Nisol

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 38

DISUSUN OLEH :

Nama : DWI NUR ANISAH

NISN :

Kelas :XI TKJ

PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN

SMK BUDI UTAMA PRINGSEWU

KABUPATEN PRINGSEWU

TAHUN 2022
HALAMAN PENGESAHAN PRAKERIN

Judul laporan

RUMUS STATISTIKA DI MICROSOFT EXCEL

Laporan ini telah disetujui dan disahkan sebagai laporan prakerin kerja industri

(PRAKERIN) kompetensi keahlian teknik komputer dan jaringan SMK BUDI UTAMA

pelajaran 2021/2022

Pembimbing Instansi Pembimbing Sekolah

Ardian Rahadi. A. Md.


MOTTO

“Jangan Khawatir Kesuksesan Selalu Berangkat Dari Suatu Kegagalan”


PERSEMBAHAN

Laporan praktik Kerja Industri ( PRAKERIN ) di AMIK Dian Cipta Cendikia

Pringsewu, ini disusun sebagai salah satu syarat untuk mengikuti Ujian Sekolah dan Ujian

Nasional Tahun Pelajaran 20120/2021.

Laporan penulisan ini di persembahkan kepada :

1. Ayahanda dan Ibunda tercinta yang telah berjuang serta memberikan segalanya bagi

penulis untuk menuntut ilmu

2. Bapak Agus Heris Winaryanta Selaku Kepala Sekolah Smk Budi Utama

3. Bapak Bambang Suprapto S. Kom.,M.T.I Selaku Direktur AMIK DCC Pringsewu,

yang telah memberikan penulis kesempatan untuk melakukan kegiatan PRAKERIN di

AMIK DCC Prigsewu

4. Bapak Joko Purnomo S.Pd Selaku Pembimbing Di Sekolah

5. Kepada Semua Staf yang ada di AMIK DCC Pringsewu yang telah memberikan

pengetahuan kepada penulis

6. Serta rekan rekan seperjuangan yang telah memberikan motifasi, semangat, serta

dukungan dan doa di dalam kegiatan

Demikian persembahan yang dapat penulis sampaikan pada kesempatan kali ini, Terimakasih

kepada semua yang telah membantu kami dalam melaksanakan Praktik Kerja Industri.
KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah Swt. Atas segala karunianya dan

nikmatnya sehingga kami dapat menyusun laporan Praktik Kerja Industri (PRAKERIN) tanpa

halangan suatu apapun sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

Laporan Pelaksanaan Praktik Kerja Industri (PRAKERIN) yang telah saya tulis ini

dibuat dalam rangka memenuhi tugas dari sekolah dan sebagai bahan pertanggung jawaban

atas kegiatan Praktik Kerja Industri (PRAKERIN) Di dunia usaha dan di dunia industri, pada

kesempatan ini tidak lupa saya juga mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak

yang telah membantu saya dalam PRAKERIN maupun dalam saya menyusun laporan ini

antra lain :

1. Kedua orang tua saya yang telah memberikan motivasi baik berupa materi dan moral

selama pelaksanaan prakerin

2. Bapak Agus heris winaryanta S. Pd. I Selaku kepala sekolah Smk al ihsan sukanegara

3. Bapak Joko Purnomo S. Pd Selaku kepala jurusan teknik komputer & jaringan, serta

sekaligus pembimbing laporan dalam pelaksanaan prakerin

4. Bapak Ardian Rahadi A. Md Selaku pembimbing laporan di tempat prakerin

5. Semua Staf dan karyawan AMIK DCC Pringsewu

6. Semua pihak yang turut membantu dalam pelaksanaan prakerin


DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL……………………………………………………………. i

HALAMAN PENGESAHAN…………………………………………………...ii

HALAMAN MOTTO…………………………………………………………...iii

HALAMAN PERSEMBAHAN………………………………………………...iv

KATA PENGANTAR…………………………………………………………...v

DAFTAR ISI …………………………………………………………………….vi

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang PRAKERIN………………………………….

1.2 Tujuan PRAKERIN………………………………………….

1.3 Manfaat Penyelenggaraan PRAKERIN………………………

 Manfaat Prakerin Bagi Siswa…………………………..


 Manfaat Prakerin Bagi Sekolah………………………...

