Contoh Laporan PPL

Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 20

LAPORAN

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN

MAHASISWA PENDIDIKAN PROFESI GURU DALAM


JABATAN
ANGKATAN 3 ( TIGA )

( SD MUHAMMADIYAH PURWAREJA )

Disusun Oleh

FAHMI PRABAWATI,S.Pd.
NIM 219022495590

BIDANG STUDI PGSD

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI GURU


UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
TAHUN 2021
HALAMAN PENGESAHAN

Yang bertanda tangan di bawah ini menerangkan bahwa mahasiswa berikut:

Nama Mahasiswaa : Angriyana,S.Pd.

NIM : 219022495054

Bidang Studi : PGSD

Telah melaksanakan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan Pendidikan Profesi


Guru Dalam Jabatan Angkatan 1 Tahun 2021 di Sekolah UPT SPF SD Negeri
Bontorannu 2 dari tanggal 31 Mei sampai dengan tanggal 13 Juli 2021. Hasil
kegiatan tercakup dalam naskah laporan ini. Laporan Praktik Pengalaman
Lapangan ini telah disetujui dan disahkan oleh:

Makassar, 13 Juli 2021

Dosen Pembimbing Guru Pamong

Dr.Erma Suryani Sahabuddin,M.Si Fatmawaty,S.Pd.,M.Pd


NIP 19680519 199403 1 010 NIP 19820127 200701 2 004

Mengetahui;

Ketua Prodi PPG UNM Kepala Sekolah

Dr. H. Darmawang., M.Kes Hj. St. Syamsiah,S.Pd.


NIP. 19620707 199103 1 002 NIP 19680227 198803 2 004

i
HALAMAN PENILAIAN

Berdasarkan hasil evaluasi terhadap orientasi dan pelaksanaan Praktik


Pengalaman Lapangan (PPL) di Sekolah UPT SPF SD Negeri Bontorannu 2
Makassar, terutama dalam hal sebagai berikut:
Kedisiplinan dalam menjalankan tugas

Kelancaran mahapeserta didik dalam melaksanakan tiap-tiap kegiatan


dengan petunjuk dari Dosen Pembimbing dan Guru Pamong.
Kualitas, kuantitas dan hasil kegiatan yang ditulis dalam pencatatan
naskah laporan ini.
Maka dosen pembimbing dan guru pamong memberikan nilai kepada mahapeserta
didik sebagai berikut:

Angka Huruf

Makassar, 13 Juli 2021

Dosen Pembimbing Guru Pamong

Dr.Erma Suryani Sahabuddin,M.Si Fatmawaty,S.Pd.,M.Pd


NIP 19680519 199403 1 010 NIP 19820127 200701 2 004

Mengetahui,

Ketua Prodi PPG UNM Kepala Sekolah

Dr. H. Darmawang., M.Kes Hj. St. Syamsiah,S.Pd.


NIP. 19620707 199103 1 002 NIP. 19680227 198803 2 004

ii
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Allah SWT. yang telah melimpahkan rahmat-Nya sehingga
penulis dapat menyelesaikan laporan PPL ini dengan baik.Laporan ini dibuat
sebagai syarat bahwa penulis telah menyelesaikan kegiatan PPL PPG di UPT SPF
SD NEGERI BONTORANNU 2 MAKASSAR dengan baik dan lancar.

Kegiatan PPL dan pembuatan laporan ini tidak akan terlaksana tanpa adanya
kerja sama antara Mahasiswa PPL dengan pihak sekolah UPT SPF SD NEGERI
BONTORANNU 2 MAKASSAR ,Dosen Pembimbing Lapangan (DPL),Guru
pamong, serta semua pihak yang terlibat dalam mendukung lancarnya kegiatan
PPL ini. Oleh karena itu, penulis ingin mengucapkan rasa terima kasih atas segala
bantuan dan bimbingan kepada:

1. Allah SWT. yang telah memberikan limpahan rahmat dan karunia-Nya.


2. Keluarga yang senantiasa memberikan dukungan dan doa.
3. Ibu Dr.Erma Suryani Sahabuddin,M.Si selaku Dosen Pembimbing yang
telah memberikan pengarahan dan bimbingan selama kegiatan PPL
berlangsung.
4. Ibu Fatmawaty,S.Pd.,M.Pd selaku Guru Pamong yang telah memberikan
pengarahan dan bimbingan selama kegiatan PPL berlangsung.
5. Ibu Hj. St. Syamsiah, S.Pd. selaku Kepala UPT SPF SD NEGERI
BONTORANNU 2 MAKASSAR yang telah memberikan dukungan pada
setiap program kegiatan PPL sehingga dapat terlaksana dengan baik.
6. Bapak dan Ibu guru serta tata usaha Sekolah UPT SPF SD NEGERI
BONTORANNU 2 MAKASSAR yang telah memberikan dukungan baik
moral maupun spiritual pada program kegiatan PPL yang dilaksanakan.

Dalam penyusunan laporan ini tentunya masih banyak kekurangan dan


kesalahan. Untuk itu mohon kritik dan saran yang membangun demi
kesempurnaan laporan ini. Semoga laporan ini dapat bermanfaat baik untuk
pembaca pada umumnya dan penyusun pada khususnya.

Makassar, 13 Juli 2021


Penyusun
Angriyana,S.Pd.

iii
DAFTAR ISI
HALAMAN PNGESAHAN LAPORAN............................................................i

HALAMAN PENILAIAN LAPORAN...............................................................ii

KATA PENGANTAR...........................................................................................iii

DAFTAR ISI..........................................................................................................iv

BAB I : PENDAHULUAN

1. Latar Belakang.............................................................................................1
2. Waktu dan Tempat Pelaksanaan..................................................................2
3. Gambaran Umum Sekolah (Riwayat Singkat dan Profil Sekolah)..............2

BAB II : PELAKSANAAN PPL PPG

A. Kasus /Masalah Pelaksanaan Pembelajaran...............................................4


1. Waktu Pelaksanaan.......................................................................4
2. Tempat pelaksanaan......................................................................4
3. Jenis Rancangan kegiatan..............................................................4
B. Faktor Penyebab Kasus /Masalah...............................................................7
1. Faktor Penyebab Kasus pada Kegiatan Mengajar I......................7
2. Faktor Penyebab Kasus pada Kegiatan Mengajar II.....................7
3. Faktor Penyebab Kasus pada Kegiatan Mengajar III....................7
C. Alternatif Solusi /Tindakan.........................................................................7
1. Solusi / Tindakan Kasus pada Kegiatan Mengajar I..................7
2. Solusi / Tindakan Kasus pada Kegiatan Mengajar II.................7
3. Solusi / Tindakan Kasus pada Kegiatan Mengajar III................7

BAB III : HASIL DAN PEMBAHASAN

1. Hasil dan Pembahasan Tindakan Kegiatan Mengajar I.......................8


2. Hasil dan Pembahasan Tindakan Kegiatan Mengajar II.....................8
3. Hasil dan Pembahasan Tindakan Kegiatan Mengajar III....................8

iv
BAB IV: PENUTUP

a. Simpulan..............................................................................................10

b. Saran....................................................................................................11

DAFTAR RUJUKAN...........................................................................................12

LAMPIRAN..........................................................................................................13

v
BAB I
PENDAHULUAN

1. Latar Belakang
Peningkatan kualitas pendidikan Indonesia tidak terlepas dari faktor-faktor
pendukung yang senantiasa berkembang seiring dengan kemajuan zaman dan
teknologi. Semakin berkembangnya upaya untuk meningkatkan kualitas
pendidikan di Indonesia menyebabkan banyak lembaga berlomba-lomba untuk
menjadi lembaga yang terbaik dalam mutu dan kualitas pendidikannya.
Peningkatan kualitas pendidikan tentunya menuntut adanya sumber daya
manusia yang lebih baik dan berkualitas. Dengan upaya tersebut diharapkan
dapat berdampak pada peningkatan keunggulan dan prestasi pendidikan.
Perguruan tinggi adalah salah satu sarana untuk mempersiapkan sumber daya
manusia (SDM) yang berkualitas secara akademik maupun secara etika moral
yang baik. Hal ini dapat berfungsi untuk menambah pengalaman mahapeserta
didik meningkatkan kemampuan sosial di bidangnya, maka diselenggarakan
program melalui program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL).

