03 Alfandro William 21132003 Laporan Praktikum PPB

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 63

LAPORAN PRAKTIKUM

PENGOLAHAN DAN PEMANFAATAN BATUBARA


PSDMBP, KADAR AIR, ANALISIS PROKSIMAT,
COAL BLENDING & KADAR AIR

Dosen Pengampu:
Infantri Putra, S.T, M. B. A.

Oleh :
Nama : Alfandro William
NIM : 21132003

PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PERTAMBANGAN


POLITEKNIK ENERGI DAN PERTAMBANGAN BANDUNG
2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah
memberikan berkat dan anugrah-Nya sehingga penulis dapat
menyelesaikan laporan praktikum ini tepat pada waktunya. Adapun tujuan
dari penulisan dari makalah ini adalah untuk memenuhi tugas pada mata
kuliah Pengolahan Bahan Galian. Selain itu, makalah ini juga bertujuan
untuk menambah wawasan tentang Praktikum Pengolahan dan
Pemanfaatan Batubara bagi para pembaca dan juga bagi penulis. Penulis
mengucapkan terima kasih Bapak Infantri Putra, S.T., M. B. A. dan Bapak
Dr. Asep Bahtiar Purnama. S.T., M.T. selaku Dosen Praktikum Pengolahan
dan Pemanfaatan Batubara yang telah memberikan materi ini sehingga
dapat menambah pengetahuan dan wawasan sesuai dengan mata kuliah
ini.

Penulis juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang tidak
dapat penulis sebutkan semua, terimakasih atas bantuannya sehingga
sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas ini.

Penulis menyadari, laporan yang tulis ini masih jauh dari kata sempurna.
Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun sangat dibutuhkan demi
kesempurnaan laporan ini.

Bandung, 4 Desember 2022

Alfandro William

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .................................................................................. 2

DAFTAR ISI ............................................................................................... 3

DAFTAR GAMBAR .................................................................................... 5

DAFTAR TABEL ........................................................................................ 6

BAB I PENDAHULUAN .............................................................................. 7

1.1. Latar Belakang ........................................................................................ 7

1.2. Tujuan ........................................................................................................ 8

1.2.1. Analisis dan Preparasi Batubara (PSDMBP) ............... 8

1.2.2. Pengujian Kadar Air ............................................................. 8

1.2.3. Analisis Proksimat ................................................................ 8

1.2.4. Coal Blending ........................................................................ 9

BAB II LANDASAN TEORI ...................................................................... 10

2.1. Analisis dan Preparasi Batubara (PSDMBP) ............................... 10

2.1.1. Preparasi Batubara ............................................................ 10

2.1.2. Analisis Batubara................................................................ 12

2.1.3. Maseral Batubara ............................................................... 13

2.2. Kadar Air ................................................................................................. 14

2.3. Analisis Proksimat ................................................................................ 15

2.4. Coal Blending ........................................................................................ 19

BAB III HASIL DAN PEMBAHASAN ........................................................ 21

3.1. Analisis dan Preparasi Batubara (PSDMBP) ............................... 21

3.1.1. Laboratorium Preparasi Kimia dan Fisika ................... 21

3.1.2. Laboratorium Kimia ............................................................ 25

3.1.3. Laboratorium Fisika ........................................................... 31

3
3.2. Pengujian Kadar Air............................................................................. 33

3.2.1. Alat dan Bahan.................................................................... 33

3.2.2. Prosedur Pengujian ........................................................... 34

3.2.3. Data dan Pembahasan ..................................................... 35

3.3. Analisis Proksimat ................................................................................ 37

3.3.1. Alat dan Bahan.................................................................... 37

3.3.2. Prosedur Pengujian ........................................................... 37

3.3.3. Data dan Pembahasan ..................................................... 39

3.4. Coal Blending ........................................................................................ 45

3.4.1. Alat dan Bahan.................................................................... 45

3.4.2. Prosedur Pengujian ........................................................... 46

3.4.3. Data dan Pembahasan ..................................................... 47

BAB IV PENUTUP ................................................................................... 50

4.1. Kesimpulan............................................................................................. 50

4.1.1. Analisis dan Preparasi Batubara (PSDMBP) ............. 50

4.1.2. Pengujian Kadar Air ........................................................... 50

4.1.3. Analisis Proksimat .............................................................. 51

4.1.4. Coal Blending ...................................................................... 52

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................. 54

LAMPIRAN............................................................................................... 56

4
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Tabel Kematangan Batubara .................................................. 33


Gambar 2 Tabel Klasifikasi Batubara dengan Rank (ASTM D 388)......... 42
Gambar 3 Tabel Klasifikasi Batubara....................................................... 49
Gambar 4 Oven ....................................................................................... 56
Gambar 5 Crucible ................................................................................... 56
Gambar 6 Neraca Digital ......................................................................... 56
Gambar 7 Furnace ................................................................................... 56
Gambar 8 Desikator ................................................................................. 56
Gambar 9 Alat Pelindung Diri................................................................... 56
Gambar 10 Cawan Sampel ...................................................................... 56
Gambar 11 Plastik Sampel ...................................................................... 57
Gambar 12 Sampel Batubara Low Grade ................................................ 57
Gambar 13 Sampel Batubara High Grade ............................................... 57
Gambar 14 Mould Untuk Wadah Proses Kominusi .................................. 57
Gambar 15 Ember ................................................................................... 57
Gambar 16 Proses Penganbilan Hasil Pengovenan ................................ 57
Gambar 17 Palu Geologi Untuk Proses Kominusi ................................... 57
Gambar 18 Proses Kominusi ................................................................... 58
Gambar 19 Proses Kominusi Dengan Proctor Hammer .......................... 58
Gambar 20 Proses Penimbangan Sampel ............................................... 58
Gambar 21 Ayakan Ukuran 60 Mesh ....................................................... 58
Gambar 22 Bomb Kalorimeter ................................................................. 58
Gambar 23 Proses Analisis Ultimat Batubara .......................................... 58
Gambar 24 Proses Pengujian Relative Density ....................................... 58
Gambar 25 Proses Pengujian Total Sulfur ............................................... 59
Gambar 26 Proses Analisa Vitrinite Batubara .......................................... 59

5
DAFTAR TABEL

Tabel 1Tabel Berat Sampel Setelah dan Sebelum Pengovenan ............. 35


Tabel 2 Tabel Kadar Air ........................................................................... 35
Tabel 3 Hasil Pengujian Kadar Air 2 dan Volatile Matter ......................... 39
Tabel 4 Hasil perhitungan Volatile Matter ................................................ 41
Tabel 5 Pengasumsian berdasarkan Tabel Klasifikasi Batubara ASTM .. 42
Tabel 6 Nilai Fixed Karbon Berdasarkan Rank Batubara berdasarkan Tabel
ASTM ....................................................................................................... 43
Tabel 7 Data Akhir Pengujian dan Perhitungan ....................................... 44

6
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Batubara merupakan salah satu sumber energi alternatif di
Indonesia yang cukup besar jumlah sumber daya maupun
cadangannya. Batubara pada masa depan akan memiliki prospek
dan peluang yang baik untuk dikembangkan. Semakin terbatasnya
bahan bakar minyak maupun gas seiring kebutuhan kegiatan industri
yang semakin meningkat, maka batubara dapat dijadikan energi
alternatif di masa yang akan datang. Batubara tersusun dari
komponen maseral, mineral, dan lengas. Kualitas batubara sangat
dipengaruhi oleh parameter abu, sulfur dan nilai kalori.

Batubara adalah suatu material solid yang sangat heterogen,


bahkan beberapa ahli mengatakan bahwa batubara adalah material
solid yang paling sukar untuk diambil samplenya secara
representatif. Hal ini dapat dimaklumi mengingat pembentukan
batubara yang berasal dari tumbuhan yang sangat heterogen
jenisnya. Selain itu faktor lingkungan selama proses pembentukan
(coalification) ikut menambah heterogennya sifat-sifat atau
karakteristik batubara tersebut. Oleh karena itu, berbagai penelitian
dan pengujian statistik dilakukan oleh komite-komite Standard
Internasional seperti ISO Standard, ASTM Standard, JIS, dan lain-
lain dalam menentukan metoda pengambilan sample yang
representatif. Komite-komite standard tersebut secara terus menerus
mengupdate metoda-metoda sampling dan preparasi untuk batubara
agar metoda pengambilan sample untuk batubara tersebut lebih
sempurna sehingga sample batubara dapat diambil secara
representatif.

Umumnya, untuk menentukan kualitas batubara dilakukan


analisa kimia pada batubara yang diantaranya berupa analisis

7
proksimat dan analisis ultimat. Analisis proksimat dilakukanuntuk
menentukan jumlah air (moisture), zat terbang (volatile matter),
karbon padat (fixedcarbon), dan kadar abu (ash), sedangkan analisis
ultimat dilakukan untuk menentukan kandungan unsur kimia pada
batubara seperti : karbon, hidrogen, oksigen, nitrogen, sulfur,unsur
tambahan dan juga unsur jarang

1.2. Tujuan
1.2.1. Analisis dan Preparasi Batubara (PSDMBP)
Tujuan dari praktikum ini adalah sebagai berikut.

1. Mahasiswa mampu memahami dan mengetahui bagaiman


preparasi fisika dan kimia pada batubara dilakukan.
2. Mahasiswa mampu mengetahui bagaimana mencari nilai
kalori, analisis ultimat, analisis proximate, relative density
dan total sulfur.
3. Mahasiswa mampu memahami dan mengetahui prosedur
cara mencari komposisi maseral dari batubara.
4. Mahasiswa mampu mengetahui prosedur dalam
mengukur nilai kematangan batubara.

