SK Program Manajemen Resiko

Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN TEMANGGUNG

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS BANJARSARI
Desa Banjarsari Kecamatan Ngadirejo Kode Pos 56255
[email protected]
www.puskesmasbanjarsari.temanggungkab.go.id

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BANJARSARI


NOMOR
TENTANG
PROGRAM MANAJEMEN RESIKO
KEPALA PUSKESMAS BANJARSARI

Menimbang : a. bahwa manajemen risiko merupakan proses

identifikasi, evaluasi, mengendalikan dan

meminimalkan risiko dalam suatu organisasi secara

menyeluruh;

b. Tujuan utama penerapan manajemen risiko layanan

klinis di Puskesmas adalah untuk keselamatan pasien

dan petugas

c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud

dalam huruf a dan huruf b, perlu menetapkan kebijakan

kepala UPTD Puskesmas Banjarsari tentang Program

manajemen Resiko

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang

Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia

Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran Negara

Republik Indonesia Nomor 5063);

2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun

2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara

Republik Indonesia tahun 2014 Nomor 244, Tambahan

Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587),

sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir


dengan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 9

Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas Undang-

Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan

Daerah(Lembaran Negara Republik Indonesia tahun

2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Republik

Indonesia Nomor 5679);

3. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga

Kesehatan;

4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia

Nomor 11 Tahun 2017 Tentang Keselamatan Pasien

5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia

Nomor 12Tahun 2017 Tentang Imunisasi;

6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 52 Tahun 2018

tentang Keselamatan Dan Kesehatan Kerja Di Fasilitas

Pelayanan Kesehatan;

7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 25 Tahun 2019

tentang Penerapan Manajemen Resiko Terintegrsasi di

Lingkungan Kementrian Kesehatan;

8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 tahun 2019

tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;

MEMUTUSKAN:

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BANJARSARI


TENTANG PROGRAM MANAJEMEN RISIKO DALAM
PELAYANAN DI PUSKESMAS

KESATU : Program manajemen resiko meliputi Admen, pelayanan UKM


dan pelayanan UKP.

KEDUA : Tahapan manajemen resiko meliputi, identifikasi resiko,


analisis resiko , evaluasi dan tindak lanjut untuk meminimalkan
resiko
KETIGA Program Manajemen Resiko Puskesmas Banjarsari
sebagaimana terlampir pada lampiran yang merupakan bagian
tidak terpisahkan dari keputusan ini.
KEEMPAT Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan,

Ditetapkan di Banjarsari
pada tanggal

KEPALA PUSKESMAS BANJARSARI

drg. ENDANG PUJIYATI


Pembina / IV a
NIP. 19700313 200501 2 011

Anda mungkin juga menyukai