Ujian Costum Made Ganjil 12

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 8

SOAL UJIAN SEMESTER GANJIL (5) TAHUN 2022/2023

SMKN 3 SUNGAI PENUH

1. Dalam pembuatan busana pesta menggunakan bahan tipis dan tembus terang seperti
gambar di bawah ini, pemilihan kampuh yang tepat untuk pembuatan bahan tersebut
adalah…

a. Kampuh balik
b. Kampuh sarung
c. Kampuh buka
d. Kampuh perancis
e. Kampuh tutup
Kunci jawaban : A

2. Untuk membuat sebuah gaun pesta, membutuhkan bahan dan alat sebagai berikut..

NO NAMA BAHAN/ KEBUTUHAN/BANYAKNYA HARGA SATUAN


ALAT
1 SATIN 3.5 m Rp. 40.000/ m

2 borkat 4.5 m Rp. 65.000/m

3 resleting 1 buah Rp. 24.000/ lusin

4 Benang jahit 1 buah Rp. 24. 000/ lusin

hitunglah berapa total harga yang di butuhkan untuk pembuatan gaun pesta sesuai
banyaknya kebutuhan bahan . Seperti tabel di atas..
a. Rp. 436.500

b. Rp. 438.500

c. Rp. 440.000

d. Rp. 430.000

e. Rp. 436.000

KUNCI JAWABAN : A

3. Perhatikan gambar di bawah!

Bahan utama yang di gunakan untuk membuat kamisol seperti gambar di atas adalah…

a. Kain tile
b. B. kain kaca
c. Satin
d. Santung
e. Katun
KUNCI JAWABAN : C

4. Untuk membuat rancangan bahan kamisol/ bastier dengan model yang dipilih seperti
gambar yang di bawah, agar bentuk siluet tubuh lebih terbentuk sebaiknya menggunakan
resleting di bagian?
a. Sisi
b. Tengah muka
c. Tengah belakang
d. Tengah- tengah
e. Diagonal
Kunci jawaban : A

5. Jika akan membuat gaun maka harus di analisis dahulu tentang bahan yang akan
digunakan sesuai desain gaun tersebut. Di bawah ini adalah contoh bahan utama untuk
membuat gaun pesta malam yaitu
a. Kain borkat, kain tile, dan kain organza
b. Kain katun, kain borkat, dan kain organdi
c. Kain katun, kain tile, dan kain sutra
d. Kain organza, kain katun, dan kain sutra
e. Kain organdi, kain katun, dan kain sutra
Kunci jawaban : A

6. Agar tampilan suatu busana terkesan lebih manis maka tambahkan bahan peengkap
busana. Pilihlah pelengkap busana berikut ini yang paling tepat untuk gaun pesta adalah?
a. Macam- macam kancing, payet, dan mutiara berukuran kecil
b. Macam- macam gesper, sulaman, payet, dan mutiara yang berukuran sangat kecil
c. Macam- macam kancing, sulaman, payet, mutiara berukuran besar, sedang dan kecil
d. Payet dan mutiara berukuran besar
e. Payet dan vliselin
Kunci jawaban : c
7. Perhatikan gambar desain di busana pesta di bawah ini!

kemudian hitunglah berapa jumlah bagian- bagian pola yang digunakan untuk gaun
tersebut..
a. 10 pola
b. 6 pola
c. 5 pola
d. 7 pola
e. 8 pola
Kunci jawaban : D

8. Perhatikan pola dasar di bawah ini!


Rumus untuk menghitung dari titik D Ke D1 pada gambar tersebut adalah..

a. ¼ lingkar leher +1/2 cm


b. ¼ lebar muka
c. ¼ lingkar badan + 1 ½ cm
d. ¼ lingkar badan + ½ cm
e. ¼ lingakar badan + 1 cm
KUNCI JAWABAN : E

9. Dalam menentukan harga jual gaun hal yang perlu di perhitungkan adalah
a. Rancangan harga dan model
b. Rancangan harga dan laba
c. Rancangan bahan
d. Lama waktu mengerjakan
e. Jenis gaun dan desain
Kunci jawab : A

10. Perhatikan ciri- ciri gaun pesta berikut!


1) Kain yang di pakai bertekstur agak lembut dengan warna bahan yang cerah atau
warna yang agak gelap dan tidak mencolok.
2) Gaun di pakai menjelang malam.