1.2.2. Pengujian Kadar Air


Tujuan dari pengujian kadar air batubara adalah sebagai
berikut :

1. Mengetahui jumlah kadar air dalam batubara


2. Mengetahui perbandingan jumlah kadar air dalam
batubara pada kualitas High Grade dengan kualitas Low
Grade
3. Mengetahui prosedur pengujian kadar air dalam batubara
4. Mengetahui perhitungan jumlah kadar air batubara

1.2.3. Analisis Proksimat


Tujuan dari pengujian kadar air batubara adalah sebagai
berikut :

8
1. Mengetahui kadar air dari sampel batubara (low grade
dan high grade).
2. Mengetahui prosedur pengujian kadar air, kadar zat
terbang, kadar abu dan kadar zat padat/tetap dari
batubara.
3. Mengetahui alat dan bahan apa saja yang digunakan
dalam pengujian kadar air, kadar zat terbang, kadar abu
dan kadar zat padat/tetap batubara.
4. Mengetahui presentase kadar air, kadar zat terbang,
kadar abu dan kadar zat padat/tetap dari sampel batubara
(Low grade dan High grade).
5. Mengetahui kelas atau jenis penggolongan batubara
sesuai dengan ketentuan.

1.2.4. Coal Blending


Tujuan dari praktikum pengujian Coal Blending

1. Mahasiswa mampu mengetahui target nilai kadar air


melalui perhitungan coal blending
2. Mahasiswa mampu mengetahui kadar air sebenarnya dari
hasil Coal Blending.
3. Mahasiswa mampu mengetahui nilai volatile matter, ash
content, dan fixed carbon dari hasil blending yang
kemudian dapat digunakan untuk mengklasifikasikan
batubara.

9
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1. Analisis dan Preparasi Batubara (PSDMBP)


2.1.1. Preparasi Batubara
Preparasi merupakan pengurangan massa dan ukuran
dari gross sample sampai pada massa dan ukuran yang cocok
unuk analisa di laboratorium. Preparasi batubara juga
merupaka suatu pengkondisian sebelum analisa dalam
laboratorium, ada beberapa cara preparasi batubara hingga
batubara siap menjadi sampel di laboratorium.

1. Drying
Drying merupakan pengeringan udara pada gross
sampel yang dilakukan jika sampel terlalu basah untuk
diproses tanpa menghilangnya moisture atau yang
menyebabkan kesulitan pada crusher atau mill.
Pengeringan udara dilakukan pada suhu ambient sampai
suhu maksimum yang dapat diterima yaitu 400°C. Waktu
yang diperlukan untuk pengeringan ini bervariasi
terganung dari typical batubara yang akan dipreparasi,
hana prinsipnya batubara dijaga agar tidak mengalami
oksidasi saat pengeringan.
2. Reduksi atau Pengecilan Ukuran
Pengecilan ukuran butir adalah proses pengurangan
ukuran atas sampel tanpa menyebabkan perubahan
apapun pada massa sampel.
Contoh alat mekanis untuk melakukan pengecilan ukuran
butir adalah:
• Jaw Crusher
• Rolls Crusher
• Swing Hammer Mills

10
3. Mixing atau Pencampuran
Mixing/pencampuran adalah proses pengadukan
sampel agar diperoleh sampel yang homogen.
Pencampuran dapat dilakukan dengan dua cara yaitu :
• Metode Manual, menggunakan riffle atau dengan
membentuk dan membentuk kembali timbunan
berbentuk kerucut.
• Metode Mekanis, menggunakan Alat Rotary Sample
Divider (RSD)
4. Dividing atau Pembagian
Proses untuk mendapatkan sample yang representatif
dari gross sampel tanpa memperkecil ukuran butir.
Sebagai aturan umum, pengurangan sampel ini harus
dilakukan dengan metode manual (riflling atau metode
increment manual) dan metode mekanis (Rotary Sample
Divider)
5. Conto Butir
Selanjutnya masing-masing fraksi ukuran butir dibagi
menjadi dua bagian guna kepentingan analisis proksimat
dan analisis petrografi. Untuk analisis proksimat diperlukan
ukuran -65 mesh, sehingga conto yang berukuran lebih
dari itu dilakukan pemilihan dengan coning dan quaterring
yang selanjutnya dilakukan penggerusan dengan
menggunakan ball mill sampai didapat ukuran -65 mesh.
Sisa conto disimpan sebagai cadangan. Proporsi ukuran
butir yang lolos harus memenuhi standar ASTM mengenai
berat minimum untuk conto batubara yang representatif.
6. Conto Sayatan Poles
Ukuran butir conto yang diperlukan untuk pengamatan
petrografi adalah -20 mesh guna pembuatan sayatan
poles. Masing-masing fraksi batubara yang ada dari hasil
preparasi awal dengan metode pemilihan coning dan

11
quaterring di reduksi hingga ukuran -20 mesh. lalu
dicampur dengan resin sebagai bahan pengikat. Setelah
itu dilakukan pencetakan dalam bentuk briket kemudian di
poles dalam beberapa tahap hingga mencapai permukaan
yang halus.

2.1.2. Analisis Batubara


1. Analisis Proksimat (fisik)
Analisis proximate batubara digunakan untuk
mengetahui karakteristik dan kualitas batubara tersebut,
yaitu bertujuan untuk menentukan jumlah relatif air lembab
(moisture content) mengcakup pula nilai free moisture
serta total moisture, zat terbang (Volatile Matter), abu
(ash), dan karbon tertambat (Fixed Carbon) yang
terkandung didalam batubara. Analisa proximate ini
berguna untuk menentukan rank batubara, rasio
pembakaran (fuel ratio) dan dapat digunakan untuk
mengkonversi basis analisa untuk parameter uji.
2. Analisis Ultimat (kimiawi)
Analisis ultimat dilakukan untuk menentukan kadar
karbon (C), hidrogen (H),oksigen (O), nitrogen, (N), dan
sulfur (S) dalam batubara. Analisa ultimat ini sepenuhnya
dilakukan oleh alat yang sudah terhubungdengan
komputer. Prosedur analisis ultimat ini cukup ringkas;
cukup denganmemasukkan sampel batubara ke dalam
alat dan hasil analisis akan muncul kemudian pada layar
komputer.
3. Analysis lainnya “Miscellaneous Analysis”
Selain Kedua jenis analisis pada batubara diatas,
masih terdapat lagi jenis analisis lainnya yang berkaitan
dengan penggunaan batubara. Analisis lain-lain ini disebut
“Miscellaneous Analysis”. Dalam melakukan analisis
tersebut harus memahami teknik Parameter Pengujian

12
Batubara Didalam analisis lain-lain terdapat beberapa
Parameter yang akan dianalisis ataudiuji untuk
menentukan kualitas dan determinasi. Antara lain :
• Nilai Kalor Batubara (Calorific Value)
• Penggerusan (Hardgrove Grindability Index)
• Titik Leleh Abu (Ash Fusion Temperature)
• Analisis Abu (Ash Analysis)
• Abrasion Index
• Trace Element
• Gray King Coke
• Audibert Arnu Dilatomet

2.1.3. Maseral Batubara


Analisis maseral batubara dilakukan untuk mengetahui
material organik pembentuk batubara dengan menggunakan
sinar pantul. Umumnya, komponen yang dianalisa
berdasarkan maseral ialah komponen mikroskopik dari
batubara yang terbagi menjadi tiga bagian yaitu :
1. Vitrinite
Kelompok vitrinite berasal dari tumbuhan yang
didalamnya terkandung serat kayu seperti batang, akar,
dan daun. Umumnya, kelompok ini akan terlihat berwarna
coklat kemerahan hingga berwarna gelap. Vitrinite terbagi
lagi kedalam 3 sub grup maseral yaitu telovitrinite,
detrovitrinite, dan gelovitrinite.
2. Liptinite
Kelompok liptinite berasal dari organ tumbuhan (spora,
algae, cuticula), getah tumbuhan (resine), dan serbuk.
Apabila diamati di bawah mikroskop maka pantulan
warnya akan menunjukkan warna abu-abu hingga
kegelapan.

13
3. Inertinite
Kelompok inertinite berasal dari material tumbuhan
yang sudah terbakar dan sebagian diperkirakan berasal
dari maseral lain yang teroksidasi. Apabila diamati di
bawah pantulan mikroskop maka akan berwarna kuning
muda, putih hingga kekuningan.
Ketiga kelompok maseral diatas dibedakan berdasarkan
kenampakannya di bawah mikroskop yang meliputi ukuran,
bentuk, warna pantul, intensitas pantul, dan sebagainya.

2.2. Kadar Air


Analisa proksimat adalah analisa batubara yang bertujuan untuk
menentukan kelompok senyawa penyusun batubara. Analisa ini
meliputi pengujian kandungan uap air (moisture), zat terbang
(volatile matter), karbon tertambat (fixed carbon) dan Abu (ash).

Basis Analisa

Basis analisa adalah penetapan berat pembanding dalam suatu


analisa. Ada beberapa basis analisa yang sering digunakan dalam
melakukan analisa proksimat dan ultimat diantaranya: as received
(ar), air dried basis (adb), dry basis (db), dry ash free (daf), mineral
matter free (mmf), moisture mineral matter free (mmmf), moisture
and ash free (maf).

As received adalah basis analisa yang didasarkan pada berat


batubara yang belum mendapatkan perlakuan apa-apa (sample
langsung diambil dari tempat penyimpanan batubara). Air dried basis
adalah basis analisa yang didasarkan pada berat batubara yang
sudah dikering anginkan. Dry basis adalah basis analisa yang
didasarkan pada berat batubara kering. Dry ash free adalah basis
analisa yang didasarkan pada berat batubara kering dan bebas abu.
Mineral matter free adalah basis analisa yang didasarkan pada berat
kandungan organic batubara saja. Moisture mineral matter free
adalah basis analisa yang didasarkan pada berat kandungan organic

14
batubara dalam keadaan lembab Moisture and ash free adalah basis
analisa yang didasarkan pada berat batubara lembab bebas abu.
Pemilihan basis analisa didasarkan pada tujuan analisa.

Kadar Air

Kadar air batubara dapat dikelompokkan kedalam dua macam,


yakni:

1. Kadar air bebas/air permukaan (free misture content)


Sangat ditentukan oleh kondisi disekitarnya. Kadar air bebas ini
dapat hilang dengan cara penguapan alami seperti dijemus di
terik matahari (air drying).
2. Kadar air terikat (inherent moisture content)
Kadar air yang terperangkap/terikat dalam pori batubara sebagai
akibat dari sifat hidroskopi batubara.

Kadar air bebas sangat ditentukan oleh kondisi penambangan


dan keadaan udara saat penyimpanan batubara. Kadar air bebas ini
dapat hilang dengan cara penguapan alami misalnya dengan
menjemur batubara dibawah terik matahari (air drying). Sementara
kadar air terikat adalah kadar air yang terperangkap dalam pori
batubara sebagai akibat dari sifat hidroskopi batubara. Kadar air jenis
ini baru bisa dihilangkan bila batubara dipanaskan pada temperatur
didih air. Penentuan kandungan air dengan cara tersebut dilakukan
diatas titik didih air (ASTM 104-110oC). Kadar air total batubara
adalah penjumlahan dari kadar air bebas dan kadar air terikat.

2.3. Analisis Proksimat


Analisa proksimat adalah analisa batubara yang bertujuan untuk
menentukan kelompok senyawa penyusun batubara. Analisa ini
meliputi pengujian kandungan uap air (moisture), zat terbang
(volatile matter), karbon tertambat (fixed carbon) dan Abu (ash).
Analisis proksimat merupakan cara yang paling sederhana dan
paling umum digunakan dalam menilai batubara, analisis ini juga

15
sering digunakan bagi konsumen dalam memilih kualitas batubara
sesuai kebutuhan sebelum membeli batubara, serta digunakan oleh
operator dalam memprediksi performanya.

1. Basis Analisa
Basis analisa adalah penetapan berat pembanding dalam
suatu analisa. Ada beberapa basis analisa yang sering
digunakan dalam melakukan analisa proksimat dan ultimat
diantaranya: as received (ar), air dried basis (adb), dry basis (db),
dry ash free (daf), mineral matter free (mmf), moisture mineral
matter free (mmmf), moisture and ash free (maf).
As received adalah basis analisa yang didasarkan pada berat
batubara yang belum mendapatkan perlakuan apa-apa (sample
langsung diambil dari tempat penyimpanan batubara). Air dried
basis adalah basis analisa yang didasarkan pada berat batubara
yang sudah dikering anginkan. Dry basis adalah basis analisa
yang didasarkan pada berat batubara kering. Dry ash free adalah
basis analisa yang didasarkan pada berat batubara kering dan
bebas abu. Mineral matter free adalah basis analisa yang
didasarkan pada berat kandungan organic batubara saja.
Moisture mineral matter free adalah basis analisa yang
didasarkan pada berat kandungan organic batubara dalam
keadaan lembab Moisture and ash free adalah basis analisa yang
didasarkan pada berat batubara lembab bebas abu. Pemilihan
basis analisa didasarkan pada tujuan analisa.
2. Kadar Air
Kadar air batubara dapat dikelompokkan kedalam dua
macam, yakni:
• Kadar air bebas/air permukaan (free misture content)
Sangat ditentukan oleh kondisi disekitarnya. Kadar air bebas
ini dapat hilang dengan cara penguapan alami seperti
dijemus di terik matahari (air drying).
• Kadar air terikat (inherent moisture content)

16
Kadar air yang terperangkap/terikat dalam pori batubara
sebagai akibat dari sifat hidroskopi batubara.
Kadar air bebas sangat ditentukan oleh kondisi penambangan
dan keadaan udara saat penyimpanan batubara. Kadar air bebas
ini dapat hilang dengan cara penguapan alami misalnya dengan
menjemur batubara dibawah terik matahari (air drying).
Sementara kadar air terikat adalah kadar air yang terperangkap
dalam pori batubara sebagai akibat dari sifat hidroskopi batubara.
Kadar air jenis ini baru bisa dihilangkan bila batubara dipanaskan
pada temperatur didih air. Penentuan kandungan air dengan cara
tersebut dilakukan diatas titik didih air (ASTM 104-110oC). Kadar
air total batubara adalah penjumlahan dari kadar air bebas dan
kadar air terikat.
3. Volatile Matter
Volatile matter merupakan bagian dari batubara yang mudah
menguap misalnya CH4 atau hasil dari penguraian senyawa
kimia dan campuran kompleks yang membentuk batubara. Untuk
menganalisis volatile matter conto di tempatkan di dalam crucible
silika kemudian dimasukan kedalam tungku selama 7 menit
dengan suhu pemanasan 950°C. Namun pada pemanasan ini,
bukan hanya zat volatile yang menguap, tetapi air juga ikut
menguap. Sehingga dalam penentuan volatile metter harus
dikoreksi dengan nilai moisture in the analysis sample pada
waktu analisis bersamaan. Volatile matter merupakan salah satu
indikasi dari rank batubara. Dalam klasifikasi batubara ASTM,
Volatile matter digunakan sebagai parameter penentu rank untuk
batubara high rank coal. Volatile matter juga memiliki korelasi
yang jelas dengan salah satu maceral yaitu Vitrinite. Apabila
volatile matter dalam basis DMMF di plot dengan reflectance dari
vitrinite, maka akan diperoleh suatu garis yang relatif lurus yang
korelatif dengan rank batubara. Selain itu pada saat penentuan

17
di laboratorium, juga dapat digunakan sebagai prediksi awal
apakah batubara tersebut memiliki sifat agglomerasi atau tidak.
4. Ash Content
Ash (abu) adalah bahan-bahan yang tidak terbakar setelah
pembakaran sample. Abu dalam batubara bersumber dari
mineral matter dalam batubara dan unsur pengotor dari
batupasir, tanah dsb yang berasal dari bagian penutup, dasar
atau parting pada lapisan batubara. Abu merupakan komponen
non-combustible organic yang tersisa pada saat batubara
dibakar. Abu mengandung oksida-oksida logam seperti SiO2,
Al2O3, Fe2O3, dan CaO, yang terdapat didalam batubara.
Hasil kadar abu (ash content) digunakan untuk mengukur
kualitas batubara dan efisiensi proses pembersihan. Keuntungan
dari penentuan ash content mengunakan metode rapid/cepat
karena hasil ash content diperlukan sesegera mungkin oleh
operator plant untuk memonitor kinerja plant dan kualitas
produksi.
5. Fixed Carbon
Fixed Carbon merupakan banyaknya karbon yang terdapat
dalam material sisa setelah volatile matter dihilangkan Karbon
tertambat ini mewakili sisa penguraian dari komponen organik
batubara ditambah sedikit senyawa nitrogen, belerang, hidrogen
dan mungkin oksigen yang terserap atau bersatu secara kimiawi.
6. Calorific Value
Calorific Value merupakan indikasi kandungan nilai energi
yang terdapat pada batubara dengan satuan cal/gr atau kcal/gr.
Peringkat batubara akan naik jika nilai kalomnya makin tinggi.
Nilai kalor batubara adalah total panas yang dihasilkan pada
pembakaran komponen- komponen batubara yang sudah
terbakar, seperti karbon, hidrogen dan belerang. Nilai kalor dapat
dinyatakan langsung dari komposisi kimia batubara dan
diperhatikan dari analisis ultimat. Nilai kalor batubara

18
berhubungan langsung dengan komposisi unsur-unsur yang ada
dalam batubara.

2.4. Coal Blending


Blending atau pencampuran batubara merupakan proses untuk
pemanfaatan batubara ng paling kualitas rendah yang dicampur
dengan besarnya batubara kualitas tinggi, dengan menggunakan
semakin dua jenis batubara atau lebih. Hasil dari a semakin blending
ini digunakan untuk memenuhi lai kadar permintaan konsumen.
blending ini juga harus ngurangan memperhatikan parameter yang
sesuai dengan ah kadar spesifikasi atau standar yang telah
ditetepakan.
Dalam melakukan blending dapat dilakukan dengan
mengkalkulasi kualitas dengan kuantitas blending dengan
menggunakan rumusan sebagai berikut:
(𝑄1 𝑥 𝑊1 ) + (𝑄2 𝑥 𝑊2 ) + ⋯ (𝑄𝑛 𝑥 𝑊𝑛 )
𝑄𝐵 =
(𝑊1 𝑥 𝑊2 ) + ⋯ (𝑄𝑛 𝑥 𝑊𝑛 )
Dimana:
QB = Kualitas hasil blending
Q1 = kualitas batubara 1 (kkal/kg)
Q2 = Kualitas batubara 2 (kkal/kg)
Qn = Kualitas batubara n
W1 = Kuantitas batubara 1
W2 = Kuantitas batubara 2
Wn = Kuantitas batubara n
Beberapa alasan perlu dilakukannya proses blending, yaitu
batubara tidak memenuhi spesifikasi pasar (kurang memiliki nilai
jual), kesulitan perolehan batubara yang sesuai dengan spesifikasi
pasar tanpa proses blending. Batubara yang tidak memenuhi
spesifikasi pasar sering menimbulkan persoalan teknis, sebagai
contoh ketika dibakar di dalam boiler PLTU akan menimbulkan
masalah seperti korosi, slagging, fouling, bottom ash problems yang
berdampak pada penurunan efisiensi termal. Sehingga coal blending

19
sangat diperlukan untuk mengantisipasi permasalahan-
permasalahan khususnya untuk PLTU batubara kedepan dan
mendukung unit pembangkit agar mampu beroperasi secara optimal.
Untuk mendapatkan kualitas batubara yang sesuai dengan
permintaan pasar dilakukan blending batubara high dan low grade
dengan perbandingan tertentu. Faktor penting yang harus
diperhatikan dalam proses blending adalah:
1. Kuantitas batubara yang ada di stockpile.
2. Variasi parameter batubara yang akan diblending.
3. Parameter yang menjadi tolak ukur blending (nilai kalori dan total
sulfur).
4. Peralatan blending yang memadai.
5. Kapasitas stockpile harus mencukupi (Nurisman dkk, 2014).

