Silabus - Manajemen Proyek

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 8

Versi Publikasi #1-01012024

Manajemen
Proyek

Digital Talent Scholarship 2024


Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
https://digitalent.kominfo.go.id
Versi Publikasi #1-01012024

Silabus Pelatihan Manajemen Proyek


Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
Government Transformational Academy
Digital Talent Scholarship (DTS)
Tahun 2024
Disclaimer: Dokumen ini digunakan hanya untuk kebutuhan Digital Talent Scholarship Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik
Indonesia. Konten ini mengandung Kekayaan Intelektual, pengguna tunduk kepada undang-undang hak cipta, merek dagang atau hak kekayaan
intelektual lainnya. Dilarang untuk mereproduksi, memodifikasi, menyebarluaskan, atau mengeksploitasi konten ini dengan cara atau bentuk
apapun tanpa persetujuan tertulis dari Digital Talent Scholarship Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia.

Informasi Pelatihan & Sertifikat

Akademi Government Transformation Academy

Mitra Pelatihan UPT

Skema Pelatihan Manajemen Proyek

Sertifikasi Certificate of Completion


Sertifikat Telah Mengikuti Pelatihan, dengan persyaratan:
1. Mengikuti 5 hari pelatihan sebanyak 40 jam pelajaran substansi dengan paling
banyak tidak mengikuti 1x pertemuan Live Session pada pembelajaran Daring
(online) atau paling banyak tidak mengikuti 5 JP pada pembelajaran Luring
(offline);
2. Menyelesaikan Pre-Test dan Post-Test;
3. Mengerjakan penugasan;
4. Menyelesaikan tugas akhir;
5. Mendapatkan total nilai > 65.

Akses Kelas Full Online, Full Offline, Hybrid

Durasi Pelatihan 40 JP

Deskripsi Pelatihan Pelatihan ini memberikan kompetensi kepada peserta untuk mengelola proyek
dan/atau program secara lengkap melalui penerapan metodologi hingga
penyusunan dokumen manajemen proyek berdasarkan best practice manajemen
proyek yang berlaku.

Output Pelatihan 1. Memahami gambaran terkait proyek dan manajemen proyek baik proyek agile
maupun tradisional;
2. Menerapkan tahapan analisis alternatif proyek sebelum ditentukan melalui
analisis usulan proyek dengan penuh pertimbangan;
3. Menerapkan proses inisiasi proyek melalui penyusunan dokumen charter
proyek;
4. Menerapkan perencanaan proyek dengan penuh pertimbangan;
5. Menganalisis pelaksanaan proyek secara efektif dan efisien;
6. Mengevaluasi proyek melalui pemantauan dan pengendalian proyek
berdasarkan perencanaan proyek yang telah dibuat;
7. Mengevaluasi penutupan proyek dengan penuh pertimbangan;

Digital Talent Scholarship 2024


Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
https://digitalent.kominfo.go.id
Versi Publikasi #1-01012024

8. Menciptakan dokumen manajemen proyek sesuai dengan kebutuhan proyek.


Aktivitas Pelatihan Pelatihan secara full online:
Pada pelaksanaan dengan mekanisme daring (online), peserta akan mengikuti
aktivitas pembelajaran secara synchronous dengan Pengajar maupun Pembimbing
melalui live session dengan menggunakan aplikasi video conference. Selain itu,
peserta dapat mempelajari materi secara mandiri dan mengerjakan pre-test, post-
test dan penugasan melalui Learning Management System (LMS) Kementerian
Komunikasi dan Informatika.

Pelatihan secara full offline:


Pada pelaksanaan dengan mekanisme daring (offline), pembelajaran dilakukan
secara klasikal melalui pertemuan tatap muka dengan Pengajar atau Pembimbing
pada lokasi-lokasi pelaksanaan yang telah ditentukan. Bahan pembelajaran, soal
pre-test, post-test dan penugasan dapat diakses oleh peserta pada Learning
Management System (LMS) Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk
mendukung pembelajaran pada pelatihan ini.

