Latihan Soal PPKN 11 Genap
Latihan Soal PPKN 11 Genap
Latihan Soal PPKN 11 Genap
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang paling tepat!
1. Hubungan internasional adalah hubungan antarbangsa dan berkembang pula kebiasaan atau
peraturan hukum yang merupakan kesepakatan bersama. Pendapat tersebut dikemukakan
oleh ....
a. John Hoouston
b. Tygve Nathiessen
c. Mochtar Kusumaatmadja
d. Charles A. Mc. Clelland
e. Mochtar Mas’oed
2. Suatu negara tidak dapat berdiri sendiri tanpa bantuan dari negara lain merupakan hubungan
internasional yang berasal dari ....
a. politik
b. ekonomi
c. eksternal
d. internal
e. sosial budaya
3. Berikut konsep hubungan internasional berkaitan erat dengan subjek-subjek hukum
internasional, kecuali ...
a. diplomasi
b. pemerintah
c. hukum internasional
d. politik internasional
e. organisasi internasional
4. Asas hubungan internasional yang didasarkan pada kekuasaan negara untuk warga negaranya
adalah asas ....
a. reciprositas
b. kebangsaan
c. teritorial
d. kepentingan umum
e. pacta sunt servanda
5. Bagi bangsa Indonesia, politik luar negeri merupakan penjabaran dari ....
a. Pancasila
b. cita-cita dan tujuan nasional bangsa Indonesia
c. pembukaan UUD 1945 sebagai konstitusi bangsa Indonesia
d. bentuk pemerintahan republik
e. sistem demokrasi yang dijalankan bangsa Indonesia
6. Salah satu bentuk peranan Indonesia menerapkan kebijakan politik luar negeri bebas aktif di
era globalisasi adalah ...
a. bebas tidak ikut campur tangan dalam urusan perdamaian
b. ikut menyelesaikan perselisihan negara yang sedang bersengketa
c. ikut campur tangan dalam urusan pemerintahan negara lain
d. memberikan bantuan senjata terhadap negara yang bertikai
e. bebas menjajah negara lain
7. Upaya mempertahankan negara dari ancaman merupakan sikap dan perilaku warga negara
dengan dijiwai oleh rasa ...
a. bersaing dengan negara lain
b. kecintaan pada negara
c. bangga pada diri sendiri
d. dendam terhadap penjajah
e. kasihan pada negara
8. Upaya bela negara tidak hanya menyangkut pertahanan negara dari ancaman melainkan
termasuk upaya warga negara untuk ....
a. memajukan bangsa dalam segala bidang
b. mempertahankan negara dari agresi negara baru
c. memberikan pelatihan militer kepada generasi muda
d. mendapatkan penghargaan dari negara
e. memajukan bangsa Indonesia dalam segala bidang
9. Kejahatan internasional merupakan ancaman di bidang ...
a. ideologi
b. politik
c. ekonomi
d. sosial budaya
e. pertahanan keamanan
10. Jika negara dalam keadaan darurat atau bahaya maka sikap kita sebaiknya ....
a. sembunyi di tempat yang aman
b. menunggu permintaan dari pemerintah
c. ikut berjuang apabila banyak temannya
d. membiarkan saja sebab sudah ada TNI
e. ikut serta membela negara dengan kesadaran bela negara
11. Berikut yang termasuk masalah yang rawan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara yang
perlu mendapat perhatian, kecuali ….
a. masalah kesenjangan sosial
b. tingkat pendidikan masyarakat yang masih rendah
c. budaya korupsi, kolusi, dan nepotisme
d. ketersediaan lapangan pekerjaan yang telah memadai
e. kerusakan lingkungan hidup
12. Dalam menghadapi ancaman militer, Indonesia melaksanakan sistem pertahanan dan
keamanan rakyat semesta yang disebut sishankamrata yang diatur dalam UUD Negara
Republik Indonesia tahun 1945 Pasal ….
a. 9 ayat (1)
b. 27 ayat (1)
c. 27 ayat (3)
d. 30 ayat (1)
e. 30 ayat (2)
13. UU RI No. 3 Tahun 2002 tentang Pertahanan Negara Pasal 9 ayat (1) menjelaskan bahwa
“Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya bela negara yang diwujudkan
dalam ….”
a. kegiatan bela negara
b. sikap individualis
c. wujud cinta tanah air
d. penyelenggaraan pertahanan negara
e. pelaksanaan pendidikan kewarganegaraan
14. Ciri-ciri patriotisme bangsa adalah ….
a. sikap mengenal menyerah
b. mengisi kelangsungan hidup negara dan bangsa
c. pasrah dan sabar menerima nasib
d. adanya pengendalian diri yang tinggi
e. melindungi diri sendiri
15. Berikut ini tahap-tahap pembinaan persatuan bangsa Indonesia, kecuali ….
a. kebangkitan nasional
b. Sumpah Pemuda
c. proklamasi kemerdekaan
d. paham komunisme
e. perasaan senasib
16. Berikut yang merupakan makna dari sila ketiga Pancasila adalah ….
a. menghargai hasil karya orang lain
b. mengakui agama dan kepercayaan
c. mengutamakan kepentingan negara dan masyarakat
d. saling mencintai sesama manusia
e. menempatkan kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara di atas kepentingan
pribadi atau golongan
17. Indonesia sebagai negara kepulauan yang luas beranggapan bahwa laut yang dimilikinya
merupakan sarana ….
a. pemisah
b. perusak
c. pemecah
d. penghubung
e. pendamping
18. Berikut yang bukan termasuk prinsip-prinsip yang terkandung dalam makna persatuan dan
kesatuan bangsa adalah prinsip ….
a. Bhinneka Tunggal Ika
b. nasionalisme Indonesia
c. Wawasan Nusantara
d. kebebasan yang sebebas-bebasnya
e. persatuan pembangunan untuk mewujudkan cita-cita Reformasi
19. Salah satu wujud pengalaman nilai-nilai Sumpah Pemuda dalam kehidupan sehari-hari
adalah ….
a. membiarkan teman yang dalam kesulitan
b. menganggap golongannya paling benar
c. menjauhi obat-obat terlarang
d. menganggap suku, adat, dan agamanya yang paling benar
e. membiarkan bangsa lain menghina bangsa sendiri
20. Cara pandang bangsa Indonesia tentang diri dan lingkungannya berdasarkan Pancasila dan
UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945 serta sesuai dengan geografi wilayah Nusantara
yang menjiwai kehidupan bangsa dalam mencapai tujuan dan cita-cita nasional merupakan
makna ….
a. geopolitik Indonesia
b. Wawasan Nusantara
c. kawasan Nusantara
d. wawasan bangsa
e. wawasan nasional
21. Perwujudan Nusantara sebagai satu kesatuan politik, artinya ….
a. kehidupan perekonomian di seluruh wilayah Nusantara
b. kebulatan wilayah nasional dengan segala isi dan kekayaannya merupakan satu milik
bersama bangsa
c. ancaman terhadap satu pulau merupakan ancaman terhadap seluruh bangsa dan negara
d. tingkat perkembangan ekonomi harus serasi dari seimbang di seluruh daerah
e. kebulatan wilayah nasional dengan segala isi dan kekayaannya merupakan satu kesatuan
wilayah, wadah, ruang hidup, dan kesatuan matra seluruh bangsa
22. Pengamalan sila Persatuan Indonesia dalam kehidupan bermasyarakat adalah ….
a. berbuat sesuai kehendaknya sendiri
b. memajukan pergaulan demi persatuan dan kesatuan bangsa
c. acuh tak acuh pada semua orang
d. mengutamakan kepentingan pribadi daripada kepentingan umum
e. mengunggulkan bangsa sendiri dan merendahkan bangsa lain
23. Sarana dalam hubungan internasional adalah propaganda yang ditujukan kepada ….
a. rakyat
b. pemerintahnya
c. perwakilan diplomatik
d. perwakilan konsuler
e. oganisasi internasional
24. Jumlah negara yang menghadiri Konferensi Asia Afrika di Bandung adalah …. negara.
a. 29
b. 30
c. 31
d. 32
e. 33
25. Berikut yang termasuk sikap positif warga negara terhadap usaha pemerintah yang berusaha
meningkatkan hubungan internasional adalah ….
a. mengikuti perkembangan zaman
b. tidak peduli karena bukan urusannya
c. membiarkan terjadi seperti adanya
d. mengkritisi pemerintah agar tidak terjadi penyimpangan
e. mendukung tetapi tidak mengkritisi karena pemerintah lebih tahu permasalahannya
26. Konferensi Asia Afrika dibentuk berdasarkan Konferensi Colombo pada tanggal 28 April
1945 yang diikuti oleh ….
a. India, Indonesia, Burma, Sri Lanka, dan Pakistan
b. India, Indonesia, Burma, Sri Lanka, dan Malaysia
c. India, Indonesia, Thailand, Sri Lanka, dan Pakistan
d. Malaysia, Indonesia, Burma, Sri Lanka, dan Pakistan
e. India, Indonesia, Burma, Sri Lanka, dan Palestina
27. Masuknya negara Indonesia menjadi anggota PBB merupakan salah satu bentuk kerja sama
….
a. bilateral
b. regional
c. multilateral
d. internasional
e. transnasional
28. Berikut yang bukan termasuk strategi yang digunakan dalam penanggulangan disintegrasi
bangsa adalah ….
a. meningkatkan ketahanan nasional
b. menanamkan nilai-nilai pancasila
c. menghilangkan kesempatan untuk berkembangnya primordialisme
d. mengunggulkan budaya daerah sendiri dan meremehkan budaya daerah lain
e. menumpas setiap gerakan separatis secara tegas dan tidak kenal kompromi
29. Ideologi yang mengajarkan bahwa negara adalah masyarakat hukum yang disusun atas
kontrak semua orang adalah ….
a. liberalisme
b. komunisme
c. sosialisme
d. paham agama
e. Pancasila
30. Berikut yang termasuk sikap kewaspadaan terhadap ancaman dalam bidang sosial budaya
adalah ….
a. menyaring acara televisi luar negeri
b. menolak teknologi yang merusak lingkungan
c. memperluas kesempatan kerja dengan berwiraswasta
d. mencegah perbedaan antara orang kaya dan orang miskin
e. mendukung pelaksanaan kegiatan kesetiakawanan sosial
31. Untuk menghadapi segala bentuk ancaman, agar jati diri bangsa tetap dihargai masyarakat
dunia maka kita harus ....
a. berpegang teguh pada salah satu Pancasila
b. bercermin pada negara yang telah maju teknologinya
c. meningkatkan ilmu pengetahuan dan teknologi
d. mengikuti terus perkembangan dunia
e. berpegang teguh pada Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa
32. Semangat persatuan dan kesatuan dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia ditandai
dengan lahirnya ....
a. Budi Utomo
b. Sumpah Pemuda
c. Supersemar
d. dekret presiden
e. proklamasi kemerdekaan
33. Pentahapan pembinaan rasa persatuan Indonesia yang dilakukan dengan cara mengubah
sistem perjuangan bersenjata dan bersifat kedaerahan menjadi perjuangan politik disebut
tahap ….
a. Sumpah Pemuda
b. proklamasi kemerdekaan
c. persatuan dan pembangunan
d. kebangkitan nasional
e. perasaan senasib
34. Berikut ini yang tidak menggambarkan pentingnya Wawasan Nusantara bagi pembinaan
kebanggaan berbangsa dan bernegara adalah ....
a. Wawasan Nusantara menjadi penyebab tingginya rasa kedaerahan
b. Wawasan Nusantara dapat menghindari berkembangnya kerawanan dan konflik sosial
akibat kemajemukan masyarakat Indonesia
c. Wawasan Nusantara dapat mempersatukan sikap dan pandangan bangsa Indonesia
terhadap ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, dan pertahanan keamanan
d. Wawasan Nusantara memberi arah terhadap penyelenggaraan pembangunan nasional
e. Wawasan Nusantara berfungsi membina keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa
Indonesia yang ber-Bhinneka Tunggal Ika
35. Contoh bahaya dan kerugian bagi kehidupan berbangsa dan bernegara dengan adanya
gerakan ekstremisme ialah ….
a. terjadinya krisis moneter yang berkepanjangan
b. adanya tuntutan otonomi yang diperluas
c. peledakan bom di tempat ibadah
d. munculnya demonstrasi di beberapa daerah
e. maraknya peredaran minuman keras dan obat terlarang
36. Partisipasi siswa dalam mewujudkan cita-cita perjuangan pahlawan demi persatuan dan
kesatuan bangsa adalah ….
a. mengadakan peringatan hari pahlawan di sekolah
b. memberikan sumbangan kepada keluarga para pahlawan
c. mempersiapkan diri sebagai tenaga ahli bidang tertentu
d. mendoakan arwahnya agar diampuni Tuhan Yang Maha Esa
e. rajin belajar agar menjadi orang berguna bagi bangsa
37. Keberagaman harus membentuk masyarakat Indonesia yang memiliki toleransi dan sikap
saling menghargai. Oleh karena itu diperlukan adanya ....
a. komitmen persatuan bangsa dalam keberagaman
b. komitmen untuk membangun daerahnya masing-masing
c. komitmen untuk menyejahterakan rakyat di daerah tertinggal
d. komitmen untuk memajukan daerahnya dalam bingkai persatuan
e. komitmen persatuan antara sesama umat seagama
38. Persatuan dalam keberagaman harus dipahami oleh setiap warga masyarakat agar dapat
mewujudkan hal-hal berikut ini, kecuali ....
a. pembangunan berjalan lancar
b. pergaulan antarsesama yang lebih akrab
c. kehidupan yang serasi, selaras, dan seimbang
d. perbedaan yang ada tidak menjadi sumber masalah
e. terbentuknya satu masyarakat yang sama ras, agama, suku, dan bahasa
39. Ancaman merupakan setiap usaha atau kegiatan baik dari dalam maupun dari luar yang
dinilai dapat membahayakan kedulatan dan keutuhan wilayah suatu negara, serta juga dapat
berbahaya bagi keselamatan bangsa dan warga negara. Bentuk ancaman terhadap negara ada
beberapa macam, salah satunya yaitu ancaman di bidang militer. Hal yang termasuk ancaman
di bidang militer, yaitu ....
a. perdagangan narkoba
b. banyaknya tindakan korupsi
c. agresi, spionase, dan sabotase
d. kegiatan imigrasi gelap/ilegal
e. penangkapan ikan di laut secara ilegal
40. Selain semboyan Bhinneka Tunggal Ika, ada banyak hal yang dapat mempersatukan bangsa
Indonesia seperti berikut, kecuali ....
a. lagu-lagu perjuangan
b. dasar negara Pancasila
c. lambang negara Burung Garuda
d. lagu kebangsaan Indonesia Raya
e. lagu-lagu dan kesenian seluruh daerah di Nusantara