20
BAB III
HASIL DAN PEMBAHASAN

3.1. Analisis dan Preparasi Batubara (PSDMBP)


3.1.1. Laboratorium Preparasi Kimia dan Fisika
A. Alat dan Bahan
• Alat
1. Jaw crusher
2. Thermo mill
3. Furnace
4. Pulverizer
5. Oven
6. Sieve No. 200, Sieve no.10, dan no.18
7. Alat HGI
8. Cetakan
9. Bola baja
10. Polishing micropot
11. Carbinet paper grid 400/800 dan 120/120
12. Timbangan
13. Mikroskop
14. Alat tulis
15. Pembersih ultrasonic
• Bahan
1. Sampel batubara
2. Resin
3. Hardener
4. Aquadest
5. Micropolish Alumina
B. Hasil dan Pembahasan
Seperti yang diketahui, preparasi merupakan tahapan
persiapan sampel sebelum dialkukan uji lebih detail dan
lanjut. Pada tahapan ini, sampel akan disiapkan secara

21
fisika, berupa sampel hasil cetak, dan akan dipersiapkan
secara kimia, berupa pecahan sampel ataupun abu.
a) Preparasi Fisika
Preparasi fisika pada sampel batubara
merupakan tahapan persiapan sampel sebelum
sampel di uji pada pengujian lab. Preparasi fisika pada
batubara bertujuan untuk menyiapkan batubara
menjadi suatu sampel cetakan yang sesuai dengan
standar uji kimia tau fisika laboratorium. Diameter dari
sampel hasil preparasi fisika ini adalah sekitar 3-5cm.
Adapun parameter keberhasilan dari preparasi fisika ini
adalah ketika sampel cetakana yang dibuat sudah
bersih dari garis, bersih dari kotoran dan sudah rata.

Adapun tahapan preparasi fisika dari sampel


batubara adalah sebagai berikut:

1. Siapkan alat dan bahan preparasi.


2. Masukkan sampel kedalam oven dengan suhu
<40˚C.
3. Hitung moisture sampel setelah oven.
4. Hancurkan sampel dengan menggunakan jaw
crusher.
5. Quartering sampel menjadi 2 hingga sampel
homogen.
6. Sieving sampel dengan menggunakan sieve no.10
(2 mm) dan no.18 (1 mm).
7. Ambil sampel yang tertahan pada sieve no.18.
8. Masukkan 3 sendok teh sampel hasil sieving
kedalam cetakan.
9. Tambahkan resin yang telah dicampur hardener
kedalam sampel dan di aduk rata.
10. Keringkan sampel pada suhu kamar.
11. Beri label pada sampel.

22
12. Poles sampel menggunakan carbinet paper grid
120/120 dengan menambahkan sedikit air sebagai
pelumas. Lakukan sampai batubara sedikit terlihat.
13. Poles sampel untuk kedua kalinya dengan
menggunakan carbinet paper grid 400/800 untuk
menghilangkan garis-garis kasar.
14. Amplas sampel menggunakan polishing micropot
dengan menambahkan miscropolish alumina
selama 3-5 menit.
15. Lakukan pengecekan secara berkala menggunakan
mikroskop untuk melihat apakah garis-garis halus
sudah benar-benar hilang.
16. Bersihkan sampel hasil cetakan menggunakan
pembersih ultrasonic dengan menambahkan
aquadest selama 5 menit.
17. Pastikan hasil preparasi sudah bersih dari garis,
bersih dari kotoran, dan sudah rata
b) Preparasi Kimia
Preparasi kimia sampel batubara dilakukan dengan
tujuan untuk mengetahui free moisture dari batubara,
kekerasan sampel batubara, dan untuk
mempersiapkan sampel secara kimiawi sebelum
dilakukan pengujian di laboratorium. preparasi kimia
sampel memanfaatkan panas dan gesekan atau
benturan.
• Pengujian Free Moisture
Pengujian ini dilakukan dengan tujuan untuk
mengetahui kadar air yang ada pada sampel
batuabra. Berikut langkah pengujian free moisture
batubara:
1. Siapkan alat dan bahan.
2. Timbang dan catat berat awal sampel.

23
3. Masukan sampel ke dalam oven dengan suhu
40˚C selama 4 jam.
4. Timbang dan catat berat sampel setelah oven.
5. Hancurkan sampel dengan menggunakan jaw
crusher.
6. Masukkan sampel kedalam oven dengan suhu
40˚C selama 4 jam.
7. Diamkan sampel pada suhu ruangan selama
±1-2 jam agar berat sampel konstan.
8. Timbang dan catat berat sampel setelah dingin.
9. Hitung kadar air pada sampel
• Pengujian Kekerasan Batubara
Setelah kandungan air dari sampel batuabara
diketahui, maka akan dilakukan juga uji kekerasan
batuabara dengan menggunakan alat HGI.
Tahapan pengujian kekerasan betubara adalah
sebagai berikut.
1. Siapkan alat dan bahan.
2. Timbang dan masukkan sebanyak 8 buah bola
baja.
3. Tunggu sampai alat HGI berputar sebanyak 60
putaran.
4. Sieving sampel menggunakan sieve no.200.
• Penggerusan
Sampel hasil pengujian HGI akan digerus
sehingga ukuran sampel akan semakin mengecil.
Alat penggerusan yang digunakan adalah termo
mill. Berikut merupakan tahapan penggerusan
sampel batubara:
1. Siapkan alat dan bahan.
2. Masukkan sampel kedalam termo mill untuk
digerus.

24
3. Diamkan sampel dibawah AC dengan suhu 18-
21˚C selama 1-2 jam.
• Pengabuan
Beberapa pengujian kimia batuabara
memerlukan sampel dengan ukuran yang sangat
halus (abu). Untuk menjadikan sampel batubara
abu, maka perlu dilakukan pengabuan dengan
menggunakan furnace. Berikut merupakan
tahapan pengabuan sampel batubara:
1. Masukkan alat dan bahan.
2. Panaskan furnace pada suhu 800˚C.
3. Masukkan sampel kedalam furnace.
4. Keluarkan sampel setelah warna sampel
berubah; putih atau abu-abu.

3.1.2. Laboratorium Kimia


A. Alat dan Bahan
• Alat
1. Calorimeter
2. Corong
3. Neraca
4. Vacum Oven
5. Bombcalorimeter
6. Furnace
7. Vessel
8. Cawan Perahu
9. CHN 628
10. Labu Erlenmeyer
11. Gas detector ECD&Infrared
12. Statis
13. Proksimat TGA – 701
14. Klem
15. Cawan

25
16. Buret
17. Piknometer
18. Pipet Tetes
• Bahan
1. Sampel batubara
2. Aquadest
3. Tipol (air sabun)
4. H2O2
5. AlO2
6. Mix indicator
B. Hasil dan Pembahasan
• Nilai Kalori
Prinsip kerja untuk penghitungan nilai kalori ini
yakni dibakar di lingkungan yang memiliki O2 berlebih
dengan volume tetap dan pressure konstan untuk
mencari Δt (temperatur). Semakin tinggi Δt maka nilai
kalori semakin tinggi.
Tahapan mencari nilai calorimeter:
1. Timbang batubara yang telah dipreparasi
sebanyak 1 gram.
2. Masukkan ke dalam cawan.
3. Masukkan ke bombcalorimeter.
4. Kemudian kaitkan dengan kawat pembakar
(sebagai pemantik).
5. Aliri dengan O2 sebanyak 420 Psi.
6. Masukkan ke dalam vessel yang sudah diisi
aquades agar suhu dalam bomb konstan.
7. Tunggu selama ±15 menit.
• Analisis Ultimat
Analisa ultimat (analisa elementer) adalah analisa
dalam penentuan jumlah unsur Karbon (C), Hidrogen
(H), Oksigen (O), Nitrogen (N) dan Sulfur (S).

26
Komponen Organik batubara terdiri atas senyawa
kimia yang berbentuk dari hasil ikatan antara karbon,
hidrogen, nitrogen, oksigen dan sulfur. Analisa ultimat
merupakan analisa kimia untuk mengetahui
presentase dari masing-masing senyawa. Dari hasil
analisa tersebut, penggunaan batubara khususnya
PLTU dapat memperkirakan secara stoikiometri udara
yang akan dibutuhkan dalam pembakaran batubara
nanti.
Penentuan Karbon dan Hidrogen dalam batubara
yang mempunyai rank rendah digunakan cara Liebig,
karena batubara yang banyak mengandung Volatile
Matter tinggi dapat meledak bila dipanaskan sampai
suhu tinggi. Namun, penetapan kadar karbon dan
hidrogen sesuai metode ini adalah dengan
menggunakan Teknik Infra Red (IR).
Prinsip penentuan Nitrogen dalam batubara
semuanya dengan cara mengubah nitrogen menjadi
amonium sulfat melalui destruksi terhadap zat organik
pembawa nitrogen dalam batubara. Dalam metode ini
digunakan asam sulfat dan katalisator. Banyaknya
Amonium sulfat yang terbentuk ditentukan dengan
titrimeti.
Tahapan dari pengujian analisis ultimat adalah
sebagai berikut.
1. Timbang 0,1 gram sampel.
2. Bungkus sampel dengan alumunium foil.
3. Masukkan sampel ke dalam ultimat CHN 628
dengan temperatur 950°-1100°C.
4. Setelah dibakar, gas dialirkan ke gas detector
ECD (N) dan Infrared (H dan C).
5. Proses analisis dilakuakan selama 5-10 menit.

27
• Analisis Proksimat
Analisa Proksimat Batubara untuk mengetahui
karakteristik dan kualitas batubara dalam kaitannya
dengan penggunaan batubara tersebut, yaitu untuk
mengetahui dengan penggunaan batubara tersebut,
yaitu untuk mengetahui jumlah relatif air lembab
(Moisture Content), Zat Terbang (VM), Abu (Ash), dan
Karbon Terhambat (FC) yang terkandung didalam
batubara dengan menggunakan prinsip gravimetri
(perbedaan massa).
- Kandungan Air (Moisture Content)
Penentuan kandungan air didalam batubara
bisa dilakukan melalui proses satu tahap atau
proses dua tahap. Proses dilakukan dengan cara
pemanasan sampel sampai terjadi kesetimbangan
kandungan air didalam batubara dan udara.
Penentuan kandungan air dengan cara tersebut
dilakukan pada temperatur diatas titik didih air.
- Kandungan Abu (Ash Content)
Kadar abu diukur dengan membakar dalam
tungku pembakaran (furnace) pada suhu 815°C.
Residu yang terbentuk abu dari batubara. Dalam
pembakaran, semakin tinggi kandungan ash
batubara, semakin rendah panas yang diperoleh
dari batubara tersebut. Sebagai tambahan,
masalah bertambah pula misalnya untuk
penanganan dan pembuangan ash hasil
pembakaran.
- Kandungan Fixed Carbon
Fixed Carbon ditentukan dengan perhitungan:
100% - persentase moisture, VM, dan ash (dalam
basis kering udara (adb)).

28
Data Fixed Carbon digunakan dalam
mengklasifikasikan batubara, pembakaran, dan
karbonisasi batubara. Fixed Carbon kemungkinan
membawa pula sedikit presentase nitrogen,
belerang, hidrogen, dan mungkin pula oksigen
sebagai zat terabsorbsi atau bergabung secara
kimia.
- Zat Terbang (Volatile Matter)
Definisi volatile matter (VM) ialah banyaknya
zat yang hilang bila sampel batubara dipanaskan
pada suhu dan waktu yang telah ditentukan
(setelah dikoreksi oleh kadar moisture). Suhunya
adalah 900°C, dengan waktu pemanasan tujuh
menit tepat.
Volatile yang menguap terdiri atas sebagian
besar gas-gas yang mudah terbakar, seperti
hidrogen, karbon monoksida, dan metan, serta
sebagian kecil uap yang dapat mengembun
seperti tar, hasil pemecahan termis seperti karbon
dioksida dari karbonat, sulfur dari pirit, dan air dari
lempung.
Tahapan dari analisis proksimat yaitu :
1. Timbang sampel yang telah di preparasi
sebanyak 1 gram
2. Masukkan ke dalam cawan
3. Dipanaskan dengan nitrogen
menggunakan suhu 180°C (cawan tidak
ditutup) untuk mengetahui inherent
moisture .
4. Kemudian panaskan kembali dengan
nitrogen (cawan ditutup) dengan suhu

29
950°C (selama menit untuk mengetahui
volatile matter)
5. Cawan dibuka, kemudian dibakar dengan
suhu 750°C menggunakan o2 untuk
mengetahui kadar abu.
6. Menghitung fixed arbon (100% - inherent
moisture-VM-kadar abu).
• Relative Density
Relative density atau berat jenis batubara
tergantung pada peringkat batubara dan tingkat
pengotor mineral. Analisa relative density dilakukan
untuk mengetahui perbandingan berat conto batubara
dengan berat air.
Prinsip kerja dari relative density ditentukan oleh
hilangnya berat sampel dalam air. Tahapan dari
analisis relative density adalah sebagai berikut.
1. Timbang conto seberat 2 gram
2. Masukkan ke dalam piknometer yang sudah diisi
tipol sebanyak 10ml
3. Agar batubara turun sempurna, vacum dengan
vacum oven selama 10 menit dengan tekanan 8
kPa.
4. Selanjutnya isi tipol lagi sampai batas ujung leher
piknometer
5. Timbang piknometer
6. Lalu hitung Relative Density.
• Total Sulfur
Dalam proses pembakaran, sulfur dalam
batubara akan membentuk oksida yang kemudian
terlepas ke atmosfir sebagai emisi. Ada tiga jenis
sulfur yang terikat dalam batubara, yaitu:

30
- Sulfur organik, dimana satu sama lain terikat ke
dalam senyawa hidrogen sebagai substansi dari
batubara.
- Mineral sulfida, seperti pirit dalam fiksi organic
(pyritic sulfur).
- Mineral sulfat, seperti kalsium sulfat atau hidrous
iron.
Tahapan dari analisis total sulfur:
1. Siapkan H2O2
2. Timbang sampel seberat 0,5 gram
3. Masukkan ke cawan perahu yang sudah
ditaburi AlO2
4. Analisis selama 10 menit, setiap 1 menit
cawan didorong ke dalam
5. Keluarkan cawan lalu dimasukkan ke dalam
labu
6. Melakukan titrasi dengan mix indicator
7. Hitung % sulfur : mili titrasi – 0,2 x 0,1604

3.1.3. Laboratorium Fisika


A. Alat dan Bahan
• Alat
1. Mikroskop Polarisasi BX51
2. Spectravision
3. Point counting
• Bahan
1. Sampel batubara sayatan poles
B. Hasil dan Pembahasan
Terdapat dua kegiatan utama yang dilakukan pada
laboratorium fisika yakni untuk mencari komposisi maseral
(organik) dan mengukur nilai kematangan batubara
dengan metode pengukuran maseral vitrinit.

31
Komposisi maseral batubara terdiri dari vitrinite,
liptinite, dan inertinite. Sampel diletakkan pada mikroskop
terlebih dahulu. Setelah itu, guna mencari komposisi ketiga
poin tersebut digunakan ‘point counting’ untuk membantu
mencari titik pengamatan sebanyak ± 500 titik. Kemudian,
masukkan kode untuk masing-masing komposisi maseral.
Untuk mengamati komposisi maseral yang ada digunakan
beberapa jenis lampu seperti white light dan fluorsen
(untuk mengamati liptinite).
Analisis ini juga dapat digunakan untuk menentukan
lingkungan pengendapan dari batubara. Analisa dilakukan
dengan mengamati vitrinite yang dibandingkan dengan
inertinite. Vitrinite sendiri dibedakan lagi menjadi tiga
macam yang terdiri dari telo (berbentuk hamparan), detro
(hancur), dan gelo (berbentuk bulat seperti jeli). Setelah
diamati, kemudian hasil pengamatan akan dijabarkan
pada diagram yang kemudian dapat ditentukan lingkungan
pengendapannya.
Selanjutnya untuk menentukan nilai kematangan
batubara digunakan uji reflektan. Prinsip pengujian
reflektan ini berdasarkan nilai pengukuran dari vitrinite.
Sebelum diletakkan pada mikroskop, sampel terlebih
dahulu dioleskan oil innersion. Setelah itu, dilakukan
kalibrasi. Pengamatan dilakukan pada lokasi vitrinite atau
lokasi yang tidak terdapat pengganggu untuk mencari nilai
reflektan dengan jumlah titik antara 30-100 titik. Standar
acuan yang digunakan pada pengamatan ini ada dua,
yaitu standar acuan spinel dengan nilai 0,419 dan standar
YAG dengan nilai 0,898. Terakhir, setelah didapat nilai
reflektan maka dilanjutkan dengan memplot nilai tersebut
pada diagram Coal Rank (Stach et.al, 1982) untuk dapat
melihat nilai kematangan dari batubara.

32
Gambar 1 Tabel Kematangan Batubara

3.2. Pengujian Kadar Air


3.2.1. Alat dan Bahan
Alat :

• Cawan
• Neraca Digital
• Alat Kominusi (Pengecilan ukuran dilakukan secara
manual dengan palu geologi, dan proctor hammer)
• Mold (Sebagai wadah untuk proses kominusi)
• Ayakan ukuran 60 Mesh
• Kuas
• Ember

33
• Oven
• Desiakator

Bahan :

• Sampel Batubara kualitas High Grade


• Sampel Batubara kualitas Low Grade

3.2.2. Prosedur Pengujian


Berikut adalah prosedur pengujian kadar air pada
batubara :

1. Menyiapkan alat dan memastikan peratalan dalam


keadaan bersih dan kering;
2. Menyiapkan dua batubara dengan kualitas High Grade
dan Low Grade
3. Melakukan proses pengecilan ukuran secara manual
dengan menggunakan palu geologi dan proctor hammer
di dalam mold sampai mendapatkan hasil sebesar 60
mesh;
4. Melakukan proses pengayakan dengan ayakan ukuran 60
mesh untuk mendapatkan hasil yang sesuai dan
homogen;
5. Menimbang hasil pengayakan dengan neraca digital pada
wadah cawan sebesar 30 gram sebanyak 3 sampel untuk
masing – masing kualitas batubara lalu diberi label sesuai
dengan kualitas batubara;
6. Memasukan sampel kedalam oven pada suhu 110 oC
selama 1 jam, 2 jam, dan 4 jam. Masing – masing
sebanyak 2 sampel untuk masing – masing kualitas High
Grade dan Low Grade;
7. Setelah proses pengovenan selesai sesuai dengan
interval waktu yang ditentukan, sampel dimasukan ke

34
dalam desikator selama 15 menit untuk proses
pendinginan dan vakum.