Pelatihan secara hybrid:


Pada pelaksanaan dengan mekanisme hybrid (online dan offline), peserta akan
mengikuti aktivitas pembelajaran secara synchronous melalui live session dengan
menggunakan aplikasi video conference dan tatap muka dengan Pengajar maupun
Pembimbing. Selain itu, peserta dapat mempelajari materi secara mandiri dan
mengerjakan pre-test, post-test dan penugasan melalui Learning Management
System (LMS) Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Persyaratan Peserta 1. Aparatur Sipil Negara/ Non-ASN yang bekerja di Instansi Pemerintahan Pusat,
Daerah dan Desa serta TNI, Polri;
2. Berusia maksimal 53 tahun pada saat mendaftar;
3. Pendidikan minimal S1 semua bidang;
4. Menyiapkan rencana judul kegiatan/proyek yang akan dijadikan contoh kasus
dalam pelatihan;
5. Mendapatkan Surat Penugasan dari Pejabat yang Berwenang; dan
6. Mampu menyediakan laptop/komputer;
7. Menguasai aplikasi perkantoran.

Persyaratan Sarana 1. Komputer / laptop dengan Operating System Windows / MacOS;


Peserta 2. Web browser: Google Chrome, Microsoft Edge, Mozilla Firefox, dll;
3. Komputer / laptop yang terinstall aplikasi MS. Word/sejenis, MS.
Excell/sejenis, Zoom; dan
4. Memiliki konektivitas Internet yang stabil.

Jadwal Pelatihan
Tanggal Verifikasi Tanggal Tanggal
Pendaftaran Berkas Pengumuman Pelaksanaan Pelatihan

Februari-Juni 2024 Februari-Juni 2024 Februari-Juni 2024 Maret-Juni 2024


Jadwal sewaktu-waktu dapat berubah tanpa pemberitahuan*

Digital Talent Scholarship 2024


Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
https://digitalent.kominfo.go.id
Versi Publikasi #1-01012024

RENCANA PELATIHAN
No Topik/Mata Pelatihan Output Aktivitas Kelas JP

1 Building Learning Commitment Pengelompokan Bimbingan 1

Konsep Manajemen Proyek


2 Alternatif Rencana Proyek 5

Pra-Inisiasi Proyek 1. Self-paced learning


3 Dokumen Usulan Proyek 5
(Asynchronous)
2. Tatap Muka / Live session
(Synchronous)– ceramah, 5
4 Inisiasi Proyek
tanya jawab
3. Diskusi
5 Perencanaan Proyek 4. Curah Pendapat 5
5. Praktik
6. Latihan
Dokumen Charter Proyek
6 Pelaksanaan Proyek 7. Penugasan 5
8. Presentasi
Pemantauan dan Pengendalian
7 4
Proyek

8 Penutupan Proyek 4

Penyusunan Dokumen Manajemen Final Dokumen Charter Proyek


9 6
Proyek

Mengerjakan Pre-test dan Post-test


1. Pre-test dan Post-test
pada LMS
Evaluasi
1. Presentasi
2. Presentasi Tugas Akhir Pelatihan
2. Learning feedback

Digital Talent Scholarship 2024


Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
https://digitalent.kominfo.go.id
Versi Publikasi #1-01012024

Alur Pendaftaran dan Kegiatan Pelatihan


Tahapan Kegiatan
Tahap 1 PENDAFTARAN
1. Mendaftar akun dan melengkapi data diri di web https://digitalent.kominfo.go.id/
melalui menu "Masuk" di bagian kanan atas.
2. Setelah itu bisa mendaftar pelatihan GTA melalui menu Akademi-GTA atau melalui
tautan pelatihan GTA - https://digitalent.kominfo.go.id/akademi/GTA
3. Kemudian bisa memilih sesuai tema yang akan diikuti dengan klik tombol "Daftar
Pelatihan" dan melengkapi isian/berkas yang ada .
Tahap 2 VERIFIKASI BERKAS PESERTA
Verifikasi dilakukan untuk mengecek profil dan kelengkapan dokumen pendaftaran
calon peserta.
Tahap 3 PENGUMUMAN KELULUSAN
1. Pengumuman dan pembagian jadwal, kelas akan disampaikan lebih lanjut melalui
Email pendaftaran.
2. Peserta yang lulus akan mendapatkan undangan ke dalam chat grup kelas pelatihan.
Tahap 4 PERSYARATAN SEBELUM MEMULAI PELATIHAN
Wajib memiliki laptop/komputer dengan spesifikasi minimal:
1. Komputer / laptop dengan Operating System Windows / MacOS;
2. Web browser: Google Chrome, Microsoft Edge, Mozilla Firefox, dll;
3. Komputer / laptop yang terinstall aplikasi MS. Word/sejenis, MS. Excell/sejenis,
virtual meeting Zoom; dan
4. Memiliki konektivitas Internet yang stabil. ·