1.4 Batasan Masalah………………………………………………

1.5 Landasan Hukum PRAKERIN……………………………….

1.6 Sistematik Penyusunan Laporan ………………………………


BAB II TINJAUAN UMUM ORGANISASI

2.1 Sejarah Singkat AMIK DCC Pringsewu

2.2 Visi AMIK DCCPringsewu

2.3 Misi AMIK DCCPringsewu

2.4 Tujuan AMIK DCCPringsewu

2.5 Ijin Penyelenggaraan dan Akreditasi

2.6 Struktur Organisasi AMIK DCC Pringsewu

2.7 Tata Kerja Organisasi

2.8 Disiplin Kerja

2.9 Sarana dan Prasarana

2.10 Data Kepegawaian

BAB III PEMBAHASAN

3.1 Landasan Teori

3.2 Alat dan Bahan

3.3 Rumus Statistika Di Microsoft Excel

BAB IV PENUTUP

4.1 Kesimpulan

4.2 Saran
DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

- Biodata

- Dokumentasi
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Prakerin

Pelaksanaan praktik kerja industri (prakerin) adalah sebuah pelatihan dan pembelajaran yang

dilaksanakan di Dunia Usaha atau Dunia Industri yang relevan dengan kompetensi keahlian

yang dimilikinya masing masing, dalam upaya meningkatkan mutu Sekolah Menengah

Kejuruan (SMK) dan juga menambah bekal untuk masa masa mendatang guna memasuki

dunia kerja yang semakin banyak serta ketat dalam persaingannya seperti saat ini, selain itu

dengan pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, banyak peralatan baru yang

diciptakan guna menunjang banyaknya permintaan produksi barang atau jasa yang

menimbulkan perubahan mendasar untuk mendapat pekerjaan, sehingga tenaga kerja dituntut

bukan hanya memiliki kemampuan teknis belaka, tetapi juga harus lebih fleksibel dan

berwawasan lebih luas, inovatif serta didukung dengan keterampilan yang kompeten, maka

dengan adanya kegiatan prakerin siswa dan siswi dapat mengasah dan juga

megimplementasikan materi yang didapatkannya di sekolah langsung ke dunia usaha atau

dunia industry yang relevan dengan kemampuannya masing masing.

Dalam upaya untuk mewujudkan Visi dan Misi nya, SMK budi utama pringsewu

melaksanakan berbagai kegiatan demi menjadikan siswa dan siswi yang siap memasuki dunia

kerja dan dunia industri (DU/DI), tentunya hal itu tidak dapat diraih dengan mudah, tidak

hanya dengan belajar berbagai teori yang berada di sekolah, namun seorang siswa atau siswi

harus belajar mengenai bagaimana lingkungan yang berada di dunia kerja dan tentunya

bagaimana pekerjaaan yang akan dihadapinya nanti selepas lulus dari sekolah.
1.2 Tujuan Prakerin

1. Tujuan prakerin bagi siswa yang pertama adalah diharapkan dapat mengimplementasikan

materi yang selama ini didapatkan di sekolah sehingga dapat diterapkan dengan baik.

2. Tujuan prakerin bagi siswa yang kedua adalah dapat membentuk pola pikir yang

konstruktif pola pikir bagi siswa-siswi prakerin. Sehingga dapat melihat peluang di masa

depan.

3. Tujuan prakerin bagi siswa yang ketiga adalah Bisa melatih siswa untuk berkomunikasi

atau berinteraksi secara profesional di dunia kerja yang sebenarnya. Sehingga tidak merasa

takut atau canggung lagi berkomunikasi secara profssional.

4. Tujuan prakerin bagi siswa yang keempat adalah dapat membentuk etos kerja yang baik

bagi siswa-siswi prakerin. Sehingga kedepannya siswa dapat menjadi sosok lulusan dan

berkualitas.

5. Tujuan prakerin bagi siswa yang kelima adalah bisa menambah dan mengembangkan ilmu

pengetahuan dasar yang dimiliki oleh siswa-siswi prakerin sesuai bidang masing-masing;

6. Tujuan prakerin bagi siswa yang keenam adalah dapat menambah jenis keterampilan yang

dimiliki oleh siswa agar dapat dikembangkan dan diimplementasikan dalam kehidupan

sehari-hari.

7. Tujuan prakerin bagi siswa yang ketujuh adalah bisa menjalin kerjasama yang baik antara

sekolah dengan dunia industri maupun dunia usaha.


1.3 Manfaat Penyelenggaraan Prakerin

 Manfaat Prakerin Bagi Siswa

 Dilihat dari tujuan dari prakerin, maka prakerin ini memiliki banyak manfaat bagi

siswa siswi nya, adalah sebagai berikut

 Menghasilkan sumber daya manusia yang memiliki keahlian profesional, dengan

keterampilan, pengetahuan, serta etos kerja yang sesuai dengan tuntutan zaman.

 Mengasah keterampilan yang di berikan sekolah menengah kejuruan ( SMK ).

 Menambah keterampilan, pengetahuan, gagasan – gagasan seputar dunia usaha serta

industri yang professional dan handal.

 Membentuk pola pikir siswa -siswi agar terkonstruktif baik serta memberikan

pengalaman dalam dunia Industri maupun dunia kerja.

 Menjalin kerja sama yang baik antara sekolah dan perusahaan terkait, baik dalam

dunia usaha maupun dunia Industri.

