelajaran di satuan
pendidikan, dan yayasan pondok pesantren di lingkungan NU Kabupaten Lombok
Tengah, baik yang dilaksanakan oleh badan otonom, lembaga PCNU terkait, maupun
secara mandiri oleh satuan pendidikan/yayasan.
b. Melalui LP Ma’arif bersama Lembaga dan Badan Otonom selalu mengadakan kegiatan
memeriahkan acara hari besar Islam, Nasional, dan Peringatan Hari Santri dengan
menyelenggarakan berbagai perlombaan dan kegiatan. Karen Pandemi COVID-19,
kegiatan-kegiatan tersebut ditiadakan. Kegiatan-kegiatan tersebut sebagaimana
diuraiakan pada lampiran laporan ini.
c. Mendukung dan memfasilitasi upaya Penyusunan Buku Ajar atau Buku Teks Mata
Pelajaran Ke-NU-an (Buku Pelajaran Ahlussunnah Wal Jamaah) yang diinisiasi oleh
LAKPESDAM NU bersama LP Ma’arif NU, PC ISNU, dan PC PERGUNU.
Diharapkan Tahun Pelajaran 2022/2023 Buku Teks tersebut sudah dapat dipergunakan
di sekolah-sekolah dan madrasah-madrasah (untuk MTS/SMP dan MA/SMA/SMK)
yang dikelola oleh yayasan/pondok pesantren di lingkungan NU Kabupaten Lombok
Tengah.
5. Sosial Kemasyarakatan
Kegiatan sosial – kemasyarakatan yang dilaksanakan PCNU dalam berbagai bentuk seperti
bantuan kemanusiaan kurban bencana, bantuan hitanan, santunan anak yatim, dan lain-
lain, yang dapat diuraikan sebagai berikut:
a. Tanggap Darurat Gempa Tahun 2018
Bencana Alam berupa Gempa Bumi dahsyat yang meluluh-lantakkan Kabupaten
Lombok Utara sebagian Lombok Timur dan Lombok Barat, serta terakhir Lombok
Tengah memanggil rasa kemanusiaan setiap orang. Begitu juga NU bersama badan
otonom dan lembaga-lembaganya. PCNU Kabupaten Lombok Tengah ikut ambil
bagian dalam menghadapi masa tanggap darurat dengan berupaya mendorong setiap
orang dan organ NU utk membantu kurban bencana gempa tersebut.
PCNU bersama Tim Tanggap Darurat di bawah TGH. Muhammad Nur, PCNU
Kabupaten Lombok Tengah menyalurkan Dana Bantuan Kemanusiaan dari PCNU
Balik Papan, Kalimantan Timur. Kemudian membantu distribusi bantuan kemanusian
dari PCNU Kabupaten Pati, Jawa Tengah dan mendistribusikan donasi-donasi dari
sumber lainnya.
6. Kaderisasi
a. Pendidikan Kader NU
Pada bidang kaderisasi, PCNU telah melaksanakan, mendorong, dan mendukung, serta
memfasilitasi pelaksanaan program kegiatan untuk peningkatan kualitas kader NU
melalui pendidikan dan pelatihan baik yang dilaksanakan oleh PCNU sendiri maupun
Badan Otonom dan Lembaga di bawah PCNU Kabupaten Lombok Tengah. Adapun
yang pernah dilaksanakan PCNU Kabupaten Lombok Tengah adalah Program PBNU
hasil Muktamar ke-33 di Jombang untuk Pendidikan Kader NU yaitu Madrasah Kader
Nahdlatul Ulama (MKNU) Angkatan I PBNU pada tanggal November 2016 di Hotel
Queen, Praya.
PCNU juga mengirim peserta untuk mengikuti kegiatan MKNU yang diselenggarakan
di luar Lombok Tengah seperti table berikut:
1) Madrasah Kader Nahdlatul Ulama yang dilaksanakan oleh Pengurus Besar Nahdlatul
Ulama - PCNU Kabupaten Sumbawa pada hari Jumatl 17 – Ahad 19 November 2017, di
Hotel Sultan, Sumbawa Besar, Sumbawa.