Ciri- ciri di atas termasuk dalam jenis gaun pesta…

a. Pagi
b. Sore
c. Malam
d. Malam resmi
e. Malam gala

Kunci jawaban : C

11. Mencermati sifat dari permukaan bahan yang akan diwarnai sketsanya apakah tebal, tipis,
halus, kasar, atau licin termasuk dalam membuat desain yang harus diperhatikan dalam
hal…
a. Corak bahan
b. Jatuhnya bahan
c. Motif bahan
d. Tekstur bahan
e. Warna bahan

Kunci jawaban : D
12. Sebuah gaun pesta ingin dibuat agar tampak lebih rapi dari dalam maupun luar. Jika gaun
tersebut menggunakan bahan- bahan yang bersifat transparan, maka jenis perlakuan yang
cocok digunakan pada gaun tersebut agar terlihat lebih rapi adalah…
a. Interfacing
b. Pelapis lekat
c. Pelapis lepas
d. Payet
e. Menyulam

Kunci jawaban: B

13. Cara menjahit bahu dapat dilakukan dengan menyambung bagian muka dan belakang
dimulai dari…tepat pada garis rader.
a. Bahu sebelah kanan menuju bahu sebelah kiri
b. Bahu sebelah kiri menuju bahu sebelah kanan
c. Bahu sebelah kanan secara menyeluruh
d. Bahu yang terendah menuju bahu yang tertinggi
e. Bahu yang tertinggi menuju bahu yang terendah

Kunci jawaban: E

14. Toko bahan makmur menyediakan berbagai jenis bahan, contohnya katun, organdi, tile,
satin, serrow, brocade, dan lain- lain. Berdasarkan analisis desain kamisol pesanan
pelanggan di modiste Ani, ani membeli kain satin sebagai bahan utama kamisol dan
membeli bahan…. untuk bahan furing kamisol.
a. Errow
b. Satin
c. Organdi
d. Velvet
e. Brocade

Kunci jawaban: A

15. Setelah Ani membeli bahan utama dan furing, lalu membeli bahan penunjang ke toko alat
jahit amora maka yang dibeli….karena berfungsi sebagai penegak kamisol.
a. Kop
b. Kom
c. Balein
d. Karet
e. Mika

Kunci jawaban: C
16. Pengukuran yang di ukur 9 cm di bawah lekuk leher leher bagian belakang, lalu diukur
datar, dari batas lengan kiri sampai batas lengan kanan merupakan cara pengukuran..
a. Panjang muka
b. Lebar muka
c. Panjang sisi
d. Lebar bahu
e. Lebar punggung

Kunci jawaban: E

17. Teknik pembuatan pakaian tingkat tinggi yang dibuat khusus untuk pemesannya,
menggunakan bahan- bahan berkualitas terbaik, biasanya di hiasi detail, dikerjakan
dengan tangan, dan pembuatannya memakan waktu lama. Karakteristik tersebut termasuk
dari jenis pembuatan busana secara…
a. Costum made
b. Tailoring
c. Houte couture
d. Couture
e. Modiste
Kunci jawaban : A
18. Tante Ika akan datang ke pesta pernikahan nila. Dalam undangan tersebut ada ketentuan
dress yang harus digunakan di acara pernikahan nila, yaitu dress warna biru. Tante Ika
memilih kain songket biru, dibentuk kamisol (bustier dress), dan panjang dress 100 cm
dari pangkal leher. kebutuhan kain songket yang harus dibeli tante Ika sepanjang..
a. 90 cm
b. 100 cm
c. 120 cm
d. 140 cm
e. 150 cm

Kunci jawaban : C

19. Setelah proses menggunting, langkah selanjutnya adalah memindahkan tanda pola. Tanda
pola berfungsi sebagai pedoman dalam proses menjahit, maka dari itu tanda pola harus
dipindahkan dari pola ke bahan pada bagian..
a. Baik bahan
b. Berlawanan serat bahan
c. Luar bahan
d. Berlawanan motif bahan
e. Buruk bahan

Kunci jawaban: E
20. Teknik memotong bahan yang baik adalah..
a. Atur kain dengan baik, siapkan alat potong, letakkan pemberat di atas kain, gunting
kain, beri tanda.
b. Atur kain dengan baik, siapkan pola,letakkan pemberat/ pentul di atas kain, gunting
kain, dan lepaskan kembali pola, simpan pola di tempat yang aman
c. Atur kain dengan baik, siapkan alat potong, siapkan pola, letakkan pemberat/ pentul
di atas kain, gunting kain, beri tanda dan lepaskan kembali pola, simpan pola ke
tempat yang aman
d. Atur kain dengan baik, siapkan alat potong, siapkan pola, gunting kain, simpan pola
di tempat yang aman
e. Atur kain dengan baik, siapkan alat potong, siapkan pola, gunting kain
Kunci jawaban c

DESKRIPSI PENGETAHUAN DESKRIPSI KETERAMPILAN


Mampu menerapkan prosedur pembuatan Mampu membuat gaun (busana pesta) sesuai
gaun( busana pesta), menganalisis rancangan rancnagan bahan, membuat rancangan bahan
bahan kamisol (bustier) ,dan mampu kamisol (bustier), dan mampu membuat
menerapkan pembuatan kamisol (Bustier) kamisol (bustier) sesuai rancangan bahan (lab
sheet)

Poin untuk setiap soal 5 point

Anda mungkin juga menyukai