Rencana Strategis

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 20

Rencana Strategis

2016-2020

Fakultas Kedokteran
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta
Daftar Isi

Daftar Isi .........................................................................................i

Bab 1 Tinjauan Rencana Strategis UPN “Veteran” Jakarta ............................ 1

Bab 2 Kebijakan Umum Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta ................ 2

2.1 Visi dan Misi Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta ...................... 2

2.2 Tata Nilai di Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta...................... 3

2.3 Tujuan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta ........................... 4

Bab 3 Analisis Situasi Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta ................... 5

Bab 4 Kebijakan Strategis Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta ............. 8

4.1 Grand Strategy Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta .................. 8

4.2 Sasaran Strategis Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta ................ 8

4.3 Kebijakan, Indikator dan Program Strategis ...................................... 9

i
Bab 1 Tinjauan Rencana Strategis UPN
“Veteran” Jakarta

Penyusunan Rencana Strategis Fakultas Kedokteran Universitas Pembangunan


Nasional "Veteran" Jakarta merupakan upaya penyelerasan sekaligus pencapaian terhadap
tujuan besar yang telah dicanangkan oleh Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jakarta
sebagai induk dari Fakultas Kedokteran UPN "Veteran" Jakarta. Oleh karena itu, pembahasan
awal penyusunan Rencana Strategis Fakultas Kedokteran Universitas Pembangunan Nasional
"Veteran" Jakarta perlu berpijak pada Rencana Strategis Universitas Pembangunan
Nasional "Veteran" Jakarta.

Rencana Strategis Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jakarta 2016 – 2020 telah
menetapkan visi dan misi universitas sebagai berikut:

Visi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta 2016 – 2020


Menuju Perguruan Tinggi Badan Hukum, Inovatif, Berdaya Saing yang Beridentitas Bela Negara
tahun 2025
Misi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta 2016 – 2020
1) Meningkatkan kualitas SDM dan membentuk pemimpin visioner yang mampu menghasilkan
lulusan yang berdaya saing.
2) Menerapkan system manajemen yang transparan dan akuntabel dalam merumuskan Strategic
Action Plan jangka menengah dan Panjang.
3) Menyiapkan sarana dan prasarana serta anggaran yang memadai
4) Mewujudkan budaya organisasi dan budaya mutu dengan menerapkan system audit dan
manajemen resiko yang kredibel.
5) Melaksanakan tridarma perguruan tinggi dengan memanfaatkan teknologi informasi dan
komunikasi.

1
Bab 2 Kebijakan Umum Fakultas Kedokteran
UPN “Veteran” Jakarta

Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta memiliki tekad yang kuat untuk menjadi Fakultas
Kedokteran yang terkemuka di tingkat nasional dengan tetap mempertahankan identitas bela
negara. Usaha itu ditempuh dengan menciptakan keseimbangan yang dinamis antara dunia
pendidikan dan penlitian yang bermanfaat bagi masyarakat. Semangat ini dituangkan dalam
Rencana Strategis Fakultas Kedokteran UPN "Veteran" Jakarta 2020 – 2024 yang menjadi
panduan kebijakan dan dasar pengambilan keputusan dalam pengelolaan dan pengembangan
fakultas dalam jangka waktu lima tahun ke depan.

2.1 Visi dan Misi Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta


Penetapan Visi dan Misi Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta tidak bisa dipisahkan
dengan Visi dan Misi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta. Sesuai dengan visi
dan misi universitas yang tertuang dalam Rencana Strategis Universitas Pembangunan Nasional
"Veteran" Jakarta 2016 – 2020, rencana strategis dan rencana operasional fakultas ditetapkan
untuk mewujudukan visi dan misi tersebut.

Visi Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta 2016 – 2020


Menuju Fakultas Kedokteran terkemuka di tingkat nasional yang inovatif dan unggul, serta
senantiasa mengabdi pada kepentingan bangsa dengan dijiwai semangat Bela Negara.
Misi Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta 2016 – 2020
1) Menyelenggarakan pendidikan dokter yang berkualitas sehingga mampu menghasilkan lulusan
yang berkualifikasi serta berorientasi pada kepentingan bela negara.
2) Mengembangkan budaya penelitian di bidang kedokteran yang berkualitas dan inovatif, termasuk
ilmu kedokteran matra.
3) Menyelenggarakan tata kelola dan manajemen pendidikan yang berkualitas menuju terwujudnya
Good Faculty Governance.
4) Menyelenggarakan pengabdian masyarakat dibidang kedokteran yang berorientasi pada
peningkatan derajat kesehatan masyarakat.