3.2.3. Data dan Pembahasan


Dari hasil pengujian kadar air pada batubara didapatkan
hasil sebagai berikut :

Tabel 1Tabel Berat Sampel Setelah dan Sebelum


Pengovenan
Berat Berat
Waktu /
sampel sampel
Nama Sampel lama
sebelum di setelah di
percobaan
oven (gram) oven (gram)
BB/HighGrade/01 30 gram 30 gram 1 jam
BB/HighGrade/02 30 gram 29,6 gram 2 jam
BB/HighGrade/04 30 gram 29,1 gram 4 jam
BB/LowGrade/01 30 gram 29,4 gram 1 jam
BB/LowGrade/02 30 gram 29 gram 2 jam
BB/LowGrade/04 30 gram 28,3 gram 4 jam
BB/HighGrade/bersama 100 gram 97,7 gram 1 jam
BB/HighGrade/bersama 100 gram 96,9 gram 2 jam
BB/LowGrade/bersama 100 gram 93,8 gram 1 jam
BB/LowGrade/bersama 100 gram 93,1 gram 2 jam

Dari hasil tersbut dapat menentukan kadar air dengan


menggunakan rumus berikut :

𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑎𝑤𝑎𝑙−𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑘𝑒𝑟𝑖𝑛𝑔


Kadar Air = 𝑥 100%
𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑎𝑤𝑎𝑙

Dari data yang diperoleh dan rumus yang ada dapat di


tentukan nilai kadar air dalam batubara sebagai berikut :

Tabel 2 Tabel Kadar Air

35
Kadar Waktu /
Nama Sampel Air lama
(%) percobaan
BB/HighGrade/01 0% 1 jam
BB/HighGrade/02 1,33% 2 jam
BB/HighGrade/04 3% 4 jam
BB/LowGrade/01 2% 1 jam
BB/LowGrade/02 3,33% 2 jam
BB/LowGrade/04 5,60% 4 jam
BB/HighGrade/bersama 2,30% 1 jam
BB/HighGrade/bersama 3,10% 2 jam
BB/LowGrade/bersama 6,20% 1 jam
BB/LowGrade/bersama 6,90% 2 jam

Berdasarkan hasil pengujian dan perhitungan tersebut


dapat diketahui bahwa nilai kadar air berbading lurus dengan
lama waktu pengovenan. Semakin lama proses pengovenan
akan semakin kering permukaan partikel batubara yang
menyebabkan nilai kadar air semakin meningkat pada interval
waktu yang lebih lama.

Kualitas pada batubara juga mempengaruhi nilai kadar air


yang ada pada batubara tersebut. Semakin tinggi kualitas dari
batubara nilai kadar airnya akan semakin kecil yang berarti
nilai kalori pada batubara tersebut akan semakin baik karena
tidak adanya air pada permukaan partikel batubara yang
menyebabkan proses pembakaran kalori menjadi kurang
sempurna.

36
3.3. Analisis Proksimat
3.3.1. Alat dan Bahan
Alat :

• Cawan
• Neraca Digital
• Furnace
• Crucible
• Oven
• Plastik Sampel
• Desiakator

Bahan :

• Sampel Batubara kualitas High Grade


• Sampel Batubara kualitas Low Grade

3.3.2. Prosedur Pengujian


Berikut adalah prosedur pengujian kadar air pada
batubara :

8. Menyiapkan alat dan memastikan peratalan dalam


keadaan bersih dan kering;
9. Menyiapkan dua batubara dengan kualitas High Grade
dan Low Grade
10. Melakukan proses pengecilan ukuran secara manual
dengan menggunakan palu geologi dan proctor hammer
di dalam mold sampai mendapatkan hasil sebesar 60
mesh;
11. Melakukan proses pengayakan dengan ayakan ukuran 60
mesh untuk mendapatkan hasil yang sesuai dan
homogen;
12. Menimbang hasil pengayakan dengan neraca digital pada
wadah cawan sebesar 30 gram sebanyak 3 sampel untuk

37
masing – masing kualitas batubara lalu diberi label sesuai
dengan kualitas batubara;
13. Memasukan sampel kedalam oven pada suhu 110 oC
selama 1 jam, 2 jam, dan 4 jam. Masing – masing
sebanyak 2 sampel untuk masing – masing kualitas High
Grade dan Low Grade;
14. Setelah proses pengovenan selesai sesuai dengan
interval waktu yang ditentukan, sampel dimasukan ke
dalam desikator selama 15 menit untuk proses
pendinginan dan vakum.
15. Menimbang kembali sampel untuk mendapatkan nilai
berat sampel setelah proses pengovenan.
16. Menghitung kadar air menggunakan rumus dan data –
data yang sudah didapatkan.

Berikut adalah prosedur pengujian volatile matter pada


batubara :

1. Siapkan alat dan bahan


2. Menghidupkan alat furnace dan atur suhunya hingga
mencapai 900°C - 950°C
3. Masukkan sampel yang sudah di oven kedalam furnace
dan tunggu hingga ± 10 menit (seharusnya pada saat
melakukan percobaan dilakukan selama 30 menit).
4. Jika sudah, maka masukkan sampel tersebut kedalam
desikator selama ± 30 menit.
5. Lalu, timbang berat sampel ketika sudah di furnace
6. Jika sudah, maka selanjutnya menghitung kadar zat
terbang semu dengan rumus:
7. Kadar V.M Semu = (gr sampel kering-gr sampel stlh
furnace)/(gr sampel kering) x 100%
8. Dan menghitung pula kadar zat terbang sebenarnya
dengan rumus:

38
9. Kadar V.M Sebenarnya = Kadar V.M Semu – Kadar Air
(Inherent Moisure)

3.3.3. Data dan Pembahasan


Dari hasil tersebut dilakukan pengujian lanjutan untuk
pengujian kadar air dengan menambahkan waktu
pengovenan selama 2 jam sehingga total waktu pengovenan
menjadi 6 jam.

Tabel 3 Hasil Pengujian Kadar Air 2 dan Volatile Matter

Berat Berat
Berat
setela sesuda Lama Kada
sebelu
Kode Sampel h h percobaa r Air
m oven
oven furance n (%)
(gr)
(gr) (gr)

BB/HighGrade/
100 96,1 88,6 2 jam 3,9
K4

BB/HighGrade/
100 95 75 2 jam 5
K3

BB/LowGrade/
100 95 65 2 jam 5
K3

Berdasarkan data tersebut maka dapat dilakukan


perhitungan untuk menentukan nilai dari kadar air dan volatile
matter.

Perhitungan unruk menentukan kadar air atau Inherent


Moisture :

- K.4
100−96,1
Kadar Air (IM) = 𝑥 100% = 3,9%
100

39
- K.3(LowGrade)
100−95
Kadar Air (IM) = 𝑥 100% = 5%
100

- K.3(HighGrade)
100−95
Kadar Air (IM) = 𝑥 100% = 5%
100

Untuk penentuan nilai dari volatile matter, perlu dilakukan


perhitungan awal untuk menentukan zat terbang semu.

𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑘𝑒𝑟𝑖𝑛𝑔−𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑠𝑒𝑡𝑒𝑙𝑎ℎ 𝑓𝑢𝑟𝑛𝑎𝑐𝑒


Kadar V.M = 𝑥 100%
𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑘𝑒𝑟𝑖𝑛𝑔

Maka didapatkan hasil sebagai berikut :

- BB/HighGrade/K.4
96,1−88,6
Kadar v.m = 𝑥 100% → 7,80%
96,1

- BB/LowGrade/K.3
95−75
Kadar v.m = 𝑥 100% → 21,05%
95

- BB/HighGrade/K.3
95−65
Kadar v.m = 𝑥 100% → 30,57%
95

Kemudian untuk mendapatkan nilai volatile matter yang


sebenarnya dilakukan perhitungan lanjutan dengan
pengurangan nilai volatile matter semu oleh nilai kadar air.

Perhitungan kadar zat terbang sebenarnya batubara.

Kadar zat terbang sebenarnya = zat terbang semu - kadar air

- BB/HighGrade/K.4
Kadar v.m sebenarnya = 7,80% - 3,9% = 3,9%
- BB/HighGrade/K.3
Kadar v.m sebenarnya = 30,54% - 5% = 25,53%
- BB/LowGrade/K.3
Kadar v.m sebenarnya = 21,05% - 5% = 16,05%

Kadar abu atau ash content dapat dihitung dengah rumus


berikut.

40
Kadar abu = (berat sisa pembakaran )/(berat sampel kering )
x 100%

- BB/HighGrade/K.4
Kadar abu = (88,6 )/(96,1 ) x 100% = 92%
- BB/HighGrade/K.3
Kadar abu = 65/(95 ) x 100% = 68%
- BB/LowGrade/K.3
Kadar abu = 75/(95 ) x 100% = 78%

Didapat hasil sebagai berikut :

Tabel 4 Hasil perhitungan Volatile Matter

Nilai Nilai
Nilai
Kode Sampel Kadar VM
VM
Air Semu
BB/HighGrade/K4 3,9% 7,80% 3,9%
BB/HighGrade/K3 5% 31,57% 25,53%
BB/LowGrade/K3 5% 21,05% 16,05%

Berdasarkan pada data hasil percobaan dan perhitungan


tersebut, kita dapat menentukan jenis batubara atau klasifikasi
batubara berdasarkan Tabel ASTM Coal Classification by
Rank dengan melihat nilai dari volatile matter sampel
batubara.

41
Gambar 2 Tabel Klasifikasi Batubara dengan Rank
(ASTM D 388)

Dari tabel ASTM Coal Rank tersebut dapat ditentukan


rank dari batubara sebagai berikut :

Tabel 5 Pengasumsian berdasarkan Tabel Klasifikasi


Batubara ASTM

Rank
Nilai Nilai Sampel
Nilai
Kode Sampel Kadar VM Batubara
VM
Air Semu (berdasarkan
nilai VM)
BB/HighGrade/K4 3,9% 7,80% 3,9% Anthracite
Medium
BB/HighGrade/K3 5% 21,05% 25,53% Volatile
Bituminous
Low Volatile
BB/LowGrade/K3 5% 31,57% 16,05%
Bituminous

42
Dari hasil tersebut maka dapat ditentukan nilai dari fixed
karbon dari sampel batubara sesuai dengan rank batubara
yang ada pada tabel ASTM Coal Rank. Dengan asumsi
mengambil nilai terbawah dari range fixed carbon dalam tabel.

Tabel 6 Nilai Fixed Karbon Berdasarkan Rank Batubara


berdasarkan Tabel ASTM

Nilai Fixed
Rank
Carbon
Sampel
Nilai berdasarkan
Kode Sampel Batubara
VM Rank
(berdasarkan
Batubara
nilai VM)
(%)
BB/HighGrade/K4 3,9% Anthracite 92
Medium
BB/HighGrade/K3 25,53% Volatile 69
Bituminous
Low Volatile
BB/LowGrade/K3 16,05% 78
Bituminous

Berdasarkan hasil tersebut maka dapat ditentukan nilai


dari persen kadar abu berdasarkan nilai dari fixed carbon yang
telah didapat dari tabel ASTM Coal Rank.

Kadar karbon tertambat = 100% – (Kadar Air (IM)(%) + Kadar


VM (%)+ Ash(%))

Perhitungan Ash Content :

- K.4(HG)
92% = 100% - (3,9% + 3,9% + (ash)%)
Ash = 0,2%
- K.3(HG)
69% = 100% - (5% + 25,53% + (ash)%)

43
Ash = 0,47%
- K.3(LG)
78% = 100% - (5% + 16,05% + (ash)%)
Ash = 0,95%

Berat Debu : (Ash(%) x berat awal)

- K.4(HG)
Ash (g) = 0,2% x 100 gr = 0.2 gr
- K.3(HG)
Ash (g) = 0,47% x 100 gr = 0.47 gr
- K.3(LG)
Ash (g) = 0,95% x 100 gr = 0.95 gr

Berdasarkan perhitungan tersebut maka didapatkan tabel


hasil sebagai berikut :

Tabel 7 Data Akhir Pengujian dan Perhitungan

Data K.4 (HG) K.3 (HG) K.3 (LG)


Kadar Air (IM) 3,9% 5% 5%
Volatile Matter
3,9% 25,53% 16,05%
(VM)
Kadar Abu (Ash) 0,2% 0,4% 0,95%
Fixed Carbon (FC) 92% 69% 72%

Berdasarkan hasil pengujian dan perhitungan serta


penyesuaian dengan tabel ASTM Coal Rank, dapat
disimpulkan bahwa:

- K.4 (HG) = Termasuk kedalam batubara Kelas Antrasit


dengan nilai volatile matter (3,9%), kadar abu (0,2%), dan
fixed carbon (92%).

44
- K.3 (HG) = Termasuk kedalam batubara Kelas Medium
Volatile Bituminus, dengan nilai volatile matter (16,05%),
kadar abu (0,4%), dan nilai fixed carbon (69%).
- K.3 (LG) = Termasuk kedalam batubara Kelas Low Volatile
Bituminus, dengan nilai volatile matter (25,53%) yang,
kadar abu (0,9%), dan nilai fixed carbon (72%).

Dari hasil analisis dan pengolahan data yang telah


dilakukan, sampel BB/Highgrade/K.3 yang seharus lebih
tinggi kelasnya daripada BB/Lowgrade/K.3 malah hasil data
mengatakan sebaliknya. Sampel BB/Lowgrade/K.3 lebih
tinggi kualitasnya daripada BB/Highgrade/K.3. Hal ini dapat
disebabkan adanya kesalah prosedur dan kelalaian praktisi
dalam pelaksanaan pengujian dan kurangnya tahapan
pengujian untuk memenuhi data yang diperlukan. Faktor
lainnya yang mempengaruhi hasil data yang tidak sesuai
adalah adanya human eror dalam proses pengamatan dan
perhitungan, masalah pada alat atau mesin, dan perbedaan
proses pengolahan data yang menyebabkan ketidaksesuaian
data dan hasil.

3.4. Coal Blending


3.4.1. Alat dan Bahan
Alat :

1. Desikator
2. Oven
3. Crucible
4. Furnace
5. Neraca Digital
6. Alat Pelindung Diri (untuk proses memasukan crucible ke
dalam furnace)
7. Nampan

Bahan :

45
- Sampel Batubara

3.4.2. Prosedur Pengujian


Prosedur pengujian Coal Blending dan Uji Proksimat
setelah Blending adalah sebagai berikut :
1. Siapkan alat dan bahan
2. Hitung target kadar dengan rumus coal blending untuk
mengetahui rasio perbandingan batubara low grade
denganbatubara high grade
3. Timbang kedua sampel batubara sesuai dengan rasio
yang telah diketahui
4. Masukkan sampel kedalam crusible
5. Campur kedua sampel. Pastikan kedua sampel
bercampur dengan rata
6. Panaskan oven hingga suhu 105oC
7. Oven sampel selama 2 jam
8. Keluarkan sampel dan dinginkan ke dalam desikator
selama 15 menit
9. Timbang sampel
10. Hitung kadar air sampel
11. Masukkan sampel kedalam furnace dengan suhu ±950oC
selama 5 menit
12. Keluarkan sampel dan dinginkan didalam desikator
selama 15 menit
13. Timbang sampel
14. Hitung kadar zat terbang semu dan sebenarnya
15. Turunkan suhu furnace menjadi 700o C
16. Oven sampel selama 5 menit
17. Keluarkan sampel dan dinginkan kedalam desikator
selama 15 menit
18. Hitung kadar abu dari sampel
19. Hitung fixed carbon dari sampel

46
20. Lakukan perbandingan hasil pengujian dengan
menggunakan tabel ASTM untuk mengetahui klasifikasi
dari jenis batubara.
3.4.3. Data dan Pembahasan
• Perhitungan coal blending
Diketahui:
- Batubara high grade = 1,3%
- Batubara low grade = 5%
- Target = 10gr (berat), 4% (kadar air)
Maka (HG) = p, (LG) = (10-p)
Persamaan:
10 x 4 = p x 1,3 + (10-p) 5
40 = 1,3 p + 50 – 5p
10 = 3,7 p
10
p = 3,7

p = 2,7 gr (High grade)


Low grade = (10-p)
Low grade = (10-2,7) = 7,3
Perbandingan = 7:3

Nilai coal blending tersebut digunakan agar mengetahui


perbandingan untuk sampel yang akan digunakan, yang
nantinya hasil perbandingan tersebut digunakan untuk
menentukan apakah hasilnya sama seperti target kadar air
yang diinginkan. Sehingga didapatkan nilai perbandingannya
adalah 7,3 gr untuk sampel low grade dan 2,7 gr untuk sampel
high grade.

• Data sampel K.01 (kadar air)


Berat crucible = 90,2 gr
Berat sampel awal = 10 gr
Berat sampel kering = 9,6 gr

47
Perhitungan kadar air:
𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑎𝑤𝑎𝑙−𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑘𝑒𝑟𝑖𝑛𝑔
Kadar air (IM) = 𝑥 100%
𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑎𝑤𝑎𝑙
10−9,6
Kadar air (IM) = 𝑥 100% = 𝟒%
10

Berdasarkan hasil perhitungan kadar air diatas,


didapatkan nilai kadar air atau inherent moisture sebesar 4%,
dengan nilai tersebut dapat dikatakan bahwa perbandingan
yang digunakan berdasarkan hasil perhitungan coal blending
sudah sesuai dengan target kadar air yang diinginkan yaitu
4%.

• Data sampel K.01 (Volatile matter)


Berat sampel kering = 9,6 gr
Berat sampel setelah furnace = 7,38 gr
Perhitungan kadar zat terbang semu (volatile matter):
• Kadar V.M Semu =
𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑘𝑒𝑟𝑖𝑛𝑔−𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑠𝑡𝑙ℎ 𝑓𝑢𝑟𝑛𝑎𝑐𝑒
𝑥 100%
𝑔𝑟 𝑠𝑎𝑚𝑝𝑒𝑙 𝑘𝑒𝑟𝑖𝑛𝑔
9,6−7,38
= 𝑥 100% = 23,125%
9,6

Kadar V.M Sebenarnya = Kadar V. M Semu – kadar air


= 23,125 – 4
= 19,125%

• Data sampel K.01 (Kadar Abu)


Berat crucible = 90,2 gr (M1)
Berat abu = 7,34 (M2)
Berat sampel setelah furnace = 7,38 (M3)
Perhitungan kadar abu:
𝑀3−𝑀2
Ash = 𝑥 100%
𝑀3
7,38−7,34
Ash = = 0,54%
7,38

48
• Data sampel K.01 (Fixed carbon)
Kadar air (IM) = 4%
Kadar zat terbang sebenarnya (VM) = 19,125%
Kadar abu (ash) = 0,54%
Perhitungan Fxed carbon:
FC = 100% - (VM + Ash + VM)
FC = 100% - (4% + 0,54% + 19,125%)
FC = 76,335%
Berdasarkan hasil perhitungan diatas, dapat diketahui
bahwa sampel batubara yang digunakan tersebut merupakan
batubara golongan/kelas bituminus, karena memiliki nilai
volatile matter 19,125%, kadar abu 0,54%, dan fixed carbon
76,335%, dan memiliki nilai kalori 8640-8741 (sesuai dengan
tabel klasifikasi batubara). Semakin tinggi nilai fixed carbon
dari suatu batubara maka bisa dikatakan semakin tinggi juga
grade batubara nya, serta semakin tinggi nilai kalori yang
didapatkan.

Gambar 3 Tabel Klasifikasi Batubara

49
BAB IV
PENUTUP

4.1. Kesimpulan
4.1.1. Analisis dan Preparasi Batubara (PSDMBP)
Berdasarkan hasil hasil dan pembahasan, dapat diketahui
alat alat apa saja yang digunakan dalam kegiatan uji
laboratorium yaitu dalam menganalisis kimia dan fisika (nilai
kalori, analisis ultimat, analisis proximate, relative density dan
total sulfur) adapun kita mengetahui untuk preparasi kimia dan
fisika juga. Selain mengetahui alat di praktikum ini kita
mengetahui juga prosedur atau langkah-langkah dalam
mencari komposisi maseral barubara dan mengukur tingkat
kematangan barubara.

4.1.2. Pengujian Kadar Air


Analisa proksimat adalah analisa batubara yang bertujuan
untuk menentukan kelompok senyawa penyusun batubara.
Analisa ini meliputi pengujian kandungan uap air (moisture),
zat terbang (volatile matter), karbon tertambat (fixed carbon)
dan Abu (ash). Pada pengujian kali ini focus utama pengujian
adalah penentuan kadar air pada batubara. Kandungan air
(Moisture Content) dalam batubara ditentukan berdasarkan
jumlah massa yang hilang ketika dilakukan proses
pemanasan (oksidasi).

