Laporan Delima 2

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 6

` 1.

PENGANTAR

Segala puji serta syukur kami panjatkan kehadirat Illahi robbi karena berkat

rahmat serta karunia Nya sehingga kami dapat menyelesaikan laporan tahunan

kegiatan Bidan Delima Ikatan Bidan Indonesia Cabang Garut tahun 2019.

Ikatan Bidan Indonesia ( IBI ) sebagai satu-satunya wadah organisasi profesi


Bidan di Indonesia bertujuan membina dan mengayomi serta mengembangkan dan
meningkatkan profesionalisme Bidan termasuk Bidan Praktek Mandiri.

Sebagai salah satu profesi dalam bidang kesehatan, Bidan memiliki


kewenangan untuk memberikan pelayanan kebidanan kepada perempuan, remaja
putri,calon pengantin,ibu hamil, ibu bersalin, ibu nifas, masa interval,klimakterium
dan menopause. Selain itu Bidan berwenang untuk memberikan pelayanan
keluarga berencana dan kesehatan masyarakat.

Bidan Delima adalah suatu sistem standarisasi kualitas pelayanan Bidan praktek

Mandiri ( BPM ) dengan penekanan pada kegiatan monitoring dan evaluasi serta

Kegiatan pembinaan dan pelatihan yang rutin dan berkesinambungan. Program

Bidan Delima dibentuk oleh Pengurus Ikatan Bidan Indonesia pada tahun

2003.

Jumlah Bidan Delima Ikatan Bidan Indonesia Cabang Garut yang terdaftar

Di Unit Pelaksana Bidan Delima Pengurus Pusat dari tahun 2005 yaitu

Sebanyak 116 Bidan, namun dalam kurun waktu hamper 10 tahun kondisi Bidan

Delima di kabupaten Garut kurang berkembang, ditunjang dengan data Bidan

Delima yang tidak bertambah, ini salah satu kelemahan dari Unit Pelaksana

Bidan Delima Cabang Garut.

Melihat kondisi yang ada maka kami mulai tahun 2015 berbenah diri
Dengan up dateting data dan mengadakan revalidasi serta monitoring anggota

Yang masih terdaftar untuk membangkitkan serta mengembangkan Bidan Praktek

Mandiri untuk kembali aktif untuk menjadi anggota Bidan Delima.

Berkat dukungan dari Ketua Ikatan Bidan Indonesia Cabang Garut serta

Pengurusnya secara bertahap sudah dapat melaksanakan kegiatan- kegiatan

Mulai dari sosialisasi sampai dengan pengrekrutan Calon Bidan Delima walaupun

Pencapaiannya belum sesuai harapan. Namun demikian kami berharap secara

Bertahap anggota Bidan Delima di kabupaten Garut dapat terus bertambah karena

tuntutan masyarakat dalam menerima pelayanan dari Bidan senantiasa bisa

Bisa memberikan pelayanan yang berkualitas.

Dengan tersusunnya laporan tahun 2019 ini mudah – mudahan dapat menjadikan

Bahan untuk pengembangan Bidan Delima di Kabupaten Garut, kami sangat

mengarapkan masukan saran – saran serta kritikan demi perbaikan program Bidan
Delima di Kabupaten Garut.

Garut, February 2020

Unit Pelaksana Bidan Delima Cabang Garut


2. KEGIATAN YANG TELAH DILAKSANAKAN

Unit Pelaksanaan Bidan Delima Ikatan Bidan Indonesia Cabang Garut di tahun 2019 telah
melaksanakan kegiatan sebagai berikut :

A. Monitoring
1. Sosialisai Bidan Delima Kepada Pengurus IBI Cabang dan IBI Ranting
2. Melaksanakan Pra Kualifikasi kepada Calon Bidan Delima
3. Melaksnakan revalidasi ke Bidan Praktek Mandiri
4. Mengadaka monitoring ke Bidan Praktek Mandiri di tiap ranting
5. Pengandaan buku – buku laporan untuk di Bidan Praktek Mandiri

B. Kegiatan Pelatihan
Secara khusus Unit Pelaksana Bidan Delima IBI Cabang Garut belum melaksanakan
pelatihan tetapi setiap anggota Bidan Delima mendapat prioritas untuk mengikuti pelatihan
yang diadakan oleh Pengurus IBI Cabang Garut.
Sehingga para anggota Bidan Delima selalu dapat mengembangkan ilmu di bidang kebidanan
serta senantiasa meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat.
Pada tahun 2016 Unit Plaksana Bidan Delima IBI Cabang Garut mengirimkan anggotanya
sebanyak 2 orang untuk mengikuti pelatihan Fasilitator yang diselenggarakan oleh Pengurus
Daerah Ikatan Bidan Indonesia Jawa Barat.

