Soal PAT Ilmu Pengetahuan Alam KELAS 4
Soal PAT Ilmu Pengetahuan Alam KELAS 4
Soal PAT Ilmu Pengetahuan Alam KELAS 4
Tema 7
6. Dorongan atau tarikan yang dapat menyebabkan benda bergerak atau berubah bentuk
disebut ....
a. Medan gaya b. Gerak c. Gaya d. Arus
7. Sesuatu yang mengalir dari kutub negatif menuju kutub positif adalah ....
a. Gaya listrik b. Muatan listrik c. Arus listrik d. Medan listrik
9. Apa yang menyebabkan mobil pada gambar di bawah ini menjadi bergerak ....
gambar mobil
a. Gaya b. Magnet c. Arus d. Bensin
10. Berikut ini adalah hal-hal yang mempengaruhi gerak jatuh benda karena gaya gravitasi,
kecuali ....
a. Berat benda b. Bentuk benda c. Luas permukaan benda d. Harga benda
Tema 8
11. Pengaruh gaya terhadap benda yang menunjukkan benda bergerak dan berubah arahnya
yaitu ....
a. Bola kasti yang dilempar kemudian dipukul.
b. Pembuatan asbak dan pembuatan bata merah.
c. Mobil mogok yang kemudian didorong.
d. Mobil yang melaju kemudian direm
13. Perpindahan kedudukan suatu benda terhadap benda lainnya, baik perpindahan
kedudukan yang mendekati maupun menjauhi suatu benda atau tempat asal akibat benda itu
dikenai gaya disebut ....
a. Gerak b. Suhu c. Gaya d. Energi
14. Suatu kekuatan yang mengakibatkan benda yang dikenainya dapat mengalami gerak,
perubahan kedudukan, atau perubahan bentuk disebut ....
a. Gerak b.Suhu c. Gaya d. Energi
15. Peristiwa bus dari melaju kemudian berhenti menunjukkan bahwa hubungan yang terjadi
antara gaya dan gerak adalah ....
a. Gaya memengaruhi benda diam menjadi bergerak
b. Gaya memengaruhi benda bergerak menjadi diam
c. Gaya memengaruhi perubahan bentuk benda
d. Gaya memengaruhi perubahan arah gerak benda
Tema 9
16. Perhatikan gambar berikut.
Gambar layang-layang
17. Perubahan energi yang terjadi pada pembangkit listrik tenaga surya adalah ....
a. Energi cahaya menjadi energi listrik
b. Energi cahaya menejadi energi cahaya
c. Energi matahari menjadi energi listrik
d. Energi panas menjadi energi listrik
19. Penggunaan gas LPG merupakan salah satu contoh pemanfaatan sumber daya energi dan
perubahan energi. perubahan energi tersebut adalah ....
a. Gas menjadi panas c. Kimia menjadi gas
b. Panas menjadi gas d. Dingin menjadi panas
20. Benda yang tidak dapat menghantarkan panas dengan baik disebut ….
a. Radiator
b. Kontraktor
c. Konduktor
d. Isolator
Soal Isian/Uraian/Essay
II. Silahkan kerjakan soal-soal di bawah ini dengan jawaban yang benar !
Tema 6
1. Tumbuhan dan hewan sebagai sumber daya hayati memiliki manfaat yang banyak bagi
kehidupan manusia.
Sebutkan manfaat tersebut!
2. Sebutkan dan jelaskan sumber daya alam yang bisa di gunakan untuk memenuhi kebutuhan
makhluk hidup!
Tema 7
3. Apa yang dimaksud dengan gaya otot? Sebutkan contoh gaya otot dalam kehidupan sehari-
hari.
4. Apa yang dimaksud dengan gaya magnet? Sebutkan manfaat dari gaya magnet!
Tema 8
5. Apa yang terjadi pada bola yang ditendang? Jelaskan!
6. Apa yang dimaksud dengan gaya? Sebutkan beberapa pengaruh gaya terhadap gerakan
benda!
7. Energi tidak dapat kita lihat namun dapat kita ....
Tema 9
8. Gambar layang-layang
Energi yang di manfaatkan pada gambar di bawah ini adalah ....
=======================================================
KUNCI JAWABAN
I. Pilihan Ganda
Tema 6
1. d
2. a
3. c
4. d
5. a
Tema 7
6. c
7. c
8. a
9. a
10. d
Tema 8
11. a
12. c
13. a
14. c
15. b
Tema 9
16. c
17. a
18. b
19. a
20. d
2. Ada dua macam sumber daya alam yang bisa di gunakan untuk memenuhi kebutuhan
makhluk hidup yaitu:
- Sumber daya alam biotik, yaitu kekayaan alam yang hidup, baik itu mikro maupun makro
seperti manusia, hewan, dan tumbuh-tumbuhan
- Sumber Daya Alama abiotik, yaitu sumber kekayaan alam yang berupa benda mati atau
tidak hidup seperti air, tanah, logam, minyak bumi, dan lain sebagainya.
Tema 7
3. Gaya otot adalah Gaya yang dilakukan oleh oto- otot tubuh kita. Contohnya: Menendang
bola, Mendorong meja, Menimba air dan lain- lain.
4. Gaya magnet adalah gaya yang dihasilkan ketika dua magnet atau lebih saling berinteraksi
Salah satu manfaat gaya magnet yaitu dalam pembuatan kompas. Kompas adalah alat
penunjuk arah utara dan selatan. Pada kompas terpasang sebuah magnet berbentuk jarum.
Jika diletakkan mendatar, jarum kompas akan selalu menunjuk arah utara dan selatan
Tema 8
5. Bola yang ditendang akan mengalami perubahan dari diam menjadi bergerak. Dikarenakan
ada gaya(Dorongan dari kaki) yang mengenai bola.
6. Gaya adalah dorongan atau tarikan yang di berikan pada suatu benda.
Pengaruh gaya terhadap gerakan benda:
1. Gaya dapat memengaruhi benda diam menjadi bergerak.
2. Gaya dapat memengaruhi benda bergerak menjadi diam.
3. Gaya dapat memengaruhi benda bergerak lebih cepat atau lebih lambat.
4. Gaya dapat memengaruhi arah gerak suatu benda.
7. rasakan
Tema 9
9. Macam-macam energi:
a. Energi bunyi
Energi bunyi adalah energi yang dihasilkandari suara atau bunyi-bunyian, misalnya bunyi
halilintar, bunyi gitar, bunyi klakson, dan bunyi gong.
b. Energi Panas
Energi panas yang terbesar di bumi ini adalah energi panas matahari. Energi panas disebut
juga energi kalor.
c. Energi Listrik
Energi listrik paling banyak dibutuhkan untuk kebutuhan rumah tangga. Energi ini bisa
diganti ke energi lain seperti energi panas, bunyi, dan gerak.
10. bergetar