2
2.2 Tata Nilai di Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta
Tata nilai organisasi adalah sekumpulan pengertian positif yang menjadi jiwa dan karakter
organisasi dan dilaksanakan sebagai pedoman bersama dalam menjalankan organisasi.
Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jakarta sebagai Kampus Bela Negara
menerapkan PIKIR sebagai nilai-nilai dasar dan landasan budaya kerja di lingkungan kampus.

Secara filosofis, PIKIR berarti mampu mengembangkan potensi-potensi yang dimiliki,


serta mengembangkan kualitas hidup sesuai harkat dan martabat sebagai
manusia. Sebagai sebuah akronim, PIKIR terdiri dari nilai-nilai Profesional, Integritas,
Kejuangan, Inovatif dan Responsif. Profesional merupakan perilaku kerja yang selalu
berpatokan pada prosedur operasional baku, baik saat merencanakan ataupun saat
melaksanakan pekerjaan. Integritas diwujudkan dalam bentuk konsistensi antara tindakan
dengan norma, sistem nilai, kewajiban, kepatutan, dan prosedur kerja yang berlaku. Kejuangan
ditunjukkan dengan bekerja bukan sekadar mencari penghidupan tetapi cara hidup yang
dilandasi semangat melakukan yang terbaik. Cara bekerja yang inovatif selalu berusaha
menyempurnakan yang sudah ada dan mengkreasikan hal baru yang lebih baik secara terus
menerus dan berkelanjutan. Tindakan responsif terwujud dalam bentuk perilaku kerja yang
senantiasa mengembangkan sikap proaktif, kooperatif, kritis, suportif, peka terhadap situasi
dan kebutuhan lingkungan kerja.

Dengan tetap memerhatikan dan merujuk kepada tata nilai Universitas Pembangunan Nasional
“Veteran” Jakarta secara organisasi induk, maka penurunan Tata Nilai Fakultas Kedokteran
UPN “Veteran” Jakarta telah ditetapkan sebagai berikut:

3
Tata Nilai Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta | E T I K A
Perilaku kerja civitas academica yang penuh semangat, sungguh-sungguh,
Etos kerja tinggi
dan disiplin.
Manajemen tata kelola fakultas yang transparan bagi seluruh civitas
Transparansi
academica.
Seluruh civitas academica bersikap jujur dan adil serta menjunjung tinggi
Integritas
etika dalam bekerja.
Komitmen penuh dari seluruh civitas academica dalam menjalankan
Komitmen seluruh tugas dan fungsinya dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan
bersama.
Setiap tindakan, keputusan, dan informasi yang dihasilkan civitas academica
Akuntabilitas
dapat dipertanggungjawabkan.

Dengan deimikian, seluruh civitas academica terlibat dalam penyelenggaraan fakultas


yang memegang teguh nilai-nilai ETIKA, yang secara filosofis berarti penyelenggaraan
fakultas sesuai dengan perilaku beretika yang menjunjung tinggi kebenaran dalam bertindak.

2.3 Tujuan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta


Visi dan Misi Fakultas Kedokteran UPN “Veteran Jakarta” dijabarkan ke dalam sejumlah tujuan
yang jelas, dapat diamati dan dapat diukur. Tujuan yang ditetapkan adalah sebagai berikut:

Tujuan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta 2016-2020


Menjadikan Fakultas Kedokteran UPN "Veteran" Jakarta sebagai institusi pendidikan terkemuka di
tingkat nasional yang inovatif dan unggul dengan:
1) Menghasilkan lulusan kedokteran berkualifikasi yang berdaya saing dan berwawasan bela
negara.
2) Menghasilkan penelitian di bidang kedokteran yang menjadi rujukan untuk dimanfaatkan bagi
pengembangan ilmu dan pendidikan
3) Tercapainya hasil pengembangan organisasi dan manajemen fakultas melalui penerapan Good
Faculty Governance berupa struktur organisasi dan tata kelola yang profesional.
4) Menghasilkan kegiatan pengabdian masyarakat di bidang kedokteran guna meningkatkan
derajat kesehatan bangsa.

