Lompat ke isi

Bintang Samudera

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.

Bintang Samudera
Genre
PembuatVerona Pictures
Ditulis olehTeam Verona
SutradaraAi Manaf
Pemeran
Penggubah lagu tema
  • Fery Hudaya (Ep. 1—9)
  • Tengku Shafick (Ep. 10—107)
Lagu pembuka
  • "Hingga Tua Bersama" oleh Rizky Febian (Ep. 1—9)
  • "Ku Berikan Bahuku" oleh Bona (Ep. 10—107)
Lagu penutup
  • "Hingga Tua Bersama" oleh Rizky Febian (Ep. 1—9)
  • "Ku Berikan Bahuku" oleh Bona (Ep. 10—107)
Penata musikAry Logam
Negara asalIndonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Jmlh. musim1
Jmlh. episode107 (daftar episode)
Produksi
Produser eksekutifTitin Suryani
ProduserTitin Suryani
SinematografiMame Shulla
PenyuntingCutting Point Post
Pengaturan kameraMulti-kamera
Durasi120 menit
Rumah produksiVerona Pictures
Distributor
Rilis asli
JaringanANTV
Rilis19 September 2022 (2022-09-19) –
8 Januari 2023 (2023-1-8)

Bintang Samudera adalah serial televisi Indonesia produksi Verona Pictures yang ditayangkan perdana 19 September 2022 pukul 18.00 WIB di ANTV.[1][2][3] Serial ini disutradarai oleh Ai Manaf dan dibintangi oleh Riza Syah, Steffi Zamora dan Rebecca Tamara.[4]

Serial ini berakhir pada 8 Januari 2023 dan digantikan oleh Serial Filipina Darna.[5]

Sinopsis

Nagita (Steffi Zamora) terpaksa memutuskan hubungan dengan Bintang (Riza Syah) agar Bintang dapat memenuhi keinginan ayahnya untuk menjadi prajurit Angkatan Laut dan tidak mengikutinya kuliah kedokteran. Bintang sangat terpukul dan patah hati ketika Nagita meninggalkannya dan memutuskan sepihak cinta mereka lewat selembar surat.

Kini Nagita menjadi seorang dokter muda yang cantik dan berjiwa pengabdian tinggi. Setelah memutuskan resign dari tempatnya bekerja, ia mengikuti program Volunteer ke Natuna. Tak disangka ketika mereka masih di kapal penyebrangan, kapal yang mereka tumpangi diserbu oleh perompak. Nagita hampir saja ditawan perompak namun berhasil diselamatkan oleh kapten pasukan Angkatan Laut, dan betapa terkejut Nagita ketika melihat orang yang menyelamatkan dia adalah Bintang.

Kini keduanya dipertemukan lagi dan Bintang sudah menjadi sosok yang berbeda. Bintang, kapten populer berwajah ganteng tetapi kaku dan dingin kepada siapapun termasuk kepada Nagita. Nagita yang berusaha mencoba memperbaiki hubungannya dengan Bintang terhalang oleh kehadiran Andra (Rebecca Tamara), dokter volunteer lainnya yang cantik namun angkuh dan sangat terobsesi dengan Bintang.

Akankah cinta Nagita dan Bintang bersemi kembali diantara sekian banyak kesalahpahaman dan orang-orang yang tidak menginginkan keduanya bersatu?

