Bola-Bola Pisang

Yuk...bikin cemilan anak yang enak dan bergizi tentunya....Kebetulan ada pisang kukus yang lebih nih...ada keju, ada susu bubuk....cuss...jadilah cemilan anak yang bergizi, dan pasti disukai anak-anak...beri toping sesuai selera...meses, keju, coklat, dll. Yuk langsung ke resep.
Source: @Tehagie
#Semangcook_GiziUntukAnak
#SemangcookHokyaHokye25
#CookpadCommunity_Semarang
Cara Membuat
-
1
Kukus pisang,,haluskan dengan garpu.
-
2
Dalam wadah, masukkan bahan lainnya, seperti, terigu, susu bubuk, gula pasir, garam, aduk rata. Campurkan pisang yg sdh dihaluskan tadi, aduk rata.
-
3
Lalu bentuk adonan menjadi bulatan, besarnya sesuai selera. Siapkan bahan baluran basah. Campur bahan baluran basah, lalu bola2nya masukkan ke dalamnya lalu gulingkan di tepung panir
-
4
Bisa jadi frozen food ya moms, simpan di freezer dulu, baru besok digoreng atau kapan suka2 gorengnya.
-
5
Goreng bola-bola pisang dengan api sedang sampai kuning keemasan.
-
6
Siap disajikan dengan kental manis dan taburan meses sesukanya🤗
Cooksnap
Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!
Komentar (2)