4
Bab 3 Analisis Situasi Fakultas Kedokteran
UPN “Veteran” Jakarta

Dalam rangka penjabaran mandat yang tertuang dalam visi dan misi Fakultas Kedokteran UPN
“Veteran” Jakarta ke dalam bentuk sasaran dan strategi pencapaiannya, perlu dilakukan analisis
situasi terhadap kondisi saat ini dan kemungkinan perubahannya di masa yang akan datang.
Analisis SWOT dilakukan melalui identifikasi terhadap kondisi-kondisi internal berupa
kekuatan dan kelemahan, serta identifikasi kondisi-kondisi eksternal berupa peluang dan
ancaman.

Strength | Kekuatan Weakness | Kelemahan


1) Adanya komitmen bersama yang telah 1) Organisasi dan tata kelola fakultas yang
dinyatakan dalam program-program kerja belum terkoordinasi secara efektif dan
untuk meningkatkan mutu Fakultas efisien.
Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta. 2) Keterbatasan sarana dan prasarana
2) Pengalaman menggelar pendidikan di pendukung pendidikan bidang kedokteran
bidang kedokteran. (ruangan, laboratorium, fasilitas TIK).
3) Perubahan status UPN “Veteran” Jakarta 3) Kurangnya tenaga pendidik dari jenjang S3
dari menjadi Perguruan Tinggi Negeri. dan guru besar.
4) Makin banyaknya dosen berkualifikasi 4) Kegiatan pengabdian masyarakat masih
pascasarjana. terbatas dan belum memberdayakan
5) Tersedianya dana serta komitmen masyarakat.
peningkatan sarana dan prasarana. 5) Jumlah penelitian dan publikasi ilmiah
6) Diakui sebagai fakultas terakreditasi. masih kurang.
7) Lulusan sudah banyak dan tersebar di 6) Rasio antara jumlah tenaga pendidik dan
Instansi Pemerintah, TNI, Polri dan Swasta. jumlah mahasiswa belum ideal.
8) Telah melakukan revisi dan penyusunan
kurikulum baru sesuai SKDI berikut
modul-modul dan SOP-SOP.
9) Telah bekerjasama dengan beberapa
rumah sakit sebagai rumah sakit
pendidikan.
10) Diakui kapabilitasnya dalam
penyelenggaraan pendidikan farmasi.

5
Opportunity | Peluang Threat | Ancaman
1) Otonomi Perguruan Tinggi Negeri yang 1) Persaingan dengan fakultas kedokteran
memberikan keleluasaan dalam lainnya.
menentukan kebijakan strategis. 2) Tuntutan persyaratan akreditasi fakultas
2) Peningkatan kebutuhan SDM bidang kedokteran.
kedokteran di masyarakat. 3) Tuntutan masyarakat yang semakin tinggi
3) Keterbatasan daya tampung penyelenggara di bidang kesehatan.
pendidikan bidang kedokteran. 4) Perubahan/dinamika di bidang kesehatan
4) Peluang kerjasama lintas sektoral dengan (epidemiologi, penyakit, determinan
pemerintah dan swasta kesehatan).
5) Meningkatnya penawaran riset dan 5) Persaingan di level regional dan global
kerjasama dalam bidang kesehatan.
6) Undang-undang dan regulasi di bidang
pendidikan dan kesehatan yang terus
berkembang.

Hasil dari analisis SWOT adalah isu-isu strategis yang perlu diantisipasi melalui langkah-langkah
strategis dalam mencapai visi dan misi Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta. Hasil ini
dihadirkan dalam bentuk matriks yang berisi jenis-jenis strategi berikut:

• Strategi ST (kombinasi Strength dan Threat) atau strategi diversifikasi; yang berarti
memanfaatkan strength tertentu untuk menghadapi suatu threat
• Strategi SO (kombinasi Strength dan Opportunity) atau strategi ofensif; yang berarti
memanfaatkan strength tertentu untuk menggapai opportunity
• Strategi WT (kombinasi Weakness dan Threat) atau strategi defensif; yang berarti
meminimasi atau meniadakan weakness tertentu untuk menghadapi threat
• Strategi WO (kombinasi Weakness dan Opportunity) atau strategi rasionalisasi; yang
berarti meminimasi atau meniadakan weakness tertentu dengan memanfaatkan
opportunity tertentu

