Manusia Dan Kebenaran

Unduh sebagai pptx, pdf, atau txt
Unduh sebagai pptx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 10

MANUSIA DAN

KEBENARAN
Veronica Wudd 3203017109
Diana Gunawan 3203017112
Jimmi Charles 3203017130
MANUSIA DAN KEBENARAN

 Kebenaran merupakan aspek penting dalam hidup manusia,baik secara personal baik secara politis.
 Tanpa kebenaran hidup terasa sesak di penuhi dusta,tipu muslihat dan kemunafikan.
 Tanpa kebenaran hidup tak mencapai level otensititas.
 Kebenaran memiliki nilai.akan tetapi kebenaran itu tidak selalu sama dengan tradisi.
 Sekarang ini orang biasanya dihadapkan pada dua pilihan,yakni menjadi orang yang memegang kebenaran
tunggal secara teguh sebagai prinsip hidup atau sama sekali tidak memegang kebenaran. Dengan cara
berpikir seperti ini,tidak heran banyak orang terjebak di dalam kebingungan.
KEBENARAN DAN OBYEKTIVITAS

• Kebenaran adalah konsep yang selalu digunakan,tetapi sulit untuk


didenifisikan.
• Oleh karena itu banyak orang beranggapan,bahwa pertanyaan tentang
makna kebenaran adalah pertanyaan retorikal.
• Menurut Lynch salah satu alas an mengapa kebenaran itu sulit untuk
di definisikan,karena bagitu banyak pandangan yang saling
bertentangan di dalam proses mendefinisikan apa yang dimaksud
dengan kebenaran itu.
KEBENARAN DAN OBYEKTIVITAS

 Secara umum ada beberapa teori tentang kebenaran:


1. Teori kebenaran korespondensi,adanya kesesuaian antar pikiran,perkataan
dan realitas obyektif,yaitu realitas yang ada secara mandiri tak tergantung
pikiran manusia.
2. Teori kebenaran kosensus di dalam teori ini kebenaran adalah apa yang
disepakati sebagai benar di dalam komunitas tertentu.contoh nya nilai”
moral.
3. Teori kebenaran koherensi,yakni kebenaran sebagai sesuatu yang muncul dari
penarikan kesimpulan logis dengan berdasar pada premis-premis yang bias
dipertanggung jawabkan
4. Teori kebenaran sebagai kebahagiaan
KEBENARAN DAN KEBAHAGIAAN

 Hidup yang bahagia  hidup yang bermakna, yang di hidup yang dijalankan dengan penuh kepenuhan.
 Kebahagiaan terkait dengan keutamaan hidup  bias dianggap sebagai suatu tindakan yang bermoral
baik (bertanggung jawab, ramah, jujur, bijaksana, rendah hati).
 Kebahagiaan adalah sesuatu yang kompleks, dan melibatkan keseluruhan hidup manusia.
 Kebahagiaan adalah sesuatu yang mengalir, maka teori tentangnya pun harus memiliki aspek cair dan
fleksibel.
 Konsep yang cair,menurut lynch,adalah konsep yang dapat diperkaya dan diperluas dengan cara-
carabaru yang lebih sesuai dengan situasi
KEBENARAN TERBAGI MENJADI EMPAT,YAITU:

1.Kebenaran Religius yaitu kebenaran yang memenuhi kriteria-kriteria atau dibangun


berdasarkan kaidah-kaidah agama. Atau dapat juga disebut dengan kebenaran mutlak
(absolut) kebenaran yang tidak terbantahkan.
2. Kebenaran Filosofis yaitu kebenaran hasil perenungan dan pemikiran kontemplatif terhadap
akibat sesuatu. Meskipun tidak bersifak subjektif dan relatif
3. Kebenaran Estesis yaitu kebenaran yang yang berdasarkan penilaian indah dan buruk serta
cita rasa estetis.
4. Kebenaran Ilmiah yaitu kebenaran yang ditandai dengan terpenuhinya syarat-syarat ilmiah
terutama menyangkut adanya teori yang mendukung dan sesuai bukti. Kebenaran ilmiah
ditunjang oleh akal (rasio) dan kebenaran rasio ditunjang dengan teori yang mendukung.
TEORI TENTANG KEBENARAN

 Teori Kebenaran  Korespondensi (Teori  Persesuaian).