Pemeran

Pemeran Peran
Riza Syah Alvaro Bintang Adidarmo
Steffi Zamora dr. Nagita Silvana Atmajaya
Rebecca Tamara dr. Andra Ramadhani
Shandy William Taufik
Kamal Hafidh Danu
Alfian Phang dr. Kevin
Wieshely Brown Glenn
Sonya Pandarmawan dr. Inggit Wijaya
Farahdiba Ferreira Maya
Muhammad Fadlan Martin Atmajaya
Devi Demplon Dania
Fath Bayy Rahel
Jerry Likumahwa Heru Bramana
Ofan Gautama Aditya Purnomo
Kathleen Carolyne Larisa Atmajaya
Farhan Peterson Embun
Arfan Afif Felix Adika Pratama
Krisna Murti Wibowo Ibrahim Adidarmo
Johan Morgan Pranoto
Dicky Andryanto Rudi
Gracia Marcilia Kayla Permata Sari
Erman Sendja Hendrawan
Thalia Rosalinda Silvy
Tengku Tezi Adrian Darmono
Kenny Mayang Sari Wulan
Frans Nicholas Bryan
Uwi Jasmine Agnes
Annisa Asti
Johannes Strauss Mamud
Michelle Tan Laura
Fauzan Nasrul Pasha Ganindra
Maya Yuniar Arum
Nicky Tirta Anton
Joshua Otay Alex
Kenneth Santana Vano Atmajaya

Lagu tema

Judul lagu Penyanyi Pencipta Produksi
"Hingga Tua Bersama"[a] Rizky Febian Fery Hudaya DR2 Music Entertainment
"Ku Berikan Bahuku"[b] Bona Tengku Shafick AFE Records
"Pura-Pura Lupa" Mahen Pika Iskandar Indo Semar Records
"Jangan Panggil Sayang" Gieya Hendy Ahmad AFE Records
"Tunggu Aku" Bona Bona
Keterangan
  Lagu tema utama
Catatan
  1. ^ Lagu tema utama episode 1 s.d. 9
  2. ^ Lagu tema utama sejak episode 10

Produksi

Pengembangan dan pemutaran perdana

“ANTV bersama dengan Verona Pictures melakukan kerja sama dengan TNI Angkatan Laut yang diresmikan melalui penandatanganan dengan Kepala Staf Angkatan Laut, Bapak Laksmana TNI Yudo Margono. Kami sangat bersyukur dan berterima kasih atas sambutan positif dari pihak TNI Angkatan Laut, sehingga terjalin kerja sama ini.”[3]

— Ahmad Zulfikar, Presiden Direktur ANTV

Trailer promo pertama dari sinetron ini dirilis pada 25 Agustus 2022.[6]

“Melalui tayangan sinetron ini, kami ingin mengenalkan kehidupan prajurit TNI AL yang tidak melulu 'keras' karena ganasnya gelombang. Kami juga manusia yang punya rasa cinta dan romantis.”

— Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono saat penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara TNI AL dan PT. Verona Indah Pictures selaku rumah produksi, yang dilaksanakan pada 29 Agustus 2022.[7]

Sinetron ini awalnya direncanakan untuk ditayangkan perdana pada 10 September 2022 bertepatan dengan HUT ke-77 TNI AL.[8]

Sebelum proses syuting dimulai, para pemain melakukan pendalaman peran dan latihan fisik yang dilatih langsung dari TNI Angkatan Laut. Tak hanya itu, mereka juga belajar menggunakan persenjataan asli milik TNI Angkatan Laut.

“Aku ada pelatihan selama 8 hari, kita latihan ala militer. Ini bukti bahwa proyek ini enggak main-main, bukan kacangan, karena proses latihan dan syuting didampingi sama TNI AL, terus bedah skenario juga sama TNI AL. Jadi, misalkan ada yang kurang mencirikan TNI AL langsung dibenerin.”