2) Madrasah Kader Nahdlatul Ulama yang dilaksanakan oleh PBNU – PW ISNU
NTB pada tanggal 19 s.d. 21 Maret 2021, di Hotel Grand Legi, Mataram.
3) Madrasah Kader Nahdlatul Ulama yang dilaksanakan oleh PBNU – PWNU NTB
pada tanggal 1 s.d. 3 Oktober 2021, di Hotel Grand Legi, Mataram.
c. PKPNU
Di samping itu, PCNU juga memfasilitasi pelaksanaan Pendidikan Kader Penggerak
NU yang dilaksanakan oleh Kelompok Tim Instruktur yang sudah melaksanakan
kegiatan pengkaderan hingga Angkatan VI.
8. Keuangan
Dalam melaksanakan program kegiatannya, PCNU Kabupaten Lombok Tengah mendapat
bantuan dari berbagai pihak, baik yang diterima langsung oleh PCNU maupun yang
diterima panitia pelaksana kegiatan. Dana yang diterima dari berbagai sumber langsung
habis, bahkan tidak cukup, sehingga pengurus dan/atau panitia menanggulangi kekurangan
biaya pelaksanaan kegiatan.
Adapun rincian dana yang diterima PCNU Kabupaten Lombok Tengah bersumber dari
Dana Hibah Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah adalah sebagai berikut:
1. Tahun 2016 sebesar Rp 100.000.000,-
2. Tahun 2018 sebesar Rp 50.000.000,-
3. Tahun 2020 sebesar Rp 150.000.000,-
Jumlah Total = Rp 300.000.000,-
Dari bantuan dana hibah pada tahun 2020 tersebut, PCNU Kabupaten Lombok Tengah
menyisihkan sebesar Rp 50.000.000,- untuk Pembangunan Gedung PWNU NTB.
C. PENUTUP
Demikian laporan singkat pelaksanaan program kegiatan PCNU Kabupaten Lombok Tengah Masa
Khidmat 2016 – 2021. Laporan ini tentu tidak dapat memuaskan, karena masih banyak kekurangan,
dan masih ada program yang belum mampu dilaksanakan mengingat keterbatasan-keterbatasan yang
dimiliki, baik sumberdaya manusia maupun sumberdaya lainnya. Oleh karena itu, berbagai hal yang
tak mampu dicapai pada masa pengkhidmatan ini dapat diprogramkan kembali sebagai program
prioritas pada kepengurusan PCNU mendatang.
Atas perhatian dan kerja sama semua anggota fungsionaris PCNU Kabupaten Lombok Tengah mulai
dari unsur Syuriyah sampai Tanfidziyah kami menyampaikan ucapan terima kasih. Begitu pula kami
sampaikan apresiasi dan penghargaan yang setingi-tingginya kepada semua Badan Otonom dan
Lembaga PCNU yang selalu aktif dan antusias melaksanakan kegiatan pengkhidmatan untuk tumbuh-
kembang, dan dan berbagai ikhtiar untuk makin menguatnya ghirah ber-NU di Kabupaten Lombok
Tengah. Terima kasih pula kami sampaikan kepada Pengurus MWCNU dan Pengurus Ranting NU se-
Kabupaten Lombok Tengah yang telah menyatukan visi, misi, dan persepsi dalam memperkuat jalinan
ukhuwah an-Nahdliyah dalam segala hal, sehingga warga NU tampil sebagai kekuatan sosial-
masyarakat dan keagamaan yang patut dihargai oleh semua pihak.
Jaza kumullahu Khairal Jaza
Wallhul Muwaffiq Ilaa Aqwamith Tharieq
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Praya, Rabiul Awal 1443 H
Oktober 2021 M
PENGURUS CABANG NAHD LATUL ULAMA
KABUPATEN LOMBOK TENGAH
Rais, Katib, Ketua, Sekretaris,
t.t.d. t.t.d. t.t.d. t.t.d.
