PPKN Kelas 6 Tema 8

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 3

NAMA :

KELAS :
SOAL LATIHAN TEMA 8
PPKN KELAS 6
1. Sesuatu yang perlu dilakukan dengan penuh tanggung jawab disebut ….
a. tuntutan b. hak c. tanggung jawab d. kewajiban
2. Ketika temanmu tidak melaksanakan piket kelas, maka sikapmu sebagai ketua ketas
yaitu ….
a. Menyuruh teman lainnya untuk melaksanakan piket
b. Menegur dan juga menasehatinya
c. Memarahinya dan melaporkan kepada guru
d. Dibiarkan saja karena bukan urusan ketua kelas
3. Salah satu contoh kewajiban anak di sekolah adalah ….
a. mengikuti pelajaran yang disukai
b. memperhatikan pelajaran saat guru menerangkan
c. mengikuti semua ekstrakurikuler kegiatan
d. mengajak teman-temannya untuk belajar kelompok di rumahnya
4. Keadaan untuk menerima akibat dari perbuatan, baik yang dilakukan sendiri
maupun yang dilakukan bersama dengan orang lain disebut….
a. tenggung jawab b. norma c. hak d. kewajiban
5. Saat sedang berekreasi, beberapa teman menginginkan berhenti di suatu tempat
untuk menjalankan ibadah. Sebaiknya yang kita lakukan yaitu ….
a. memberikan kesempatan untuk mereka beribadah
b. meminta agar menunda menjalankan ibadah
c. mengajak semua teman menjalankan ibadah
d. menegur teman yang menjalankan ibadah
6. Contoh tindakan mengambil hak orang lain di sekolah adalah ….
a. melaksanakan tugas piket c. menyontek saat ujian
b. melaksanakan pemilihan ketua kelas d. mengikuti ujian dengan tertib
7. Perhatikan gambar di bawah ini !

Sesuai gambar di atas, dampak positif hak masyarakat dapat terpenuhi dalam
kehidupan sehari-hari, kecuali ….
a. air sungai menjadi bersih c. saluran air lancar
b. air sungai tak dapat mengalir dengan lancer d. terhindar dari bencana
8. Kegiatan mewujudkan Jumat Bersih dengan cara ….
a. menyimpan tempat sampah c. memanfaatkan tempat sampah
b. menyediakan tempat sampah d. memperbanyak tempat sampah
9. Berikut ini yang bukan merupakan akibat dari melalaikan kewajiban adalah ….
a. terjadi kekacauan
b. tidak memperoleh hak
c. kebebasan akan terjamin
d. setiap orang dapat berbuat semena mena
10. Nama penghargaan yang diberikan kepada sekolah yang peduli lingkungan yang
bersih, sehat dan indah disebut….
a. Adipura b. Adiputra C. Adiwiyata D. Kalpataru
11. Tanggung jawab setiap warga negara adalah….
a. menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dan menghindari sifat dan perilaku
yang diskriminatif.
b. memiliki kedudukan yang sama di mata hukum
c. mempunyai kebebasan memeluk dan menjalankan agama Yang mereka percayai.
d. menyuarakan pendapat mereka
12. Di bawah ini merupakan salah satu contoh hak kita terhadap lingkungan hidup yaitu
….
a. membuat lingkungan menjadi indah nyaman
b. menikmati udara yang segar dan bersih
c. membuang sampah pada tempatnya
d. mengurangi polusi udara agar bisa menikmati udara bersih
13. Di bawah ini merupakan salah satu hak warga negara adalah ….
a. melaksanakan pembelaan negara
b. tertib membayar pajak
c. menjadi warga negara yang baik
d. memperoleh pendidikan dan pengajaran yang layak
13. Sebagai warga negara Indonesia, kita juga memiliki kewajiban untuk menjaga
lingkungan hidup agar tetap baik dan sehat. Kewajiban adalah ....
a. sesuatu yang harus kita lakukan. c. sesuatu yang harus diterima
b. sesuatu yang boleh dilaksanakan. d. sesuatu yang boleh diterima
14. Menjaga lingkungan merupakan kewajiban yang harus ditunaikan oleh setiap
anggota masyarakat. Kewajiban menjaga lingkungan dimulai dari ....
a. lingkungan sekolah c. lingkungan keluarga
b. lingkungan masyarakat d. lingkungan RT
15. Salah satu kewajibanku sebagai seorang pelajar adalah ....
a. mengenakan seragam sesuai aturan sekolah
b. mendapatkan materi pelajaran dari guru
c. mendapatkan kasih sayang dari guru
d. mengerjakan ulangan dengan bekerjasama
16. Kewajibanku dalam menjaga kebersihan dan kesehatan di lingkungan rumah adalah
…..
a. merapikan atau menata kamar.
b. membersihkan selokan belakang sekolah.
c. menyapu perpustakaan.
d. mengambil sampah di lapangan upacara.
17. Kewajibanku dalam menjaga kebersihan dan kesehatan di lingkungan sekolah
adalah ....
a. menanam pohon di halaman sekolah.
b. menyapu lantai rumah.
c. mengepel lantai rumah.
d. membersihkan saluran air di samping masjid.
18. Kewajibanku dalam menjaga kebersihan dan kesehatan di lingkungan masyarakat
adalah ....
a. kerja bakti di lingkungan. c. menyapu lantai rumah
b. menanam pohon di halaman sekolah. d. mengepel lantai rumah
19. UUD Pasal 27 ayat 1 berisi tentang ….
a. tata cara menjadi warga negara c. membela negara
b. kebebasan pendapat d. hak dalam hukum
20. Individu yang membela negara adalah TNI, POLRI, dan lembaga yang memiliki
wewenang. Isi tersebut sesuai dengan UUD pasal ….
a. 26 ayat 2 c. 30 ayat 2
b. 27 ayat 2 d. 31 ayat 2

Anda mungkin juga menyukai