Acara Ibadah Minggu Xix Setelah Trinitatis Minggu - 10 - Oktober - 2021
Acara Ibadah Minggu Xix Setelah Trinitatis Minggu - 10 - Oktober - 2021
Acara Ibadah Minggu Xix Setelah Trinitatis Minggu - 10 - Oktober - 2021
10
Allah dari dulu, sekarang dan sampai selama-lamanya
adalah Allah yang tidak pernah berubah; seperti sabda-Nya
ketika Yesaya bernubuat bagi umat-Nya Israel; Allah
berkata: sebab biarpun gunung-gunung beranjak dan bukit-
bukit bergoyang, tetapi kasih setia-KU tidak akan beranjak dari
padamu dan perjanjian damai-Ku tidak akan bergoyang, firman
TUHAN yang mengasihani aku (Yesaya 54:10). Allah tetap
mengasihi Ayub, dengan memberi kesempatan kepada-Nya
untuk mengalami sebuah pengalaman yang berat, apa yang
pernah ia punyai dan miliki harus ia lepaskan, sebab semua itu
ia terima dari Allah, dan dapat saja diambil kembali
daripadanya kapanpun dan dimanapun; demi pemurniannya
dan ketaatan dan kesalehannya yang terus menerus pada
TUHAN. Kasih Allah tidak pernah berhenti untuk mengasihi
Ayub, baik dalam kebahagiaan pun dalam kesulitan, dan
keyakinan yang sama juga bagi kita umat-Nya, Allah tetap
mengasihi kita baik dalam keadaan yang sulit maupun dalam
keadaan yang menyukakan.
Allah tidak pernah berubah, siapakah yang dapat
menghalangi Dia, apa yang dikehendaki-Nya, dilaksanakan-
Nya juga, Allah akan menyelesaikan apa yang ditetapkan-Nya
atas kehidupan Ayub, atas kehidupan kita, atas kehidupan
gereja-Nya, atas Indonesia, atas dunia ini. Marilah senantiasa
mengakui dan mepercayai Allah yang tidak pernah berubah,
walau hari-hari yang kita lewati dipenuhi dengan segala
tantangan dan kesulitan yang bukan semakin mudah, namun
percayalah Allah maha kuasa diatas segala sesuatu, kuasa
dan kasih-Nya abadi sepanjang masa.
Tungku perapian Tuhan selalu menyala untuk
memurnikan iman umat yang dikasihiNya. TUHAN menguji
umatNya untuk membangun karakter dan memperkuat
imannya: Emas diuji deagan api, orang percaya di uji kesulitan-
PERGUMULAN seperti proses pemurnian emas. Allah
11
memakai api penderitaan untuk memurnikan iman kita
bagaikan logam murni, membersihkan dosa agar kita menjadi
lebih baik dengan menempatkan IMAN di atas segala
ketakutan, dengan tetap TAAT kepada firmanNya. Jadilah
PEMENANG dalam pertandingan hidup. Selamat Hari Jadi ke-
160 HKBP. TUHAN memberkati kita. Amin!
Mari kita berdoa
Ya Allah Bapa di sorga, terima kasih atas Kasih-MU
yang sudah memperdengarkan Firman-Mu kepada kami.
Berkati kami agar senantiasa hidup di dalam kasihMu.
Pelihara dan jagalah hidup kami agar mampu bertahan dan
mampu mengalahkan kesulitan hidup di dunia ini, karena
oleh KasihMU yang kekal selama-lamanya. Ampunilah dosa
kami ya Tuhan, agar kami layak menjadi anak-Mu dan layak
menerima berkat-MU. Dalam nama Tuhan Yesus Kristus
kami berdoa. Amin!
14. Bernyanyi BN HKBP No. 763: 1-2 BILA YESUS SERTAMU
(BL No. 763) 1=G 4/4
1. Bila Yesus sertamu, s’lamatlah
Yesus yang menolongmu, s’lamatlah
Imanmu s’makin teguh, pengharapanmu penuh
Yesus dalam hidupmu, s’lamatlah
Reff.: S’lamatlah jiwamu bila
Yesus sertamu s’lamatlah
‘Kan bersinar bagimu bintang pengharapanmu
Bila Yesus sertamu, s’lamatlah
----- berdiri -----
2. Molo Jesus donganmi las roham,
jagaonNa tondimi las roham
Tiruonmu ma tongtong dame nang holongNa i,
Saleleng di ngolumi las roham.
Reff.: Las roham, las roham,
12
mardonganhon Jesus i las roham
Marsinondang ma di ho, bintang panghirimon i
Mardonganhon Jesus i las roham
15. PENUTUP: Doa dan Berkat
L: Marilah kita menyempurnakan doa dan permohonan kita
dengan Doa Agung yang diajarkan oleh Yesus kepada
murid-murid-Nya:
S: Bapa kami yang di surga, dikuduskanlah nama-Mu,
datanglah kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi
seperti di surga. Berikanlah kami pada hari ini makanan
kami yang secukupnya. Dan ampunilah kami akan
kesalahan kami, seperti kami juga telah mengampuni
orang yang bersalah kepada kami. Dan janganlah
membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah
kami daripada yang jahat. Karena Engkau punya
Kerajaan, Dan Kuasa dan Kemuliaan, sampai selama-
lamanya. Amin!
L: Anugerah dari Yesus Kristus, kasih setia dari Allah Bapa,
dan persekutuan dengan Roh Kudus kiranya memberkati,
melindungi, dan menyembuhkan kita bersama Gereja dan
Bangsa-bangsa. Amin!
S: (Menyanyikan BN HKBP No. 845 Es =Do 4/4):
Amin! Amin! Amin! -----duduk-----
13