Berdasarkan hasil evaluasi diri dalam bentuk analisis SWOT yang telah dilakukan, diperoleh
rumusan strategi-strategi dalam bentuk matriks berikut:

6
Strength Weakness
• Menyusun roadmap
• Menyusun perencanaan strategis pengembangan kapabilitas FK
FK • Peningkatan mutu tenaga
• Menyusun roadmap pengajar
Opportunity
pengembangan kapasitas FK • Perencanaan kegiatan pengabdian
• Mendorong kemitraan dengan masyarakat
stakeholders • Peningkatan keterlibatan dalam
penelitian dan publikasi ilmiah
• Mendorong inovasi dan
• Menyusun perencanaan strategis
enterpreneurship dalam
FK
pengembangan pendidikan,
Threat • Menyusun roadmap
penelitian, dan pelayanan
pengembangan kapasitas dan
• Menerapkan good governance
kapabilitas FK
dalam tata kelola FK

Berdasarkan matriks strategi di atas, dapat dirumuskan isu-isu strategis yang saat ini perlu
ditindaklanjuti oleh Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta. Isu strategis merupakan hal-
hal strategis yang memerlukan antisipasi dalam bentuk grand strategy, kebijakan, dan program
yang konkret, spesifik, feasibel, dan berkelanjutan. Isu Strategis bagi Fakultas Kedokteran UPN
“Veteran” Jakarta yang akan menjadi landasan bagi program-program kerja dalam lima tahun
mendatang adalah:

Isu Strategis Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta 2016 – 2020


1) Perlu perencanaan strategi dan program fakultas yang tepat untuk aktif berperan serta sebagai
bagian dari universitas dalam rangka implementasi Visi, Misi, dan Tujuan UPN “Veteran” Jakarta.
2) Perlu perencanaan strategi dan program fakultas yang tepat dalam meningkatkan kapabilitas dan
kapasitas pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yakni penyelenggaraan pendidikan,
penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
3) Perlu penyusunan standar operasional dan prosedur sebagai pedoman pelaksanaan tata kelola,
implementasi program dan pemanfaatan anggaran sesuai dengan rencana pengembangan fakultas.

7
Bab 4 Kebijakan Strategis Fakultas Kedokteran
UPN “Veteran” Jakarta

4.1 Grand Strategy Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta


Dalam rangka menjawab Isu-Isu Strategis sebagai hasil evaluasi diri sehingga tujuan-tujuan yang
dijabarkan dari visi dan misi Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta dapat tercapai,
disusun Grand Strategy Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta. Grand strategy akan
mendasari pelaksanaan seluruh kebijakan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta. Grand
Strategy Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta ditetapkan sebagai berikut:

Grand Strategy Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta 2016 – 2020


1) Meningkatkan mutu serta daya saing fakultas beserta lulusannya.
2) Mengembangkan kapabilitas dan kapasitas sumberdaya yang mendukung rintisan pendidikan
pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat di bidang kedokteran dan kesehatan.
3) Meningkatkan Tata Kelola Fakultas menuju Good Faculty Governance dan Capacity Building yang
baik.
4) Memanfaatkan potensi eksternal melalui kerjasama untuk mendukung pengembangan fakultas dan
penyelenggaraan pendidikan serta penelitian yang bermutu.

4.2 Sasaran Strategis Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta


Agar Tujuan Perencanaan Strategis Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta dapat terukur
dengan standar, parameter, dan indikator yang jelas, ditetapkan sasaran-sasaran strategis yang
ingin dicapai dalam lima tahun impmentasi sebagai berikut:

Tujuan Sasaran
1.1. Menyelenggarakan kurikulum yang
1. Menghasilkan lulusan kedokteran bermutu
berkualifikasi yang berdaya saing dan 1.2. Mengembangkan SDM yang profesional
berwawasan bela negara. 1.3. Mengembangkan karakter dan perilaku
profesional
2. Menghasilkan penelitian di bidang 2.1. Memacu inovasi ilmu pengetahuan dan
kedokteran yang menjadi rujukan untuk teknologi yang bermanfaat bagi