TGH. MA’ARIF MAKMUN D TGH. L. A. TAMIM KHAIRY H. LALU FATHUL BAHRI, S.IP Drs. L. RUPAWAN JHONI
LAPORAN PELAKSANAAN PROGRAM KEGIATAN 2017 S/D 2021
Ketua, Sekretaris,
Ketua, Sekretaris,
Ketua, Sekretaris,
Ketua Sekretaris,
Pimpinan Cabang IPPNU Pimpinan Cabang IPPNU
Kab. Lombok Tengah Kab. Lombok Tengah
PIMPINAN CABANG
IKATAN SARJANA NAHDLATUL ULAMA
KABUPATEN LOMBOK TENGAH
Alamat : Jalan Wr Supratman No 25, Praya Lombok Tengah Kode Post : 83511
Email : [email protected] HP. 081805745215, 081933015577
PIMPINAN CABANG
Ketua Sekretaris
ttd ttd
Ketua Sekretaris
MEMPERHATIKAN : Pendapat, usul, saran yang berkembang menjadi kesepakatan dalam Sidang
Pleno III Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama Lombok Tengah Tahun
2021.
MEMUTUSKAN:
MENETAPKAN : 1. Mengesahkan Pokok-pokok Program Kerja Pengurus Cabang Nahdlatul
Ulama Kabupaten Lombok Tengah Masa Khidmat 2021 - 2026,
sebagaimana terlampir.
2. Pokok-pokok Program Kerja Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten
Lombok Tengah Masa Khidmah 2021 - 2026 yang dimaksud pada diktum 1
di atas merupakan pedoman penyelenggaraan organisasi selama satu masa
khidmat kepengurusan.
3. Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan dan apabila terdapat
kekeliruan akan diperbaiki sebagaimana mestinya.
Ditetapkan di : PRAYA
PadaTanggal : 24 Rabiul Awal 1443 H
31 Oktober 2021 M
(.......................................................) (.......................................................)
POKOK-POKOK PROGRAM
PENGURUS CABANG NAHDLATUL ULAMA KABUPATEN LOMBOK TENGAH
MASA KHIDMAT 2021 - 2026
Dengan landasan ini, NU akan dapat diterima semua kalangan masyarakat sebagai cermin
Islam rahmatan lil alamin. Landasan berfikir dan bertindak warga NU sebagai berikut;
1. Tawasuth dan I’tidal (Moderat dan Teguh)
Memilih sikap tengah yang tidak ekstrim (tatharruf) kanan atau kiri. Sikap tengah-
tengah disertai keteguhan hati dalam memegang prinsip, dengan demikian bersikap
tengah bukan berarti tidak punya prinsip. Landasan bersikap dan bertindak lurus dalam
konteks membangun serta menghindari segala bentuk pendekatan yang bersifat
tatharruf (ekstrim). Nahdlatul Ulama dengan sikap dasar ini akan selalu menjadi
kelompok panutan yang bisa ngemong dan luwes kepada semua golongan.
2. Tasamuh (Toleran)
NU menganggap perbedaan adalah keniscayaan. Tidak ada yang salah dengan beda.
Fakta keanekaragaman agama maupun budaya yang ada dalam kehidupan sosial, adalah
sabda alam atau kehendak Allah untuk mendinamisir kehidupan menuju kesempurnaan
ciptaan. Menyikapi perbedaanlah yang sering menimbulkan masalah. Karena itu NU
dalam menyikapi perbedaan menjadikan tasamuh sebagai landasan. Sikap toleran
terhadap perbedaan, baik dalam masalah keagamaan, terutama dalam hal-hal yang
bersifat furu’ atau menjadi masalah khilafiyah, dan dalam masalah khilafiyah itu
sendiri, serta dalam masalah kemasyarakatan dan kebudayaan. Sikap toleran menuntut
adanya upaya mencari titik-temu, bukan titik-beda. Berangkat dari titik-temu tersebut
kemudian dikembangkan persaudaraan (ukhuwwah), baik persaudaraan seagama,
sebangsa, maupun semanusia.
3. Tawazun (Seimbang)
Sikap adil juga diperlukan dalam menyikapi perbedaan, konflik, dan perselisihan di
antara beberapa pihak. Potensi kekacauan bisa dikendalikan dengan sikap adil.
