SK Visi Misi
SK Visi Misi
SK Visi Misi
TENTANG
PENETAPAN VISI, MISI DAN TUJUAN SEKOLAH
SD NEGERI 2 KALAPAREA
TAHUN 2014 S/D 2018
dan menengah
11. Musyawarah bersama antara Komite Sekolah, Kepala Sekolah
dan Tim Pengembang tanggal 11 Juli 2014.
3. Memutuskan : MENETAPKAN
Bahwa Visi, Misi dan Tujuan secara resmi digunakan di linhkungan SD
Negeri 2 Kalaparea, sebagai acuan kegiatan akademis dan non
akademis, dalam setiap aktivitas Pembelajaran pada Tahun Pelajaran
2014 s/d 2018.
Ditetapkan di : Girijaya
Pada Tanggal : 11 Juli 2014
Nomor : 14/SD.2/VII/2014
Lamp :-
Perihal : Undangan
Kepada
Yth. Sdr. Orang Tua/ Wali Murid
SDN 2 Kalaparea
Di
Tempat
Sehubungan banyaknya hal yang perlu dimusyawarahkan dan persiapan menghadapi Program
Kegiatan Penyusunan Visi Misi Sekolah Periode 2014-2018, maka dengan ini kami
mengundang sdr Jajaran Dewan Guru dan Komite untuk hadir pada :
Demikian Undangan ini kami sampaikan, atas kehadiran pada waktunya, kami haturkan terima
kasih.
NOTULEN RAPAT
Hari/Tanggal : Jum’at, 11 Juli 2014
Tempat : Ruang Kelas III
Waktu : 13.00 - selesai
Peserta : Guru, Karyawan dan Komite Sekolah 15 Orang
Pimpinan Rapat : Kepala Sekolah, Asep Saepuloh, S.Pd.MM
Notulis : Mia Nopita, S.Pd
Agenda/Rapat :
Penyusunan Visi, Misi dan Tujuan Sekolah 2014– 2018
Acara :
1. Pembukaan.
2. Lantunan ayat suci Al-Qur’an
3. Informasi Sekolah
4. Musyawarah.
5. Lain - lain
6. Penutup.
1. Pembukaan.
2. Lantunan ayat suci Al-Qur’an dibacakan oleh siswa juara qori tingkat kecamatan
3. Informasi Sekolah
- Persiapan program baru sekolah dengan pimpinan yang baru
- kedisiplinan dan kerjasama yang baik terhadap semua warga sekolah
4. Musyawarah.
a. Visi dan Misi Sekolah harus meningkat dari yang sebelumnya.
b. Visi sekolah berorientasi ke masa depan, untuk jangka waktu yang lama.
c. Menunjukkan keyakinan masa depan yang jauh lebih baik, sesuai dengan
masyarakat.
d. Visi sekolah harus mencerminkan standar keunggulan dan cita-cita yang ingin
dicapai.
e. Visi sekolah harus mencerminkan dorongan yang kuat akan tumbuhnya
inspirasi, semangat dan komitmen bagi stakeholder
f. Menjadi dasar perumusan misi dan tujuan sekolah.
g. Dalam merumuskan visi harus disertai indikator pencapaian visi.
h. Visi dan Misi Sekolah harus sesuai dengan kondisi sekolah dan daerah Kabupaten
Sukabumi.
i. Visi dan Misi Sekolah harus bisa menjawab pertanyaan berikut ini :
a. Bagaimana gambaran sekolah yang ingin diwujudkan di masa yang akan
datang?
b. Layanan apa yang akan diberikan dalam rangka mewujudkan misi?
c. Bagaimana kondisi yang akan diwujudkan sekolah di masa yang akan
datang?
d. Langkah-langkah apa saja yang akan dilakukan dalam mewujudkan kondisi
sekolah di masa yang akan datang?
j. Usulan Visi dan Misi Sekolah sekolah tentang keunggulan pada kecerdasan intelektual,
prestasi akademik dan non akademik, serta akhlak siswa.
k. Usulan dan tanggapan dari semua peserta rapat.
5. Penutup.
Resume Hasil Rapat :
Visi Sekolah:
“TERCIPTANYA SEKOLAH YANG KONDUSIF, INOVATIF, AMAN DAN NYAMAN,
UNGGUL DALAM PRESTASI TERTIB DALAM ADMINISTRASI DENGAN
MENGEDEPANKAN AKHLAKUL KARIMAH YANG DILANDASI IMAN DAN
TAQWA.”
Misi Sekolah:
1. Melakukan kegiatan dan pemikiran terus menerus terhadap perencanaan dan program
yang sudah dilaksanakan
2. Terciptanya hubungan yang harmonis antara warga sekolah dan masyarakat serta
lingkungan sekolah.
3. Menginventarisir potensi-potensi yang ada untuk mengembangkan prestasi dan sumber
daya manusia.
4. Menyerap kemajuan informasi dan teknologi dalam rangka meningkatkan profesional
guru.
5. Melibatkan peran serta seluruh warga sekolah dan orang tua serta masyarakat dalam
rangka mensukseskan program sekolah.
6. Terbitnya perilaku warga sekolah yang berakhlakul karimah.
Tujuan Sekolah:
1. Melakukan kegiatan dan pemikiran terus menerus terhadap perencanaan dan program yang
sudah dilaksanakan
a. Menghasilkan perangkat kurikulum satuan pendidikan yang lengkap, mutakhir dan
berwawasan ke depan
b. Menghasilkan silabus KTSP SDN 2 Kalaparea yang sesuai dengan karakteristik
siswa dan lingkungan sekolah.
c. Menghasilkan RPP yang lengkap untuk kelas I - VI semua mata pelajaran
d. Menghasilkan pelaksanaan pengembangan kurikulum muatan lokal
e. Menghasilkan pelaksanaan pengembangan kurikulum pengembangan diri
2. Terciptanya hubungan yang harmonis antara warga sekolah dan masyarakat serta
lingkungan sekolah.
a. Melaksanakan musyawarah yang desertai dengan mufakat terhadap program
sekolah yang akan dilaksanakan
b. Ikut serta dan gotongroyong dalam rangka kegiatan siswa pada kegiatan
keagamaan
3. Menginventarisir potensi-potensi yang ada untuk mengembangkan prestasi dan sumber
daya manusia
a. Menumbuhkembangkan perkembangan profesi guru baik dalam mengikuti
pendidikan maupun latihan
b. Mendatangkan para ahli untuk membimbing siswa-siswi berprestasi
4. Menyerap kemajuan informasi dan teknologi dalam rangka meningkatkan profesional
guru.
a. Membiasakan guru untuk bekerja dengan perangkat TIK baik persiapan
maupun pelaksanaan pembelajaran
b. Memiliki kemahiran pada setiap guru dalam mengoperasikan komputer
5. Melibatkan peran serta seluruh warga sekolah dan orang tua serta masyarakat dalam
rangka mensukseskan program sekolah.
a. Melibatkan semua pihak dibidangnya pada setiap kegiatan siswa
b. Ikut serta seluruh warga sekolah dan memiliki peran aktif masyarakat dalam
mengembangkan sarana prasarana sekolah
6. Terbitnya perilaku warga sekolah yang berakhlakul karimah.
a. Membiasakan guru untuk menyapa siswa di pagi hari
b. Membiasakan adab bersalaman dan mengucapkan salam
Mengetahui,
Kepala Sekolah Ketua Komite Sekolah Notulis
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15