8
dimanfaatkan bagi pengembangan ilmu dan kepentingan bangsa, negara dan
pendidikan kemanusiaan
2.2. Mengembangkan pendanaan alternatif
3.1. Mendorong pengabdian melalui kegiatan
3. Menghasilkan kegiatan pengabdian sosial di bidang kesehatan
masyarakat di bidang kedokteran guna 3.2. Menyediakan media atau teknologi tepat
meningkatkan derajat kesehatan bangsa. guna yang dapat dimanfaatkan oleh
Masyarakat
4.1. Memperkuat budaya melayani dan kinerja
unggul
4. Tercapainya hasil pengembangan organisasi
4.2. Menjadikan Fakultas Kedokteran UPN
dan manajemen fakultas melalui penerapan
“Veteran” Jakarta sebagai fakultas yang
Good Faculty Governance berupa struktur
inovatif dan dinamis dalam penerapan ilmu
organisasi dan tata kelola yang profesional.
pengetahuan dan teknologi
4.3. Membangun sinergi dengan jejaring alumni

4.3 Kebijakan, Indikator dan Program Strategis


Sasaran Strategis yang telah ditetapkan sebelumnya akan menjadi acuan bagi seluruh elemen di
dalam organisasi Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta dalam melaksanakan tugas
pokok dan fungsinya. Untuk setiap sasaran yang ditetapkan, dihasilkan sejumlah kebijakan yang
menjadi dasar utama penentuan program-program yang akan dijalankan dalam pencapaian
sasaran. Untuk setiap program, ditetapkan indikator kunci sebagai ukuran evaluasi dan
peningkatan kinerja sehingga akuntabilitas Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta pun
terjaga.

9
Tujuan 1
Menghasilkan lulusan kedokteran berkualifikasi yang berdaya saing dan berwawasan bela negara.

Sasaran 1.1
Menyelenggarakan kurikulum yang bermutu
Kebijakan
1) Meningkatkan mutu pendidikan melalui standarisasi kurikulum sesuai dengan SPPDI dan SKDI
berbasis KKNI
2) Mengembangkan kurikulum secara berkelanjutan sesuai dengan relevansi pendidikan,
perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi terkini
3) Mengembangkan kemampuan soft skill serta karakter bela negara para lulusan
Target
Indikator Program
2016 2017 2018 2019 2020
Jumlah lulusan dengan
Indeks Prestasi 90% 90% 90% 90% 90% -
Kumulatif ≥ 3,0
Masa studi tepat waktu 80% 80% 80% 80% 80% -
• Bekerjasama dengan
bagian Alumni untuk
menyelenggarakan
Career Day (2x dlm
1 tahun)
Masa tunggu lulusan
• Bekerjasama dengan
kurang dari 3 bulan 85% 85% 90% 90% 100%
Urusan Alumni dan
untuk bekerja
institusi/perusahaan
tertentu untuk
melakukan
sosialisasi
pengembangan karir
• Membuat kebijakan
di tingkat fakultas
Jumlah lulusan dengan
60% 65% 70% 75% 80% tentang syarat
nilai TOEFL ≥ 450
penerimaan dengan
TOEFL ≥ 450
• Pendampingan
Jumlah lulusan
100% 100% 100% 100% 100% mahasiswa sebelum
bersertifikat kompetensi
uji kompetensi
Persentasi first taker • Pendampingan
yang lulus uji 95% 95% 95% 95% 95% mahasiswa sebelum
kompetensi uji kompetensi

10
Jumlah matakuliah dan
• Kuliah bela negara
kegiatan bermuatan 3 3 3 3 3
di kurikulum
karakter bela negara
• Mencantumkan
secara eksplisit
Jumlah kegiatan pencapaian softskills
10 15 20 25 30
pengembangan softskill pada Surat
Keterangan
Pendamping Ijazah
Jumlah materi
• Pendanaan mata
pembelajaran yang 5 10 15 20 25
kuliah berbasis IT
berbasis IT
• Fasilitasi pengisian
Jumlah program studi
borang
yang terakreditasi 2 3 3 3 3
• Simulasi penilaian
nasional dengan nilai A
• Simulasi visitasi
~