 Mengenalkan siswa – siswi pada pekerjaan lapangan di dunia industri dan usaha

sehingga pada saatnya mereka terjun ke lapangan pekerjaan yang sesungguhnya dapat

beradaptasi dengan cepat.

 Meningkatkan efisiensi waktu dan tenaga dalam mendidik dan melatih tenaga kerja

yang berkualitas.
 Sebagai bentuk pengakuan dan penghargaan bahwa pengalaman kerja sebagai bagian

dari proses pendidikan.

 Mempersiapkan sumber daya manusia berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan di

era teknologi informasi dan komunikasi terkini.

 Memberikan keuntungan pada pihak sekolah dan siswa – siswi itu sendiri, karena

keahlian yang tidak diajarkan di sekolah didapat didunia usaha/industri.

 Manfaat Prakerin Bagi Sekolah

 Selain manfaat untuk siswa, prakerin ini juga bermanfaat bagi sekolah yang

mengadakan nya, diantaranya

Menjalankan kewajiban undang undang

 Meningkatkan citra sekolah

 Meningkatkan hubungan sekolah dengan masyarakat.

 Meningkatkan popularitas sekolah di mata masyarakat.

 Memberikan kontribusi dan tenaga kerja bagi perusahaan

1.4 Batasan Masalah

Adapun hal – hal yang menjadi batasan masalah dalam penelitian ini

adalah :
1. Hanya menguraikan transaksi perkreditan furniture berupa penjualan,

pembayaran, dan pembelian.

2. Program ini dirancang hanya sebagai aplikasi stand alone, bukan

jaringan.

3. Informasi yang dihasilkan berupa laporan penjualan, laporan pembelian,

dan laporan angsuran kredit.

1.5 Landasan hukum PRAKERIN

1. Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional

2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 41 2015 Tentang Pembangunan

Sumber Daya Industri

3. Peraturan Presiden Nomor 8 Tahun 2012 Tentang Kerangka Kualifikasi Nasional

Indonesia (KKNI)

4. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 87 Tahun 2017 Tentang Penguatan

Pendidikan Karakter

5. Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2016 Tentang Revitalisasi Sekolah Menengah

Kejuruan Dalam Rangka Peningkatan Kualitas dan Daya Saing Sumber Daya Manusia

Indonesia
6. Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 03/M-IND/PER/1/2017 Tentang Pedoman

Pembinaan Dan Pengembangan Sekolah Menengah Kejuruan Berbasis Kompetensi

Yang Link And Match Dengan Industri

7. Peraturan Materi Tenaga Kerja Nomor 36 Tahun 2016 Tentang Penyelenggaraan

Pemagangan Di Dalam Negeri

8. Permendikbud RI No 20 Tahun 2016 Tetang Standar Kompetensi Lulusan

9. Permendikbud RI No 22 Tahun 2016 Tentang Standar Proses

10. Permendikbud RI No 23 Tahun 2016 Tentang Standar Penilaian

11. Permendikbud RI Nomor 34 Tahun 2018 Tentang Standar Nasional Pendidikan

SMK/MAK.

1.6 Sistematika Penulisan

Secara sistematika penulisan laporan Prakerin terdapat 4 BAB dengan rincian sebagai berikut

BAB I PENDAHULUAN

Pada bab ini berisikan tentang latar belakang, batasan masalah, tujuan prakerin, manfaat

prakerin, dan sistematika penulisan.

BAB II TINJAUAN UMUM ORGANISASI


Pada bab ini berisikan tentang sejarah berdirinya industri, lay out perusahaan, dan struktur

organisasi industri.

BAB III PEMBAHSAN

Pada bab ini merupakan isi atau pokok bahasan yang membahasn tentang uraian yang sesuai

dengan judul laporan.

BAB IV PENUTUP

Pada bab ini berisi kesimpulan dan saran

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

BAB II
TINJAUAN UMUM ORGANISASI

2.1 Sejarah Singkat AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu

AMIK Dian Cipta Cendikia (AMIK DCC) di Pringsewu didirikan oleh Yayasan Dian

Cipta Cendikia Lampung (Yayasan DCC Lampung) pada tahun 2010 dengan ijin operasional

Nomor : 110/D/O/2010 tertanggal 28 Juli 2010. Saat ini AMIK DCC memiliki dua program

studi yaitu DIII-Manajemen Informatika (D3-MI) dan DIII-Teknik Komputer (D3-TK).

Sebagai program studi vokasional dengan program pendidikan diploma tiga, AMIK DCC

harus mampu menyiapkan lulusannya untuk dapat langsung berperan di perusahaan dalam

tugas-tugas operasional khususnya tugas-tugas yang berhubungan dengan teknologi

informasi,terutama perusahaan yang didalam operasionalnya sudah mengutamakan teknologi


informasi sebagai alat untuk pengolahan transaksi bisnisnya. Disamping itu, AMIK DCC

Pringsewu, sebagai lembaga pendidikan tinggi juga harus mampu berperan aktif dengan

memberi kontribusi nyata kepada masyarakat Lampung.

