CONTOH SOAL UP FIQIH Dan PEDAGOGIK 2
CONTOH SOAL UP FIQIH Dan PEDAGOGIK 2
CONTOH SOAL UP FIQIH Dan PEDAGOGIK 2
Berdasar cerita dari orang tuanya, Sidin yang duduk di kelas X selalu tampil
ingin mencari identitas dirinya, keinginannya untuk memegang peran di
masyarakat juga telah muncul. Namun di sisi lain ia belum bisa mengatur
tugas dan peran yang berbeda. Berdasar teori emosional, Sidin seperti
diilustrasikan di atas di lihat dari ciri-ciri perkembangannya sudah memasuki
masa yang disebut dengan...
Role on Fusion VS Role Coaster
Egoiden Vs Egosentris
Role Coaster VS Egoiden
Egoidentity vs Role on fusion
Setelah melunasi kewajiban pajak di kantor pelayanan, pak Shidiq juga tak
lupa menunaikan kewajiban zakat mal-nya yang kebeneran sudah jatuh
tenmpo. Masing-masing kewajiban tersebut ditunaikan oleh pak Shidiq karena
beliau mengetahui bahwa kedua-duanya memiliki perbedaan seperti tersebut
di bawah ini, kecuali...
Zakat ibadah mahdhah dan pajak ibadah sosial.
zakat perintah langsung dari Allah pajak perintah penguasa
manfaat zakat hanya bersifat individual sedangkan pajak lebih untuk
manfaat sosial
zakat bermanfaat untuk individu dan sosial sedangkan pajak untuk manfaat
sosial.
Pak Hasan melakukan KBM Fikih kelas XII dengan KD “memahami konsep,
arti, dan hubungan pernikahan, melalui proses intuitif untuk akhirnya sampai
kepada suatu kesimpulan”
Untuk mencapai KD tersebut maka model pembelajaran yang digunakan oleh
pak Hasan adalah
Creative Learning
Jigsaw
Problem Base Learning
Discovery Learning
Anis baru saja sadar dan ingin lebih dekat kepada Allah. Ia mencoba selalu
salat berjamaah di masjid, tetapi banyak sekali kegiatan yang ia harus
selesaikan sebagai tuntutan pekerjaannya di perusahaan milik orang
nonmuslim dan menyulitkannya meninggalkan tempat. Ia terpaksa tidak
dapat beristirahat karena habis waktu yang digunakan untuk ke masjid dekat
kantornya. Apakah perbuatan Anis ini dapat dipandang sebagai jihad? Bisa
karena tempatnya bekerja bukan orang muslim dan ditekan atasannya
Tidak bisa karena salat salat berjamaah bukan sebuah kewajiban Tidak bisa
karena salat berjamaah bukan pekerjaan berat Bisa karena ia mengerahkan
segala upaya untuk meningkatkan ibadahnya
Seorang guru mata pelajaran Fikih kelas XII akan mengajarkan materi tentang
khilafah. Guru kemudian menyipakan beberapa bahan yang disajikan sebagai
berikut: (1) Dasar Tauhid, (2) Dasar Persatuan Ilmiah, (3) Dasar Persamaan
Derajat, (4) Dasar Keadilan dan Kesejahteraan bagi Seluruh Umat, (5) Dasar
Musyawarah dan Kedaulatan. Agar materi yang disajikan oleh guru Fikih lebih
terstruktur dan mudah dipahami siswa dengan melihat hubungan dan
keterkaitan antar materi, maka urutan materi yang paling tepat adalah ….
1-2-3-4-5
1-3-4-5-2
2-4-3-1-5
3-1-2-5-4
Apabila peserta didik kesulitan belajar hingga hasil belajar di bawah KKM dan
membantu kesulitan siswa untuk penguasaan kompetensi tertentu agar
mencapai hasil belajar yang baik adalah …
Program tindak lanjut
Program Pengayaan
Program Remedial
Program Diagnosis
izal ingin membeli sebuah rumah. Ia lalu mendatangi kantor pengembang dan
melihat model, ukuran, spesifikasi, dan lokasi rumah yang disediakan. Setelah
Rizal tertarik dengan rumah yang disediakan, ia pun membayar lunas rumah
itu yang akan diserahkan tiga bulan kemudian. Akad yang dilakukan oleh Rizal
termasuk
Jual Beli Murabahah
Jual Beli Salam
Jual Beli Mubayyanah
Jual Beli Tijarah
Saiful membeli sebuah televisi digital di sebuah toko elektronik. Setelah tawar
menawar terjadi, Saiful lalu menyetujui harga TV tersebut lalu membayarnya.
Sebelum meninggalkan toko, Saiful menerima telepon dari anaknya yang
kuliah di kota lain menyampaikan bahwa ia butuh uang untuk ujian akhir.
Saiful lalu membatalkan membeli TV dan uangnya dikembalikan oleh pemilik
toko. Dalam peristiwa tersebut Sauful menggunakan haknya khiyar jenis
khiyar 'aib
khiyar majlis
khiyar nisbi
khiyar mutlaq
Duduk di kelas X Madrasah ini, Fathi sekarang sudah mampu berpikir abstrak
dan logis, mampu menarik kesimpulan, menafsirkan dan mengembangkan
hipotesa. Pada usianya yang ke-17 tahun itu, penalaran verbal dan pemikiran
hipotetisnya telah berkembang dengan baik”. Dari ciri
ciri di atas, perkembangan kognitif Fathi seperti ilustrasi di atas sudah sampai
pada tahapan yang disebut dengan...
