AKTA PT Agung Mas Sejahtera

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 18

BERITA ACARA RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM

PT. AGUNG MAS SEJAHTERA

Nomor : 03.

--- Pada hari ini, Selasa, tanggal 27-11-2018 ---

(Duapuluh tujuh November Duaribu Delapanbelas), -

--- Pukul 09.30 WIB (Sembilan Lewat Tigapuluh ---

Menit Waktu Indonesia Barat);--------------------

--- Telah menghadap kepada saya, NABILA JOFITA, -

Sarjana Hukum, Magister Kenotariatan, Notaris di

Surabaya, dengan dihadiri oleh saksi-saksi yang

saya, Notaris kenal dan yang nama namanya akan

disebutkan pada akhir akta ini :-----------------

dengan dihadiri oleh saksi-saksi yang nama-namanya

akan disebut pada bagian akhir akta ini dan telah

dikenal oleh saya, Notaris : --------------------

-- Atas permintaan Direksi perseroan terbatas ---

PT. AGUNG MAS SEJAHTERA, berkedudukan di Jalan –

Ahmad Yani Nomor 121, Surabaya, Jawa Timur, yang

anggaran dasarnya didirikan dengan akta ---------

tertanggal 02-02-2015 (Dua Februari Duaribu -----

Limabelas), Nomor: 01, yang dibuat oleh Notaris -

PATRIA WIDYA ANGGORO, Sarjana Hukum, Magister ---

Kenotariatan, Notaris di Surabaya, yang anggaran

dasar tersebut telah mendapat pengesahan dari ---

1
yang berwenang, sesuai dengan Surat Keputusan ---

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik ----

Indonesia, tertanggal 01-03-2015 (Satu Mei ------

Duaribu Limabelas), Nomor: ----------------------

AHU-01314.AH.03.12.Tahun 2015, bertalian dengan:

− Akta tertanggal 22-04-2016 (dua puluh dua April

duaribu enambelas), Nomor: 04, yang dibuat

dihadapan PATRIA WIDYA ANGGORO, Sarjana Hukum,

Magister Kenotariatan, Notaris di Surabaya, dan

Pemberitahuannya kepada yang berwenang telah

diterima dan dicatat di dalam Sistem ----------

Administrasi Badan Hukum Kementerian Hukum Dan

Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Direktorat-

Jenderal Administrasi Hukum Umum, demikian -----

berdasarkan Surat Perihal Penerimaan ---------

Pemberitahuan Perubahan Data Perseroan --------

PT. AGUNG MAS SEJAHTERA tertanggal 22-05-2016

(dua puluh dua Mei dua ribu lima belas, Nomor:

AHU-AH.01.03-0966872; --------------------------

-- Dan menurut keterangannya sampai saat ini tidak

terdapat perubahan anggaran dasar, selain yang

telah disebut diatas; ---------------------------

-- Berada dikantor Notaris Jalan Gayung Kebonsari

Nomor 78, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur, ---

untuk membuat Berita Acara dari semua yang akan -

dibicarakan dan diputuskan dalam Rapat Umum -----

2
Pemegang Saham perseroan rapat mana dilangsungkan

pada hari, tanggal, jam dan tempat seperti-------

tersebut di atas.--------------------------------

-- Telah hadir dalam rapat dan menghadap kepada -

saya, Notaris, dengan dihadiri oleh saksi-saksi--

yang sama dan akan disebut pada bagian akhir akta

ini :--------------------------------------------

I. Tuan AGUNGSYAH, dilahirkan di Surabaya, pada

tanggal 20 (dua puluh), bulan Januari, tahun

1974 (seribu sembilan ratus tujuh puluh

empat),Warga Negara Indonesia, Swasta,

bertempat tinggal di Surabaya, Jalan Wisma

Mukti I Nomor 1, Rukun Tetangga (RT) 001, Rukun

Warga (RW) 001, Kelurahan Klampis, Kecamatan

Klampis, pemegang Kartu Tanda Penduduk

(K.T.P./N.I.K.) 12.5555.200170.001 yang

dikeluarkan oleh Camat Klampis.---------------

-- Menurut keterangannya dalam hal ini ---

bertindak selaku: Direktur Utama ---------

perseroan Selaku pemilik dan pemegang ----

1.500 (Seribu Limaratus) saham dalam -----

perseroan; -------------------------------

II. Tuan KURNIAN AGUNG, dilahirkan di Surabaya,

pada tanggal 18 (delapan belas), bulan

Desember, tahun 1976 (seribu sembilan ratus -

3
tujuh puluh enam),Warga Negara Indonesia, ---

Swasta, bertempat tinggal di Surabaya, Jalan

Wisma Mukti II Nomor 2, Rukun Tetangga (RT)