Kegiatan PPL merupakan program yang dilaksanakan mahapeserta didik


PPG Daljab Universitas Negeri Makassar. Dalam melaksanakan program ini,
mahapeserta didik diharapkan dapat pengalaman lapangan mengenai kegiatan
dan segala hal yang menyangkut aktifitas sekolah. Sekolah merupakan bagian
penting dalam proses pendididkan nasional. Begitu strategis untuk membentuk
individu menjadi manusia yang berkualitas, yang dapat membangun diri
sendiri, bangsa serta agama. Salah satu perwujudannya adalah merintis
program pemberdaya sekolah melalui program PPL yang diselenggarakan di
sekolah. UPT SPF SD NEGERI BONTORANNU 2 MAKASSAR merupakan
salah satu sekolah yang dijadikan sasaran PPL oleh mahapeserta didik PPG
Daljab Universitas Negeri Makassar. Dengan pendekatan yang menyeluruh
diharapkan sekolah menjadi tempat yang nyaman bagi peserta didik dalam
mengikuti proses belajar mengajar. Karena dalam pendekatan ini, dimensi
kognitif, afektif maupun psikomotorik peserta didik mendapatkan ruang

1
partisipasi yang lapang. Dengan demikian mahapeserta didik diharapkan dapat
memberikan bantuan pemikiran, tenaga, dan ilmu pengetahuan agar dapat
meningkatkan mutu pendidikan.

2. Waktu dan Tempat Pelaksanaan .

a. Waktu pelaksanaan
Program Pengalaman Lapangan (PPL) dilaksanakan mulai tanggal
31 Mei sampai 13 Juli 2021.

b. Tempat pelaksanaan

Program Pengalaman Lapangan (PPL) dilaksanakan di UPT SPF


SD NEGERI BONTORANNU 2 MAKASSAR yang beralamat di Jl.
Dahlia Lrg. 311 No. 3 Kelurahan Bontorannu Kecamatan Mariso Kota
Makassar.

c. Gambaran Umum Sekolah


- Riwayat singkat sekolah
UPT SPF SD NEGERI BONTORANNU 2 MAKASSAR
merupakan salah satu sekolah dasar negeri yang terletak di Jl. Dahlia Lrg.
311 No. 3 Kelurahan Bontorannu Kecamatan Mariso Kota Makassar
dengan predikat akreditasi Baik. Pendidik dan tenaga kependidikan di
UPT SPF SD NEGERI BONTORANNU 2 MAKASSAR berjumlah 22
orang terdiri dari 1 orang Atasan berstatus PNS, 12 orang guru berstatus
PNS, 8 orang guru berstatus Non PNS, dan 1 orang tenaga Tata Usaha.
Adapun Jumlah rombongan belajar 15 rombel, sedangkan jumlah kelas
atau ruang belajar 9 kelas, kantor kepala sekolah 1, UKS dan ruangan guru
masing-masing 1, perpustakaan 1 ruang, Kamar mandi dan WC untuk
peserta didik 2 untuk guru 1 , serta kantin sekolah juga ada. Sekolah ini
juga memiliki lapangan yang cukup digunakan untuk upacara, olah raga
atau kegiatan lainnya.Sekolah ini juga termasuk sekolah yang sangat
disiplin dalam pelaksanaan pembelajaran dan penggunaan waktu setiap
hari, ditandai dengan roster pelajaran pada setiap kelas, dan bujang
sekolah yang menjaga dan mengatur peserta didik. Begitu pula dalam

2
melatih dan membina peserta didik pada kegiatan-kegiatan yang menjadi
program sekolah. Baik kegiatan ekstrakurikuler maupun intrakurikuler.
Seperti pramuka, kesenian, keterampilan dan olah raga.

- Profil Sekolah
a. Nama Sekolah : UPT SPF SD NEGERI BONTORANNU 2
Makassar
b. Alamat Sekolah :
Jalan : Jl. Dahlia Lrg. 311 No.

