Makalah Pencemaran Air Sungai Wilayah Desa Ketandan

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 12

MAKALAH PENCEMARAN AIR

SUNGAI WILAYAH
DESA KETANDAN

DISUSUN OLEH :
RIDHA FAIDHULLAH

SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1


DOLOPO
DAFTAR ISI

BAB I..........................................................................................................................................................2
PENDAHULUAN......................................................................................................................................2
1.1 LATAR BELAKANG.....................................................................................................................2
1.2 RUMUSAN MASALAH..................................................................................................................3
1.3 TUJUAN PENELITIAN...........................................................................................................4
1.4 MANFAAT PENELITIAN.......................................................................................................4
BAB II........................................................................................................................................................5
PEMBAHASAN.........................................................................................................................................5
2.1 DAMPAK PENCEMARAN AIR DI LINGKUNGAN SEKITARNYA......................................5
2.2 PENYEBAB DAN AKIBAT PENCEMARAN AIR SUNGAI.....................................................7
2.3 CARA MENANGGULANGI TERCEMARNYA AIR SUNGAI.................................................8
BAB III.....................................................................................................................................................10
PENUTUP................................................................................................................................................10
3.1 KESIMPULAN........................................................................................................................10
3.2 SARAN.....................................................................................................................................10
DAFTAR PUSTAKA..............................................................................................................................11

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Pencemaran air adalah peristiwa masuknya zat atau komponen lain


ke dalam perairan.[1] Pencemaran air merupakan masalah global
utama yang membutuhkan evaluasi dan revisi kebijakan sumber
daya air pada semua tingkat (dari tingkat internasional hingga
sumber air pribadi dan sumur). Telah dikatakan bahwa polusi air
adalah penyebab terkemuka di dunia untuk kematian dan penyakit,[2]
[3]
 dan tercatat atas kematian lebih dari 14.000 orang setiap harinya.

 Diperkirakan 700 juta orang India tidak memiliki akses ke toilet,


[3]

dan 1.000 anak-anak India meninggal karena penyakit diare setiap


hari.[4] Sekitar 90% dari kota-kota Cina menderita polusi air hingga
tingkatan tertentu,[5] dan hampir 500 juta orang tidak memiliki akses
terhadap air minum yang aman.[6] Ditambah lagi selain polusi air
merupakan masalah akut di negara berkembang, negara-negara
industri/maju masih berjuang dengan masalah polusi juga. Dalam
laporan nasional yang terbaru, kualitas air di Amerika Serikat, 45%
dari mil sungai dinilai, 47% dari danau hektare dinilai, dan 32% dari
teluk dinilai dan muara mil persegi diklasifikasikan sebagai
tercemar.[7]

1.2 RUMUSAN MASALAH

Dari rumusan di atas, maka dapat dirumuskan suatu permasalahan :


- Apa saja dampak pencemaran air di lingkungan sekitarnya?

- Faktor apa saja yang menyebabkan pencemaran sampah di sungai?


- Bagaimana cara menanggulangi tercemarnya air di sungai Ketandan?

1.3 TUJUAN PENELITIAN


Dari rumusan masalah tersebut, maka penelitian ini bertujuan untuk :
1. Untuk mengetahui dampak dari pencemaran sungai tersebut dan
mencari cara agar masyarakat di sekitar tidak terkena dampaknya.

2. Mencari cara agar penduduk di sekitar sungai tidak membuang


sampah sembarangan.

3. Cara agar sampah di sekitar sungai tidak masuk ke sungai.

1.4 MANFAAT PENELITIAN

mannfaat Penelitian Penelitian ini diharapkan dapat memberikan


manfaat yang baik bagi:
a. Bagi Peneliti: Menambah ilmu pengetahuan mengenai kualitas air di
Sungai Desa Ketandan.

b. Bagi Masyarakat: Memberikan data atau informasi mengenai kualitas


air dan jenis fitoplankton di Sungai Desa Ketandan.

c. Bagi Lingkungan: Dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat


menjaga dan melestarikan lingkungan ekosistem perairan Sungai Desa
Ketandan.
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 DAMPAK PENCEMARAN AIR DI


LINGKUNGAN SEKITARNYA

Secara umum dampak pencemaran air sungai adalah


Terganggunya kehidupan oranisme air karena
berkurangnya kandungan,terjadinya ledakan populasi
ganggang dan tumbuhan air serta pendangkalan dasar
perairan,punahnya biota air,misalnya ikan,udang dan
serangga air.
Di Desa Ketandan terdapat juga dampak bagi sungai
tersebut,antara lain:

1.Dampak terhadap kehidupan biota air


Banyaknya zat pencemaran pada air limbah akan
menyebabkan menurunnya kadar oksigen terlarut dalam
air tersebut. Sehingga mengakibatkan kehidupan dalam
air membutuhkan oksigen terganggu serta mengurangi
perkembangannya.
2.Dampak terhadap estetika lingkungan
Dengan semakin banyaknya zatorganik yang dibuang
kelingkungan perairan, maka perairan tersebut akan
semakin tercemar yang biasanya ditandai dengan bau
yang menyengat disamping tumpukan yang dapat
mengurangi estetika lingkungan. Masalah limbah minyak
atau lemak juga dapat mengurangi estetika lingkungan