Sejak didirikan lima tahun yang lalu hingga saat ini AMIK Dian Cipta Cendikia

Pringsewu tetap konsisten dengan tujuan yang ingin dicapai oleh pendiri–pendirinya antara

lain, pertama; sebagai salah satu bentuk ibadah kepada Allah SWT, karena setiap gerak dan

langkah yang dilaksanakan dilandasi dengan niat karena Allah SWT dan dalam rangka

mencari ridho-Nya. Kedua; bertujuan mencerdaskan kehidupan bangsa melalui kegiatan

pendidikan yang dilaksanakan.Ketiga; bertujuan meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan

masyarakat.Keempat; memberi kesempatan menimba ilmu (belajar), mencari pengalaman

(magang) dan bekerja bagi pemuda-pemudi yang belum memperoleh pendidikan yang layak,

keterampilan dan pengalaman yang belum memadai serta yang belum mendapatkan

pekerjaan yang sesuai. Dengan kata lain AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu berusaha

untuk membantu pemerintah dan masyarakat menyiapkan sumber daya manusia yang

professional, berdaya saing tinggi dan berkarakter.

Dengan mengemban keempat misi di atas AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu

berusaha sekuat tenaga untuk merealisasikannya dalam kegiatan sehari-hari. Hal tersebut

tentunya nampak dari kiprah AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu di tengah-tengah

masyarakat, khususnya masyarakat Lampung. Dengan dibekali rasa keimanan yang

mendalam serta tekad yang membaja maka tidak ada kata menyerah bagi seluruh keluarga

besarAMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu dalam mencapai tujuan perjuangannya.

AMIK Dian Cipta Cendikia telah kerjasama dengan program studi lain, AMIK Dian

Cipta Cendikia Pringsewu lain untuk pertukaran mahasiswa dan dosen baik dalam negeri

maupun luar negeri, organisasi keilmuan seperti APTIKOM, KOPERTIP, APTISI wilayah II,
Ec-council, Cisco, Microsoft, Oracle University, Institute Teknologi Bandung (ITB), Badan

Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) melalui Lembaga Sertifikasi Profesi dan dunia usaha

dalam rangka menggalang kemitraan guna meningkatkan mutu civitas akademika, Tridarma

AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu dan fasilitas kampus. Dengan adanya kerjasama

tersebut maka AMIK Dian Cipta Cendikia telah menjadi Ec-Council Academy, CISCO

Academy, Oracle University, TUK Telematika Indonesia yang merupakan tempat

penyelenggaraan uji kompetensi berstandar Nasional dan/atau Internasional.

2.2. Visi AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu

Pada tahun 2025 Menjadi Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di Provinsi Lampung.

2.3. Misi AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu

1. Menyelenggarakan pendidikan bermutu berbasis kompetensi berstandar nasional dan

internasional.

2. Menyelenggarakan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di bidang

informatika dan computer sesuai dengan kebutuhan masyarakat Lampung.

2.4. Tujuan AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu

1. Menghasilkan ahli madya komputer yang memiliki kompetensi berstandar nasional dan

internasional.

2. Menghasilkan penelitian yang bermutu dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat

Lampung.

3. Menyelenggarakan pengabdian pada masyarakat sesuai dengan kebutuhan masyarakat

Lampung.
2.5. Ijin Penyelenggaraan dan Akreditasi

1. Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional No. 110/D/O/2010 tentang pengesahan

pendirian Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Dian Cipta Cendikia

Pringsewu.

2. Surat Keputusan Badan Akreditasi Nasional AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu

(BAN-PT) No. 180/BAN-PT/Akred/Dpl-III/VI/2014 Tentang Penetapan Status

Akreditasi untuk Program Studi Manajemen Informatika.

3. Izin Dinas Pendidikan Nomor : 420/06/D.01/DP4.2/2013 Tentang Izin Lembaga

Pendidikan Bisnis dan Manajemen.

4. Surat Keputusan Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia No. AHU-

1138.AH.01.02.Tahun 2008.

2.6. Struktur Organisasi AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu


Gambar 2.1 : Struktur Organisasi AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu
Tahun 2017

2.7. Tata Kerja Organisasi

2.7.1. Disiplin Kerja

Peraturan-peraturan dan tata tertib yang ada di lokasi Praktik Kerja Lapangan (PKL)

antara lain :

1. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serta taat kepada negara dan pemerintah

Indonesia yang berdasarkan pancasila dan UUD 1945.

2. Menjunjung tinggi kehormatan bangsa dan negara, serta kewibawaan dan nama baik

AMIK Dian Cipta Cendikia.

3. Mengutamakan kepentingan AMIK Dian Cipta Cendikia dan masyarakat dari pada

kepentingan pribadi atau golongan.