Pemikiran Abstrak
Operasional Formal
Operasional Numbereik
Operasional Abstrak
Zaki meminjam motor kepada Akram selama satu hari. Pada sore hari, Akram
tidak sempat mengembalikan motor Zaki karena merasa capek. Esok harinya
Akram mengembalikan motor Zaki setelah mengantar anaknya ke sekolahnya
dengan motor tersebut. Perbuatan Akram dalam kasusu ini
benar, karena sudah diberi pinjaman
benar, karena hanya menambah satu hari
salah, meskipun digunakan untuk mengantar anak ke sekolah
salah karena Akram melewati batas waktu peminjaman
Di era literasi digital yang ditandai oleh arus informasi yang sangat berlimpah
maka Pencapaian Kompetensi (IPK) yang bermuatan tuntutan pembelajaran
abad 21 tersebut, siswa penting untuk melakukan beberapa hal berikut ini,
kecuali
Penguatan Literasi
Bernalar Kritis
Memiliki sumber belajar yang mewah
Kreatif dan Communicative
Perhatikan langkah pembelajaran pada potongan RPP berikut: Kegiatan awal:
(1) Guru memberikan pertanyaan seputar pelajaran yang lalu dan materi
qiradh, (2) Guru memberikan informasi tentang tujuan dan manfaat
mempelajari seputar qiradh dan tata caranya yang dapat diaplikasikan dalam
kehidupan sehari-hari; Kegiatan Inti: (1) Siswa membaca literatur/referensi
tentang qiradh. (fase eksplorasi), (2) Siswa berdiskusi tentang qiradh dan tata
caranya (fase eksplorasi), (3) Membuat bagan qiradh dan tata caranya (fase
elaborasi), (4) Pameran bagan dan saling mengomentari (fase elaborasi), (5)
Salah seorang siswa mempraktikkan qiradh sementara yang lain
memperhatikan dan mencatat mencatat pokok pokok penting dari hasil
kegiatan pengamatan (fase elaborasi), (6) Penguatan tentang pengertian
qiradh (fase konfirmasi); Kegiatan akhir: (1) Tanya jawab tentang materi
qiradh, (2) Guru memberikan tugas untuk mencari pengertian qiradh untuk
pertemuan selanjutnya. Sumber belajar yang tepat untuk kegiatan
pembelajaran di atas adalah ….
al-Qur’an terjemahan dan hadis
buku paket Fikih
OHP/komputer, LCD.
lembar kerja siswa
Sukma meminjam sepatu Rina selama tiga hari. Setelah tiga hari dipakai, Rina
lalu mengembalikan yang sebelunya dicuci dengan bersih. Akad pinjam
meminjam ini termasuk jenis
'ariyah muqoyyadah
'ariyah 'ammah
'ariyah ghairu muqayyadah
'ariyah mutlaqah
Seseorang telah menggali parit untuk jalanan air memotong jalan tanpa
memberikan rambu-rambu peringatan. Pada waktu malam, seorang
pengendara motor terperosok ke dalam parit itu dan mengakibatkannya
meninggal. Penggali parit sesungguhnya tidak menghendaki terperosoknya
pengendara motor dan tidak menghendaki kematiannya. Akan tetapi, karena
ia lalai memberi tanda peringatan agar orang yang lewat dapat mengetahui
adanya parit itu, maka ia dipandang sebagai pelaku pembunuhan dan
karenanya, ia dimintai pertanggungjawaban atas kelalaiannya itu. Pelaku
dihukum karena dengan alasan termasuk
pembunuhan khatha’ dan hukumannya diyat mukhaffafah
pembunuhan khata' dan hukumannya diyat berat
Pembunuhan 'amdan dan hukumannya diyat mukhaffafah
pembunuhan 'amdan dan hukumannya diyat berat
Rasyid membeli sebuah PC untuk digunakan di kantornya pada toko
langganannya dengan hanya menelpon. Rasyid akan membayar setelah PC
yang dibeli telah diterima. Setelah PC dikirim ke kantornya, ternyata PC
tersebut agak retak pada bagian sudutnya yang tidak terlalu tampak. Rasyid
mengklaim keretakan PC tersebut. Tetapi, pemilik toko mengatakan bahwa
seri PC tersebut sudah habis. Rasyid tidak mengembalikan PC retak tersebut
dan tetap melanjutkan jual beli yang telah dilakukan. Dalam jual beli tersebut
terdapat khiyar dan spakah khiyar tersebut masih berlaku?
Khiyar masih berlaku karena Rasyid belum membayar tunai
Khiyar masih berlaku karena selama masa pengiriman.
Khiyar sudah berakhir dengan tibanya barang
Khiyar sudah berakhir karena Rasyid sudah rela menerima PC dengan
kondisi retak
Perubahan tingkah laku akibat dari KBM Fikih itu dapat berupa prilaku yang
kongkrit artinya dapat diamati dan yang tidak kongkrit artinya tidak dapat
diamati” Redaksi di atas sejalan dengan teori belajar behavioristik yang
dipelopori oleh...
Edward Lee Thorndike (1874-1949)
Aris Toteles
John Dewey
Socrates