Dampak Perubahan Vegetasi Tumbuhan Terhadap Ekosistem Dan Masyarakat

Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 6

DAMPAK PERUBAHAN VEGETASI TUMBUHAN TERHADAP EKOSISTEM DAN

MASYARAKAT

Vegetasi (dari bahasa Inggris: vegetation) dalam ekologi adalah istilah untuk keseluruhan
komunitas tetumbuhan. Vegetasi merupakan bagian hidup yang tersusun dari tetumbuhan yang
menempati suatu ekosistem. Ada pula yang mengartikan vegetasi sebagai semua spesies
tumbuhan yang terdapat dalam suatu wilayah yang luas, yang memperlihatkan pola distribusi
menurut ruang dan waktu.

Vegetasi yang ada di dunia terdapat beberapa jenis. Berikut ini adalah macam-macam
vegetasi :
1) Bioma tundra
2) Bioma taiga
3) Bioma hutan
4) Bioma padang rumput
5) Bioma gurun
6) Bioma sabana
7) Bioma hutan hujan tropis
8) Hutan bakau
9) Hutan lumut
10) Dll

(a) (b)
Gambar beberapa macam vegetasi : (a) bioma tundra, (b) bioma taiga

Berbagai macam vegetasi yang ada seringkali dapat berubah dan kondisinya tidak lagi
sama seperti semula seiring dengan berjalannya waktu, ataupun dapat disebabkan oleh berbagai
faktor. Berikut ini beberapa factor yang dapat menyebabkan perubahan vegetasi pada tumbuhan:
1) Iklim
Iklim merupakan faktor dominan yang mempengaruhi vegetasi tumbuhan. Wilayah-
wilayah dengan pola iklim ekstrim seperti kutub yang senantiasa tertutup salju dan lapisan es
abadi atau gurun yang gersang tentu menyulitkan kehidupan tumbuhan itu sendiri. Sebaliknya
di daerah tropis merupakan wilayah yang optimal bagi kehidupan spesies. Faktor-faktor iklim
yang berpengaruh terhadap perubahan vegetasi tumbuhan antara lain suhu, kelembapan
udara, angina, dan curah hujan.
2) Kondisi Tanah
Selain iklim, faktor lingkungan lainnya yang mempengaruhi perubahan vegetasi
tumbuhan adalah kondisi tanah. Tanah merupakan media tumbuh dan berkembangnya
tanaman. Tingkat kesuburan tanah merupakan factor utama yang berpengaruh terhadap
vegetasi tumbuhan. Ini berarti semakin subur tanah maka kehidupan tumbuhan akan semakin
banyak jumlah dan juga keanekaragamannya.

3) Keadaan Geografis
Bentang alam muka bumi dapat mempengaruhi vegetasi tumbuhan tersebut. Misalnya,
samudera, padang pasir, sungai, maupun pegunungan.

4) Faktor Biologis
Kondisi lingkungan yang cocok untuk hidup serta persediaan bahan makanan yang
melimpah juga berpengaruh dalam vegetasi tumbuhan. Hal ini berkaitan dengsn kecocokan
dengan kondisi alam.
Dalam hal ini, manusia juga berpengaruh terhadap vegetasi tumbuhan baik secara
langsung maupun tidak langsung. Manusia mampu mengubah lingkungan untuk memenuhi
kebutuhan tertentu. Misalnya, daerah hutan diubah menjadi daerah pertanian, perkebunan,
atau perumahan dengan melakukan penebangan, reboisasi atau pemupukan. Manusia dapat
menyebarkan tumbuhan dari suatu tempat ke tempat lainnya.

Bila berbagai macam vegetasi tumbuhan yang ada tersebut berubah, maka akan dapat
menimbulkan berbagai dampak, baik dampak terhadap ekosistem yang ada maupun dampak
terhadap masyarakat. Berikut ini adalah dampak perubahan vegetasi tumbuhan terhadap
ekosistem dan masyarakat :

Dampak terhadap ekosistem, antara lain:


1) Kepunahan
Kepunahan berarti hilangnya suatu spesies. Perubahan vegetasi tumbuhan dapat
menghancurkan suatu habitat ataupun satwa secara langsung dan besar-besaran, karena
tumbuhan ini berperan sebagai produsen, sehingga makhluk hidup lain sangat
bergantung pada keberadaan tumbuhan. Walaupun ada tumbuhan yang dapat bertahan,
namun tumbuhan tersebut akan menghilang secara perlahan dan mengakibatkan
kelangkaan pada satwa yang bergantung pada tumbuhan tersebut.

2) Berkurangnya Penyuplai Oksigen


Di Indonesia banyak terdapat hutan-hutan yang masih asri dan pepohonannya
beragam juga berlimpah, sehingga Indonesia termasuk salah satu paru-paru dunia.
Sebagaimana kita ketahui, tanaman dalam proses fotosintesisnya, menghasilkan
beberapa senyawa diantaranya O2 atau biasa disebut Oksigen. Oksigen sendiri
merupakan salah satu sumber kehidupan yang sangat vital dan sangat berpengaruh bagi
kelangsungan hidup makhluk hidup. Jika keberadaan vegetasi tumbuhan di alam
berubah (berkurang), jumlah penghasil oksigen pun berkurang. Akibatnya tentu sangat
merugikan bagi kelangsungan hidup. Misalnya saja kelangkaan oksigen, pencemaran
udara, dan masih banyak kerugian lainnya.