Buntutnya sudah tentu adalah kekeliruan bertindak yang bukan saja tidak
menyelesaikan masalah, tetapi bahkan menambah-nambah keruwetan. Lebih-lebih jika
persolan menyangkut perselisihan atau pertentangan di antara berbagai pihak. Dengan
sikap obyektif dan proporsional distorsi semacam ini dapat dihindarkan. Implikasi lain
dari al-’adalah adalah kesetiaan kepada aturan main (correct), rasionalitas dan
kejernihan berfikir. Dalam perbuatan keputusan, termasuk dalam alokasi sumberdaya
dan tugas (the right man on the right place). “Kebijakan” memang sering kali
diperlukan dalam mengangani masalah-masalah tertentu. Tetapi semuanya harus tetap
di atas landasan (asas) bertindak yang disepakati bersama.
4. At-Ta’awun (gotong royong)
At-ta’awun merupakan sendi utama dalam tata kehidupan masyarakat: manusia tidak
dapat hidup sendiri tanpa bantuan pihak lain. Pengertian ta’awun meliputi tolong
menolong, setia kawan dan gotong royong dalam kebaikan dan taqwa. Imam al-
Mawardi mengaitkan pengertia al-birr (kebaikan) dengan kerelaan manusia dan taqwa
dengan ridla Allah SWT. Memperoleh keduanya berarti memperoleh kebahagiaan yang
sempurna.
Ta’awun juga mengandung pengertian timbal balik dari masingmasing pihak untuk
memberi dan menerima. Oleh karena itu, sikap ta’awun mendorong setiap orang untuk
Materi Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama Kabupaten Lombok Tengah 32
Ponpes Manhalul Ulum, Praya, 23-24 Rabiul Awal 1443 H/30-31 Oktober 2021 M
berusaha dan bersikap kreatif agar dapat memiliki sesuatu yang dapat disumbangkan
kepada orang lain dan kepada kepentingan bersama. “dan tolong-menolonglah kamu
dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam
berbuat dosa dan pelanggaran. dan bertakwalah kamu kepada Allah, Sesungguhnya
Allah amat berat siksa-Nya.” (QS. Al-Maidah [5] : 2)
5. Istiqamah (konsisten)
Istiqamah mengandung pengertian ajeg-jejeg, berkesinambungan, dan berkelanjutan.
Ajeg-jejeg artinya tetap dan tidak bergeser dari jalur (thariqah) sesuai dengan ketentuan
Allah SWT dan rasul-Nya, tuntunan yang diberikan oleh salafus shalih dan aturan main
serta rencana-rencana yang disepakati bersama. Perwujudan orang yang istiqamah
adalah orang yang selalu konsisten baik dalam kondisa apapun. Dalam keadaan susah,
gembira tetap menampilkan orang baik secara adat maupun syara’. Kesinambungan
artinya keterkaitan antara satu kegiatan dengan kegaiatan yang lain dan antara satu
periode dengan periode yang lain sehingga kesemuanya merupakan satu kesatuan yang
tak terpisahkan dan saling menopang seperti sebuah bangunan.
A. VISI/CITA-CITA NU
Menjadi Jam’iyah diniyah Islamiyah ijtima’iyah yang memperjuangkan tegaknya ajaran
Islam Ahlussunnah wal Jamaah an Nahdliyyah, mewujudkan kemaslahatan masyarakat,
kemajuan Bangsa, kesejahteraan, keadilan dan kemandirian khususnya warga NU serta
terciptanya rahmat bagi semesta, dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang
berasaskan Pancasila.
B. MISI
1. Mengembangkan gerakan penyebaran Islam Ahlusunnah wal Jama’ah an Nahdliyyah
untuk mewujudkan ummat yang memiliki karakter Tawassuth (moderat), Tawazun
(simbang) dan I’tidal (tegak lurus), Tasamuh (Toleran).
2. Mengembangkan beragam khidmah bagi jama’ah NU guna meningkatkan kualitas
SDM NU dan kesejahteraannya serta untuk kemandirian jam’iyah NU.