3 Kelurahan/ Kecamatan : Bontorannu / Mariso

Kota/ Provinsi : Kab. Makassar / Sulawesi Selatan

c. NPSN 40312057
d. Jenjang Akreditasi : Baik
e. SK Pendirian Sekolah :-
f. Tanggal SK : 07 November 1958
g. Visi dan Misi Sekolah
Visi UPT SPF SD NEGERI BONTORANNU 2 MAKASSAR
yang ingin dicapai adalah “Membina akhlaq, meraih prestasi,
berwawasan global yang dilandasi nilai-nilai budaya luhur sesuai
dengan ajaran agama, serta berbudaya lingkungan” dan untuk
mencapai Visi tersebut dipaparkan dalam beberapa Misi sekolah antara
lain :
a. Menanamkan keyakinan/akidah melalui pengamalanajaran agama.
b. Mengoptimalkan proses pembelajaran bimbingan
c. Mengembangkan pengetahuan dibidang, IPTEK, bahasa, olahraga,
dan seni budaya sesuai dengan bakat, minat, dan potensi siswa.
d. Menjalin kerjasama yang harmonis antara warga sekolah dan lingkungan.

3
BAB II
PELAKSANAAN PPL PPG

A. Kasus / Masalah Pelaksanaan Pembelajaran

1. Waktu Pelaksanaan
Pelaksanaan Pembelajaran siklus 1 dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal
05 Juni 2021 pada peserta didik kelas V , siklus 2 dilaksanakan pada hari
Kamis tanggal 17 Juni 2021 pada peserta didik kelas V dan siklus 3
dilaksanakan pada hari Senin tanggal 28 Juni 2021 pada peserta didik
kelas II.
2. Tempat Pelaksanaan
Adapun tempat pelaksanaan pembelajaran yang dilakukan adalah di kelas
V dan II di UPT SPF SD NEGERI BONTORANNU 2 MAKASSAR
dengan jumlah peserta didik setiap kelas 16 dan 18 orang.
3. Jenis Rancangan Kegiatan
a. Siklus 1
 Persiapan praktik pembelajaran mulai dari penyiapan ruang kelas dan
sarana pendukung,dokumen set dokumen perangkat pembelajaran
1,diskusi jadwal praktik dan sit-in dengan dosen pembimbing dan
guru pamong.
 Melaksanakan kegiatan praktik pembelajaran dan rekaman ,mengirim
link vidio rekaman lengkap dengan reply topik yang dibuat
 Mengisi jurnal dan kasus yang terjadi dalam pelaksanaan
pembelajaran berdasarkan observasi hasil rekaman pembelajaran
 Editing hasil rekaman praktik pembelajaran dan mengunggah hasil
editing ke LMS
 Konfirmasi ke dosen pembimbing dan guru pamong tentang tagihan
yang telah di unggah
 DPL dan GP memberikan bimbingan dan saran terhadap hasil
rekaman pelaksanaan pembelajaran

4
 Menyelesaikan LK,membuat daftar penyelesaian kasus meliputi : jenis
kasus yang terjadi, faktor penyebab dan alternatif solusi dan tindakan
dan mengunggah ke LMS
 Menutup pelaksanaan praktik pembelajaran siklus 1 .
b. Siklus 2
 Persiapan praktik pembelajaran mulai dari penyiapan ruang kelas dan
sarana pendukung,dokumen set dokumen perangkat pembelajaran
2,diskusi jadwal praktik dan sit-in dengan dosen pembimbing dan
guru pamong.
 Melaksanakan kegiatan praktik pembelajaran dan rekaman ,mengirim
link vidio rekaman lengkap dengan reply topik yang dibuat
 Mengisi jurnal dan kasus yang terjadi dalam pelaksanaan
pembelajaran berdasarkan observasi hasil rekaman pembelajaran
 Editing hasil rekaman praktik pembelajaran dan mengunggah hasil
editing ke LMS
 Konfirmasi ke dosen pembimbing dan guru pamong tentang tagihan
yang telah di unggah
 DPL dan GP memberikan bimbingan dan saran terhadap hasil
rekaman pelaksanaan pembelajaran
 Menyelesaikan LK,membuat daftar penyelesaian kasus meliputi : jenis
kasus yang terjadi, faktor penyebab dan alternatif solusi dan tindakan
dan mengunggah ke LMS
 Menutup pelaksanaan praktik pembelajaran siklus 2 .
c. Siklus 3
 Persiapan praktik pembelajaran mulai dari penyiapan ruang kelas dan
sarana pendukung,dokumen set dokumen perangkat pembelajaran
3,diskusi jadwal praktik dan sit-in dengan dosen pembimbing dan
guru pamong.
 Melaksanakan kegiatan praktik pembelajaran dan rekaman ,mengirim
link vidio rekaman lengkap dengan reply topik yang dibuat
 Mengisi jurnal dan kasus yang terjadi dalam pelaksanaan
pembelajaran berdasarkan observasi hasil rekaman pembelajaran