001, Rukun Warga (RW) 001, Kelurahan Klampis,

Kecamatan Klampis, pemegang Kartu Tanda

Penduduk (K.T.P./N.I.K.) 12.5555.181272.001

yang dikeluarkan oleh Camat Klampis.---------

-- bertindak selaku Direktur Perseroan; --

Selaku pemilik dan pemegang 1.200 (Seribu-

Duaratus) saham dalam perseroan; ---------

III. Tuan SATRIA AGUNDI, dilahirkan di Surabaya,

pada tanggal 22 (dua puluh dua), bulan

Maret, tahun 1980 (seribu sembilan ratus

delapan puluh), Warga Negara Indonesia,

Swasta, bertempat tinggal di Surabaya, Jalan

Wisma Mukti V Nomor 2, Rukun Tetangga (RT)

001, Rukun Warga (RW) 001, Kelurahan

Klampis, Kecamatan Klampis, pemegang Kartu

Tanda Penduduk (K.T.P./N.I.K.)

12.5555.220371.001 yang dikeluarkan oleh

Camat Klampis.-----------------------------

-- Menurut keterangannya dalam hal ini -

bertindak selaku Direktur perseroan;---

Selaku pemilik dan pemegang 1.200 (seribu

duaratus) saham dalam perseroan; ---------

4
IV. Nona ADINDA HARIAN, dilahirkan di Sidoarjo,

pada tanggal 23 (dua tiga), bulan Desember,

tahun 1978 (seribu sembilan ratus tujuh puluh

delapan),Warga Negara Indonesia, Swasta,

bertempat tinggal di Surabaya, Jalan Wisma

Mukti II Nomor 19, Rukun Tetangga (RT) 001,

Rukun Warga (RW) 001, Kelurahan Klampis,

Kecamatan Klampis, pemegang Kartu Tanda

Penduduk (K.T.P./N.I.K.) 12.5555.231278.001

yang dikeluarkan oleh Camat Klampis.----------

-- Menurut keterangannya dalam hal ini

bertindak selaku Komisaris perseroan ;---

Selaku pemilik dan pemegang 1.100 --------

(Seribu seratus) saham dalam perseroan; --

--- Para penghadap telah dikenal oleh saya, -----

Notaris dari surat-surat identitas yang ---------

diserahkan dan yang foto copynya dilekatkan pada

minuta akta ini.---------------------------------

-- Penghadap tuan AGUNGSYAH, dalam --------------

kedudukannya selaku Direktur Utama perseroan ----

bertindak sebagai Pimpinan Rapat sesuai dengan --

ketentuan Pasal 9 ayat 5 anggaran dasar ---------

perseroan, membuka rapat dan menyatakan:---------

-- Bahwa dalam rapat telah dihadiri oleh seluruh

para pemilik saham dan/atau wakil para pemilik –

5
saham yang mewakili sebanyak 5.000 (limaribu) ---

saham dengan nominal Rp.1.000.000,- (satu juta --

rupiah) perlembar saham, Serta Modal Dasar ------

Sebesar Rp.5.000.000.000,- (lima milyar rupiah) -

dan Modal disetor sebesar Rp. 2.500.000.000,- ---

(dua milyar limaratus juta rupiah) yang merupakan

seluruh saham yang telah dikeluarkan oleh -------

perseroan sampai dengan hari ini dan ------

karenanya sesuai Pasal 10 anggaran dasar --------

perseroan, maka rapat ini sah walaupun tidak ----

dilakukan panggilan terlebih dahulu, dan dapat --

mengambil keputusan yang sah dan mengikat mengenai

hal-hal yang dibicarakan; -----------------------

-- bahwa surat-surat saham tidak dapat ----------

diperlihatkan kepada saya, Notaris, oleh karena -

belum dicetak akan tetapi menurut keterangan ----

Pimpinan Rapat, para pemilik saham adalah benar -

seperti tersebut di atas; -----------------------

-- Maka sekarang penghadap bertindak sebagaimana

tersebut diatas, demikian itu untuk dan atas nama

Perseroan serta dengan mempergunakan kekuatan ---

kuasa tersebut, menerangkan bahwa acara dalam ---

Rapat Umum Pemegang Saham tersebut adalah sebagai

berikut : ---------------------------------------

6
1. Perubahan Pasal 11 Anggaran Dasar perseroan,--

yaitu Direksi; ----------------------------------

2. Perubahan Pasal 14 Anggaran Dasar perseroan, -

yaitu Dewan Komisaris ; -------------------------

3. Perubahan Pengurusan Perseroan; --------------

-- Selanjutnya pimpinan rapat menyatakan, bahwa -

berhubung acara yang hendak dibicarakan dalam ---

rapat telah diketahui oleh para yang hadir, maka

pimpinan rapat segera mengajukan usul-usul yang -

berkenaan kepada rapat, dan setelah dilakukan ---

pemungutan suara, rapat dengan suara bulat ------

memutuskan, menyetujui: -------------------------

1. Perubahan Pasal 11 Anggaran Dasar Perseroan --

sehingga yang baru berbunyi sebagai berikut :----

--------------------- D I R E K S I -------------

----------------------- Pasal 11 ----------------

1. Perseroan diurus dan dipimpin oleh suatu -----

Direksi yang terdiri dari seorang Direktur atau -

lebih, apabila diangkat lebih dari seorang --------

Direktur, maka seorang diantaranya dapat diangkat

sebagai Direktur Utama. ---------------------------

2. Yang boleh diangkat sebagai anggota Direksi --

hanyalah Warga Negara Indonesia yang memenuhi -----

persyaratan sesuai peraturan perundang-undangan -

yang berlaku. -------------------------------------

7
3. Para anggota Direksi diangkat oleh RAPAT UMUM-

PEMEGANG SAHAM, masing-masing untuk jangka --------

waktu 3 (tiga) tahun dan dengan tidak -----------

mengurangi hak RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM untuk --

memberhentikannya sewaktu-waktu.------------------

4. Para anggota Direksi dapat diberi gaji --------

dan/atau tunjangan yang jumlahnya ditetapkan oleh

RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM dan wewenang tersebut--

oleh RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM dapat dilimpahkan-

kepada Dewan Komisaris. ---------------------------

5. Apabila oleh suatu sebab jabatan anggota ------

Direksi lowong, maka dalam jangka waktu 30 --------

(tigapuluh) hari sejak terjadi lowongan, harus --

diselenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham, untuk

mengisi lowongan itu dengan memperhatikan ---------

ketentuan sebagaimana dimaksud dalam ayat 2. ------

6. Apabila oleh suatu sebab apapun semua jabatan

anggota Direksi lowong, maka dalam jangka waktu----

30 (tigapuluh) hari sejak terjadinya lowongan ----

tersebut harus diselenggarakan RAPAT UMUM ---------

PEMEGANG SAHAM untuk mengangkat Direksi baru, dan

untuk sementara Perseroan diurus oleh Komisaris.---

7. Seorang anggota Direksi berhak mengundurkan --

diri dari jabatannya dengan memberitahukan secara

tertulis mengenai maksudnya tersebut kepada -------

Perseroan sekurangnya 30 (tigapuluh) hari sebelum

tanggal pengunduran dirinya. ----------------------

8. Jabatan anggota Direksi berakhir apabila: -----


8
a. Kehilangan kewarganegaraan Indonesia; ------

b. Mengundurkan diri sesuai dengan ketentuan -

ayat 7; -----------------------------------

c. Tidak lagi memenuhi persyaratan perundang-

undangan yang berlaku; --------------------

d. Meninggal dunia; --------------------------

e. Diberhentikan berdasarkan keputusan Rapat

Umum Pemegang Saham. ----------------------

2. Perubahan Pasal 14 Anggaran Dasar Perseroan

sehingga yang baru berbunyi sebagai berikut : ---

------------------- DEWAN KOMISARIS -------------

------------------------ Pasal 14 ---------------

1. Komisaris terdiri dari seorang atau lebih ----

anggota -----------------------------------------

Komisaris, apabila diangkat lebih dari seorang --

anggota Komisaris, maka seorang diantaranya dapat

diangkat sebagai Komisaris Utama. -----------------

2. Yang boleh diangkat sebagai anggota komisaris

hanya Warga Negara Indonesia yang memenuhi ------

persyaratan yang ditentukan peraturan perundang-

undangan yang berlaku. ----------------------------

3. Anggota Komisaris diangkat oleh Rapat Umum ---

Pemegang Saham untuk jangka waktu 3 (tiga) tahun

dengan tidak mengurangi hak RAPAT UMUM PEMEGANG----

9
SAHAM untuk memberhentikan sewaktu-waktu. ---------

4. Anggota Komisaris dapat diberi gaji dan/atau -

tunjangan yang jumlahnya ditentukan oleh RAPAT --

UMUM PEMEGANG SAHAM. ------------------------------

5. Apabila oleh suatu sebab jabatan anggota ------

Komisaris lowong, maka dalam jangka waktu 30 ------

(tigapuluh) hari setelah terjadinya lowongan,------

harus diselenggarakan RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM -

untuk mengisi lowongan itu dengan memperhatikan -

ketentuan ayat 2 pasal ini. -----------------------

6. Seorang anggota Dewan Komisaris berhak --------

mengundurkan diri dari jabatannya dengan ----------

memberitahukan secara tertulis mengenai maksud-----

