Pre Planning Komunitas

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 9

PRE PLANNING

KEGIATAN EDUKASI MENGENAI PENYAKIT COVID-19

A. Latar Belakang
Pandemi Corona Virus di Indonesia diawali dengan temuan penderita penyakit (COVID-
19) pada 2 Maret 2020. Virus yang pertama kali terdeteksi di negara Tiongkok pada akhir
Desember 2019 yang kemudian menyebar ke lebih dari 213 negara di seluruh dunia, dan
hingga saat ini sedang berperang melawan COVID-19. Di Indonesia perkembangan
COVID-19 sangat progresif dan sudah berdampak pada semua propinsi. Data terbaru
pada tanggal 8 Mei 2020 dari Kementerian Kesehatan RI telah terkonfirmasi 13.112
kasus positif COVID-19 dengan 2.494 kasus sembuh dan 943 kasus meninggal. Di
Provinsi Bengkulu data terkonfirmasi positif sebanyak 14 kasus, sembuh 1 kasus, dan 1
kasus meninggal, Orang dalam pengawasan 604 dan Pasien dalam pengawasan 20 orang
(Dinkes Provinsi Bengkulu).
Di desa cahaya negeri, khususnya dusun II belum ditemukan kasus positif corona, dan
data orang tanpa gejala (OTG) dan orang dalam pengawasan (ODP) sudah melewati
karantina mandirinya selama 14 hari. Namun masih ditemukan beberapa masyarakat
yang masih tidak menggunakan masker, tidak menerapkan CTPS, serta masih ada
beberapa masyarakat yang masih melakukan ibadah sholat di masjid walaupun tidak
begitu banyak, namun hal ini perlu di waspadai demi memutus rantai penyebaran
COVID-19 yang semakin menyebar. Hal ini kemungkinan terjadi akibat pola pikir
masyarakat yang masih kurang pemahaman akan penyakit COVID-19.

B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Memberikan pengetahuan dan pemahaman pada masyarakat mengenai penyakit
covid-19 agar masyarakat mampu memahami dan mengenal penyakit covid-19 dan
mencegahnya serta pelaksanaan physical dan social distancing

2. Tujuan Khusus
a. Memahami apa itu penyakit covid-19
b. Memahami bagaimana penularan penyakit covid-19
c. Memahami apa saja yang dapat menjadi penyebab tertular/terkena virus covid-19
d. Memahami bagaimana cara pencegahan yang dapat dilakukan untuk penyakit
covid-19
e. Memahami dan mengetahui pentingnya menerapkan physical dan social
distancing dalam pemutusan rantai penyebaran virus corona

C. Pelaksanaan kegiatan
1. Topik/Judul kegiatan
Edukasi mengenai penyakit COVID-19 dan pentingnya social dan physical distancing

2. Sasaran/Target
Masyarakat dusun II desa cahaya negeri

3. Metode
a. Pemberian informasi ke grup whatsaap
b. Diskusi

4. Media dan Alat


a. Laptop dan leaflet
b. Sharing materi/informasi melalui grup Whatsapp

5. Waktu dan tempat


Kegiatan pemberian informasi/penyuluhan dilakukan pada tanggal 12 Mei 2020,
pukul 12.50 WIB

D. Setting Tempat
Tempat pelaksanaan di lakukannya pemberian informasi/penyuluhan adalah di Grup
Whatsapp Dusun II Desa Cahaya Negeri

E. Susunan Acara/Kegiatan
1. Tahap persiapan
a. Menyiapkan laptop
b. Menyiapkan materi berupa leaflet
2. Tahap orientasi
a. Perkenalan
b. Menjelaskan tujuan
3. Tahap kerja
Menjelaskan informasi berupa leaflet yang dikirimkan melalui grup whatsapp,
membuka sesi diskusi (Tanya-jawab)
4. Tahap terminasi
Melakukakan evaluasi mengenai pemahaman tentang edukasi yang telah diberikan

F. Rencana Evaluasi
1. Input
a. Menyiapkan materi berupa media leaflet
b. Menyiapkan alat penyampaian berupa laptop
2. Proses
Masyarakat dapat membaca informasi yang diberikan dan ikut terlibat dalam diskusi
grup
3. Hasil
a. Diharapkan masyarakat mampu memahami tentang edukasi yang diberikan
b. Diharapkan masyarakat mampu mengaplikasikan hal hal yang perlu dilakukan
seperti dalam pencegahan covid-19
c. Diharapkan masyarakat mampu memahami dan mengaplikasikan pentingnya
melakukan physical dan social distancing dalam pemutusan rantai penyebaran
virus corona
Lampiran
LAPORAN HARIAN

KEGIATAN EDUKASI MENGENAI PENYAKIT COVID-19

A. Tahap Persiapan
Sebelum memulai pemberian informasi, mahasiswa telah mempersiapkan peralatan yang
dibutuhkan seperti laptop, leaflet materi, buku dan pena. Materi penyuluhan sudah
disiapkan sebelum kegiatan dengan menggunakan leaflet (soft file).

B. Tahap Pelaksanaan
1. Pemberian informasi/ penyuluhan dengan membagikan materi ke grup whatsapp
dilaksanakan pada pukul 12.52 WIB. Kegiatan ini dilakukan tidak sesuai dengan
jadwal yang direncanakan, lebih 2 menit dari rencana pelaksanaan dikarenakan
kondisi jaringan internet yang tidak stabil
2. Kegiatan dilaksanakan dengan membagikan materi berupa leaflet dan
mempersilahkan masyarakat untuk memberikan pertanyaan tentang apa yang belum
di pahami, kebanyakan masyarakat hanya melihat dan mengucapkan terima kasih atas
materi yang diberikan, hanya ada 1 pertanyaan yang diperoleh penyaji.

C. Evaluasi
1. Struktur
a. Peserta yang membaca sebanyak 17 orang
b. Setting tempat penyuluhan/pemberian informasi dilakukan di grup Whatsapp
Dusun II Desa Cahaya Negeri
c. Penggunaan bahasa dalam tulisan (leaflet) dan informasi sudah sesuai dengan
masyarakat (tidak menggunakan istilah istilah, meskipun menggunakan, akan
diberikan penjelasannya)
d. Kegiatan dilakukan lebih dari jadwal yang direncanakan yaitu pada pukul 12.52
WIB yang semula di rencanakan pada pukul 12.50 WIB
e. Alat dan media yang digunakan sudah lengkap dan sesuai rencana

2. Proses
a. Pelaksanaan kegiatan berlangsung pada hari Selasa pada pukul 12.52 WIB
b. Kegiatan berjalan dengan lancer tanpa ada hambatan
c. Masyarakat mau mengikuti kegiatan dengan membaca, dan memberikan
pertanyaan jika ada yang belum dipahami

3. Hasil
1. Masyarakat mampu memahami tentang edukasi yang diberikan mengenai
penyakit covid-19 dibuktikan dengan dari beberapa diantara mereka yang mampu
menjawab pertanyaan bagaimana cara pencegahan penyakit covid-19 ini, yaitu
dengan cara menggunakan masker dan cuci tangan.
2. Masyarakat mau memahami dan mau mengaplikasikan pentingnya melakukan
physical dan social distancing dalam pemutusan rantai penyebaran virus corona

D. Hambatan
Kegiatan ini dilakukan tidak sesuai dengan jadwal yang direncanakan, dikarenakan
kondisi jaringan internet yang tidak stabil
E. Lampiran

Anda mungkin juga menyukai