— Riza Syah[9]

Promo kedua dari sinetron ini dirilis pada 5 September 2022.[10] Sinetron ini direncanakan tayang pada 10 September 2022, namun diubah menjadi 19 September 2022 sebagai bentuk belasungkawa para pembuat sinetron terhadap jatuhnya pesawat TNI AL G-36 Bonaza T-2503 di Selat Madura.[11]

Pemilihan pemeran

Riza Syah terpilih untuk memerankan Kapten Alvaro Bintang.[12] Steffi Zamora dipilih untuk memainkan peran Dokter Nagita.[13]

Kontroversi

Penggunaan lagu "Hingga Tua Bersama" yang dinilai tak berizin

Pengacara Ferry Hudaya yang juga pencipta lagu “Hingga Tua Bersama” milik Rizky Febian akan melayangkan somasi kepada pihak Verona Pictures karena telah menggunakan lagu “Hingga Tua Bersama” tanpa izin dalam sinetron Bintang Samudera. Lagu itu digunakan sebagai soundtrack sinetron tersebut. Namun hingga kini, pihak rumah produksi belum meminta izin kepada Ferry Hudaya sebagai pencipta lagu.[14]

Penghargaan dan Nominasi

Tahun Penghargaan Kategori Penerima Hasil Ref
2023 Anugerah Lembaga Sensor Film 2023 Sinetron Bintang Samudera Nominasi

Referensi

  1. ^ Sahadah, Nelis (15 September 2022). "Sinetron Baru ANTV Bintang Samudera Tayang Perdana 19 September". Antvklik. Diakses tanggal 19 September 2022. 
  2. ^ Gani Satrio, Rangga (29 Agustus 2022). "Bekerja Sama dengan TNI AL, Sinetron Bintang Samudera Siap Ditayangkan". Intip Seleb. Diakses tanggal 29 Agustus 2022. 
  3. ^ a b Suhendra, Ichsan (29 Agustus 2022). "Kerja Sama TNI AL dan ANTV, Lahirkan Sinetron Bintang Samudera". VIVA. Diakses tanggal 29 Agustus 2022. 
  4. ^ Zaakiyah, Raina (16 Agustus 2022). "10 Pesona Riza Syah Jadi Prajurit di Sinetron Terbaru Bintang Samudra". IDN Times. Diakses tanggal 16 Agustus 2022. 
  5. ^ Kurniawan, Indra (8 Januari 2023). "Performa Rating Jeblok, ANTV Mengakhiri Bintang Samudera untuk Diganti Serial Filipina". Tabloid Bintang. Diakses tanggal 9 Januari 2023. 
  6. ^ "Bintang Samudera: Segera". VeronaPictures. 
  7. ^ Soebanto, Herry (29 Agustus 2022). "TNI AL kenalkan sisi humanis prajurit lewat Sinetron Bintang Samudera". Antara News. Diakses tanggal 30 Agustus 2022. 
  8. ^ "Sinetron Bintang Samudera Akan Tayang Perdana di HUT ke-77 TNI AL". Jpnn. 29 Agustus 2022. Diakses tanggal 30 Agustus 2022. 
  9. ^ "Dibintangi Deretan Artis Muda, Para Pemain Sinetron 'BINTANG SAMUDERA' Dilatih Militer Sebelum Syuting". Kapanlagi. 30 Agustus 2022. Diakses tanggal 30 Agustus 2022. 
  10. ^ "Bintang Samudera: Mulai 10 September 2022 jam 18.00 WIB". Antv_sinetronkeren. 
  11. ^ "Pilot dan Kopilot Pesawat Latih TNI AL yang Jatuh di Selat Madura Ditemukan Wafat". Kompas. 8 September 2022. Diakses tanggal 9 September 2022. 
  12. ^ Indra Permana, Bayu (29 Agustus 2022). "Cerita Riza Syah Perankan Prajurit TNI AL di Sinetron 'Bintang Samudra'". Tribun News. Diakses tanggal 29 Agustus 2022. 
  13. ^ Suhendra, Ichsan (29 Agustus 2022). "Cerita Steffi Zamora Jadi Dokter di Bintang Samudera". VIVA. Diakses tanggal 30 Agustus 2022. 
  14. ^ Syaifullah, Asep (20 September 2022). "Lagunya Dipakai Sinetron Bintang Samudera, Pengacara Rizky Febian: Kita Somasi". DetikHot. Diakses tanggal 30 September 2022. 

Pranala luar