SK Pemusnahan 2021

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN LANDAK

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH LANDAK


Jln. Raya Ngabang-Sanggau No. 109 NGABANG 78357
Telepon: (0563) 21027, Fax: (0563) 21585,
e-mail: [email protected]

SURAT KEPUTUSAN DIREKTUR RSUD LANDAK


NOMOR 445/43/KEP-DIR/2021
TENTANG

PEMBENTUKAN PANITIA
PEMUSNAHAN PERBEKALAN FARMASI YANG RUSAK ATAU KADALUARSA
RSUD LANDAK TAHUN 2021

Menimbang : a. bahwa dalam rangka mencegah efek negatif dan


pemborosan sebagai akibat perbekalan farmasi (obat-
obatan dan alat kesehatan) yang rusak atau kadaluarsa
yang ada di Gudang Farmasi RSUD Landak serta untuk
kelancaran pelaksanaan pemusnahan perbekalan farmasi
yang berasal dari pengadaan obat-obatan sampai dengan
tahun 2021, maka perlu membentuk Panitia Pemusnahan
Perbekalan Farmasi yang Rusak atau Kadaluarsa RSUD
Landak Tahun 2021;

b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana


dimaksud dalam huruf a, perlu ditetapkan dengan
Keputusan Direktur RSUD Landak;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang


Perlindungan Konsumen;

2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;

3. Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 1998 tentang


Pengaman Sediaan Farmasi dan Alat Kesehatan;

4. Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 2009 tentang


Pekerjaan Kefarmasian

5. Peraturan Menteri Kesehatan No. 72 Tahun 2016 tentang


Standar Pelayanan Kefarmasian di Rumah Sakit

MEMUTUSKAN :

Menetapkan :

KESATU : Membentuk Panitia Pemusnahan Perbekalan Farmasi


yang Rusak atau Kadaluarsa RSUD Landak Tahun 2021,
dengan susunan keanggotaan sebagaimana terlampir pada
Keputusan ini;

KEDUA : Panitia Pemusnahan Perbekalan Farmasi yang Rusak


atau Kadaluarsa RSUD Landak Tahun 2021 sebagaimana
dimaksud Diktum KESATU mempunyai tugas :
1. Melakukan pemeriksaan obat-obatan dan alat
kesehatan, termasuk bahan medis habis pakai yang
rusak dan kadaluarsa.
2. Menentukan dan menyiapkan tata cara pelaksanaan
pemusnahan dengan memperhatikan ketentuan yang
berlaku sesuai dengan tata cara yang disetujui.
3. Menyiapkan perbekalan farmasi yang akan
dimusnahakan berdasarkan hasil pemeriksaan.
PEMERINTAH KABUPATEN LANDAK
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH LANDAK
Jln. Raya Ngabang-Sanggau No. 109 NGABANG 78357
Telepon: (0563) 21027, Fax: (0563) 21585,
e-mail: [email protected]

4. Membuat Berita Acara Pemusnahan.


5. Menyampaikan laporan pelaksanaan pemusnahan
kepada Bupati Landak melalui Sekretaris Daerah dan
menyampaikan tembusannya kepada :
a. Inspektorat Kabupaten Landak;
b. BPKAD Kabupaten Landak
c. Dinas Kesehatan Kabupaten Landak
d. Balai Besar POM Kalimantan Barat
e. Polres Landak (khusus pemusnahan Narkotika,
Psikotropika, Prekursor dan OOT)

KETIGA : Segala biaya yang timbul sebagai akibat dikeluarkannya


Keputusan ini dibebankan kepada Anggaran BLUD RSUD
Landak Tahun 2021.

KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Ngabang
Pada tanggal 4 Februari 2021

DIREKTUR RSUD LANDAK

dr.H.S.WAHYU PURNOMO, Sp.B


NIP. 19810715 200904 1 002

Tembusan Kepada Yth.


PEMERINTAH KABUPATEN LANDAK
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH LANDAK
Jln. Raya Ngabang-Sanggau No. 109 NGABANG 78357
Telepon: (0563) 21027, Fax: (0563) 21585,
e-mail: [email protected]

Lampiran : Keputusan Direktur RSUD Landak


Nomor 445/43/KEP-DIR/2021
Tanggal 4 Februari 2021

SUSUNAN PANITIA
PEMBENTUKAN PANITIA
PEMUSNAHAN PERBEKALAN FARMASI YANG RUSAK ATAU KADALUARSA
RSUD LANDAK TAHUN 2021

JABATAN DALAM
NO JABATAN/INSTANSI
TIM

1. dr. H.S. Wahyu Purnomo, Sp.B. Pelindung/Penasehat


Direktur RSUD Landak

2. Piluanus, A.Md.Kes. Pengarah


Kepala Seksi Penunjang Non-Medis

3. Cornelia Yasinta, S.Farm., Apt. Ketua


Kepala Instalasi Farmasi

4. Marselina Fetra, S.Farm., Apt. Sekretaris


Apoteker

5. Vetronela Filisiana, S.Farm., Apt. Anggota


Penanggung Jawab Gudang Farmasi

6. Nely Muharni, S.Farm., Apt. Anggota


Apoteker

7. Servus Nopintus, A.Md. Anggota


Petugas Gudang Farmasi

8. Suada (Ado) Anggota


Petugas Insenerator

9. Pitus Anggota
Petugas lapangan

10. Inspektorat Kabupaten Landak Saksi

11. Dinas Kesehatan Kabupaten Landak Saksi

12. BPKAD Kabupaten Landak Saksi

13. Polres Kabupaten Landak (Khusus Pemusnahan Saksi


Narkotika, Psikotropika dan Prekursor Farmasi)

DIREKTUR RSUD LANDAK

dr.H.S.WAHYU PURNOMO, Sp.B


NIP. 19810715 200904 1 002

Anda mungkin juga menyukai