Tahap 5 AKTIVITAS PELATIHAN


Mengikuti keseluruhan aktivitas pelatihan sesuai jadwal yang diberikan. Terdapat pilihan 3
(tiga) metode yaitu secara daring (online), luring (offline) dan hybrid (online dan offline).
Tahap 6 PERSYARATAN SESUDAH MENYELESAIKAN PELATIHAN
Mengisi evaluasi pelatihan

Tahap 7 CERTIFICATE OF COMPLETION


Peserta yang menyelesaikan pelatihan dan memenuhi persyaratan akan mendapatkan email
pemberitahuan untuk mengunduh/download Certificate of Completion di website
digitalent.kominfo.go.id atau diinformasikan lebih lanjut pada grup kelas.

Digital Talent Scholarship 2024


Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
https://digitalent.kominfo.go.id
Versi Publikasi #1-01012024

TATA TERTIB PELATIHAN

1. Mulai Kelas
a. Peserta akan mengikuti kelas sesuai dengan durasi pelatihan, pastikan untuk melihat
jadwal kelas agar menyesuaikan waktu belajar, sesi tatap muka / live session, pre test –
post test dan ujian;
b. Peserta Wajib mengikuti 5 hari pelatihan sebanyak 40 jam pelajaran substansi dengan
paling banyak tidak mengikuti 1x pertemuan Live Session pada pembelajaran daring
(online) atau paling banyak tidak mengikuti 5 JP baik pada pembelajaran luring (offline)
maupun pada pembelajaran hybrid (online dan offline);
c. Pada pembelajaran daring (online), peserta menuliskan NamaLengkap_Instansi (Misal:
KhoirunNisa_Kemkominfo) pada saat live session. Hal ini diperlukan untuk presensi
peserta yang tercatat pada aplikasi virtual meeting. Peserta diwajibkan on camera selama
pelatihan berlangsung;
d. Menyelesaikan Pre-Test dan Post-Test;
e. Menyelesaikan penugasan;
f. Menyelesaikan tugas akhir.

2. Setelah Kelas
a. Mengisi Survei: Kominfo akan mengirimkan link survei melalui Grup Kelas.
b. Sertifikat: Pembagian Certificate of Completion bagi peserta yang menyelesaikan seluruh
sesi pelatihan, memenuhi persyaratan kelulusan dan mengikuti tata tertib serta mengisi
evaluasi pelatihan.

Digital Talent Scholarship 2024


Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
https://digitalent.kominfo.go.id
Versi Publikasi #1-01012024

Konten pelatihan digunakan hanya untuk kebutuhan Digital Talent Scholarship Kementerian
Komunikasi dan Informatika. Segala konten pelatihan termasuk tidak terbatas pada soal tes
substansi, soal kuis, soal mid exam, soal final exam, materi pelatihan, video, gambar dan kode ini
mengandung Kekayaan Intelektual, peserta tunduk kepada undang-undang hak cipta, merek
dagang atau hak kekayaan intelektual lainnya. Peserta dilarang untuk mereproduksi,
memodifikasi, menyebarluaskan, atau mengeksploitasi konten ini dengan cara atau bentuk
apapun tanpa persetujuan tertulis dari Pokja Substansi Digital Talent Scholarship Kementerian
Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia.

Digital Talent Scholarship 2024


Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
https://digitalent.kominfo.go.id
Versi Publikasi #1-01012024

Digital Talent Scholarship 2024


Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
https://digitalent.kominfo.go.id

Anda mungkin juga menyukai