tersebut kepada Perseroan sekurangnya 30 ----------

(tigapuluh) hari sebelum tanggal ------------------

pengunduran dirinya. ------------------------------

7. Jabatan anggota Komisaris berakhir apabila: ---

a. Kehilangan kewarganegaraan Indonesia; ------

b. Mengundurkan diri sesuai dengan ketentuan -

ayat 6; ------------------------------------

c. Tidak lagi memenuhi persyaratan perundang-

undangan yang berlaku; --------------------

d. Meninggal dunia; ---------------------------

10
e. Diberhentikan berdasarkan keputusan Rapat -

Umum Pemegang Saham. ----------------------

3. Rapat dengan ini menyetujui untuk ------------

memberhentikan Direktur dan Komisaris Perseroan -

sejak ditutupnya rapat ini dan telah diadakan ---

pemberesan dan pembebasan (acquit en decharge) --

selama masa jabatannya dan rapat dengan ini pula

mengesahkan segala tindakan hukum yang diambil --

Direktur dan Komisaris Perseroan selama ---------

menjalankan jabatannya sepanjang tindakan-

tindakan mereka disebutkan dalam buku dan catatan

Perseroan. Perubahan susunan Direktur dan -------

Komisaris yang baru untuk masa jabatan baru -----

terhitung sejak tanggal 27-11-2018 (duapuluh ---

tujuh november duaribu delapanbelas) sampai -----

dengan tanggal 27-11-2021 (duapuluh tujuh -------

november duaribu duapuluh satu) adalah sebagai --

berikut : ---------------------------------------

-- DIREKTUR UTAMA : Tuan AGUNGSYAH, ----

-- DIREKTUR : Tuan KURNIAN AGUNG,-

-- DIREKTUR : Tuan ADINDA HARIAN,-

-- KOMISARIS : Tuan SATRIA AGUNDI,-

-- Pengangkatan tersebut telah diterima oleh ----

masing-masing yang bersangkutan. ----------------

11
-- Oleh karena tidak ada hal yang akan --------

dibicarakan lagi, maka Pimpinan Rapat langsung -

saja menutup rapat ini tepat pada pukul 12.00 WIB

(Dua belas Waktu Indonesia Barat). --------

-- Maka saya, Notaris, membuat Berita Acara Rapat

ini untuk dipergunakan bilamana perlu. Bahwa para

penghadap menyatakan dengan ini menjamin akan

kebenaran identitas mereka sesuai dengan tanda

pengenal yang disampaikan kepada saya, Notaris dan

bertanggung jawab sepenuhnya atas hal tersebut

serta selanjutnya para penghadap juga menyatakan

telah mengerti dan memahami isi akta ini; Dari

hal-hal yang tersebut di atas, ------------------

dibuatlah: --------------------------------------

-------------- DEMIKIANLAH AKTA INI -------------

Dibuat dan diresmikan di Surabaya, pada hari dan

tanggal seperti tersebut diawal akta ini ----

dengan dihadiri saksi-saksi ---------------------

1. Nona Reni Suhartini, Sarjana Hukum, dilahirkan

di Surabaya, pada tanggal 15 (lima belas), bulan

Juli, tahun 1985 (seribu sembilan ratus delapan

puluh lima), bertempat tinggal di Surabaya, Jalan

Kecubung, nomor 132, Rukun Tetangga 29, Rukun

12
Warga 02, Keluahan Genteng, Kecamatan Asemmanis,

pemegang Kartu Tanda Penduduk dengan Nomor Induk

Kependudukan 12.5007.130785.0211 yang dikeluarkan

oleh Camat Asemmanis, Kotamadya Surabaya; dan ---

2. Nona Sri Sumboro, Sarjana Hukum, dilahirkan di

Surabaya, pada tanggal 21 (dua puluh satu), bulan

Mei, tahun 1986 (seribu sembilan ratus delapan

puluh enam), bertempat tinggal di Surabaya, Jalan

Jamrud, nomor 30, Rukun Tetangga 18, Rukun Warga

03, Keluahan Gedang Pahit, Kecamatan Sukomanukan,

pemegang Kartu Tanda Penduduk dengan Nomor Induk

Kependudukan-12.5034.210586.0071 yang ----------

dikeluarkan oleh Camat Sukomanukan, Kotamadya

Surabaya.---------------------------------------

-- Keduanya pegawai kantor Notaris; -------------

-- Sebagai saksi-saksi. -------------------------

- Setelah saya, Notaris membacakan akta ini kepada

penghadap dan para saksi, maka kemudian penghadap,

para saksi dan saya, Notaris, menandatangani akta

ini.--------------------------------------------

13
- Dilangsungkan dengan tanpa perubahan, -------

- Asli akta ini telah ditandatangani dengan

sempurna, -------------------------------------

- DIBERIKAN SEBAGAI MINUTA YANG SAMA BUNYINYA. -

14
15
16
17
18

Anda mungkin juga menyukai