4. Berdisiplin, bersikap jujur, bersemangat, bertanggungjawab, serta menghindarkan diri

dari perbuatan tercela.

5. Berbudi luhur, bersikap rendah hati, peka, teliti, hati-hati, dan menghargai pendapat

orang lain.

6. Menolak dan tidak menerima sesuatu pemberian yang nyata diketahui dan patut diduga

secdara langsung atau tidak langsung ada hubungan secara tidak sah dengan jabatanya.

7. Memegang teguh rahasia negara dan rahasia jabatan, seta tidak menyalahgunakan

jabatan.

8. Menghormati sesama karyawan maupun dosen dan berusaha meluruskan perbuatan

tercela teman sejawat.


9. Menjaga / Memelihara kehormatan dan sesehatan dirinya.

10. Memelihara sarana dan prasarana, kebersihan, keteriban, dan keamanan AMIK Dian

Cipta Cendikia.

11. Senantiasa bekerja keras serta berusaha meningkatkan pengetahuan dan kemampuan

untuk kelancaran pelaksanaan tugas.

12. Mematuhi semua peraturan dan tata tertib yang berlaku di AMIK Dian Cipta Cendikia.

2.7.2. Sarana dan Prasarana

Sarana dan prasarana yang dimiliki AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu antara lain

sebagai berikut :

1. Ruang Administrasi

Ruang administrasi merupakan tempat untuk melaksanakan kegiatan administrasi

AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu. Seluruh pelayanan administrasi untuk kepentingan

civitas akademika AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu dilaksanakan pada ruang

administrasi ini. Ruang administrasi meliputi Ruang Direktur, Ruang Wakil Direktur, Ruang

Program Studi, Ruang BAAK, Ruang BAU, Ruang Bagian Keuangan, Ruang Dosen, Ruang

LPPM.

2. Ruang Belajar

Pada kampus AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu terdapat berbagai ruang belajar

yang dilengkapi dengan LCD, OHP, Slide Projector, TV/Video, LCD, Laptop, Audio System,

papan tulis white board serta pendingin ruangan.

3. Laboratorium Komputer

Standar laboratorium komputer yang memiliki spesifikasi komputer yang sangat baik

yang dilengkapi dengan peralatan jaringan yang akan digunakan untuk uji kompetensi
jaringan yang berstandar internasional, dan software-software pendukung lainnya untuk

digunakan sebagai tempat uji kompetensi operator, pemrograman dan multimedia yang

berstandar nasional.

4. Perpustakaan

Perpustakaan merupakan salah satu sarana pendukung kegiatan perkuliahan yang

sangat dibutuhkan oleh civitas akademika setiap AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu.Oleh

karena itu keberadaan perpustakaan pada sebuah AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu

merupakan sesuatu yang mutlak.Berbagai judul buku dengan berbagai bidang ilmu dan

jumlah eksemplar yang memadai mendukung perpustakaan dalam melayani mahasiswa dan

dosen serta karyawan untuk mendapatkan buku bacaan sesuai dengan bidang ilmu masing-

masing.Perpustakaan dengan ruangan yang cukup representatif serta peralatan yang relatif

cukup memadai diharapkan para pemakai perpustakaan dapat terlayani dengan sebaik-

baiknya.Judul koleksi yang terdiri dari berbagai disiplin ilmu dilengkapi dengan jurnal dan

bacaan-bacaan popular.
2.7.3. Data Kepegawaian

Berikut ini adalah data-data kepegawaian yang ada di AMIK Dian Cipta Cendikia

Pringsewu.

Tabel 2.1 Data Kepegawaian AMIK Dian Cipta Cendikia Pringsewu

No. Nama Jabatan Status


1 Rima Mawarni, M.Kom. Direktur Pegawai Tetap
Wakil Direktur I (Bidang
2 Bambang Suprapto, S.Kom. Akademik, Kemahasiswaan dan Pegawai Tetap
Alumni)
Wakil Direktur II (Bidang
3 Dewi Triyanti, S.Kom. Keuangan, Sumber Daya dan Pegawai Tetap
Komunikasi) dan Staf LPM
4 Nuzul Rakhmat R., S.Kom. Ketua Program Studi Pegawai Tetap

5 Sulasminarti, S.Kom. Kepala LPPM dan Staf PSDM Pegawai Tetap


Staf BAAK dan Operator PD-
6 Ardian Rahardi, A.Md. Pegawai Tetap
DIKTI
7 Yanike Anastasya, S.Kom. Kepala Perpustakaan Pegawai Tetap
Staf Divisi Layanan Sistem
8 Feri Setiadi, S.Kom. Pegawai Tetap
Informasi dan PUSKOM
Staf Divisi Layanan Sistem
9 Ahmad Sujoni, A.Md. Pegawai Tetap
Informasi dan PUSKOM
Staf Keuangan, Administrasi
10 Iistria Runita, A.Md. Pegawai Tetap
Umum dan Front Office
Staf Program Studi, BAAK dan
11 Erliana Nanda Putri Pegawai Tetap
Perpustakaan
12 Ahmad Basori Staf Parkir dan Keamanan Pegawai Tetap