C. Kegiatan Advokasi.
Kegiatan Advokasi yang telah dilaksanakan oleh Unit Pelaksana Bidan Delima Ikatan
Bidan Cabang Garut diantaranya :
1. Kegiatan Internal
a. Dukungan dari Ketua Pengurus Cabang Ikatan Bidan Indonesia Kabupaten Garut.
b. Dukungan dari Pengurus Cabang dan Pengurus ranting Ikatan Bidan Indonesia
Cabang Garut.
2. Kegiatan External
a. Mendapatkan dukungan dari Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Garut
b. Mendapatkan dukungan dari Kepala Puskesmas Sekabupaten Garut
c. Mendapatkan dukungan dari Direktur RSU dr Slamet Garut dan RS Denkesyah
Kabupaten Garut.
d. Dukungan dari Gabungan Organisasi Wanita Kabupaten Garut.
D. Kegiatan Pemasaran/ Promosi dan Launching Bidan Delima.
Kegiatan Pemasaran atau Promosi Bidan Delima yang sudah dilaksanakan yaitu langsung
turun ke anggota ranting mulai dari ranting 1 sampai dengan ranting 9.
Promosi juga dilakukan ke Bidan Praktek Mandiri, sebagian besar Bidan Praktek Mandiri
belum mengetahui manfaat dan keunggulan Bidan Delima sehingga diharapkan Bidan
Praktek Mandiri dengan secara sadar mau mencalonkan menjadi anggota Bidan Delima.

E. Kegiatan Koordinasi.
Kegiatan Koordinasi yang telah dilaksanakan dengan internal Unit Pelaksana Bidan
Delima Cabang Garut diantaranya :
1. Koordinasi dalam pelaksanaan monitoring dan evaluasi Bidan Delima
2. Adanya dukungan dana oprasional dari Pengurus Cabang Ikatan Bidan Indonesia
Kabupaten Garut.
3. Membentuk tim baik dari fasilitator maupun dari Pengurus Ikatan Bidan Indonesia
Cabang Garut serta melibatkan Ketua Ranting.

F. Adanya dukungan serta partisifasi dari mitra Bidan Delima untuk pelaksanaan kegiatan
mini seminar yang dilaksanakan di Ranting 1 dan Ranting 2.

3.HASIL / OUT PUT

A. Data Anggota Bidan Delima, Fasilitator dan Assesor.

1. Data Bidan Delima tahun 2016 sebanyak 84 anggota.

2. Anggota yang meninggal dunia sebanyak 3 orang.

3. Fasilitator Bidan Delima sebanyak 12 orang yang tersebar di 8 ranting.

4. Unit Pelaksana Bidan Delima Cabang Garut belum memiliki Assesor.

5. Calon Bidan Delima sebanyak 80 orang.

6. Bidan Delima selesai di monitoring sebnyak 66 orang.

7. Bidan Delima yang belum mempunyai sertifikat sebanyak 3 orang.


B. Data Logistik

1. Logistik yang telah diterima dari Unit Pelaksana Bidan Delima Pusat sebanyak 62
buah.

2. Logo Bidan Delima sebanyak 66 buah.

3. Spanduk Bidan Delima sebanyak 5 buah.

C. Iuran Bidan Delima.

1. Bidan Delima baru yang sudah membayar penggantian paket dan telah menerima paketnya
sebanyak 4 orang yaitu :

- Hj. Euis Aisyah,SST


- Hj. Ade Khotimah,S Tr Keb
- Hj. Lindawati,SST
- Hj. Husnul Khotimah,SST

2. Jumlah anggota Bidan Delima yang sudah membayar iuran tahun ke – 1 (2014) sebanyak
66 orang.

Beberapa alasan yang belum membayar iuran Bidan Delima diantaranya :

a. Kurangnya kesadaran dari anggota Bidan Delima


b. Merasa terbebani
c. Lokasi dan domisili anggota Bidan Delima yang sangat jauh sehingga kesulitan akses
menuju sasaran.

D. Data Monitoring.

1. Bidan Delima yang dimonitoring oleh fasilitator sebanyak 66 orang.


2. Bidan Delima yang dimonitoring oleh fasilitator UPBD PD sebanyak 2 orang.

E. Hasil dari suatu Kegiatan.

Data hasil kegiatan Unit pelaksana bidan delima cabang garut terlampir .

F. Bidan Praktek mandiri sasaran untuk Calon Bidan Delima (CBD).

Jumlah BPM sebnyak 350 orang.

Jumlah CBD yang lulus Validasi sebnyak 4 orang.


Sasaran Calon Bidan Delima di tahun 2017 sebnyak 80 orang.

Anda mungkin juga menyukai