3. Mempengaruhi para pemutus kebijakan maupun Undang-Undang agar produk
kebijakan maupun UU yang dihasilkan berpihak kepada kepentingan masyarakat dalam
upaya mewujudkan kesejahteraan rasa keadilan.
E. Program Lainnya
1. …………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………..
………..
2. …………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………..
………..
3. …………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………..
………..
4. …………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………..
………..
VII. PENUTUP
Pokok-Pokok Program Pengkhidmatan Nahdlatul Ulama Kabupaten Lombok Tengah
Masa Khidmat 2021 - 2026 ini disusun sebagai salah satu ikhtiar dalam merumuskan
pengabdiannya untuk kemajuan masyarakat Islam yang berfaham Ahlussunnah Waljamaah
Annahdliyah di Lombok Tengah sebagai bagian dalam perjuangan NU dalam berbangsa dan
bernegara. Pokok-pokok program ini masih bersifat umum, karena itu membutuhkan
penjabaran secara rinci dan konkret melalui Rapat Kerja agar dipahami oleh setiap jajaran
kepemimpinan Nahdlatul Ulama.
Akhirnya semoga Allah SWT. memberikan kekuatan dan kemudahan sekaligus
kelancaran bagi kita dalam melaksanakan pokok-pokok program ini sebagai wujud
pengkhidmatan organisasi demi kesejahteraan warga, keluhuran Islam, kemajuan masyarakat,
dan bangsa.
Ditetapkan di : PRAYA
PadaTanggal : 24 Rabiul Awal 1443 H
31 Oktober 2021 M
(.......................................................) (.......................................................)
KEPUTUSAN
Nomor: ...... /Konfercab XII/X/2021
Tentang:
Pengesahan Pemilihan Ahlul Halli wal ‘Aqdi Konferensi Cabang XII
Nahdlatul Ulama Lombok Tengah Tahun 2021.
MENIMBANG : a. Bahwa Konferensi Cabang Nahdlatul Ulama merupakan amanat AD/ART
Nahdlatul Ulama yang harus dilaksanakan setiap 5 (lima) tahun sekali;
b. Bahwa Pemilihan Ahlul Halli wal ‘Aqdi Konferensi Cabang XII telah
dilaksanakan pada Sidang Pleno IV;
c. Bahwa oleh karena itu perlu pengesahan Hasil Pemilihan Ahlul Halli wal
‘Aqdi Konferensi Cabang XII.
MENGINGAT : 1. Anggaran Dasar Nahdlatul Ulama Pasal 23;
2. Anggaran Rumah Tangga Nahdlatul Ulama Pasal 42 dan 72;
3. Hasil-hasil Muktamar ke-33 NU Tahun 2015 di Jombang;
4. Tata Tertib dan Agenda Acara Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama
Lombok Tengah Tahun 2021;
MEMPERHATIKAN : Proses yang berlangsung pada Pemilihan Ahlul Halli wal ‘Aqdi dalam Sidang
Pleno IV Konferensi Cabang XII NU Lombok Tengah Tahun 2021.
MEMUTUSKAN:
MENETAPKAN : 1. Mengesahkan:
1) ............................................................................
2) ............................................................................
3) ............................................................................
4) ............................................................................
5) ............................................................................
Sebagai Ahlul Halli wal ‘Aqdi Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama
Lombok Tengah Tahun 2021.
2. Ahlul Halli wal ‘Aqdi sebagaimana yang disebutkan pada diktum 1
keputusan ini selanjutnya melaksanakan musyawarah mufakat untuk
memilih dan menetapkan Rais Syuriah PCNU Lombok Tengah Masa
Khidmat 2021-2026.
3. Keputusan Musyawarah mufakat Ahlul Halli wal ‘Aqdi tentang penetapan
Rais Syuriah PCNU Lombok Tengah Masa Khidmat 2021-2026 tersebut
disampaikan kepada Sidang Pleno Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama
Lombok Tengah Tahun 2021.
4. Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan.
Ditetapkan di : PRAYA
PadaTanggal : 24 Rabiul Awal 1443 H
31 Oktober 2021 M
KEPUTUSAN
Nomor: ISTIMEWA/AHWA/Konfercab XII/X/2021
Tentang:
Penetapan Rais Syuriah PCNU Lombok Tengah Masa Khidmat 2021-2026.