13 Ma'ruf Khoiruddin Staf Rumah Tangga Pegawai Tetap

14 Dobhan Staf Rumah Tangga Pegawai Tetap

LAPORAN PRAKTIK INDUSTRI (PRAKERIN)

PADA AMIK DIAN CIPTA CENDIKIA PRINGSEWU


BAB III

Rumus Statistik Di Microsoft Excel

1. COUNTBLANK

Rumus Fungsi Countblank berfungsi untuk menghitung banyaknya cell kosong

yang terdapat dalam suatu range data atau rentang cell, sehingga anda dapat mencari data

yang kosong pada suatu rentang cell, berikut penjelasan bagian-bagian rumus

fungsi Countblank serta contoh cara penggunaannya pada Microsoft Excel

=countblank(range)

Countblank | Fungsi Countblank


=countblank(

sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argument range

diisi dengan kumpulan angka/bilangan atau rentang data yang ingin anda hitung jumlahnya

s2.COUNTIF
Rumus Fungsi Countif berfungsi untuk menghitung banyak cell yang ada pada

rentang cell atau range data dengan suatu syarat yang sudah ditentukan, berikut penjelasan

bagian-bagian rumus fungsi Countif serta contoh penggunaannya pada microsoft excel

=countif(range; criteria)

Countif | Fungsi Countif


=countif(

sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argument range

diisi dengan rentang cell data atau range data yang ingin anda hitung

 Argument criteria

 diisi dengan syarat atau kondisi yang anda inginkan agar dapat menyaring rentang cell

yang akan dihitung sesuai dengan keinginan anda, anda dapat memasukkan syarat

berupa angka, rumus, ataupun text

3. COUNTIFS

Rumus Fungsi Countifs berfungsi untuk menghitung beberapa rentang cell atau bisa

dibilang lebih dari dua buah rentang cell data yang berbeda dan juga menambahkan syarat
bagi setiap masing masing rentang cell data yang berguna untuk menyaring beberapa cell

sekaligus dengan syarat yang berbeda-beda, jadi jika anda memiliki dua buah rentang cell dan

akan menyaring serta menghitung data cell yang memenuhi syarat atau kriteria dari masing

masing rentang cell dan jika data rentang cell yang dihitung memiliki kesamaan yaitu sama

sama memenuhi syarat dari masing masing syarat maka akan dihitung, berikut penjelasan

bagian-bagian rumus fungsi Countifs serta contoh cara penggunaannya pada microsoft excel

2007

=countifs(criteria_range1; criteria1; criteria_range2; criteria2;.....)

Countifs | Fungsi Countifs


=countifs(

sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argument criteria_range1; .............; criteria_range2; ................

diisi dengan rentang cell yang akan dihitung banyaknya

 Argument ........................; cirteria1; ........................; criteria2; .....

diisi dengan syarat atau kondisi yang akan digunakan untuk menyaring jumlah cell yang akan

dihitung, serta dalam penggunaannya ini harus berpasangan jika criteria1 maka akan

digunakan untuk criteria_range1 dan juga begitu seterusnya


4. FREQUENCY

Rumus Fungsi Frequency digunakan untuk menampilkan data distribusi frekuensi

dari sekelompok data referensi yang menunjukkan banyak data yang memenuhi batas nilai

yang sudah ditentukan serta disusun dalam formasi berdiri atau vertical, berikut penjelasan

bagian-bagian dari rumus fungsi Frequency serta contoh cara penggunaannya pada microsoft

excel

=frequency(data_array; bins_array)

Frequency | Fungsi Frequency


=frequency(

sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argument data_array

diisi dengan rentang cell atau range data yang akan dihitung nilai distribusi frekuensinya

 Argument bins_array

diisi dengan range data yang berisi interval pengelompokan data


5. LARGE

Rumus Fungsi Large digunakan untuk menampilkan data terbesar dari urutan

tertentu atau bisa dibilang menampilkan data terbesar yang diurut pada rentang cell, misal

jika anda memiliki sebuah rentang cell dan pada urutan ke 6 besar datanya 123 akan tetapi

berdasarkan urutan dari kecil terbesar nilai tersebut berada di urutan ke 3 maka dengan rumus

fungsi ini akan menunjukkan nilai terbesar ke 3 pada rentang cell tersebut dengan value yang

ada pada urutan ke 6, untuk lebih jelasnya lagi berikut penjelasan bagian-bagian rumus

fungsi Large serta contoh cara penggunaannya pada microsoft excel

=large(array; k)