Berdasarkan data yang didapat dari hasil percobaan


menunjukkan bahwa nilai kadar air yang berbeda dari masing-
masing sampel. Hal ini ditunjukan dari nilai kadar air sampel
batubara jenis Low Grade : 2% (1jam), 3,33% (2jam), 5,6%
(4jam). Sedangkan untuk sampel jenis High Grade memiliki
kadar air yaitu: 0% (1jam), 1,33% (2jam), 3% (4jam).

50
Berdasarkan hasil pengujian dan perhitungan tersebut
dapat diketahui bahwa nilai kadar air berbading lurus dengan
lama waktu pengovenan. Semakin lama proses pengovenan
akan semakin kering permukaan partikel batubara yang
menyebabkan nilai kadar air semakin meningkat pada interval
waktu yang lebih lama.

Kualitas pada batubara juga mempengaruhi nilai kadar air


yang ada pada batubara tersebut. Semakin tinggi kualitas dari
batubara nilai kadar airnya akan semakin kecil yang berarti
nilai kalori pada batubara tersebut akan semakin baik karena
tidak adanya air pada permukaan partikel batubara yang
menyebabkan proses pembakaran kalori menjadi kurang
sempurna.

4.1.3. Analisis Proksimat


Analisa proksimat adalah analisa batubara yang bertujuan
untuk menentukan kelompok senyawa penyusun batubara.
Analisa ini meliputi pengujian kandungan uap air (moisture),
zat terbang (volatile matter), karbon tertambat (fixed carbon)
dan Abu (ash). Pada pengujian kali ini focus utama pengujian
adalah penentuan kadar air pada batubara. Kandungan air
(Moisture Content) dalam batubara ditentukan berdasarkan
jumlah massa yang hilang ketika dilakukan proses
pemanasan (oksidasi).

Berdasarkan hasil pengujian dan perhitungan serta


penyesuaian dengan tabel ASTM Coal Rank, dapat
disimpulkan bahwa:

• K.4 (HG) = Termasuk kedalam batubara Kelas Antrasit


dengan nilai volatile matter (3,9%), kadar abu (0,2%), dan
fixed carbon (92%).

51
• K.3 (HG) = Termasuk kedalam batubara Kelas Medium
Volatile Bituminus, dengan nilai volatile matter (16,05%),
kadar abu (0,4%), dan nilai fixed carbon (69%).
• K.3 (LG) = Termasuk kedalam batubara Kelas Low Volatile
Bituminus, dengan nilai volatile matter (25,53%) yang,
kadar abu (0,9%), dan nilai fixed carbon (72%).

Dari hasil analisis dan pengolahan data yang telah


dilakukan, sampel BB/Highgrade/K.3 yang seharus lebih
tinggi kelasnya daripada BB/Lowgrade/K.3 malah hasil data
mengatakan sebaliknya. Sampel BB/Lowgrade/K.3 lebih
tinggi kualitasnya daripada BB/Highgrade/K.3. Hal ini dapat
disebabkan adanya kesalah prosedur dan kelalaian praktisi
dalam pelaksanaan pengujian dan kurangnya tahapan
pengujian untuk memenuhi data yang diperlukan. Faktor
lainnya yang mempengaruhi hasil data yang tidak sesuai
adalah adanya human eror dalam proses pengamatan dan
perhitungan, masalah pada alat atau mesin, dan perbedaan
proses pengolahan data yang menyebabkan ketidaksesuaian
data dan hasil.

4.1.4. Coal Blending


Blending adalah suatu proses pencampuran beberapa
batubara yang memiliki kualitas yang berbeda sehingga
membentuk suatu batubara dengan kualitas tertentu yang
diinginkan. Proses blending tidak selalu bertujuan untuk
meningkatkan nilai kalori batubara tetapi juga untuk mencapai
komposisi tertentu dari batubara sesuai dengan kebutuhan
pasar atau konsumen. Adapun beberapa parameternya
antara lain: nilai kalori, moisture, abu, sulfur AFT (fusion
temperature) dll.

Berdasarkan hasil perhitungan dan pembahasan diatas


dapat disimpulkan bahwa:

52
• Nilai perbandingan coal blending yang didapatkan sudah
sesuai dengan target kadar air yang diinginkan yaitu (4%).
• Lalu berdasarkan perhitungan dan pembahasan diatas,
dapat diketahui bahwa sampel batubara yang digunakan
tersebut merupakan batubara golongan/kelas bituminus,
karena memiliki nilai volatile matter 19,125%, kadar abu
0,54%, dan fixed carbon 76,335%, dan memiliki nilai kalori
8640-8741 (sesuai dengan tabel klasifikasi batubara).
Semakin tinggi nilai fixed carbon dari suatu batubara maka
bisa dikatakan semakin tinggi juga grade batubara nya,
serta semakin tinggi nilai kalori yang didapatkan.

53
DAFTAR PUSTAKA

Amirul Hilmi, A. M. (2021). Analisis Proksimat, Kandungan Sulfur dan Nilai


Kalor dalam Penentuan Kualitas Batubara. Indonesia Journal of
Engineering, 85 - 94.

Ardian, A. (2015, 12 15). Analisis Proksimat Batubara. Retrieved from


blog.upnyk.ac.id: http://blog.upnyk.ac.id/aldinardian-blog/53/artikel-
analisis-proksimat-batubara

Arif, Irwandy. (2014). Batubara Indonesia. PT Gramedia Pustaka Utama,


Jakarta.

ASTM Standard D5373-16 Standard Test Methods for Determination of


Carbon, Hydrogen and Nitrogen in Analysis Samples of Coal and
Carbon in Analysis Samples of Coal and Coke .

ASTM Standard D5865-13 Standard Test Method For Gross Calorific Value
Of Coal And Coke.

ASTM Standard D7582-15 Standard test Methods for Proximate Analysis of


Coal and Coke by macro Thermogravimetric Analysis.

Ayu Aulia, f. f. (2021). Jurnal Pertambangan dan Lingkungan. Korelasi


Parameter Analisis Proksimat dan Analisis Ultimat Terhadap Nilai
Kalori Batubara.

Baaqy, L. A. (2013). Pengeringan Low Rank Coal dengan Menggunakan


Metode Pemanasan tanpa Kehadiran Oksigen . Jurnal Teknik
Pomits Vol. 2 No. 2, 228-233.

Baaqy, L. A. (2013). Pengeringan Low Rank Coal dengan Menggunakan


Metode Pemanasan tanpa Kehadiran Oksigen . Jurnal Teknik
Pomits Vol. 2 No. 2, 228-233.

54
Hilmi, A. (2021). Analisis Proksimat, Kandungan Sulfur dan Nilai Kalor
dalam Penentuan Kualitas Batubara. Indonesian Journal of
Engineering, 85-94.

Hilmi, A. (2021). Analisis Proksimat, Kandungan Sulfur dan Nilai Kalor


dalam Penentuan Kualitas Batubara. Indonesian Journal of
Engineering, 85-94

Ian Kurniawan, A. A. (2020). Seminar Nasional Penelitian LPPM UMJ.


Analisis Kualitas Batubara sebagai Penentu Faktor Swabakar.

Kadir, A. R., Widodo, S., & Anshariah, A. (2017). Analisis Proksimat


Terhadap Kualitas Batubara Di Kecamatan Tanah Grogot
Kabupaten Paser Provinsi Kalimantan Timur. Jurnal Geomine, 5(2),
63–67. https://doi.org/10.33536/jg.v5i2.128

Kozlov, A., Svishchev, D., Donskoy, I., Shamansky, V., & Ryzhkov, A.
(2015). A technique proximate and ultimate analysis of solid fuels
and coal tar. Journal of Thermal Analysis and Calorimetry, 122(3),
1213–1220. https://doi.org/10.1007/s10973-015-5134-7

Rahmat Sira, S. W. (Desember 2021). Analisis Mineral Matter dan Kualitas


Batubara Blok Batulaki Kecamatan. Jurnal Geomine, Hal. 206 -
217.

Riadi, M. (2018, Desember 18). Pembentukan, Jenis, Analisa Kualitas


Batubara. Retrieved from kajianpustaka.com:
https://www.kajianpustaka.com/2018/12/pembentukan-jenis-
analisa-kualitas-batubara.html

Singh, A., Jain, D., Upadhyay, M. K., Khandelwal, N., & Verma, H. N. (2010).
Green synthesis of silver nanoparticles using Argemone
mexicana leaf extract and evaluation of their antimicrobial
activities. Dig J Nanomater Bios, 5(2), 483-489.

55
LAMPIRAN

Gambar 4 Oven Gambar 8 Desikator

Gambar 5 Crucible Gambar 9 Alat Pelindung Diri

Gambar 10 Cawan Sampel


Gambar 6 Neraca Digital

Gambar 7 Furnace

56
Gambar 14 Mould Untuk Wadah
Proses Kominusi

Gambar 11 Plastik Sampel

Gambar 15 Ember

Gambar 12 Sampel Batubara Low


Grade

Gambar 16 Proses Penganbilan


Hasil Pengovenan

Gambar 13 Sampel Batubara


High Grade
Gambar 17 Palu Geologi Untuk
Proses Kominusi

57
Gambar 18 Proses Kominusi

Gambar 22 Bomb Kalorimeter

Gambar 19 Proses Kominusi


Dengan Proctor Hammer

Gambar 23 Proses Analisis


Ultimat Batubara
Gambar 20 Proses Penimbangan
Sampel

Gambar 21 Ayakan Ukuran 60


Mesh
Gambar 24 Proses Pengujian
Relative Density

58
Gambar 26 Proses Analisa
Gambar 25 Proses Pengujian Vitrinite Batubara
Total Sulfur

59
60
61
62
63

Anda mungkin juga menyukai