Persib Bandung

Laga Liga 1 Persib Bandung vs Persebaya, Bobotoh Berpeluang Pesta di Stadion Jati Diri Semarang

Laga Liga 1 Persib Bandung vs Persebaya, Bobotoh Berpeluang Pesta di Stadion Jati Diri Semarang

dok ist/kolase Tribun Bali/Persib
Pelatih Persib Bandung Luis Milla (dari kiri), kiper Reky Rahayu, striker David da Silva, dan penyerang kanan Ciro Alves. Berikut lima fakta menarik laga Persib Bandung vs RANS Nusatara FC kemarin, Minggu 4 September 2022 di Stadion GBLA, Kota Bandung. 

TRIBUN-BALI.COM - Laga Liga 1, Persib Bandung vs Persebaya bakal berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (10/12/2022).

Diatas kertas, Persib Bandung mempunyai catatan mentereng selama tujuh kali berhadapan dengan Persebaya Surabaya.

Pada laga Persib Bandung vs Persebaya Surabaya terakhir, 17 Juni 2022, Maung Bandung menang 3-1.

Laga Persib Bandung vs Persebaya Surabaya itu dalam perhelatan Piala Presiden 2022.

Baca juga: PERSIB BANDUNG Jadwal Padat! Begini Cara Luis Milla Menyiasatinya!

Persib Bandung dan Persebaya Surabaya bermain imbang 1-1 pada gelaran Liga 1 pada 19 Maret 2022.

Pada 8 Desember 2021, giliran Persebaya Surabaya yang megalahkan Persib Bandung dengan skor 3-0 di Liga 1.

Sebelumnya, pada 18 Oktober 2019, Persib Bandung menanga 4-1 atas Persebaya Surabaya di Liga 1.

Baca juga: Jelang Laga Persib Bandung vs Persebaya Surabaya, Masalah Ini Membuat Luis Milla Kesulitan

Pada 5 Juli 2019, Persebaya Surabaya berhasil mengalahkan Persib Bandug dengan skor 4-0 pada gelaran Liga 1.

Pada 20 Oktober 2018 Persebaya berhasil mengalahkan Persib Bandung 4-1 di Liga 1.

Dan pada 26 Juli 2018, Persib Bandung menang 4-3 atas Persebaya pada Liga 1.

Hasil head to head tersebut di atas kertas Persib Bandung kalah satuu pertandingan dari Persebaya.

Namun, di lapangan bakal berjalas seru. Apalagi kedua tim pada laga sebelumnya berhasil meraih kemenangan.

Persib Bandung berhasil mengalahkan Persik Kediri dengan skor 3-0.

Adapun Persebaya menang  atas Barito Putera dengan skor 3-2.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jabar
Berita Terkait
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved