Handbook Liga Angkatan
Handbook Liga Angkatan
Handbook Liga Angkatan
AKUNTANSI 2017
FUTSAL
A. Deskripsi
Di Liga Angkatan Akuntansi 2017 cabang olahraga futsal akan mempertandingkan hanya
nomor pertandingan putra yang akan memperebutkan juara pertama, juara kedua, dan juara
ketiga
B. Tempat Pertandingan
Venue yang akan digunakan untuk pelaksanaan pertandingan cabang olahraga futsal yaitu
Lapangan Futsal SC Kalmong atau tempat lain jika terdapat kondisi memaksa.
C. Sistem Pertandingan
1. Kompetisi Futsal Liga Angkatan Akuntansi 2017 dilaksanakan dengan sistem gugur
2. Lama pertandingan: babak penyisihan sampai final selama 2x10 menit
3. Waktu istirahat bersih tiap pertandingan adalah 5 menit
4. Sebelum pertandingan dimulai, tiap tim diberi kesempatan untuk melakukan
pemanasan secara mandiri selama 5 menit
5. Memakai sistem babak penalti tanpa perpanjangan waktu jika terjadi seri di tiap
pertandingan. Untuk babak penalti, masing-masing tim menggunakan 3 penendang.
Jika skor masih seri sampai penendang ketiga, maka akan menggunakan koin untuk
menentukan penendang dan kiper untuk penalti keempat yaitu penalti terakhir.
D. Peraturan Pertandingan
Peraturan umum yang digunakan adalah peraturan permainan Futsal FIFA. Tetapi untuk
menyesuaikan antara kondisi pertandingan dan keinginan penyelenggara pertandingan
dengan peraturan umum, dapat diadakan peraturan khusus.
E. Peraturan khusus
Peraturan khusus adalah peraturan yang dapat digunakan untuk menyesuaikan
antara kondisi pertandingan dan keinginan penyelenggara pertandingan dengan
peraturan PSSI. Berikut peraturan khusus yang akan disepakati:
a. Pergantian pemain:
pergantian pemain dilakukan ketika bola hidup atau bola mati;
pemain yang akan diganti keluar terlebih dahulu sebelum pemain pengganti
masuk;
ketika bola mati pergantian pemain dilakukan didaerah pergantian yang telah
ditentukan;
jumlah pergantian tak terbatas;
b. Pakaian pemain
warna pakaian tim harus berbeda dengan warna pakaian tim lawan;
panitia menyediakan rompi untuk pakaian pemain jika tim tidak memenuhi
ketentuan pakaian pemain;
c. Pelanggaran dan kesalahan
1. Pelanggaran dihukum dengan Sebuah Tendangan Bebas Langsung
Sebuah Tendangan Bebas Langsung di berikan kepada Tim Lawan jika
seorang Pemain melakukan satu dari Sepuluh Pelanggaran dengan cara yang di
anggap Wasit sebagai kelalaian, kecerobohan atau menggunakan tenaga yang
berlebihan:
1. Menendang atau mencoba untuk menendang lawan;
2. Mengganjal lawan;
3. Menerjang lawan;
4. Menyerang lawan;
5. Memukul atau mencoba memukul lawan;
6. Mendorong lawan;
7. Mentekel lawan;
8. Menahan, memegang atau menarik lawan;
9. Meludahi seorang lawan;
10. Memegang Bola secara sengaja kecuali untuk Penjaga Gawang di dalam
Daerah Penaltinya sendiri;
Sebuah Tendangan Bebas Langsung di laksanakan dari tempat di mana
Pelanggaran terjadi. Pelanggaran di atas adalah Akumulasi Pelanggaran.
2. Pelanggaran yang dihukum dengan Sebuah Tendangan Penalti
Sebuah tendangan penalti diberikan jika ada sepuluh pelanggaran yang
disebutkan di atas yang dilakukan seorang pemain di dalam daerah penalti
sendiri, terlepas dari posisi bola, tetapi bola Berada dalam permainan.
3. Kesalahan yang dihukum dengan Tendangan Bebas Tidak Langsung
Sebuah tendangan bebas tidak langsung diberikan kepada tim lawan jika
seorang penjaga gawang melakukan satu dari empat pelanggaran sebagai
berikut:
1. mengontrol bola dengan tangan atau kaki di dalam bagian lapangan
permainan sendiri lebih dari empat detik;
2. setelah memainkan bola, ia menyentuh kembali di dalam bagian lapangan
permainan sendiri yang sengaja ditendang ke arahnya oleh Pemain satu
timnya dengan tanpa diainkan atau disentuh pemain lawan terlebih
dahulu;
3. menyentuh bola dengan tangan sendiri di dalam daerah penalti sendiri
sesudah dengan sengaja di tendang kepadanya oleh Pemain satu Tim;
4. menyentuh Bola dengan tangan sendiri di dalam Daerah Penalti sendiri
sesudah ia menerima langsung dari Tendangan Ke Dalam oleh Pemain
satu Tim;
Sebuah Tendangan Bebas Tidak Langsung juga di berikan kepada Tim
Lawannya, di lakukan dari tempat di mana Pelanggaran terjadi, jika menurut
pendapat dari Wasit, seorang Pemain :
1) bermain dengan cara yang membahayakan;
2) dengan sengaja merintangi langkah Pemain Lawan tanpa ada Bola;
3) menghalang-halangi atau Mencegah Penjaga Gawang melepaskan Bola
dari tangannya;
4) melakukan pelanggaran lainnya, yang tidak di sebutkan sebelumnya di
dalam Pasal12FIFA Laws of the Game Futsal. Permainan Di Hentikan
Wasit memberikan Peringatan atau Pengusiran kepada Seorang Pemain;
Tendangan Bebas Tidak Langsung di lakukan dari tempat di mana
Pelanggaran terjadi
d. Tendangan ke dalam
i. dilakukan oleh suatu tim apabila bola keluar lapangan melalui garis yang
tidak sejajar dengan gawang, setelah menyentuh tubuh (bukan tangan)
pemain lawan dari tim tersebut;
ii. waktu 3 detik dihitung ketika pemain menguasai bola baik oleh tangan
ataupun kaki;
iii. garis tendangan ke dalam maksimal setengah meter dilua garis;
iv. kaki digaris atau memasuki lapangan maksimal setengah kaki ;
v. jarak antara penendang kick-in dengan pemain lawan minimal 2 meter;
vi. bola dalam keadaan diam;
d. Bola kiper
1) dilakukan apabila bola keluar lapangan melalui garis yang sejajar dengan
gawang, setelah menyentuh tubuh (bukan tangan) pemain dari sisi gawang
yang berlawanan;
2) waktu 4 detik dihitung ketika kiper menguasai bola baik oleh tangan ataupun
kaki;
e. Tendangan sudut
1) dilakukan apabila bola keluar lapangan melalui garis yang sejajar dengan
gawang, setelah menyentuh tubuh (bukan tangan) pemain dari sisi gawang
tersebut;
2) jarak maksimal pemain lawan digaris yang telah ditentukan;
f. Penalti
1) semua penalti dilakukan dengan satu kali sentuhan kearah gawang dengan
jumlah langkah bebas;
2) penalti untuk penentuan pemenang babak knock out dilakukan dengan
suddendeath. Apabila setelah 2 babak pertandingan berakhir dengan skor
seri, maka langsung dilanjutkan ke babak adu penalti dimana masing-
masing tim diberi 3 kesempatan menendang. Semua Penendang adalah
pemain yang terakhir bermain. Apabila skor adu penalti seri setelah masing-
masing tim melakukan 3 tendangan, dilakukan penentuan dengan tendangan
keempat. Tendangan keempat dilakukan 1 kali saja untuk kedua tim dan
dilakukan coin toss untuk menentukan tim yang mendapat opsi menendang
atau menjaga gawang. Tim yang berhasil mencetak gol atau yang tidak
kebobolan dinyatakan menang. Semua Penendang adalah pemain terakhir
bermain, jika jumlah pemain tiga orang maka kembali ke penendang
pertama, dilakukan dengan sudden death penendang keempat ditentukan
oleh coin toss;
h. Keputusan hukuman atas perkelahian dalam pertandingan adalah wewenang
wasit.
i. Hukuman kartu dan akumulasi kartu
1. pemain dikenakan kartu kuning atau merah oleh wasit apabila melakukan
pelanggaran tertentu yang sesuai ketentuan dan penilaian wasit pantas untuk
dikenakan kartu luning maupun merah;
2. apabila pemain telah menerima dua kartu kuning di satu pertandingan, maka
pemain tersebut tidak dapat melanjutkan pertandingan tersebut dan tidak
dapat bermain 1 kali pertandingan pada pertandingan berikutnya;
3. apabila pemain telah menerima dua kartu kuning dari pertandingan berbeda,
maka pemain tersebut masih boleh melanjutkan pertandingan tetapi tidak
dapat bemain di pertandingan berikutnya setelah kartu kuning kedua nya
diterima;
4. apabila pemain menerima kartu merah secara langsung maka pemain
tersebut tidak dapat melanjutkan pertandingan dan tidak dapat bermain di
dua pertandingan berikutnya setelah kartu merah diterima;
5. untuk setiap kartu dikenakan hukuman yang ditentukan lebih lanjut;
6. akumulasi pelanggaran, jika terjadi lima kali pelanggaran pada satu
pertandingan oleh masing-masing tim, maka jika terjadi pelanggaran
keenam dihukum dengan tendangan penalti dititik kedua;
7. sanksi dan hukuman atas peraturan pertandingan ditentukan oleh peraturan
lebih lanjut;
j. Pemutihan
1) Pemutihan adalah tindakan penghilangan hukuman akumulasi kartu;
2) pemutihan atas hukuman kartu merupakan hak setiap pemain atas
pertandingan final saja;
k. Protes dalam pertandingan
1) protes dalam pertandingan hanya boleh dilakukan oleh kapten tim masing-
masing tim;
2) tindakan protes selama pertandingan dilakukan oleh pemain selama tidak
berlebihan dan memprovokasi wasit maupun pemain lawan.
3) Apabila melanggar ketentuan ini, maka pemain dihukum sesuai ketentuan
peraturan yang berlaku
l. Peraturan lain-lain yang tidak dijelaskan atau ditentukan di lembaran peraturan
ini akan diberitahukan ke peserta atau tim manajer atau tim official paling
lambat saat technical meeting dan disepakati bersama
m. Semua peraturan disepakati bersama saat technical meeting
n. Peraturan khusus yang ditetapkan tetap merujuk kepada FIFA Laws of the
Game Futsal.
F. Timeline
Berikut uraian jadwal pertandingan Futsal Liga Angkatan 2017 :
Sabtu, 2 Maret 2019 : Babak Penyisihan; 4 Pertandingan
(16.00-18.00)
Minggu, 3 Maret 2019 : Babak Penyisihan; 12 Pertandingan
(08.00-12.00 & 13.00-15.00)
Sabtu 9 Maret 2019 : Babak 16 besar; 4 Pertandingan
(16.00-18.00)
Minggu 10 Maret 2019 : Babak 16 besar; 4 Pertandingan
Babak perempat final; 2 pertandingan
(08.00-11.00)
Sabtu 16 Maret 2019 : Babak perempat final; 2 pertandingan
Babak semifinal; 2 match
(16.00-18.00)
Minggu 17 Maret 2019 : Babak semifinal; 2 match
Babak final dan Babak perebutan juara 3
(08.00-09.00)
G. Wasit
Wasit pertandingan diambil dari peserta pertandingan sebelumnya
Masing - masing kelas diharap mengirimkan perwakilan kelasnya untuk menjadi wasit
Keputusan akhir wasit adalah final dan tidak dapat diganggu gugat.
Wasit pada babak penyisihan sampai babak final berasal dari peserta yang akan
ditentukan oleh panitia dan diumumkan saat technical meeting.
Jika terjadi keadaan memaksa maka dilakukan kesepakatan bersama.
H. Ketentuan Lain-Lain
Ketentuan lain-lain adalah ketentuan atau tata tertib pertandingan yang mendukung
jalannya pertandingan seperti:
1. Setiap perwakilan pemain wajib datang ke tempat pertandingan dilaksanakan dan
melakukan registrasi ulang paling lambat 10 menit sebelum bertanding. Jika tidak
terdapat perwakilan tim, maka pemanggilan akan dilakukan minimal 3 kali sampai
waktu pertandingan dimulai
2. Satu kali pertandingan dimainkan oleh minimal 4 orang untuk masing-masing tim.
3. Denda Rp.5.000,- bagi setiap kartu kuning yang diberikan dan denda Rp.10.000, bagi
setiap kartu merah yang diberikan yang akan dibayarkan di akhir tiap pertandingan
4. Kondisi lapangan
Apabila kondisi lapangan tidak mendukung untuk dilaksanakannya pertandingan seperti
akibat cuaca buruk, maka pertandingan akan ditunda sampai kondisi lapangan
memungkinkan untuk dilaksanakannya pertandingan dan akan diinfokan lebih lanjut ke
perwakilan tim masing-masing tim yang direncanakan bertanding mengenai jadwal
pertandingan
5. Penanggung jawab tim atau tim official yang akan menjadi penanggung jawab tim dan
PIC tim minimal 1 orang/tim yang akan bertanggung jawab atas kedatangan,
pertandingan, dan komunikasi dengan panitia.
6. Supporter yang secara sengaja membuat kerusuhan, keonaran, dan menyanyikan yel-yel
bersifat mengejek serta berkonotasi sara yang dapat menimbulkan perpecahan antar
supporter selama acara berlangsung, maka supporter tersebut akan dikenakan hukuman
lebih lanjut atau dikenakan sanksi sesuai ketentuan yang diatur oleh bidang K3 jika
diatur oleh bidang K3.
7. Setiap tim dihimbau menyediakan perlengkapan kesehatan yang diperlukan.
8. Ketentuan umum akan diberitahukan paling lama saat technical meeting dan disepakati
saat technical meeting.
line : @jeremimartinus
wa :085697689083
VOLI
A. Deskripsi
Permainan bola voli adalah salah satu jenis permainan bola besar yang
mempertandingkan dua tim yang berlawanan. Permainan ini dilakukan dengan
mempertahankan bola tetap di udara dan tidak jatuh ke daerah pertahanan sendiri. Tujuan
dari permainan ini adalah mencetak poin sebanyak mungkin dengan memasukkan bola ke
daerah lawan atau dengan cara lain yang diperbolehkan dalam peraturan. Permainan
berlangsung dengan sistem dua set kemenangan atau dengan tiga set kemenangan. Untuk
memenangkan tiap set maka setiap tim harus mencapai point 25 terlebih dahulu, jika terjadi
deuce maka akan dimainkan sampai salah satu tim unggul 2 point. Permainan ini dilakukan
di lapangan dengan ukuran lapangan18 meter x 9 meter.
B. Tempat Perlombaan
Waktu Pertandingan:
Tempat Pertandingan:
C. Sistem Pertandingan
Sistem Pertandingan:
Pertandingan akan menggunakan sistem knockout (gugur). Setiap tim akan mengambil
nomor undian terlebih dahulu saat Technical Meeting untuk menentukan jadwal tanding.
Apabila pada jadwal tanding kelas bersangkutan ada jadwal kuliah, maka jadwal akan
ditukar dengan tim yang tidak berhalangan.
Jumlah Peserta: 32 Team (Terdiri dari 31 Kelas DIII AKUNTANSI 2017 dan 2 Kelas DIV
AKUNTANSI 2017 yang digabung menjadi 1 tim)
D. Peraturan pertandingan
a. Team yang mengikuti Liga Voli Angkatan Akuntansi 2017 merupakan perwakilan dari tiap-
tiap kelas gabungan yang susunannya telah ditentukan panitia.
b. Proporsi tim adalah sebagai berikut
Setiap kelas diwajibkan mengirimkan 1 tim voli beranggotakan minimal 6 orang dan disetiap
tim wajib mempunyai komposisi minimal 1 putra atau 1 putri.
Setiap atlet diperbolehkan mengikuti lebih dari satu cabang lomba.
c. Tim yang akan bertanding harus sudah bersiap di lapangan 15 menit sebelum jadwal yang
telah ditetapkan untuk melakukan pemanasan dan absensi.
d. Peserta wajib melakukan registrasi ulang pada saat sampai di lokasi pertandingan.
e. Toleransi keterlambatan peserta adalah 10 menit.
f. Setiap tim maksimal terdiri dari 12 pemain termasuk Libero jika ada.
g. Setiap tim yang bertanding wajib didampingi ketua kelas, PJ olahraga dan supporter dari
kelas masing masing apabila tidak bentrok jadwal dengan cabang lomba lain.
h. Jumlah pemain minimum yang boleh bermain di lapangan adalah 4 orang, apabila kurang
dari 4 orang maka tim yang bersangkutan dianggap tidak lengkap dan dianggap kalah pada
pertandingan tersebut.
i. Untuk babak Penyisihan sampai perempat final, pertandingan berlangsung 2 set
kemenangan, dengan poin maksimal 15.
j. Untuk babak semifinal, final dan perebutan juara 3, poin kemenangan menjadi 25 dengan
sistem 3 set kemenangan.
k. Apabila terjadi Rubber Set maka akan diadakan set penentuan dengan point 15. Di angka 8
terjadi pertukaran lapangan.
l. Bola servis menyentuh net tetapi masuk ke daerah lawan dianggap sah.
m. Selama pertandingan babak semifinal, final dan perebutan juara ke 3, terdapat 2 kali
technicaltimeout (timeout yang diberikan wasit pada kedudukan 8 & 16) setiap set,
sedangkan timeout yang diminta oleh tim hanya sekali dalam tiap set lamanya 30 detik.
n. Pada set penentuan tidak ada technicaltimeout, tetapi ada timeout yang dapat diminta
masing-masing tim sebanyak 2 kali, lamanya 30 detik.
o. Perlengkapan bertanding disediakan oleh pihak penyelenggara dan untuk pemanasan
diperbolehkan menggunakan peralatan peserta sendiri.
p. Jika tim terlambat datang, maka tidak terdapat waktu tambahan untuk pemanasan.
q. Keputusan wasit yang memimpin pertandingan bersifat mengikat dan tidak dapat diganggu
gugat.
r. Diluar dari aturan yang tertera di sini, peraturan permainan mengikuti peraturan PBVSI.
s. Supporter (pendukung) tim yang mengikuti kegiatan ini dilarang melakukan hal-hal yang
bisa menimbulkan gangguan terhadap jalannya kegiatan.
t. Setiap peserta wajib menaati ketentuan yang berlaku.
E. Peraturan Tambahan
a. Pemain menyentuh net atau melewati garis batas tengah lapangan lawan dianggap faults dan
poin bagi lawan.
b. Tidak boleh melempar ataupun menangkap bola. Bola voli harus di layangkan tanpa
mengenai dasar lapangan.
c. Bola yang melayang keluar lapangan belum dihitung sebagai out sebelum menyentuh
permukaan lapangan.
d. Pada saat servis bola yang melewati lapangan dihitung sebagai poin bagi lawan, begitu juga
sebaliknya penerima servis lawan yang membuat bola keluar dihitung sebagai poin bagi
lawan.
e. Seluruh pemain harus berada di dalam lapangan pada saat servis dilakukan.
f. Ketika pemain melakukan servis, kaki pemain tersebut tidak boleh mengenai garis.
g. Pemain tidak diperbolehkan melakukan spike di atas lapangan lawan.
h. Seluruh bagian tubuh diperboehkan untuk memantulkan bola kecuali ketikamenerima bola
pertama dari lawan hanya diperbolehkan menggunakan tangan.
i. Jika pemain dan lawan mengenai net 2 kali pada saat memainkan bola dihitung sebagai
doublefaults.
j. Seorang pemain tidak boleh menyentuh bola dua kali secara berturut-turut (double)
k. Pemain yang berposisi di belakang tidak boleh melompat di depan garis serang.
l. Pemain tidak boleh menyelamatkan bola dengan telapak tangan yang berada di posisi bawah
bola.
F. Persyaratan Peserta
a. Team yang mengikut Lomba Voli Angkatan merupakan perwakilan dari tiap-tiap kelas DIII
dan DIV Akuntansi 2017
b. Peserta merupakan mahasiswa aktif dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa.
c. Setiap team kelas HARUS terdiri dari mahasiswa perwakilan
dengan komposisi bebas namun minimal ada 1 orang laki laki / satu orang perempuan.
d. Sehat jasmani dan rohani.
e. Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran.
f. Peserta harus membawa KTM atau tanda pengenal lainnya (asli bukan fotokopi) yang akan
diserahkan kepada panitia saat melakukan registrasi ulang setiap akan bertanding.
g. Peserta yang tidak terdaftar tidak diperbolehkan untuk ikut bertanding.
h. Pemain diusahakan memakai pakaian seragam atau disamakan warnanya.
i. Saat bertanding, peserta tidak diperbolehkan memakai celana jeans.
j. Peserta harus menjunjung tinggi nilai sportivitas dan saling menghormati antar peserta.
G. Persiapan Peserta
a. Setiap peserta membawa keperluan timnya masing-masing seperti air minum, obat-obatan
khusus, dll.
b. Panitia hanya menyediakan obat-obatan medis pada umumnya.
H. Registrasi ulang
Peserta melakukan registrasi ulang sebelum pertandingan di meja registrasi dengan
mengisi Daftar Nama dan mengumpulkan Kartu Tanda Mahasiswa.
I. Sanksi
a. Peserta yang tidak memenuhi persyaratan peserta tidak diperbolehkan ikut bertanding.
b. Peserta yang terlambat lebih dari 10 menit atau tidak hadir setelah tiga kali panggilan panitia
dianggap kalah.
c. Jika pemain melanggar atau tidak memenuhi ketentuan yang berlaku, maka pemain akan
didiskualifikasi dan tidak diperbolehkan bertanding di bidang yang bersangkutan.
J. Protes
a. Panitia pelaksana perlombaan merupakan institusi terakhir yang menentukan setiap
persoalan yang belum/tidak tercantum dalam peraturan perlombaan, akan dimusyawarahkan
oleh ketua perlombaan sebagai keputusan terakhir.
b. Keputusan panitia adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
Narahubung:
A. Deskripsi
Salah satu cabang lomba di dalam Liga Angkatan ini adalah PUBG Mobile. PUBG
Mobile merupakan sebuah game multiplayer di platform Android dan iOS dengan genre
battle royale yang dikembangkan oleh Lightspeed & Quantum Studios dan diterbitkan oleh
Tencent Games.
B. Tempat Perlombaan
Perlombaan dilakukan di ruang Gedung I/J
C. Sistem Perlombaan
Perlombaan dilakukan dalam 2 babak, babak kualifikasi dan babak final.
1. Babak Kualifikasi
Dalam babak kualifikasi peserta akan dibagi ke dalam 2 grup besar, dimana dalam 1 grup
terdiri dari 16 tim. Akan dilakukan match sebanyak 2 kali pada tiap grup dengan detail
sebagai berikut:
- Match 1 : Erangel, TPP
- Match 2 : Miramar, TPP
2. Babak Final
Peserta yang lolos ke babak final adalah 8 tim teratas dengan poin terbanyak dari masing –
masing grup. Akan dilakukan match sebanyak 3 kali dengan detail sebagai berikut:
- Match 1 : Erangel, FPP
- Match 2 : Miramar, FPP
- Match 3 : Miramar/Erangel, TPP
D. Penilaian
Penilaian dilakukan menggunakan sistem akumulasi poin berdasarkan peringkat team dan
jumlah kill. Komposisi poin dapat dilihat sebagai berikut:
Ketentuan Umum
1. PUBG Mobile adalah game multiplayer dengan genre battle royale, dimana setiap pemain
diharuskan untuk bertahan hidup atau survive.
2. PUBG Mobile adalah salah satu cabang perlombaan dalam rangkaian acara Liga Angkatan
2017.
3. Tiap kelas mengirimkan 1 tim yang terdiri dari 4 orang.
Pasal 2
Ketentuan Khusus
1. Peserta wajib datang 30 menit sebelum pertandingan dimulai untuk melakukan registrasi
ulang dan berada di tempat perlombaan.
2. Lomba dilaksanakan dalam 2 babak yaitu babak kualifikasi dan babak final.
3. Dalam babak kualifikasi terdapat 2 grup yang akan bermain secara bergantian, dan terdapat
akumulasi poin selama 2 match tersebut.
4. Dalam babak final, akumulasi poin yang sudah didapat akan di-reset kembali menjadi 0
(nol).
5. Durasi waktu menyesuaikan.
Pasal 3
Ketentuan Teknis
Pasal 4
Ketentuan Penjurian
1. Tidak ada penjurian untuk menentukan juara, semua ditentukan berdasarkan sistem poin.
Pasal 5
Pelaksanaan Penilaian
Pasal 6
Pasal 7
Lain-lain
1. Hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan langsung ke panitia melalui contact person.
2. Hal–hal lain yang belum tercantum dalam petunjuk teknis ini atau adanya perubahan
jadwal dan ketentuan akan diumumkan kemudian hari.
F. Persyaratan Peserta
1. Peserta lomba merupakan mahasiswa aktif PKN STAN dan merupakan mahasiswa DIII
dan DIV Akuntansi Reguler 2017.
2. Setiap kelas mengirimkan 1 tim dengan ketentuan sebagai berikut:
- D III Akuntansi 2017: 31 tim
- D IV Akuntansi 2017: 1 tim (merger)
3. Setiap tim beranggotakan 4 orang.
4. Peserta boleh laki-laki maupun perempuan.
G. Persiapan Peserta
1. Peserta membawa gadget (handphone/tablet) masing – masing (tidak diperkenankan
menggunakan emulator) dan memastikan bahwa gadget tersebut bisa berjalan dengan baik
saat pertandingan.
2. Peserta diperbolehkan menggunakan headphone, powerbank, dan kipas kecil sebagai
pendingin selama pertandingan.
3. Peserta tidak diperbolehkan membawa alat bantu gamepad L1 R1 dan sejenisnya.
4. Peserta dipersilakan menggunakan koneksi internet masing – masing, dan diperbolehkan
membawa modem seperti Bolt ataupun Andromax. Panitia tidak menyediakan koneksi
internet.
5. Peserta bertanggung jawab penuh atas kendala teknis masing-masing, match tidak akan
diulang hanya karena masalah teknis dari peserta dan pertandingan tetap dilanjutkan.
6. Peserta membawa KTM untuk registrasi ulang.
H. Fasilitas Perlombaan.
1. Peserta dilarang merusak fasilitas yang disediakan panitia.
2. Panitia tidak bertanggungjawab atas fasilitas yang dirusak oleh peserta.
I. Registrasi Ulang
1. Setiap peserta wajib hadir 30 menit sebelum acara dimulai untuk melakukan registrasi
ulang dan berada pada tempat perlombaan.
2. Setiap tim harus beranggotakan lengkap ketika registrasi ulang.
3. Setiap peserta wajib membawa KTM untuk diserahkan kepada panitia.
4. Bagi peserta yang tidak melakukan registrasi ulang dianggap tidak mengikuti perlombaan.
J. Sanksi
1. Peserta yang terbukti menggunakan cheat ataupun alat bantu akan langsung
didiskualifikasi.
2. Peserta yang datang terlambat tidak diperbolehkan mengikuti match yang berlangsung saat
itu.
K. Protes
a. Panitia pelaksana perlombaan merupakan institusi terakhir yang menentukan setiap
persoalan yang belum/tidak tercantum dalam peraturan perlombaan, akan
dimusyawarahkan oleh ketua perlombaan sebagai keputusan terakhir.
2. Keputusan panitia adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Narahubung:
A. Deskripsi
Mobile Legends atau ML adalah permainan strategi 5vs5 yang pemenangnya
ditentukan ketika menghancurkan tower utama lawan. Game ini membutuhkan strategi
dan kerjasama tim.
C. Sistem perlombaan
1. Babak Grup
a. Terdiri dari 32 tim yang akan terbagi dalam 8 Grup
b. Dalam sistem grup akan menggunakan BO2
c. Ada 2 tim dari setiap grup yang akan lolos ke babak eliminasi
d. Penentuan 2 tim terbaik dari setiap grup adalah menggunakan jumlah poin, dengan
ketentuan:
i. Menang 2 poin
ii. Seri 1 poin
iii. Kalah 0 poin
Jika terdapat poin yang sama maka akan ditentukan dengan agregat KD (Kill-Death)
2. Babak Eliminasi
a. Akan menggunakan BO3
b. Ketika masuk semifinal akan menggunakan fasilitas spectator untuk melakukan pause
game (setiap tim diberikan 1 kali kesempatan untuk melakukan pause per game)
c. Khusus Grand Final akan menggunakan BO5
D. Peraturan Perlombaan
Pasal 1
Ketentuan Umum
1. Peserta adalah mahasiswa Akuntansi PKN STAN semester 4 yang terdiri dari D III
Akuntansi dan D IV Akuntansi Reguler
2. Satu tim berisi 5 orang pemain utama dan 1 orang pemain cadangan (opsional)
3. Satu tim merupakan anggota kelas yang sama kecuali D IV Akuntansi Reguler
Pasal 2
Ketentuan Khusus
1. Setiap tim harus memiliki Kapten.
2. Jika 1 Kelas tidak memiliki pemain sampai 5, Kelas tersebut boleh mengambil pemain
dari kelas lain dengan syarat pemain yang diambil tidak tergabung dalam tim manapun.
3. Durasi Perlombaan menyesuaikan.
4. Tidak boleh mengirim pesan yang tujuannya menghina lawan selama game
berlangsung.
5. Sinyal ditanggung oleh peserta.
6. Saat ada jadwal peserta harus mempersiapkan diri 30 menit sebelum game pertama
dimulai.
7. Peserta diwajibkan melakukan konfirmasi dengan menyertakan nama tim dan
cadangan kepada contact person yang telah ditentukan.
Pasal 3
Ketentuan Teknis
1. Tidak boleh mengirim pesan yang tujuannya menghina lawan selama game
berlangsung.
2. All Tier.
3. Skin on.
4. Semua game akan menggunakan CUSTOM DRAFT PICK.
5. Pertandingan dilaksanakan secara online sampai dengan perebutan juara.
6. Pertandingan dilaksanakan secara offline saat perebutan juara.
Pasal 4
Pelaksanaan Penilaian
Pasal 5
Fasilitas dan Perlengkapan Lomba
Pasal 6
Lain-lain
1. Apabila terbukti melanggar peraturan, maka akan dikenakan sanksi berupa:
a. sanksi ringan: peringatan dari panitia
b. Sanksi berat: diskualifikasi
2. Sanksi diberikan ketika pelanggaran terlebih dahulu dinilai panitia.
3. Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat.
Narahubung
Line: dberyl10
WA: 085925396353
MINI GAMES
A. Deskripsi
Mini games ini akan terbagi menjadi 4 pos dimana masing-masing pos akan ada mini
games unik yang akan dimainkan perkelompok.
B. Tema
“Let’s be the best team ever”. (mini games ini bertujuan untuk mengukur kekompakan dan
kekreatifan masing-masing team.
D. Sistem Perlombaan
- Dalam satu babak diikuti oleh 5 team kelas
- Masing-masing team terdiri dari 5 orang
- Terdapat 4 pos dalam satu babak
- Seorang perwakilan team akan menggambarkan soal yang akan diundi oleh panitia dan sisa
anggota yang akan menebak gambar apa yang dimaksud.
- Setiap anggota mengoper karet dengan sedotan secara estafet hingga sampai ke pos
berikutnya.
- Setiap team akan diberikan 5 kardus yang akan dioper bergantian untuk di jadikan
jembatan agar bisa menyebrang ke pos selanjutnya.
- Setiap kelompok akan di berikan tali rafia yang sudah dibuat menjadi melingkar dan akan
di oper bergantian dengan memasukkan badan masing-masing anggota tanpa terputus.
E. Penilaian
Setiap tim harus menyelesaikan mini games secepat-cepatnya.
Di setiap kelompok akan ada satu panitia yang menilai dengan timer.
Diberlakukan sistem gugur dalam sekali babak pertandingan.
Tim tercepat akan langsung menjadi juara dalam perlombaan mini games.
F. Peraturan Perlombaan
Pasal 1
Ketentuan Umum
1. Mini games adalah permainan kelompok yang terdiri dari games unik yang dapat mengukur
kekompakan dan kekreatifan tim.
2. Mini Games adalah salah satu cabang perlombaan dalam rangkaian acara liga angkatan
2017.
3. Mini games yang dilombakan bertemakan : “Let’s be the best team ever”.
4. Masing masing kelas wajib mengirimkan perwakilan 5 orang beserta 5 cadangannya dalam
rangkaian perlombaan Mini games.
Pasal 2
Ketentuan Khusus
Pasal 3
Ketentuan Teknis
Pasal 4
Ketentuan Penjurian
1. Di masing-masing babak akan ada panitia yang mencatat waktu penyelesaian perlombaan
dengan timer.
Pasal 5
Pelaksanaan Penilaian
1. Pemenang Lomba Mini games adalah tim yang meraih waktu tercepat.
a. Juara 1
b. Juara 2
c. Juara 3
Pasal 6
1. Pada saat perlombaan, panitia akan menyediakan alat dan bahan sebagai berikut :
- Spidol
- Hvs
- Sedotan
- Karet
- Kardus
- Tali rafia
Pasal 7
Lain-lain
G. Persyaratan Peserta
H. Fasilitas Perlombaan
J. Sanksi
1. Apabila ada kecurangan dalam melaksanakan pertandingan, maka tim tersebut langsung
didiskualifikasi.
2. Jika peserta terlambat mengirim berkas registrasi dan terlambat hadir hari-H, akan mendapat
sanksi.
3. Pada pelaksanaan lomba, setiap peserta akan dipanggil sebanyak 3 (tiga) kali. Jika pada
panggilan ketiga peserta belum hadir, maka yang bersangkutan dianggap gugur sebagai
peserta lomba.
K. Protes
1. Panitia pelaksana perlombaan merupakan institusi terakhir yang menentukan setiap
persoalan yang belum/tidak tercantum dalam peraturan perlombaan, akan dimusyawarahkan
oleh ketua perlombaan sebagai keputusan terakhir.
2. Keputusan panitia adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
Narahubung: khofifah
A. Deskripsi
Hias tumpeng adalah perlombaan yang mengasah kreativitas, kerjasama, kekompakan, dan
kebersamaan dalam menyajikan nasi tumpeng agar terlihat lebih indah dan menarik.
B. Tema
D. Sistem Perlombaan
E. Peraturan Perlombaan
Pasal 1
Ketentuan Umum
Pasal 2
Ketentuan Khusus
Pasal 3
Ketentuan Teknis
1. Perlombaan dilaksanakan secara serentak tanpa ada babak penyisihan pada hari Minggu, 17
Maret 2019, bertempat di Gedung Student Center.
2. Seluruh peserta wajib melakukan registrasi, yang dibuka mulai pukul 07.30.
3. Seluruh peserta sudah harus berada di tempat perlombaan maksimal pukul 07.50.
4. Perlombaan akan dilaksanakan selama dua jam, yaitu pada pukul 08.00-10.00.
5. Sebelum perlombaan dinyatakan dimulai, peserta dilarang membuat hiasan (garnish) dan
menghias tumpeng.
6. Peserta dilarang memperbaiki tumpeng setelah waktu perlombaan dinyatakan berakhir.
7. Tumpeng yang telah dinilai dapat dibawa pulang oleh peserta; disarankan agar disantap
bersama teman sekelas untuk meningkatkan rasa kebersamaan.
Pasal 4
Ketentuan Penjurian
Pasal 5
Pelaksanaan Penilaian
Pasal 6
1. Panitia hanya menyiapkan fasilitas berupa dua buah meja dan papan nama untuk setiap kelas.
Pasal 7
Lain-lain
1. Peserta yang tidak mematuhi ketentuan akan mendapat pengurangan poin kedisiplinan.
2. Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat.
Narahubung
Inezra/ (081252550796/raha_ditha)
FOTO TERUNIK
A. Deskripsi
Foto Terunik adalah perlombaan menyajikan foto terunik antar kelas terkait kegiatan acara
lomba dengan media online Instagram.
B. Tema
D. Sistem Perlombaan
E. Peraturan Perlombaan
Pasal 1
Ketentuan Umum
4. Peserta lomba adalah mahasiswa – mahasiswi aktif D III dan D IV Akuntansi 2017.
5. Foto tidak boleh mengandung unsur SARA dan Pornografi
6. Foto tidak boleh menyinggung pihak manapun yang menjadi objek foto
Pasal 2
Ketentuan Khusus
10. Foto unik yang diikutsertakan merupakan foto yang telah disepakati kelas dan bukan hasil
karya orang lain
11. Foto harus diambil pada 2 Maret – 17 Maret 2019 pada saat acara lomba
12. Manipulasi / Edit foto yang diperbolehkan adalah ketajaman, kecerahan, saturasi, exposure,
dan shadow atau fitur pada aplikasi Instagram (Normal, Clarendon, Gingham, dan
sebagainya) dengan rentang tingkat 0 - 100
13. Foto harus disertai dengan caption dan identitas kelas
14. Teknis pengumpulan:
a. Foto beserta caption dikirimkan melalui Link: bit.ly/FotoTerunik
pada 2 Maret – 17 Maret 2019 pukul 10.00 WIB
b. Foto yang dikirimkan lebih dari 1 akan tetap dianggap 1 dengan pemilihan foto berdasarkan
foto yang dikirimkan terlebih dahulu
c. Foto yang dikirim lebih dari pukul 10.00 WIB diberikan perpanjangan waktu hingga 1 jam
setelahnya
d. Foto yang dikirim pukul 10.00 – 11.00 pada 17 Maret 2019 akan di upload 2 jam setelah
foto lainnya di upload
15. Foto akan di re-upload oleh Akun Instagram masing – masing angkatan serentak pukul 12.00
WIB
Pasal 3
Ketentuan Penjurian
Pasal 4
Pelaksanaan Penilaian
4. Pemenang lomba adalah yang telah dipilih berdasarkan musyawarah atau voting panitia Liga
Angkatan Akuntansi 2017
5. Akan diambil 4 pemenang dalam lomba ini, yaitu Juara 1, 2 dan 3 serta foto dengan like
terbanyak
6. Like terbanyak merupakan akumulasi dari kedua akun Instagram angkatan
7. Pengumuman pemenang akan dilaksanakan bersamaan dengan pengumuman perlombaan
lain.
Pasal 5
Pasal 6
Lain-lain
1. Peserta yang tidak mengirimkan foto dianggap tidak pernah mengikuti lomba
Narahubung:
M. I. Hannun Bachtiar
/(087862643666)/hannunbachtiar
BONGKAR SUSUN
A. Deskripsi
Permainan ini merupakan permainan tradisional yang berasal suku batak Pakpak yang
berasal dari Kabupaten Pakpak Barat dan Kabupaten Dairi di Provinsi Sumatera Utara.
Permainan tradisional ini mampu menambah kelincahan gerak tubuh, daya tahan tubuh,
kerjasama team, kontrol emosi, kesehatan tubuh dan memacu daya fikir.
Dikalangan orang batak permainan pecah piring dijadikan sebagai perlombaan rakyat
bagi anak-anak pada festival nasional seperti pada perayaan hari jadi Negara Kesatuan
Repoblik Indonesia, ini ditujukan untuk membangun semangat anak-anak dalam
menjunjung tinggi persaudaraan diantara perkampungan.
Permainan ini dilakukan secara berkelompok yang terdiri dari 2 tim dimana masing-
masing tim terdiri dari 10 orang. 2 tim tersebut berupa tim diserang dan tim penyerang.
Tim diserang memiliki misi untuk menyusun batu seperti keadaan semula. Sedangkan tim
penyerang bertugas menggagalkan misi tim diserang untuk menyusun batu tersebut.
B. Tema
“Remembering Childhood” (perlombaan ini bertujuan untuk seru-seruan sambil
mengenang kegiatan di masa kecil ketika menghabiskan waktu untuk bermain dengan
temen-temen di lingkungan sekitar rumah)
C. Tempat Perlombaan
Lapangan SC Ceger
D. Sistem Perlombaan
Sistem Eliminasi
E. Penilaian
1. Ketika tim main berhasil menyusun pecahan genting seperti susunan semula maka akan
mendapat satu poin
2. Ketika tim lawan berhasil mengenai bola ke seluruh pemain dari tim main maka akan
mendapat satu poin
3. Pinalti dilakukan ketika dalam waktu 20 menit skor seri 0-0
4. Tim yang mendapat poin terbanyak dalam waktu 20 menit akan melanjutkan ke babak
selanjutnya
F. Peraturan Perlombaan
Pasal 1
Ketentuan Umum:
1. Pertandingan akan dilakukan dengan 2 line
2. Wajib diikuti setiap kelas D-III Akuntansi maupun D-IV Akuntansi angkatan 2017 tanpa
ada merger kelas
3. Setiap kelas mengirimkan 5 perwakilan dan mendaftarkan perwakilannya melalui google
form yang telah disediakan panitia
4. Komposisi perwakilan kelas dapat perempuan atau laki-laki saja, atau dapat juga
campuran
5. Pemain dapat mengikuti pertandingan ini asalkan tidak bertabrakan jadwal dengan
pertandingan lainnya
6. Pergantian pemain dapat dilakukan pada h-1 pertandingan berlangsung melalui contact
person yang telah tercantum
7. Pemain yang berhalangan hadir atau bertabrakan jadwal pertandingan dan tidak
melakukan konfirmasi sesuai dengan ketentuan pada poin 5 maka dianggap dapat
mengikuti pertandingan
Pasal 2
Ketentuan Khusus:
1. Dilarang bermain kasar selama pertandingan berlangsung (definisi kasar adalah
melempar bola ke arah pemain dengan sangat keras dan dengan cara yang tidak wajar
atau dengan penuh emosi)
2. Bola yg dilemparkan ke arah pemain hanya boleh dikenakan ke bagian badan pemain
KECUALI kepala dan bagian vital
3. Bola tidak boleh diarahkan ke pecahan genting kecuali ketidaksengajaan
4. Peserta hanya boleh bermain di dalam kotak permainan
5. Permainan dilakukan menggunakan sistem eliminasi
6. Durasi permainan 20 menit
7. Pinalti dilakukan ketika dalam waktu 20 menit skor seri 0-0
8. Tim dapat melanjutkan ke babak selanjutnya apabila mampu mencetak poin terbanyak
dalam waktu 20 menit
9. Pemain dilarang membawa bola lari (bola harus dilemparkan ke pemain lain atau
langsung dikenakan ke pemain dari tim main)
10. Tim main diperbolehkan menghalau bola menggunakan kepala
Pasal 3
Ketentuan Teknis
1. Teknis permainan dijelaskan pada saat technical meeting
2. Ketua kelas dan wakil ketua kelas atau perwakilan kelasnya wajib menghadiri technical
meeting
Pasal 4
Ketentuan Penjurian
1. Masing-masing line akan ada panitia yang akan mengawasi jalannya pertandingan dan
ada panitia pencatat poin yang diperoleh oleh masing-masing tim
2. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat
Pasal 5
Pelaksanaan Penilaian
1. Pemenang ditentukan oleh tim mana yang berhasil mengumpulkan poin terbanyak
2. Pertandingan ini akan merebutkan juara:
a. Juara 1
b. Juara 2
c. Juara 3
d. Supporter terheboh
Pasal 6
Fasilitas dan Perlengkapan Lomba
Pada saat perlombaan berlangsung, panitia akan menyediakan peralatan berupa:
1. Bola
2. Pecahan genting
Pasal 7
Lain-lain
1. Akan diadakan technical meeting untuk menjelaskan pertandingan ini secara jelas dan
detail pada waktu yang telah ditentukan panitia
2. Setiap kelas wajib mengirimkan ketua kelas dan wakil ketua kelas/perwakilan kelasnya
untuk mengikuti technical meeting
3. Hal - hal yang belum jelas dapat ditanyakan langsung ke panitia melalui narahubung
4. Hal – hal lain yang belum tercantum dalam petunjuk teknis ini atau adanya perubahan
jadwal dan ketentuan akan diumumkan kemudian hari.