3.Dampak terhadap manusia

Merembesnya air septic tank yang mengandung bibit


penyakit dalam bentuk bakteri dan virus dari kotoran
manusia dan hewan ke sumur-sumur dangkal yang
digunakan manusia sebagai sumber air minum.
2.2 PENYEBAB DAN AKIBAT PENCEMARAN AIR
SUNGAI

Penyebab pencemaran air Berdasarkan defisini dari pencemaran


air, dapat diketahui bahwa penyebab pencemaran air dapat
berupa masuknya makhluk hidup, zat, energi ataupun komponen
lain sehingga kualias air menurun dan air pun tercemar. Banyak
penyebab pencemaran air, tetapi secara umum dapat
dikategorikan menjadi 2 (dua) yaitu sumber kontaminan
langsung dan dan tidak langsung.Sumber langsung meliputi
efluen yang keluar industri, TPA sampah, rumah tangga dan
sebagainya.
Sumber tak langsung adalah kontaminan yang memasuki badan
air dari tanah, air tanah atau atmosfir berupa hujan. Pada
dasarnya sumber pencemaran air berasal dari industri, rumah
tangga (pemukiman) dan pertanian. Tanah dan air mengandung
sisa dari aktifitas pertanian seperti pupuk dan pestisida.
Kontaminan dari atmosfir juga berasal dari aktifitas manusia
yaitu pencemaran udara yang menghasilkan hujan asam. Selain
itu pencemaran air dapat diseb babkan oleh berbagai hal dan
memiliki karakteristik yang berbeda-beda, seperti:
1. Meningkatnya kandungan nutrien dapat mengarah pada
eutrofikasi.
2. Sampah organik seperti air comberan (sewage) menyebabkan
peningkatan kebutuhan oksigen pada air yang menerimanya
yang mengarah pada berkurangnya oksigen yang dapat
berdampak parah terhadap seluruh ekosistem.
3. Industri membuang berbagai macam polutan ke dalam air
limbahnya seperti logam berat, toksin organik, minyak, nutrien
dan padatan. Air limbah tersebut memiliki efek termal, terutama
yang dikeluarkan oleh pembangkit listrik, yang dapat juga
mengurangi oksigen dalam air.

2.3 CARA MENANGGULANGI TERCEMARNYA


AIR SUNGAI

Sebaiknya pengolahan limbah industri sebelum dibuang


ke tempat pembuangan, dialirkan ke sungai atau selokan
hendaknya dikumpulkan di suatu tempat yang
disediakan,kemudian diolah, agar bila terpaksa harus
dibuang ke sungai tidak menyebabkan terjadinya
pencemaran air. Bahkan kalau bisa setelah diolah tidak
dibuang ke sungai melainkan dapat digunakan lagi untuk
keperluan industri sendiri. Limbah padat yang tidak dapat
diuraikan lebih baik dipisahkan, kemudian diolah menjadi
bahan lain yang berguna. Misalnya dapat diolah menjadi
keset.
Selain itu, untuk mencegah agar tidak terjadi pencemaran
air sebaiknya dalam beraktivitas Anda tidak menambah
terjadinya bahan pencemar. Misalnya dengan tidak
membuang sampah rumah tangga, sampah rumah
sakit,sampah/limbah industri secara sembarangan, tidak
membuang ke dalam air sungai,danau ataupun ke dalam
selokan.
BAB III
PENUTUP

3.1 KESIMPULAN

Pencemaran air sangat


berdampak pada kesehatan
makhluk hidup. Dilihat dari
kualitas dan kuantitasnya dari
hari kehari sumber air makin
menurun dan ini
Pencemaran air sangat
berdampak pada kesehatan
makhluk hidup. Dilihat dari
kualitas dan kuantitasnya dari
hari kehari sumber air makin
menurun dan ini
Pencemaran air dapat disebabkan oleh berbagai hal. Salah
satunya penyebab pencemaran air adalah aktivitas
manusia yang menciptakan limbah (sampah) pemukiman
atau limbah rumahtangga. Selain itu pencemaran air juga
disebabkan dari limbah industri yang
dibuangsembarangan di sungai, selokan, laut, dan lain-
lain. Hal itu mengakibatkan terjadinya bencana banjir,
erosi, tanah longsor, dan lain-lain.

3.2 SARAN

Dari makalah diatas kita sebagai masyarakat harus sadar akan


kebersihan sungai,karena jika sungai dilingkungan kita bersih
pasti keadaan biota air maupun manusianya akan sehat.

DAFTAR PUSTAKA
https://sanitariankit.id/penyebab-dampak-dan-pengendalian-pencemaran-air-3/

https://intanfauzi.com/dampak-pencemaran-air/

https://dlhk.bantenprov.go.id/upload/article-pdf/PENCEMARAN%20AIR%2C
%20PENGERTIAN%2C%20PENYEBAB%20DAN%20DAMPAKNYA.pdf

https://www.rumah.com/panduan-properti/cara-menanggulangi-pencemaran-
air-60476

https://www.academia.edu/9083809/Makalah_Pencemaran_Sungai

Anda mungkin juga menyukai