CONTOH SOAL UKOM Tggal 17

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 4

Contoh Soal UKOM Ners KMB

1. Seorang laki-laki berusia 35 tahun dirawat diruang Bedah karena fraktur femur
tertutup 1/3 distal. Hasil pengkajian, tampak bengka, nyeri skala 6. Pasien
direncanakan akan dilakukan pemasangan gips. Persiapan alat dan pasien sudah
dilakukan oleh perawat, dan pasien telah diberi penjelasan tentang pemsangan gips
yang akan dilakukan.
Apakah prosedur selanjutnya pada kasus tersebut?
a. Pasang stockinete
b. Pembersihan kulit
c. Memberikan bantalan tambahan
d. Pasang penyangga tungkai
e. Tekan bagian distal daerah femur

2. Seorang perempuan berusia 38 tahun dirawat diruang penyakit dalam dengan CKD.
Hasil pengkajian, pasien tampak sesak, mual, muntah, terdapat edema ekstremitas dan
periorbital, urine output 150cc/24 jam, Hb7,8 mg/dl, ureum 120 mg/dl, kreatinin 5,8
mg/dl. TD 150/90 mmHg, frekuensi nadi 90x/menit, frekuensi napas 23 x/menit. Saat
ini pasien diberikan intervensi pembatasan cairan dan kolaborasi tindakan
hemodialisis.
Apakah krteria hasil yang diharapkan pada kasus tersebut?
a. Nilai albumin normal
b. Urin output meningkat
c. Edema berkurang/hilang
d. Tekanan darah meningkat
e. Nilai haemoglobin meningkat

3. Seorang laki-laki berusia 50 tahun dirawat diruang penyakit dalam dengan diagnosis
peritonitis dan mengeluh sakit perut. Hasil pengkajian skala nyeri 6, tampak wajah
menyeringai, TD 140/90 mmHg, frekuensi nadi 100x/menit, frekuensi napas
24x/menit, suhu 38ͦ C.
Apakah pengkajian lanjutan pada kasus tersebut?
a. Mual
b. Muntah
c. Bising usus
d. Distensi perut
e. Intake dan output cairan

4. Seorang perempuan berusia 30 tahun dirawat diruang penyakit dalam dengan


diagnosis suspect Apendisitis. Hasil pengkajian, pasien mengeluh nyeri perut kanan
bawah, nyeri skala 7, mual, muntah, serta tidak nafsu makan, TD 130/80 mmHg,
frekuensi napas 26x/menit, dan frekuensi nadi 80x/menit.
Apakah pengkajian lanjutan pada kasus tersebut?
a. Auskultasi bising usus
b. Observasi status nutrisi
c. Pemeriksaan laboratorium
d. Observasi tanda-tanda dehidrasi
e. Palpasi pada titik mc.burney
5. Seorang perempuan berusia 35 tahun dirawat diruang bedah saraf dengan pasca
craniotomy. Hasil pengkajian, pasien tampak hemiparese kanan, lemah dan tidak
mampu menggerakkan tubuhnya, reflex fisiologi melambat. Saat dilakukan
pemeriksaan otot ekstremitas kanan didapat hasil sebagai berikut: tidak mengangkat
lengan dan kaki namun masih bisa menggerakkannya.
Berapakah nilai kekuatan otot pada pasien tersebut?
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5

6. Sesorang perempuan 60 tahun hari ke 3 dirawat di bangsal penyakit dalam dengan


keluhan demam, mual dan BAB cair sejak kemarin, hari ini sudah 6 kali BAB dan
badan terasa lemas. Hasil pemeriksan turgor kulit lebih dari 2 detik, membran mukosa
kering, TD: 100/70 mmHg, N: 96 x/menit, Suhu: 38 C, RR: 20 x/menit, BB sebelum
sakit: 56 Kg, sedangkan BB sekarang: 53 Kg. Berapa kebutuhan cairan berdasarkan
derajat dehidrasi pada pasien tersebut?
A. 2500 cc/24 jam
B. 2800 cc/24 jam
C. 3000 cc/24 jam
D. 3200 cc/24 jam
E. 3500 cc/24 jam

7. Sesorang perempuan dirawat di ruangan ICU dengan diagnosa CKB. Hasil


pemeriksan fisik ditemukan pasien tanpak gelisah, fraktur femur tertutup, luka lecet di
kepala dan lengan kanan, GCS: 4, TD: 160/90 mmHg, N: 92x/menit, Suhu: 37 C, RR:
22 x/menit. Apa masalah keperawatan utama pada kasus tersebut?
A. Nyeri akut
B. Gangguan perfusi jaringan cerebral
C. Gangguan perfusi jaringan perifer
D. Risiko infeksi
E. Gangguan mobilitas fisik