5
 Editing hasil rekaman praktik pembelajaran dan mengunggah hasil
editing ke LMS
 Konfirmasi ke dosen pembimbing dan guru pamong tentang tagihan
yang telah di unggah
 DPL dan GP memberikan bimbingan dan saran terhadap hasil
rekaman pelaksanaan pembelajaran
 Menyelesaikan LK,membuat daftar penyelesaian kasus meliputi : jenis
kasus yang terjadi, faktor penyebab dan alternatif solusi dan tindakan
dan mengunggah ke LMS
 Menutup pelaksanaan praktik pembelajaran siklus 3.
4. Deskripsi Jenis Kasus/Masalah Pelaksanaan
Pembelajaran Kasus Kegiatan Mengajar 1
- Laptop tidak mau terkoneksi dengan LCD karena laptop baru-baru
sudah di software.
Fakta dan Data
Pada saat ingin memulai pembelajaran ternyata laptop yang akan
digunakan tidak bisa terkoneksi dengan LCD sehingga pembelajaran
tertunda beberapa menit.
- HP yang digunakan untuk perekaman tiba-tiba berhenti merekam
karena ada panggilan masuk.
Fakta dan Data
Saat perekaman ada beberapa bagian yang terhenti dikarenakan
adanya telpon yang masuk di HP yang digunakan merekam
- Peserta didik kurang responsif karena baru belajar tatap muka
sehingga mereka cenderung pasif.
Fakta dan Data
Para peserta didik sebagian ada yang pasif dalam pembelajaran, ini
dikarenakan karena mereka baru lagi belajar tatap muka

Kasus Kegiatan Mengajar 2


- Masih adanya peserta didik yang malu-malu untuk mengungkapkan
pendapatnya
Fakta dan Data

6
Pada saat mengungkapkan pendapat ada beberapa peserta didik yang
masih malu-malu saat mengungapkan pendapatnya, sampai mukanya
ditutup oleh sebuah kertasPeserta didik kurang percaya diri untuk
tampil di depan teman-temannya.
- Terlalu fokusnya dengan kegiatan inti yang ada di RPP sehingga ada
kegiatan pada saat penutup yang terlewatkan
Fakta dan Data
Pada saat kegiatan penutup, guru lupa memberikan evaluasi kepada
peserta didik hanya langsung memberikan kesimpulan karena terlalu
fokus dengan kegiatan inti.
- Karena kurang luasnya ruang kelas sehingga pada saat
pengelompokan ruangan menjadi sempit
Fakta dan Data
Pada saat kursi membentuk kelompok ruang kelas menjadi sempit
karena terlalu banyaknya kursi dan meja serta ruang kelas yang kecil.

Kasus Kegiatan Mengajar 3


- Masih adanya peserta didik yang malu-malu untuk mengungkapkan
pendapatnya
Fakta dan data
Beberapa peserta didik masih ada yang malu-malu untuk
menungkapkan pendapatnya sehingga perlu pendampingan agar
peserta didik tersebut mau untuk berbicara
B. Faktor Penyebab Kasus / Masalah
1. Faktor Penyebab Kasus pada Kegiatan Mengajar 1
- Laptop yang sudah tersoftware dan koneksi ke LCDnya mengalami
gangguan sehingga tidak bisa terkoneksi dengan LCD yang akan
digunakan
Fakta dan Data
Karena rusaknya sambungan laptop dan LCD sehingga guru dengan
cepat meminjam laptop lain ke teman sejawatnya sehingga
pembelajaran bisa dilakukan dengan baik dan lancar.
- HP yang digunakan untuk perekaman tiba-tiba terhenti karena adanya
telepon yang masuk