Kebenaran korespondesi  adalah kebenaran yang  bertumpu pada reliatas
objektif.Korespondensi itu  memiliki pertalian yang erat  dengan kebenaran
dan  kepastian. Sesuatu  dianggap benar apabila yang diungkapkan
(pendapat,  kejadian, informasi) sesuai dengan fakta (kesan, ide-ide) di lapangan.
 Contohnya: ada  seseorang yang mengatakan  bahwa Kabupaten Ponorogo
itu  berada di Pulau Jawa.  Pernyataan itu benar karena  sesuai dengan kenyataan
atau  realita yang ada. Tidak mungkin  Kabupaten Ponorogo di Pulau
Sumatra, Kalimantan atau bahkan Papua.
TEORI TENTANG KEBENARAN
• Teori Kebenaran  Konsistensi/Koherensi (Teori  Keteguhan).
Teori ini menyatakan bahwa suatu proposisi (pernyataan suatu  pengetahuan, pendapat  kejadian,
atau informasi) akan  diakui sah atau dianggap  benar apabila memiliki  hubungan dengan
gagasan-gagasan dari proporsi  sebelumnya yang juga sah dan dapat dibuktikan secara logis sesuai
dengan kebutuhan-kebutuhan logika.Sederhannya, pernyataan itu  dianggap benar jika
sesuai  (koheren/konsisten) dengan pernyataan sebelumnya yang dianggap benar.
Contohnya:
 a. Setiap manusia pasti akan  mati. Lionel Messi adalah seorang  manusia. Jadi, Lionel Messi pasti
akan mati.
b. Seluruh mahasiswa  Fakultas Tarbiyah INSURI Ponorogo di wajibkan mengikuti
perkuliahan Pengantar Filsafat. Cristiano Ronaldo adalah mahasiswa Fakultas  Tarbiyah INSURI
Ponorogo. Jadi,  Ronaldo  harus  mengikuti kegiatan  perkuliahan Pengantar Filsafat.
TEORI TENTANG KEBENARAN
•  Teori Kebenaran Pragmatis/ Inherensi.
Teori ini menyatakan bahwa suatu kebenaran hanya dalam salah satu konsekuensi saja. Kelemahan
teori ini yaitu apabila kemungkinan-kemungkinannya luas, oleh karena itu harus dipilih
kemungkinannya hanya dua dan saling bertolak belakang. Misalanya, semua yang teratur ada yang
mengatur, dalam hal ini kita tidak membicarakan yang tidak teratur, dari uraian tersebut dapat
difahami hanya ada dua kemungkinan yaitu ada yang mengatur atau tidak ada yang mengatur,
apabila diterima salah satu maka yang lain dicoret karna bertolak belakang.
• Contohnya yaitu pengetahuan naik bis, kemudian akan turun dan berkata kepada kondektur “kiri-
kiri”, kemudian bis berhenti di posisi kiri. Dengan berhenti di posisi kiri, maka penumpang bis
bisa turun dengan selamat. Jadi, mengukur kebenaran bukan semata-mata dilihat karena bis
berhenti di posisi kiri, namun penumpang bisa turun dengan selamat karena berhenti di posisi kiri.
KESIMPULAN
◦ Berdasarkan berbagai uraian di atas dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut: 
◦ Secara alamiah manusia mempunyai hasrat ingin tahu, dan bertolak dari hasrat ingin tahu ini manusia
berusaha mendapatkan pengetahuan yang benar mengenai berbagai hal yang dihadapinya. 
◦ Berbagai metode untuk mendapatkan pengetahuan yang benar di atas, tidak sampai membahas cara mana
yang paling baik atau cara mana yang paling benar tetapi hanya memaparkannya. 

Anda mungkin juga menyukai