Posyandu Balita

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 4

KERANGKA ACUAN

PROGRAM KEGIATAN POSYANDU BALITA


UPT PUSKESMAS MARTAPURA 1
TAHUN 2022

I. Pendahuluan
Dalam rangka mendukung dan mencapai target millennium development
goals (Mdg’s) dimana hampir 70% goals yang ditetapkan dalam kegiatannya adalah
ditujukan untuk peningkatan dan percepatan kesehatan ibu dan anak serta
pemberdayaan perempuan, maka untuk itu seluruh pilar kelembagaan
kemasyarakatan yang bergerak dibidang kesehatan dan pemberdayaan
perempuan serta masyarakat diharapkan mendapat perhatian lebih luas dan serius
untuk kita laksanakan. Untuk itu salah satu pilar upaya yang perlu dikembangkan
adalah kegiatan Posyandu Balita.
Posyandu Balita adalah salah satu wujud peran serta aktif masyarakat dalam
pembangunan millennium development goals (Mdg’s). Keberadaan Posyandu
Balita adalah salah satu bentuk Upaya Kesehatan Bersumber Daya Masyarakat
(UKBM) yang dikelola dari, oleh, untuk dan bersama masyarakat dalam
penyelenggaraan pembangunan kesehatan, guna memberdayakan masyarakat
dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan
kesehatan dasar terutama yang berkaitan dengan penurunan AKI, AKB dan
AKABA.

II. Tujuan
a. Tujuan umum
Menurunkan Angka Kematian Ibu, Angka Kematian Bayi, dan Angka
Kematian Anak Balita di Indonesia melalui upaya pemberdayaan
masyarakat.
b. Tujuan khusus
1. Memberikan pelayanan kesehatan Ibu dan Anak.
2. Memberikan pelayanan kesehatan pada masyarakat.
3. Meningkatkan peran serta masyarakat untuk mengembangkan kegiatan
kesehatan dan KB serta kegiatan lainnya yang menunjang untuk
tercapainya masyarakat sehat dan sejahtera.
III. Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan
No. Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan

1 Kesehatan Ibu dan - Pemeliharaan kesehatan ibu di posyandu,


Anak (KIA) pemeriksaan kehamilan dan nifas, pelayanan
peningkatan gizi melalui pemberian vitamin dan
tablet tambah darah serta imunisasi TT untuk ibu
hamil.
- Penimbangan balita dilakukan untuk pemantauan
pertumbuhan dan mendeteksi sedini mungkin dari
penyimpangan pertumbuhan dapat dilihat pada
KMS. Pemberian vitamin A dosis tinggi pada bulan
februari dan agustus.

2 Keluarga Pelayanan KB meliputi :


Berencana (KB)
- Pemberian pil KB
- Suntik KB
- Pemberian kondom
3 Imunisasi Pemberian imunisasi dasar (BCG,DPT,POLIO, dan
Hepatitis B) serta lainnya.

4 Peningkatan Gizi Pelayanan Gizi Meliputi :

- Penyuluhan Gizi
- Pemberian Vitamin A pada bulan Februari dan
Agustus
- Penyuluhan tentang PMT pada Balita
- Penyuluhan tentang PMT pada Bumil
5 Penanggulangan - Penyediaan oralit di Posyandu Balita
diare - Melakukan rujukan pada penderita diare
- Memberikan penyuluhan tentang diare

IV. Cara Melaksanakan Kegiatan


1. Menyiapkan kelengkapan yang diperlukan untuk kegiatan Posyandu Balita.
2. Petugas dan Tim mendatangi tempat Posyandu yang akan dikunjungi.
3. Petugas dan Tim mengkonfirmasi kepada kader tentang kesiapan kegiatan
Posyandu Balita sesuai dengan SPO yang ada.
4. Petugas dan Tim bersama kader posyandu melaksanakan kegiatan, yaitu :
- Meja 1, pendaftaran
- Meja 2, penimbangan
- Meja 3, pengisian KMS
- Meja 4, penyuluhan
- Meja 5, pelayanan kesehatan
- Meja 6, penganekaragaman pangan (PMT)
- Meja 7, peningkatan ekonomi keluarga
5. Petugas dan Tim bersama kader posyandu mengevaluasi secara lisan hasil
kegiatan Posyandu Balita.
6. Petugas dan Tim kembali ke Puskesmas.
7. Petugas membuat pelaporan kegiatan Posyandu Balita.

V. Sasaran
Sasaran Posyandu adalah seluruh masyarakat yang berada di wilayah kerja
UPT Puskesmas Martapura 1, yaitu :
1. Bayi usia 0-11 bulan
2. Anak balita usia 12-59 bulan
3. Ibu hamil, ibu menyusui dan ibu nifas
4. Wanita usia subur (WUS)

VI. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan


Posyandu Balita dilaksanakan pada minggu kedua dan akhir disetiap bulan
nya, dengan jam pelaksanaan setiap jam 10.00 (pagi) dan 16.00 (sore) s/d
selesai.

VII. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan dan Pelaporan


1. Evaluasi dilaksanakan saat kegiatan Lintas Program dan Lintas Sektor
akhir tahun yang hasilnya dapat digunakan untuk penyusunan program
tahunan berikutnya.
2. Pelaporan dilaporkan setiap bulan ke Dinas Kesehatan sesuai dengan
format yang telah ada.

VIII. Pencatatan, Pelaporan dan Evaluasi Kegiatan


1. Pencatatan dilakukan setelah selesai kegiatan Posyandu Balita.
2. Pelaporan dilakukan setiap bulan ke Dinas Kesehatan.
3. Evaluasi dilakukan setiap tahun.

IX. Rencana Pembiayaan


Biaya kegiatan Posyandu Balita di Puskesmas Martapura 1 berasal dari Dana
Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar.
X. Penutup
Demikian kerangka acuan kegiatan ini disususun sebagai pedoman
pelaksanaan program kegiatan Posyandu Balita dan dapat dijadikan sebagai
instrument untuk monitoring dan evaluasi.

Mengetahui Martapura, 3 Januari 2022


Kepala UPT. Puskesmas Martapura 1 Penanggung Jawab

dr. Hj. Siti Nurmah Megawati Hj. Noorlisda,S.Gz


NIP. 19701115 201001 2 001 NIP. 19660311 198703 2 008

Anda mungkin juga menyukai