7
Fakta dan Data
Karena adanya telepon yang masuk sehingga perekaman terputus-putus
sehingga video yang dibuat menjadi terpotong-potong
- Peserta didik yang kurang responsif karena baru lagi belajar secara tatap
muka sehingga pembelajaran kurang maksimal
Fakta dan Data
Beberapa peserta didik terlihat malas-malasan dalam mengikuti
pembelajaran sehingga pembelajaran menjadi kurang semangat
2. Faktor Penyebab Kasus pada Kegiatan Mengajar 2
- Peserta didik yang malu-malu mengungkapkan pendapatnya karena
kurangnya percaya diri dari sebagian para peserta didik
Fakta dan Data
Beberapa peserta didik saat mengugkapkan pendapatnya akan menutupi
wajah mereka karena kurang percaya dirinya
- Fokusnya guru ke kegiatan inti sehingga lupa memberikan evaluasi
pada saat kegiatan penutup.
Fakta dan Data
Karena fokusnya dengan kegiatan intinya sehingga pada saat memasuki
kegiatan penutup guru lupa memberikan evaluasi kepada peserta didik
- Ruang kelas menjadi sempit saat membentuk kelompok karena
banyaknya kursi dan meja yang tidak diatur dengan baik.
Fakta dan Data
Kelas menjadi sempit ketika guru membentuk kelompok sehingga tidak
ada ruang untuk para peserta didik saat akan ke depan kelas
3. Faktor Penyebab Kasus pada Kegiatan Mengajar 3
- Peserta didik malu-malu mengungkapkan pendapat karena kurang
percaya diri untuk menjawab pertanyaan yang diajukan guru
Fakta dan Data
Beberapa peserta didik masih ada butuh pendampingan saat akan
menjawab pertanyaan yang diajukan oleh guru

8
C. Alternatif Solusi / Tindakan
1. Solusi /Tindakan Kasus pada Kegiatan Mengajar 1
- Laptop yang tidak terkoneksi LCD
Solusinya : Guru yang bersangkutan meminjam laptop teman
sejawatnya yang bisa terkoneksi dengan LCD yang akan digunakan
pada saat pembelajaran.
- HP yang tiba-tiba terhenti saat perekaman
Solusinya : Mematikan daya seluler HP yang digunakan sehingga tidak
akan lagi terganggu dengan adanya telepon yang masuk
- Peserta didik yang kurang responsif
Solusinya : Membuat pembelajaran yang lebih menarik lagi sehingga
peserta didik akan aktif pada saat pembelajaran
2. Solusi /Tindakan Kasus pada Kegiatan Mengajar 2
- Peserta didik yang kurang percaya diri.
Solusinya : Guru harus membimbing dan mendampingi peserta didik
tersebut agar dia bisa lebih percaya diri lagi
- Kegiatan pembelajaran yang terlupa pada saat penutup
Solusinya : Guru membuat catatan-catatan kecil tentang semua
kegiatan yang akan dilakukan
- Kelas sempit
Solusinya : Guru harus mampu membuat kelompok yang sesuai
dengan ruangan kelas dan menyusun kursi meja yang sesuai dengan
luasnya ruangan.

3. Solusi /Tindakan Kasus pada Kegiatan Mengajar 3


- Peserta didik yang kurang percaya diri.
Solusinya : Guru harus membimbing dan mendampingi peserta didik
tersebut agar dia bisa lebih percaya diri lagi

