Kak Promkes

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 6

KERANGKA ACUAN KERJA

PROGRAM:
PEMENUHAN UPAYA KESEHATAN PERORANGAN DAN
UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT

KEGIATAN:
PENYEDIAAN PENDUKUNG PELAYANAN KESEHATAN (BOK
UPTD PUSKESMAS WALANTAKA) (DAK)

SUB KEGIATAN :
PENGELOLAAN PELAYANAN
PROMOSI KESEHATAN

TAHUN ANGGARAN 2021


KAK/TOR PER KELUARAN KEGIATAN

Urusan Pemerintahan : Urusan Wajib Kesehatan


Organisasi : Dinas Kesehatan Kota Serang
Program : 1.02.02 (Program Pemenuhan Upaya Kesehatan
Perorangan dan Upaya Kesehatan Masyarakat)
Kegiatan Terselenggaranya: 1.02.02.2.02 Penyediaan Layanan Kesehatan untuk UKM
dan UKP Rujukan Tingkat daerah Kabupaten/Kota

Sub Kegiatan : 1.02.02.2.02.18 Pengelolaan Pelayanan Promosi Kesehatan


(UPTD Puskesmas Walantaka)

Indikator Kinerja Kegiatan : Terlaksananya kegiatan BOK di UPTD Puskesmas


(Keluaran) Walantaka

Satuan Ukur dan Jenis Keluaran : Dokumen, 75%


(Target Kinerja)
Volume : 1 Tahun
Sasaran : Kader, lintas sektor, dan masyarakat.

Target : Meningkatkan kinerja puskesmas dalam upaya kesehatan


promotif dan preventif dalam mendukung pelayanan kesehatan
di luar gedung dengan didukung manajemen puskesmas yang
baik.
A. Latar Belakang
1. Dasar Hukum Tugas Fungsi/ Kebijakan
1) Undang –Undang Dasar 1945 Pasal 28 ayat 1 bahwa setiap orang berhak hidup
sejahtera lahir dan batin, bertempat tinggal, dan mendapat lingkungan yang baik dan
sehat serta berhak memperoleh pelayanan kesehatan, Pasal 34 ayat 1 bahwa fakir
miskin dan anak terlantar dipelihara oleh Negara dan ayat 3 bahwa Negara
bertanggung jawab atas penyediaan fasilitas pelayanan kesehatan dan fasilitas umum
yang layak;

2) Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara (Lembaran Negara


Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor: 4286);

3) Undang – Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara


Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 44, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5063);

4) Undang – Undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan (Lembaran


Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 298, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5607);

5) Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah


(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 118, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 4138);

6) Peraturan Menteri Kesehatan RI No 86 tahun 2019 tentang Petunjuk Teknis


Penggunaan Dana Alokasi Khusus Nonfisik Bidang Kesehatan Tahun Anggaran
2020;

7) Peraturan Daerah No 7 Tahun 2020 tentang Anggaran pendapatan dan Belanja Daerah
Kota Serang tahun 2021;

2. Gambaran Umum
Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) ini merupakan Dana Alokasi Khusus Non
Fisik yang diberikan dari Pemerintah Pusat Ke Pemerintah Kabupaten/Kota untuk
melaksanakan pelayanan kesehatan sesuai Standar Pelayanan Minimal (SPM) bidang
Kesehatan menuju target Sustainable Development Goals (SDGs) dengan meningkatkan
kinerja Puskesmas dan jaringannya serta Poskesdes dan Posyandu dalam
menyelenggarakan pelayanan kesehatan promotif dan preventif.

3. Tujuan
Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan derajat kesehatan masyarakat melalui
pemberdayaan masyarakat dalam kegiatan preventif dan promotif yang dilakukan oleh
Puskesmas untuk mencapai target prioritas nasional bidang kesehatan.
4. Sasaran
Sasaran pada kegiatan ini adalah petugas kesehatan di Puskesmas, kader, lintas
sektor dan masyarakat.

5. Target
Target dari kegiatan ini adalah meningkatkan kinerja puskesmas dalam upaya
kesehatan promotif dan preventif dalam mendukung pelayanan kesehatan di luar gedung
dengan didukung manajemen puskesmas yang baik.

6. Keluaran dan Hasil (Output & Outcome)


1) Output (Program: Pemenuhan Upaya Kesehatan Perorangan dan Upaya Kesehatan
Masyarakat, Kegiatan: Penyediaan Layanan Kesehatan untuk UKM dan UKP
Rujukan Tingkat daerah Kabupaten/Kota (BOK) adalah:
- Terlaksananya kegiatan Bantuan Operasional Kesehatan.
- Terlaksananya kegiatan Pengelolaan Pelayanan Promosi Kesehatan.
2) Outcome (Program: Pemenuhan Upaya Kesehatan Perorangan dan Upaya Kesehatan
Masyarakat, Kegiatan: Penyediaan Layanan Kesehatan untuk UKM dan UKP
Rujukan Tingkat daerah Kabupaten/Kota (BOK) adalah:
- Meningkatnya Upaya Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat.