Large | Fungsi Large


=large(

sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argument array
diisi dengan rentang cell atau range data yang akan dihitung/dicari

 Argument k

diisi dengan angka/nilai/bilangan yang akan menunjukkan letak urutan yang akan

ditampilkan

6. SMALL

Rumus Fungsi Small digunakan untuk menampilkan data terkecil dari urutan tertentu

atau bisa dibilang pada urutan keberapa nilai terkecil tersebut berada yang ada pada

sekumpulan data pada rentang cell data atau range data yang sudah dipilih, berikut penjelasan

bagian-bagian rumus fungsi Small serta contoh cara penggunaannya pada microsoft excel

=small(array; k)

Small | Fungsi Small


=small(

sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argumenmt array

diisi dengan rentang cell atau range data yang akan dicari
 Argument k

diisi dengan angka/nilai/bilangan yang akan menunjukkan letaqk urutan yang akan

ditampilkan

7. MAXA

Rumus Fungsi Maxa tidaklah jauh berbeda dengan max yaitu berfungsi untuk

menampilkan nilai/angka tertinggi(maksimum) pada referensi rentang cell data atau range

data yang dipilih yang berbeda hanya pada maxa dapat menggunakan text sebagai data

referensinya, rumus fungsi ini dapat membantu anda dalam mencari data terbesar tanpa harus

mencari secara manual yang mungkin saja anda akan terlewat dalam pencarian data terbesar,

berikut penjelasan bagian-bagian rumus fungsi Maxa serta contoh cara penggunaannya pada

microsoft excel 2007

=maxa(value1; value2;...)

Maxa | Fungsi Maxa


=maxa(
sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argument value1; value2

diisi dengan nilai/angka/bilangan dari referensi rentang cell atau range data yang dipilih

8. MINA

Rumus Fungsi Mina digunakan untuk menampilkan nilai atau angka

terkecil(minimum) yang terdapat pada suatu referensi rentang cell data atau range data,

sebelumnya pada dasar rumus microsoft excel juga memiliki rumus fungsi hampir sama

kegunaannya yaitu min namun perbedaanya hanya tidak dapat menggunakan text sebagai

acuan nilai, berikut penjelasan bagian-bagian rumus fungsi Mina serta contoh cara

penggunaannya pada Microsoft excel

=mina(value1; value2;...)

Mina | Fungsi Mina


=mina(
sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argument value1; value2

diisi dengan nilai/angka/bilangan dari referensi rentang cell atau range data yang dipilih

9. PERCENTILE

Rumus Fungsi Percentile digunakan untuk menghasilkan nilai dari sekelompok nilai

hal ini berfungsi jika anda ingin membuat batasan dari suatu range data, berikut penjelasan

bagian - bagian rumus fungsi Percentile serta contoh cara penggunaannya pada microsoft

excel 2007

=percentile(array; k)

Percentile | Fungsi Percentile


=percentile(

sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argument array
diisi dengan referensi rentang cell atau range data yang akan dicari batas ambangnya

*Argument k

diisi dengan nilai percentil yang di cari pada suatu rentang cell, dan dinyatakan dalam bentuk

pecahan misal 0,3 maka akan dicari percentile ke 30, namun jika anda mengisinya dengan

lebih dari 1 maka akan error dalam hasilnya

10. PERCENTRANK

Rumus Fungsi Percentrank digunakan untuk menghasilkan atau peringkat dari

suatu nilai yang terdapat dalam suatu range data atau rentang cell lalu dijadikan kedalam

bentuk atau format persentase, jadi setiap angka yang ada pada hasil dari percentrank akan

dibagi dengan 100 atau anda juga dapat mengatur sebanyak apa digit yang diinginkan, berikut

penjelasan bagian-bagian rumus fungsi Percentrank serta contoh cara penggunaannya pada

microsoft excel 2007

=percentrank(array; x; significance)

Percentrank | Fungsi Percentrank


=percentrank(
sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumsu

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argument array

diisi dengan referensi rentang cell atau range data yang dipilih untuk menentukan rankingnya

 Argument x

diisi dengan nilai yang akan dihitung atau diketahui nilai rankingnya

 Argument significance

diisi dengan nilai yang menunjukkan jumlah digit yang diinginkan pada tampilan hasil namun

argument ini bersifat bebas dapat anda isi ataupun tidak namun jika anda tidak mengisinya

maka microsoft excel akan menggunakan ketetapannya yaitu 3 digit angka yang akan

digunakan untuk menampilkannya

11. RANK

Rumus Fungsi Rank digunakan untuk menentukan posisi atau ranking pada daftar

urutan nilai yang sudah terurut dimulai dari yang terbesar sampai terkecil ataupun sebaliknya

pada rentang cell atau range data, berikut penjelasan bagian-bagian rumus fungsi Rank serta

contoh cara penggunaanya pada microsoft excel 2007

=rank(number; ref; order)


