Surat Keputusan Dok Dan Rek
Surat Keputusan Dok Dan Rek
Surat Keputusan Dok Dan Rek
BINTARA HUSADA
No. DPMPTSP/449/10/XII/2018
Jl. Winong – Jakenan KM. 0,5 Pati Kec. Winong
Email : [email protected] HP : 081 227 092 169
SURAT KEPUTUSAN
PIMPINAN KLINIK BINTARA HUSADA
NOMOR :
TENTANG
KEBIJAKAN PENGENDALIAN DOKUMEN DAN REKAMAN
MEMUTUSKAN
KETIGA : Seluruh biaya yang timbul terkait pengendalian dokumen dan rekaman
dibebankan pada anggaran yang sesuai;
KEEMPAT : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan akan ditinjau
kembali jika terdapat perubahan/perbaikan sebagaimana mestinya.
DITETAPKAN DI : PATI
PADA TANGGAL : 2019
1. TUJUAN PROSES
Kebijakan ini digunakan sebagai acuan untuk melaksanakan pengendalian dokumen
dan rekaman agar terkendalinya proses perubahan, penerbitan, distribusi dan sirkulasi
dokumen yang ada di Klinik Bintara Husada sesuai dengan Perundangan dan Peraturan
yang berlaku serta memenuhi Persyaratan Akreditasi Klinik.
3. URAIAN UMUM.
3.1. DOKUMEN KLINIK adalah seluruh dokumen resmi yang berlaku di Klinik Bintara
Husada yang digunakan sebagai acuan dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi,
meliputi :
a. Dokumen Internal.
1. Surat Keputusan/Kebijakan (SK)
2. Pedoman Mutu (PM)
3. Panduan Kerja (PK)
4. Kerangka Acuan Kegiatan (KAK)
5. Standar Operasional Prosedur (SOP).
b. Dokumen Eksternal.
1. Dasar Hukum berupa Undang-Undang, Peraturan dan Keputusan yang berasal dari
supra sistem.
2. Buku-buku Pedoman atau buku lainnya yang menjadi referensi.
4. KEBIJAKAN
4.1. Pengendalian dokumen dan rekaman di Klinik Bintara Husada dilakukan secara
terpusat dibawah kendali Tim Manajemen Mutu.
4.2. Seluruh Dokumen Internal (SK, PM, PK, KAK, SOP) tercatat dalam Daftar Dokumen
Internal dan disimpan oleh Pengendali Dokumen.
4.3. Seluruh Dokumen Eksternal tercatat dalam Daftar Dokumen Eksternal dan
dikelompokkan berdasarkan program/unit kerja.
4.4. Seluruh Formulir/Rekaman tercatat dalam Daftar Rekaman dan dikelompokkan
berdasarkan program/unit kerja
4.5. Dokumen Master disimpan oleh Tim Manajemen Mutu.
4.6. Setiap dokumen harus dikendalikan sesuai prosedur yang berlaku dengan tujuan untuk :
a. Menyetujui kecukupan dokumen sebelum diterbitkan.
b. Meninjau dan memutakhirkan seperlunya serta untuk menyetujui ulang dokumen.
c. Memastikan bahwa versi relevan dari dokumen yang berlaku tersedia di tempat
pemakaian.
d. Memastikan dokumen selalu dapat dibaca dan mudah dikenali,
KLINIK PRATAMA
BINTARA HUSADA
No. DPMPTSP/449/10/XII/2018
Jl. Winong – Jakenan KM. 0,5 Pati Kec. Winong
Email : [email protected] HP : 081 227 092 169
e. Memastikan bahwa dokumen yang berasal dari luar dikenali dan distribusinya
dikendalikan.
f. Mencegah pemakaian dokumen kadaluarsa yang disengaja dan menerakan
identifikasi sesuai dengan dokumen tersebut apabila disimpan untuk maksud
tertentu.
g. Memastikan bahwa perubahan dan status revisi terkini dari dokumen ditunjukkan.
4.7. Review terhadap dokumen internal berupa Surat Keputusan, Pedoman Mutu, Panduan
Kerja, Kerangka Acuan Kegiatan, dan Standar Prosedur Operasional dilakukan secara
berkala dan/atau jika terdapat perubahan dalam proses pelayanan.
4.8. Dokumen yang setelah direview dan dinyatakan tidak dipergunakan kembali masuk ke
dalam kategori dokumen obsolete/kadaluarsa.
4.9. Masa retensi dokumen kadaluarsa ditetapkan bersama oleh Penanggung Jawab
Program/Kegiatan dan Tim Manajemen Mutu dan tercantum dalam daftar rekaman dan
kode formulir.
4.10. Setiap kegiatan harus didokumentasikan dalam bentuk catatan kegiatan /rekaman.
4.11. Pemusnahan dokumen obsolete/kadaluwarsa diusulkan oleh PJ Program/Unit Kerja dan
dilakukan oleh Pengendali Dokumen atas persetujuan Manajemen Mutu dan Pimpinan
Klinik.
4.12. Pemusnahan dokumen obsolete/kadaluwarsa dicatat dalam Berita Acara Pemusnahan
Dokumen.
5. PENUTUP
Demikian kebijakan pengendalian dokumen dan rekaman ini dibuat untuk dapat
dijadikan sebagai acuan dan dipergunakan sebagaimana mestinya.