G. Persyaratan Peserta
1. Pemain merupakan mahasiswa aktif D-III dan D-IV Akuntansi 2017
2. Tiap-tiap kelas WAJIB mengirimkan 1 tim yang terdiri dari 5 orang dengan komposisi
pemain bebas
3. Pemain berupa perwakilan kelas yang telah terdaftar dalam daftar peserta pertandingan
4. Peserta bongkar susun dapat mengikuti jenis perlombaan lainnya
H. Persiapan Peserta
1. Wajib hadir 30 menit sebelum permainan dimulai
2. Kelas yg dipanggil 3x tanpa ada konfirmasi otomatis didiskualifikasi
3. Konfirmasi pergantian pemain HANYA dilakukan ketika h-1 pelaksanaan kegiatan
I. Fasilitas Perlombaan
1. Peserta dilarang merusak fasilitas yang diberi panitia
2. Peserta dilarang mengotori tempat perlombaan
J. Registrasi Ulang
1. Setiap peserta WAJIB hadir 30 menit sebelum acara dimulai untuk melakukan registrasi
ulang dan berada pada tempat perlombaan.
2. Setiap tim harus beranggotakan lengkap ketika registrasi ulang.
3. Setiap peserta wajib membawa KTM untuk diserahkan kepada panitia.
4. Bagi peserta yang tidak melakukan registrasi ulang dianggap tidak mengikuti
perlombaan.
5. Pergantian pemain hanya dilakukan H-1 pertandingan dimulai
6. Pemain pengganti menyerahkan KTM kepada panitia petugas registrasi sebagai bentuk
bukti atas penggantian pemain
K. Sanksi
1. Apabila ada kecurangan dalam melaksanakan pertandingan, maka tim tersebut langsung
didiskualifikasi.
2. Apabila ada pemain yang berbuat kasar ( definisi kasar adalah melempar bola ke arah
pemain dengan sangat keras dan dengan cara yang tidak wajar atau dengan penuh emosi),
maka pemain tersebut akan mendapat teguran dari panitia. Namun jika pemain tersebut
masih saja melakukan pertandingan dengan kasar, maka akan dikeluarkan dalam
pertandingan.
3. Pada pelaksanaan lomba, setiap peserta akan dipanggil sebanyak 3 (tiga) kali. Jika pada
panggilan ketiga peserta belum hadir, maka yang bersangkutan dianggap gugur sebagai
peserta lomba.
L. Protes
1. Panitia pelaksana perlombaan merupakan institusi terakhir yang menentukan setiap
persoalan yang belum/tidak tercantum dalam peraturan perlombaan, akan
dimusyawarahkan oleh ketua perlombaan sebagai keputusan terakhir.
2. Keputusan panitia adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
Narahubung:
(085225703141/@indahkusuma-w)
LOMBA PENAMPIL
A. Deskripsi
Lomba penampil dilakukan oleh seluruh kelas dalam prodi DIII Akuntansi 2017 dan DIV
Akuntansi 2017.
B. Tema
C. Tempat Perlombaan
Tempat Audisi : Plasa Mahasiswa
Tempat Penampilan : Gedung G (Saat Closing)
D. Waktu Perlombaan
Hari Audisi : Minggu, 10 Maret 2019
Waktu Audisi : 09.00 – 16.00 WIB
Hari Penampilan : Minggu, 17 Maret 2019 (Saat Closing)
Waktu Penampilan : 19.00 – 21.30 WIB
E. Sistem Perlombaan
1) 31 kelas DIII Akuntansi 2017 digabung dengan 2 kelas DIV Akuntansi 2017 (Total:33
kelas).
2) Dari 33 kelas tersebut, dibagi menjadi 11 kelompok kelas. (Setiap 1 kelompok kelas
terdiri dari 3 kelas). Keterangan tentang pembagian merger-an kelas terdapat pada
halaman akhir dalam handbook “Lomba Penampil”.
3) Setiap kelompok kelas diharuskan menampilkan 1 bentuk penampilan dalam bentuk
apapun.
4) Setiap perwakilan dari kelompok kelas diharuskan mengambil nomor undian untuk
audisi pada Hari Jumat, 8 Maret 2019 pukul 09.00-13.00 WIB di Kantin Parma (Cp
Mei WA : 087861811133).
5) Setiap penampil dari setiap kelompok kelas diharuskan melakukan audisi di Plasa
Mahasiswa pada Hari Minggu, 10 Maret 2019. Pembagian Jadwal untuk audisi yaitu :
Nomor undian 1 : 10.00 – 10.30 WIB
Nomor undian 2 : 10.30 – 11.00 WIB
Nomor undian 3 : 11.00 – 11.30 WIB
Nomor undian 4 : 11.30 – 12.00 WIB
Nomor undian 5 : 13.00 – 13.30 WIB
Nomor undian 6 : 13.30 – 14.00 WIB
Nomor undian 7 : 14.00 – 14.30 WIB
Nomor undian 8 : 14.30 – 15.00 WIB
Nomor undian 9 : 15.30 – 16.00 WIB
Nomor undian 10 : 16.00 – 16.30 WIB
Nomor undian 11 : 16.30 – 17.00 WIB
6) Dari 11 penampilan kelompok kelas, akan dipilih 4 penampilan yang akan ditampilkan
saat Closing Liga Angkatan pada Hari Minggu, 17 Maret 2019 pukul 19.00 – 21.30
WIB.
7) Setiap kelompok kelas yang tidak mengirimkan penampil, akan mendapat
denda/hukuman.
F. Penilaian
Penilaian saat audisi dilakukan oleh juri yang ditentukan oleh panitia.
G. Ketentuan Perlombaan
1. Satu grup terdiri dari tiga kelas yang sudah ditentukan panitia.
2. Jenis penampilan bias berupa band akustik, dance, stand-up comedy, musikalisasi
puisi, dll (bebas dalam bentuk apapun).
3. Penampilan terdiri dari minimal 1 orang dan tidak ada batasan maksimal orang.
4. Panitia akanmenyediakan alatmusik berupa keyboard, gitar, bass, dan drum untuk band
akustik.
5. Properti lainnya merupakan tanggungjawab masing-masing peserta. Untuk properti
dapat dikoordinasikan dengan panitia (Cp : Mei WA : 087861811133).
6. Pemilihan materi/ lagu/ naskah tidak boleh mengandung unsur SARA.
7. Audisi untuk penampil akan dilaksanakan pada Minggu, 3 Maret 2019, detail dan
perubahan akan diinformasikansegera.
8. Durasi penampilan maksimal 5 menit.
9. Panitia akan mengambil 4 grup terbaik untuk ditampilkan saat Closing Liga Angkatan.
Merger kelas
1 12 23
2 13 24
3 14 25
4 15 26
5 16 27
6 17 28
7 18 29
8 19 30
9 20 31
10 21 D4-1
11 22 D4-2
Contact Person :
Mei WA : 087861811133
Muh WA : 081312924866