Rank | Fungsi Rank
=rank(
sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argument number

diisi dengan bilangan atau angka yang ditentukan oleh pengguna dan nilai tersebut akan

digunakan untuk mencari nilai rankingnya, angka ini berada pada suatu rentang cell yang

berada pada argument ref

 Argument ref

diisidengan referensi range data atau rentang cell yang dipilih oleh pengguna namun semua

data yang ada pada rentang cell harus lahh bertipe angka tidak bisa yang lain

 Argument order

diisi dengan angka kode urut yaitu 0 dan 1, jika anda mengisikan nya dengan angka 0 maka

microsoft excel akan mengurutkan semua data yang ada pada referensi rentang cell data dari

yang terbesar hingga ke yang terkecil dan juka anda mengisikannya dengan angka 1 maka

microsoft excel akan mengurutkan datanya dari yang terkecil hingga ke yang terbesar

12. VAR
Rumus Fungsi Var digunakan untuk memprediksikan besar varians dari suatu

referensi data atau rentang cell yang dijadikan contoh serta melewati jika ada nilai logika dan

text, maksudnya adalah jika terdapat logika atau text dalam rentang cell maka tidak akan

dimasukkan dalam perhitungan, berikut penjelasan bagian bagian dari rumus fungsi Var serta

contoh cara penggunaannya pada microsoft excel

=var(number1; number2; ....)

Var | Fungsi Var


=var(

sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 argument number1; number2;...)

diisi oleh sekumpulan nilai/angka atau dari referensi rentang data yang ada

13. VARA

Rumus Fungsi Vara digunakan untuk memprediksikan besar nilai varians pada suatu

rentang cell atau range data yang memiliki fungsi yang sedikit berbeda dengan var bedanya

dengan rumus fungsi vara anda dapat menggunakan data text atau logika sebagai nilai yang
akan dihitung, berikut penjelasan bagian bagian rumus fungsi Vara serta contoh cara

penggunaannya pada microsoft excel 2007

=vara(value1; value2; ....)

Vara | Fungsi Vara


=vara(

sebagai bagian awal dari penulisan rumus fungsi, anda harus menuliskan nama dari rumus

fungsi yang ingin anda gunakan

 Argument value1; value2; ...

diisi dengan sekumpulan nilai/angka atau dari referensi rentang cell data yang akan dihitung
BAB IV

PENUTUP

4.1 Kesimpulan

Setelah pelaksanaan proses serta interaksi dengan proyek produksi kegiatan Prakerin, maka

penulis dapat menyimpulkan beberapa hal antara lain:

Kegiatan Prakerin merupakan kegiatan yang positif bagi siswa Sekolah Menengah Kejuruan

(SMK) karena dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan kompetensi siswa.

1. Kegiatan Prakerin merupakan kesempatan yang sangat memberikan ruang kepada

siswa SMK untuk mengembangkan kemampuan sesuai dengan kompetensi masing-

masing.

2. Kegiatan Prakerin memberikan kesempatan yang seluas-luasnya bagi siswa SMK

untuk menunjukkan kemampuannya pada dunia industri atau perusahaan yang

membutuhkan tenaga kerja yang kompeten di bidang teknologi informasi

3. Kegiatan Prakerin merupakan media promosi kemampuan siswa SMK sebagai

tenaga kerja yang matang dalam menyongsong dunia kerja.

4.2 Saran

Setelah melaksanakan proses pembuatan Laporan Prakerin, maka penyusun

mempunyai beberapa saran yang ingin disampaikan kepada pihak sekolah dan
instansi selaku pihak yang terkait langsung dengan pelaksanan kegiatan Prakerin,

antara lain sebagai berikut:

1. Melaksanakan kegiatan Prakerin ini merupakan hal yang positif bagi

semua pihak, baik untuk mengembangkan kemampuan individu siswa maupun

sebagai sarana untuk menilai sejauh mana keberhasilan sekolah dalam menyiapkan

siswanya untuk diterjunkan ke dunia kerja, sehingga perlu ditingkatkan kualitas

siswanya baik dari segi struktual maupun operasional.

2. Sekolah hendaknya membekali siswanya dengan ilmu-ilmu dasar yang sering

banyak diaplikasikan di dalam dunia industri sehingga pada saat siswa melaksanakan

kegiatan prakerin, siswa tidak banyak menghadapi kendala yang berhubungan dengan

materi akademis, yang pada kenyataannya siswa masih kebingungan.

DAFTAR PUSTAKA

https://www.google.com/search?
q=RUMUS+STATISTIKA+DI+MICROSOFT+EXCEL&oq=RUMUS+STATISTIK
A+DI+MICROSOFT+EXCEL&aqs=chrome..69i57j0l7.2313j0j8&sourceid=chrome
&ie=UTF-8

Anda mungkin juga menyukai