MENIMBANG : a. Bahwa Konferensi Cabang Nahdlatul Ulama merupakan amanat AD/ART
Nahdlatul Ulama yang harus dilaksanakan setiap 5 (lima) tahun sekali;
b. Bahwa Pemilihan Rais Syuriah PCNU Lombok Tengah Masa Khidmat
2021-2026 dilaksanakan Ahlul Halli wal ‘Aqdi Konferensi Cabang XII
secara musyawarah mufakat;
c. Bahwa oleh karena itu perlu penetapan Rais Syuriah terpilih oleh Ahlul
Halli wal ‘Aqdi Konferensi Cabang XII.
MENGINGAT : 1. Anggaran Dasar Nahdlatul Ulama Pasal 23;
2. Anggaran Rumah Tangga Nahdlatul Ulama Pasal 42 dan 72;
3. Hasil-hasil Muktamar ke-33 NU Tahun 2015 di Jombang;
4. Tata Tertib dan Agenda Acara Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama
Lombok Tengah Tahun 2021.
MEMPERHATIKAN : Proses yang berlangsung pada permusyawaratan Ahlul Halli wal ‘Aqdi
Konferensi Cabang XII NU Lombok Tengah Tahun 2021.
Ditetapkan di : PRAYA
PadaTanggal : 24 Rabiul Awal 1443 H
31 Oktober 2021 M
(.......................................................) (.......................................................)
(.......................................................) (.......................................................)
KEPUTUSAN
Nomor: ...... /Konfercab XII/X/2021
Tentang:
Pemilihan Rais Syuriyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Lombok Tengah
Masa Khidmat 2021-2026
MENIMBANG : a. Bahwa Konferensi Cabang Nahdlatul Ulama merupakan amanat AD/ART
Nahdlatul Ulama yang harus dilaksanakan setiap 5 (lima) tahun sekali;
b. Bahwa Pemilihan Rais Syuriyah PCNU Kabupaten Lombok Tengah Masa
Khidmat 2021-2026 telah dilaksanakan dan ditetapkan oleh Ahlul Halli wal
‘Aqdi Sidang serta telah disampaikan pada Sidang Pleno IV;
c. Bahwa oleh karena itu perlu pengesahan oleh Sidang Pleno IV Konferensi
Cabang XII Nahdlatul Ulama Lombok Tengah Keputusan Ahlul Halli wal
‘Aqdi dimaksud.
MENGINGAT : 1. Anggaran Dasar Nahdlatul Ulama Pasal 23;
2. Anggaran Rumah Tangga Nahdlatul Ulama Pasal 42 dan 72;
3. Hasil-hasil Muktamar ke-33 NU Tahun 2015 di Jombang;
4. Tata Tertib dan Agenda Acara Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama
Lombok Tengah Tahun 2021;
MEMPERHATIKAN : Proses yang berlangsung pada Pemilihan Rais Syuriyah yang telah
dilaksanakan dan ditetapkan oleh Sidang Ahlul Halli wal ‘Aqdi Konferensi
Cabang XII NU Lombok Tengah Tahun 2021.
MEMUTUSKAN:
MENETAPKAN : 1. Mengesahkan: ...................................................................................
sebagai Rais Syuriyah PCNU Lombok Tengah Masa Khidmat 2021-
2026.
2. Ketua terpilih sebagaimana yang disebutkan pada diktum 1 keputusan
ini selanjutnya bersama Ketua Tanfidziyah terpilih dan Mede
Formatur menyusun Struktur, Komposisi, dan personalia PCNU
Kabupaten Lombok Tengah Masa Khidmat 2021-2026.
3. Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan.
Ditetapkan di : PRAYA
PadaTanggal : 24 Rabiul Awal 1443 H
31 Oktober 2021 M
(.......................................................) (.......................................................)