B. Kegiatan Yang Dilaksanakan


1. Uraian Kegiatan
(Program: Pemenuhan Upaya Kesehatan Perorangan dan Upaya Kesehatan Masyarakat,
Kegiatan: Penyediaan Layanan Kesehatan untuk UKM dan UKP Rujukan Tingkat daerah
Kabupaten/Kota (BOK) adalah:

Kegiatan ini meliputi:


Penggerakan Masyarakat Tentang GERMAS (tokoh masyarakat, tokoh agama, kader,
fasilitator desa dll), antara lain penggerakan aktivitas fisik masyarakat, makan buah sayur,
pemeriksaan kesehatan berkala, dll)
 Penggerakan Masyarakat Tentang Germas.

2. Ruang Lingkup Kegiatan


Ruang lingkup pekerjaan:
Ruang lingkup kegiatan ini adalah UPTD Puskesmas Walantaka dan jaringannya.

C. Pelaksanaan Kegiatan
1. Metode Pelaksanaan
Metode pelaksanaan dilakukan secara swakelola, yaitu dilakukan oleh UPTD Puskesmas
Walantaka dan Jaringannya, dikoordinir oleh PPTK dan Bendahara BOK.

2. Tahapan Kegiatan
1) Tahapan Persiapan
- Puskesmas membuat Rencana Usulan Kegiatan (RUK) BOK tahun 2021).
- RUK yang diajukan disetujui oleh masing-masing pemegang program yang ada di
Dinas Kesehatan.
- UPTD Puskesmas Walantaka membuat Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK)
tahun 2021.
- UPTD Puskesmas Walantaka membuat A1, Kartu Kendali dan POA yang
disetujui Oleh PPTK dilengkapi KAK, Fotocopy DPA, Fotocopy Anggaran Kas
Setiap Bulan Januari - Desember 2021.

2) Pelaksanaan Kegiatan
- UPTD Puskesmas Walantaka mengadakan rapat perencanaan kegiatan BOK yang
akan dilaksanakan pada tahun 2021.
- UPTD Puskesmas Walantaka melaksanakan program yang di danai BOK.
- UPTD Puskesmas Walantaka melaksanakan kegiatan manajemen BOK.
- UPTD Puskesmas Walantaka Melaksanakan pertemuan lintas sektor setiap
triwulan dengan pihak kecamatan, kelurahan, tokoh masyarakat, tokoh agama,
serta masyarakat yang ada di wilayah UPTD Puskesmas Walantaka.
- UPTD Puskesmas Walantaka melakukan pertemuan evaluasi tiap 6 bulan,
mengenai kegiatan yang telah dilaksanakan dan mencari penyelesaian atas
permasalahan yang terjadi.

3) Pelaporan
- UPTD Puskesmas Walantaka membuat laporan pertanggung jawaban kegiatan
pelayanan kesehatan di luar gedung yang bersifat preventif dan promotif setiap
bulan.
- UPTD Puskesmas Walantaka membuat pembukuan keuangan kegiatan yang
dibiayai oleh BOK.
- Laporan pertanggungjawaban ditandatangani oleh PPTK, Bendahara Pengeluaran
Dinas Kesehatan dan Kuasa Pengguna Anggaran.

D. Tempat Pelaksanaan Kegiatan


Tempat pelaksanaan kegiatan:
Pelaksanaan di UPTD Puskesmas Walantaka dan jaringannya

E. Penanggungjawab, Pelaksana dan Penerima Manfaat Kegiatan


1. Penanggungjawab Kegiatan
Penanggungjawab kegiatan ini adalah: PPTK (Kepala Seksi Penyediaan Layanan
Kesehatan UKM dan UKP Rujukan).
2. Pelaksana Kegiatan
Pelaksana Kegiatan ini secara swakelola oleh PPTK dan Tim Internal BOK UPTD
Puskesmas Walantaka.
3. Penerima Manfaat
Penerima Manfaat kegiatan ini adalah petugas kesehatan di Puskesmas, kader dan
masyarakat di wilayah kerja UPTD Puskesmas Walantaka.

F. Jadwal Kegiatan
Waktu Pelaksanaan Kegiatan:
Waktu Pelaksanaan Kegiatan ini selama 1 (satu) Tahun: bulan Januari – Desember 2021.

G. Biaya yang diperlukan


Total biaya yang diperlukan untuk pelaksanaan kegiatan ini adalah:
Rp 2.320.000,-

Pelaporan
 SPJ BOK yang asli disimpan oleh Seksi Penyediaan Layanan Kesehatan UKM dan UKP
Rujukan Dinas Kesehatan Kota Serang.
 SPJ fotocopy BOK diberikan oleh PPTK ke Bendahara Pengeluaran Dinas Kesehatan
Kota Serang sebagai arsip.

Kepala Dinas Kesehatan

Dr. H. Ikbal, S.Pd, M.Kes


NIP. 19680304 199003 1 005

Anda mungkin juga menyukai