8. Sesorang laki-laki usia 25 tahun dirawat di ruangan penayakit dalam dengan keluhan
nyeri perut bagian bawah, nyeri saat buang air kecil dan tidak lancar, tanpak meringis
dengan skala nyeri 6 dan tanpak cemas dengan penyakitnya dan hasil USG abdomen
ada gambaran batu di visika urinaria. Apa masalah utama pada pasien tersebut?
A. Nyeri akut
B. Ansietas
C. Retensi Urine
D. Nyeri Kronis
E. Inkontensia urine
9. Sesorang laki-laki usia 25 tahun dirawat di bangsal Mawar mengatakan ia sering
mengalami sesak nafas saat terkena serbuk kecil dan debu. Dari hasil pengajian
didapatkan data pernafasan dengan cuping hidung, suara terdengar ronkhi, batuk non
produktif, TD: 120/90 mmHg, N: 88x/menit, Suhu: 37.5 C, RR: 34 x/menit. Apa
masalah keperawatan utama pada kasus tersebut?
A. Gangguan pertukaran gas
B. Bersihan jalan nafas tidak efektif
C. Gangguan perfusi perifer tidak efektif
D. Perubahan suhu tubuh
E. Ansietas

10. Pasien laki-laki berusia 40 tahun dirawat di ruang Isolasi dengan keluhan sering
batuk-atuk dan sesak. Hasil pemeriksan RR: 30 x/menit, retraksi diding dada dan hasil
auskultrasi terdapat suara rhonki hampir diseluruh paru, SPO: 90 %. Dari hasil BTA
hasilnya positif. Apa rencana tindakan utama mandiri keperawatan pada pasien
tersebut?
A. Pengaturan posisi Semifowler
B. Pemberian oksigen
C. Bantu pasien batuk produktif
D. Lakukan tindakan postural drainase
E. Ajarkan teknik bernafas diafragma

11. Pasien laki-laki berusia 45 tahun dirawat di ruang PDL dengan keluhan mengalami
nyeri dada hebat saat beristirhat. Hasil pengkajian TD: 140/90 mmHg, N: 104x/menit,
Suhu: 37 C, RR: 24 x/menit. Hasil pemeriksan EKG menujukan elevasi pada segmen
ST, dan pemeriksan enzim jantung belum keluar hasilnya. Apa intervensi
keperawatan pada kasus tersebut?
A. Pembatasan aktivitas
B. Manajemen nyeri dada
C. Pantau TTV
D. Penuhi kebutuhan oksigen
E. Periksa ulang tes diagnostik

12. Seorang laki-laki 50 tahun di rawat di ruang Jantung hari ke 3 dengan CHF. Hasil
pengkajian didapatkan pasien mengeluh kaki bengkak dan nafas terasa sesak jika
beraktivitas. Pasien tanpak lemah, JVP 10 cm, TD: 90/60 mmHg, N: 60 x/menit, S: 37
C, RR: 24 x/menit. Apakah masalah keperawatan utama pada kasus tersebut?
A. Gangguan perfusi jaringan tidak efektif
B. Pola nafas tidak efektif
C. Risiko penurunan curah jantung
D. Penurunan curah jantung
E. Kelebihan volume cairan

13. Seorang klien yang mengalami pemulihan dari trauma kepala berpartisipasi dalam
asuhan keperawatan. Aktivitas manakah yang menunjukan pemahaman klien terhadap
upaya pencegahan peningkatan tekanan intracranial?
A. Mengeluarkan ingus melalui hidung
B. Latihan isometric
C. Batuk sekuat tenaga
D. Mengembuskan nafas saat mengubah posisi
E. Valsava maneuver

14. Seorang klien yang dirawat dengan diabetes mellitus tipe I mendapat NPH dan regular
insulin 2 jam yang lalu pada pukul 7.30. klien memanggil perawat dan melaporkan
bahwa ia merasa lapar, gemetar dan lemas. Klien makan pagi pada pukul 08.00 dan
akan makan siang. Apa tindakan keperawatan utama yang harus dilakukan?
A. Periksa tanda- tanda vital klien
B. Tes ulang kadar glukosa darah klien
C. Periksa kadar glukosa darah klien
D. Berikan klien setengah cangkir jus buah untuk diminum
E. Berikan klien camilan kecil yang mengandung karbohidrat dan protein

15. Seorang pasien perempuan umur 46 tahun dirawat di bagsal penyakit dalam hari ke 2,
terpasang infus dan oksigen 3 l/mnt, namun saat ini pasien mengeluh nafasnya
semakin berat dan badan terasa lemas, TD: 140/90 mmHg, N: 98 x/menit, S: 37 C,
RR: 36 x/menit. Hasil pemeriksan pasien tanpak sesak nafas, retraksi dinding dada,
ada batuk berdahak. Hasil AGD didapatkan PH= 7,16, PaCo2=82 dan HCO3=29. Apa
masalah utama yang dialami pasien tersebut dilihat dari pasien tersebut?
A. Asidosis respiratorik
B. Asidosis metabolik
C. Alkalosis respiratorik
D. Alkalosis metabolik
E. Asidosis dan Alkalosis

Anda mungkin juga menyukai