3) Kualitas Iklim Lokal Menurun


Pada permukaan tanah yang diberikan pengerasan akan menyebabkan : (a)
peningkatan suhu, (b) penurunan muka air tanah; dan (c) pengurangan pergerakan udara
(angin); sedangkan permukaan tanah yang ditutupi dengan penghijauan akan berdampak
pada : (a) suhu lebih sejuk, (b) pergerakan udara lebih baik, dan (c) debu berkurang.
Dari hal tersebut, kita dapat mengetahui perbedaan antara vegetasi tumbuhan yang
berubah atau tidak berubah. Bahwa dengan perubahan vegetasi tumbuhan (misalnya
permukaan tanah yang diberikan pengerasan) dapat menyebabkan suhu meningkat
karena tidak ada tumbuhan yang menjadi peneduh, sehingga kualitas iklim local
menjadi turun.

4) Pengontrol Radiasi Sinar Matahari Berkurang


Pada umumnya tipe vegetasi tumbuhan dapat membantu dalam mengontrol radiasi
sinar matahari. Tanaman hijau dapat mereduksi atau mengurangi sampai 80%
penerobosan cahaya ke muka bumi. Pohon yang berdaun lebat dapat mengurangi
penerobosan cahaya antara 51 – 54% dan melindungi dari sinar matahari langsung
sepanjang hari. Bila di muka bumi terjadi perubahan vegetasi tumbuhan, maka bumi
akan menjadi panas karena berkurangnya tumbuhan yang dapat mengontrol radiasi sinar
matahari.

Dampak terhadap masyarakat, antara lain:


1) Kekeringan
Gambar kekeringan

Semakin berkurangnya jumlah tumbuhan akan menyebabkan cadangan air tanah


menurun, karena tumbuhan (pohon) merupakan penyimpan cadangan air tanah untuk
musim kemarau, terutama yang berasal dari air hujan. Apabila vegetasi tumbuhan di
muka bumi berubah, masyarakat di muka bumi dapat mengalami kekurangan air di
musim kemarau karena cadangan air tanah semakin berkurang. Kekeringan akan
menjadi bencana alam apabila mulai menyebabkan suatu wilayah kehilangan sumber
pendapatan akibat gangguan pada pertanian dan ekosistem yang ditimbulkannya. Dan
masih banyak lagi kerugian yang akan timbul dari kekeringan, karena kita tahu air
merupakan sumber kehidupan yang sangat vital bagi manusia, hewan maupun
tumbuhan.

2) Banjir
Pada musim penghujan dapat terjadi banjir karena vegetasi tumbuhan berubah
(terutama pepohonan di hutan) yang dapat menyerap air hujan. Banjir akan memberikan
banyak dampak terhadap hidup manusia, seperti rusaknya infrastruktur, terputusnya
sarana transportasi, korban nyawa, wabah penyakit dan masih banyak lainnya yang
dapat merugikan kelangsungan hidup.

Gambar banjir yang merugikan masyarakat

3) Longsor
Sebagaimana yang telah kita ketahui, tumbuhan (terutama pepohonan) dapat
menahan tanah dengan akarnya. Oleh karenanya jika vegetasi tumbuhan berubah
(berkurang), tanah yang terguyur air hujan tidak ada lagi yang menopangnya. Hal ini
dapat mengakibatkan longsor yang berdampak pada hilangnya nyawa manusia,
rusaknya infrastruktur, terputusnya jalur transportasi, dan masih banyak lainnya yang
merugikan kehidupan.
Gambar tanah longsor

4) Berkurangnya Tumbuhan Sebagai Penunjang Perekonomian


Keberadaan vegetasi tumbuhan dapat membantu dan meningkatkan aktivitas
perekonomian masyarakat. Vegetasi tumbuhan juga dapat memberikan kenyamanan
dan keteduhan, terutama pada siang hari, kepada masyarakat yang memanfaatkan
vegetasi tumbuhan untuk menunjang aktivitas perekonomian mereka. Bila terjadi
perubahan vegetasi tumbuhan, hal tersebut dapat menganggu aktivitas perekenomian
masyarakat.

5) Berkurangnya Nilai Potensi Wisata


Berbagai ruang terbuka hijau (RTH) yang bernilai sejarah bila dilestarikan dapat
meningkatkan potensi turisme (wisata), sehingga juga dapat meningkatan pendapatan
negara. Ruang terbuka hijau ini meliputi: taman kota, hutan kota, hutan wisata, dll. Bila
vegetasi tumbuhan di tempat tersebut berkurang, para turis / wisatawan yang
berkunjung menjadi tidak tertarik sehingga dapat memicu berkurangnya nilai potensi
wisata dan pendapatan negara pun menjadi turun.

Sumber:

http://sarapandulu.blogspot.co.id/2015/03/dampak-berkurangnya-keanekaragaman-
tumbuhan.html?m=1

http://agrotekacehgmail.blogspot.co.id/2012/05/manfaat-vegetasi-pada-estetika.html?m=1

Anda mungkin juga menyukai