9
BAB III
HASIL DAN PEMBAHASAN

1. Hasil dan Pembahasan Tindakan Kegiatan Mengajar 1


Masalah yang ditemukan pada kasus 1 yaitu peserta didik masih
kurang responsive terhadap pembelajaran yang dilakukan dikarenakan baru
melakukan pembelajaran tatap muka sehingga mereka masih belum terbiasa.
Dan persiapan yang dilakukan guru kurang maksimal sehingga pembelajaran
menjadi kurang menarik.
2. Hasil dan Pembahasan Tindakan Kegiatan Mengajar 2
Masalah yang ditemukan pada kasus 2 yaitu beberapa peserta didik
masih kurang percaya diri saat akan mengungkapkan pendapatnya sehingga
terkadang mereka menjawab sambil tertawa dan menutupi wajah. Maka
dalam hal ini anak tersebut butuh pendampingan guru agar mampu
menunjukkan sikap percaya dirinya. Dan juga saat kasus 2 ini guru sempat
lupa akan tahap pemberian evaluasi di kegiatan penutup karena terlalu focus
pada saat kegiatan inti berlangsung, solusi dari kasus ini adalah guru haruslah
membuat catatan-catatan kecil tentang kegiatan yang akan dilakukan agar
tidak ada lagi tahapan yang terlupa.
3. Hasil dan Pembahasan Tindakan Kegiatan Mengajar 3
Pada set ketiga ini kasus yang terjadi hanyalah peserta didik yang
masih saja malu-malu saat akan menjawab pertanyaan dari guru karena
kurang percaya diri sehingga guru mendampingi anak tersebut dalam
menjawab pertanyaan yang diajukan oleh guru. .

10
BAB IV
PENUTUP
a. Simpulan

Setelah pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di UPT SPF SD


NEGERI BONTORANNU 2 MAKASSAR maka dapat diambil kesimpulan
sebagai berikut:

1. Kegiatan PPL telah dilakukan dengan baik berkat dukungan teman-teman


dan bimbingan dari dosen pembimbing dan guru pamong yang telah
memberikan bantuan untuk kelancaran pelaksanaan PPL
2. Manfaat pelaksanaan program PPL sangat dirasakan oleh mahasiswa
PPL, karena mahasiswa merasakan langsung bagaimana mengelola kelas
dan membuat suasana pembelajaran yang efektif, sehingga sesuai dengan
harapan untuk menghasilkan dan mendidik peserta didik menjadi lulusan
yang mampu bersaing dan kompeten sesuai dengan standar kompetensi
yang diharapkan.
3. Melaksanakan PPL sesuai ketentuan akan menumbuhkan rasa
keprofesionalan dan tanggung jawab mahasiswa PPL sebagai tenaga
pendidik untuk mengelola dan mengkondisikan kelas saat melakukan
pembelajaran
4. Keberhasilan proses belajar mengajar sangatlah dipengaruhi oleh
pendidik atau guru dan peserta didiknya sendiri, selain didukung dan
ditunjang oleh sarana dan prasarana pendukung yang melengkapi yang
ada di sekolah itu sendiri.

11
b. Saran
Berdasarkan pengalaman yang diperoleh selama melaksanakan PPL di UPT
SPF SD NEGERI BONTORANNU 2 MAKASSAR, maka penulis
memberikan saran :

1. Pengembangan Model pembelajaran yang digunakan dalam kegiatan


belajar mengajar sebaiknya lebih inovatif lagi.
2. Mahasiswa harus mampu memanfaatkan segala fasilitas dan teknologi
yang ada untuk membuat beberapa variasi media pembelajaran.
3. Perencanaan program-program sekolah baik bersifat akademis
maupun non-akademis hendaknya dirancang jauh sebelum waktu
pelaksanaan, sehingga program yang direncanakan dapat terlaksana
dengan baik dan maksimal.
DAFTAR RUJUKAN

Format Laporan PPL & PTK PPG Dalam Jabatan oleh Divisi Penjaminan Mutu
Program Pengembangan Profesi Guru Universitas Negeri Makassar tahun
2021

Kurikulum 2013 UPT SPF SD NEGERI BONTORANNU 2 MAKASSAR Tahun


2021

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 20 Tahun 2016 tentang


Standar Kompetensi Lulusan

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 21 Tahun 2016 tentang


Standar Isi

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 22 Tahun 2016 tentang


Standar Proses

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 23 Tahun 2016 tentang


Standar Penilaian

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 24 Tahun 2016 tentang


Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar.
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai