Contoh Laporan Pertanggung Jawaban OSIS MTS NEW

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 10

Laporan Pertanggung Jawaban OSIS MTS

ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS) MTS CILAWU


TP. 2023/2024 DESADESA PASANGGRAHAN, KECAMATAN
CILAWU, KABUPATEN GARUT
DAFTAR ISI

A. DAFTAR ISI
B. KATA PENGANTAR
C. VISI DAN MISI
D. PENDAHULUAN
E. STUKTUR ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS) MTs
CILAWUPERIODE 2023-2024
F. LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN MTs CILAWUPERIODE 2023-2024
G. FOTO DAN KEGIATAN OSIS
H. PENUTUP
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami ucapkan kepada Allah SWT karena atas rahmat dan hidayahnya
kami dapat menyelesaikan Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) Organisasi Siswa
Intra Sekolah (OSIS) MTs Cilawu Periode 2023-2024ini dengan baik.
Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) ini merupakan rangkuman dari laporan kegiatan
OSIS) MTs Cilawu, Laporan Keuangan, dan Administrasi OSIS selama satu tahun
pada Periode OSIS 2023-2024 yang telah dilaksanakan maupun yang belum
terlaksana.
Kami menyadari bahwa laporan ini tidak akan tersusun dengan baik tanpa adanya
bantuan dari pihak-pihak terkait. Oleh karena itu, pada kesempatan ini kami
mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu
penyusunan laporan ini.

Garut, 3 Februari 2024


VISI DAN MISI

VISI

Menjadi wadah untuk siswa mengembangkan segala potensi yang ada sehingga
terbentuk siswa yang kreatif,dinamis,prestasi,berakhlak mulia,dan menjaga nama baik
sekola yang unggul serta menciptakan lingkungan sekola yang menginspirasi dengan
memiki kebebasan,berekspektasi melalui karya seni dan membuahkan prestasi

MISI
1. Membentuk organisasi yang utuh dalam arti menjadikan organisasi tersebut maju
dan berkembang dengan adanya kepemimpinan yang bisa menjadi panutan.

2. Mendukung erta memajukan semua kegiatan siswa yang bersifat positif.

3. Dapat mewujudkan organisasi yang menuju berinovatif dalm kreasi.

4. Menigkatkan kesadaran siswa mengenai kebersihan sekolah.


PENDAHULUAN

Puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah mencurahkan
rahmat dan hidayahnya serta kekuatan dan kemampuan berfikir serta semangat juang
yang tinggi pada kami selama mengemban amanat dan kepercayaan pihak sekolah
MTs Cilawu untuk menjadi pengurus OSIS MTs Cilawu Periode 2023- 2024. Pada
kesempatan yang baik ini izinkanlah kami menyampaikan laporan pertanggung
jawaban pengurusOSIS MTs Cilawu Periode 2023-2024

Laporan pertanggung jawaban yang kami susun sebagaimana laporan


pertanggung jawaban lain memuat program kerja,kas organisasi, administrasi
organisasi serta kebijakan organisasi yang telah kami jalankan selama kepengurusan
OSIS MTs Cilawu Periode 2023-2024.

Didorong dengan rasa tanggung jawab kami pengurus OSIS MTs Cilawu
kepada pihak sekolah, serta rekan-rekan semua agar memperoleh gambaran yang
menyeluruh tentang program kerjayang kami laksanakan selama menjabat. Kami
persilahkan kepada semua untuk mempelajari apa yang telah kami susun dalam
laporan pertanggung jawaban ini pada halaman dan lampiran berikut.
STRUKTUR ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS) MTS CILAWU
PERIODE 2023-2024

KEPALA MADRASAH : H. MUHIDIN S.Ag.,M.Pd.


WAKA.KESISWAAN : ADANG SUHENDAR S.Ag
KETUA OSIS : FAHRI MUHAMAD GUNAWAN
WAKIL KETUA : SHALMA AULIA
SEKERTARIS : AZMI SHEINA AZHAR
BENDAHARA : HASMIATI OKTAVIA
KETUA SEKBID UMUM : MUHAMAD SALMAN HAIKAL ALFARIZI
SEKSI KEBERSIHAN : 1. LISNAWATI
2. SALSABILA PUTRI AULIA
3. HANI NUR FAIZAH
4.RIFKY ALI RAMDHANI
5. MAULANA
SEKSI OKS : 1. AGISTIA SETIAWAN
2. NADZIFA NURMAULIDA MUSLIMAH
3. ABIGAIL ALFAIRUZ
4. GHERY ALDIANSYAH FIRDAUS
5. SAFA NUR CAHYATI
SEKSI MADING : 1. SYIFA RAYNA APRILIANI
2. PUSPA AYU YUNISA
3. TIARA PUTRI SALSABILA
SEKSI PERALATAN : 1. MIRATUL
2. MUHAMAD FIKI RIZKI
3. RISTI ZASKIA ZAINUNNISA
4. CITRA ALESIA PUTRI
5. SINTA
SEKSI ROHANI : 1. MITHA SILVA KHAERUNISA
2. WIDIANA NURAINI
3. MUHAMAD NIZAR
4. AJENG SALWA
5. SYAHIRA SALSABILA
6. ANATASYA LAURA
LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN OSIS MTs. CILAWU PERIODE 2023-2024

NO HARI/TANGGAL KEGIATAN PESERTA BIAYA KOORDINATOR


Semua siswa
Memberi arahan MPLS Rp. - Pengurus OSIS
1 JULI 2023 MTs.Cilawu

2 JULI 2023 Pertemuan Khusus Pengurus Rp. - Waka Kesiswaan


Osis
3 18 AGUSTUS Perlombaan Agustus Semua Siswa Rp. - Pengurus Osis
2023 MTs.Cilawu
4 25 SEPTEMBER Pertemuan Khusus Pengurus Rp. - Waka Kesiswaan
2023 Osis
5 30 SEPTEMBER Pertemuan Khusus Pengurus Rp. - Waka Kesiswaan
2023 Osis
6 25 NOVEMBER Perekrutan Anggota Osis Calon Rp. - Waka Kesiswaan,
2023 Pengurus Pengurus Osis
Osis
7 27 NOVEMBER Perekrutan Anggota Osis Calon Rp. - Waka Kesiswaan,
2023 Pengurus Pengurus Osis
Osis
8 28 NOVEMBER Pertemuan Khusus Pengurus Rp. - Waka Kesiswaan
2023 Osis
9 DESEMBER 2023 Pesta Olahraga Antar Kelas Semua Siswa Rp. - Waka Kesiswaan
10 20 JANUARI 2024 Pemilihan Kandidat Ketua Osis Calon Rp. - Waka Kesiswaan
Pengurus dan Pengurus Osis
Osis
FOTO DAN KEGIATAN OSIS
PENUTUP

Demikianlah laporan pertanggung jawaban OSIS MTs Cilawu Periode


2023/2024. Sesungguhnya banyak sekali peluang bagi kami untuk berbuat lebih
banyak yang belum kami manfaatkan. Oleh karena itu kami memohon maaf yang
sebesar-besarnya atas ketidak berdayaan kami dalam menjalankan dan mengemban
tugas dan amanat.
Mudah-mudahan kelemahan yang muncul pada periode kami dapat menjadi
pijakan olehkepengurusan OSIS periode selanjutnya agar tidak terulang kembali.
Sedangkan kekuatan serta kelebihan kepengurusan OSIS periode 2023-2024 dapat
menjadi acuan bagi kepengurusan OSIS periode selanjutnya agar bisa
mengembangkan OSIS MTs Cilawu menjadi lebih baik lagi.
Dengan penuh ikhlas dan dengan kesadaran tinggi amanat ini kami emban
dan dengan tulus jugapada kesempatan kali ini kami kembalikan kepada yang
memberi amanat dengan memohon maaf yang sebesar- besarnya tentang kesalahan
kami selama memngemban amanat dan dengan mengucapkan banyak terima kasih
karena telah memberikan kami kesempatan untuk mengemban amanat ini selama
periode 2023-2024.

Garut, 3 Februari 2023

Ketua, Sekertaris,

Fahri Muhamad Gunawan Azmi Sheina Azhar


Mengesahkan, Waka Kesiswaan
Kepala Sekolah

H. Muhidin S.Ag M.Pd Adang Suhendar S.Ag

Anda mungkin juga menyukai