KEPUTUSAN
Nomor: ...... /Konfercab XII/X/2021
Tentang:
Pemilihan Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Lombok Tengah
Masa Khidmat 2021-2026
MENIMBANG : a. Bahwa Konferensi Cabang Nahdlatul Ulama merupakan amanat AD/ART
Nahdlatul Ulama yang harus dilaksanakan setiap 5 (lima) tahun sekali;
b. Bahwa Pemilihan Ketua Tanfidziyah PCNU Lombok Tengah Masa Khidmat
2021-2026 telah dilaksanakan pada Sidang Pleno IV;
c. Bahwa oleh karena itu perlu pengesahan Hasil Pemilihan Ketua Tanfidziyah
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Lombok Tengah dimaksud.
MENGINGAT : 1. Anggaran Dasar Nahdlatul Ulama Pasal 23;
2. Anggaran Rumah Tangga Nahdlatul Ulama Pasal 42 dan 72;
3. Hasil-hasil Muktamar ke-33 NU Tahun 2015 di Jombang;
4. Tata Tertib dan Agenda Acara Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama
Lombok Tengah Tahun 2021;
MEMPERHATIKAN : Proses yang berlangsung pada Pemilihan Ketua PCNU Kabupaten Lombok
Tengah dalam Sidang Pleno IV Konferensi Cabang XII NU Lombok Tengah
Tahun 2021 dan persetujuan Rais Syuriah terpilih PCNU Lombok Tengah.
MEMUTUSKAN:
Ditetapkan di : PRAYA
PadaTanggal : 24 Rabiul Awal 1443 H
31 Oktober 2021 M
(.......................................................) (.......................................................)
KEPUTUSAN
Nomor: ...... /Konfercab XII/X/2021
Tentang:
Pengesahan Mede Formatur Konferensi Cabang XII
Nahdlatul Ulama Lombok Tengah Tahun 2021.
MENIMBANG : a. Bahwa Konferensi Cabang Nahdlatul Ulama merupakan amanat AD/ART
Nahdlatul Ulama yang harus dilaksanakan setiap 5 (lima) tahun sekali;
b. Bahwa Pemilihan Mede Formatur Konferensi Cabang XII telah
dilaksanakan pada Sidang Pleno IV;
c. Bahwa oleh karena itu perlu pengesahan Hasil Pemilihan Mede Formatur
Konferensi Cabang XII.
MENGINGAT : 1. Anggaran Dasar Nahdlatul Ulama Pasal 23;
2. Anggaran Rumah Tangga Nahdlatul Ulama Pasal 42 dan 72;
3. Hasil-hasil Muktamar ke-33 NU Tahun 2015 di Jombang;
4. Tata Tertib dan Agenda Acara Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama
Lombok Tengah Tahun 2021;
MEMPERHATIKAN : Proses yang berlangsung pada Pemilihan Mede Formatur dalam Sidang Pleno
IV Konferensi Cabang XII NU Lombok Tengah Tahun 2021.
MEMUTUSKAN:
MENETAPKAN : 1. Mengesahkan:
1) ..........................................................................................
(Rais Syuriyah PCNU Lombok Tengah Terpilih)
2) ............................................................................................
(Ketua Tanfidziyah PCNU Lombok Tengah Terpilih)
3) ………………………………………………..… (PCNU Demisioner)
4) ..................................................................................................................
5) ..................................................................................................................
6) ..................................................................................................................
7) ..................................................................................................................
sebagai Formatur Konferensi Cabang XII Nahdlatul Ulama Lombok Tengah
Tahun 2021.
2. Mede Formatur sebagaimana yang disebutkan pada diktum 1 keputusan ini bertugas
membantu Rais Syuriyah dan Ketua Tanfidziyah Terpilih untuk menyusun Pengurus
Harian PCNU Lombok Tengah Masa Khidmat 2021-2026.
3. Selambat-lambatnya 9 (sembilan) hari setelah Konferensi Cabang XII,
Formatur mengumumkan Susunan Lengkap Pengurus Harian PCNU
Kabupaten Lombok Tengah Masa Khidmat 2021-2026.
4. Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan.
Ditetapkan di : PRAYA
PadaTanggal : 24 Rabiul Awal 1443 H
31 Oktober 2021 M
(.......................................................) (.......................................................)