Sasaran 1.2
Mengembangkan SDM yang profesional
Kebijakan
1) Rekrutmen dosen dilakukan dengan prioritas pendidikan strata yang lebih tinggi serta sesuai
dengan program peningkatan kualitas pendidikan
2) Seluruh dosen diharapkan senantiasa mengembangkan kapabilitasnya secara berkelanjutan
Target
Indikator Program
2016 2017 2018 2019 2020
• Memetakan
Tersedia dokumen
kebutuhan SDM
roadmap pengembangan Tersedia Tersedia Tersedia Tersedia Tersedia
Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen
dosen berdasarkan
bidang ilmu yang
bidang ilmu dan
komprehensif
lintas bidang ilmu
• Meningkatkan
Jumlah dosen dengan
25% 35% 45% 55% 65% Jumlah dosen
kualifikasi S3
berkualifikasi S3
Jumlah dosen yang • Menyelenggarakan
mengikuti pelatihan pelatihan
50% 75% 100% 100% 100%
pemanfaatan TIK untuk pemanfaatan TIK
Pembelajaran untuk pembelajaran
• Jumlah dosen yang
Jumlah dosen yang
mengikuti pelatihan
mengikuti pelatihan 50% 75% 100% 100% 100%
metode
metode pembelajaran
Pembelajaran

11
~

Sasaran 1.3
Mengembangkan karakter dan perilaku profesional
Kebijakan
1) Pengembangan SDM fakultas yang menjadi role model profesionalisme bagi para peserta didik
Target
Indikator Program
2016 2017 2018 2019 2020
Persentase dosen yang
berkapasitas/berkompet • Pendidikan/Pelatihan
ensi melakukan Etika Klinis dan
25% 35% 45% 55% 65%
pendidikan perilaku Profesionalisme
profesional dan etika untuk Dosen
klinis (role model)
Persentase dosen
berkomitmen mendidik
15% 25% 35% 45% 55% • Dosen akademik
karakter perilaku
profesional mahasiswa
• Penilaian/Evaluasi
Evaluasi perilaku
≥ 75 ≥ 75 ≥ 75 ≥ 75 ≥ 75 Pendidikan Perilaku
profesional mahasiswa
Profesional
~

12
Tujuan 2
Menghasilkan penelitian di bidang kedokteran yang menjadi rujukan untuk dimanfaatkan bagi
pengembangan ilmu dan pendidikan

Sasaran 2.1
Memacu inovasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang bermanfaat bagi kepentingan bangsa, negara
dan kemanusiaan
Kebijakan
1) Mengidentifikasi penelitian-penelitian tepat guna untuk diaplikasikan dalam penyelenggaraan
pendidikan dan pelayanan masyarakat
2) Memacu semangat penelitian dan penulisan publikasi dosen dan mahasiswa
Target
Indikator Program
2016 2017 2018 2019 2020
• Mengadakan
pelatihan statistik,
pelatihan bahasa
Inggris, pelatihan
Jumlah publikasi (jurnal Academic Writing
terakreditasi, buku, 50 60 70 80 90 • Bekerjasama dengan
video) Bidang Penelitian
untuk workshop
penulisan publikasi
di jurnal nasional
dan internasional
Jumlah penelitian terkait
• Sosialisasi isu
isu-isu strategis nasional 25 35 45 55 65
strategis nasional
dan internasional
• Diseminasi
Jumlah pendanaan
informasi dan
kegiatan
Rp 500 Rp 600 Rp 700 Rp 800 Rp 900 fasilitasi penulisan
penelitian/publikasi
juta juta juta juta juta proposal serta
strategis nasional dan
pengembangan bank
internasional
Proposal
Jumlah sarana prasarana
• Perencanaan dan
laboratorium penunjang
pengadaan sarana
penelitian sesuai dengan 2 2 2 2 2
prasarana
perkembangan
laboratorium
penelitian termutakhir
~

13
Sasaran 2.2
Mengembangkan pendanaan alternatif
Kebijakan
1) Membangun jejaring untuk meningkatkan kerjasama institusi, afiliasi, maupun resource sharing
dalam pendidikan dan penelitian.
Target
Indikator Program
2016 2017 2018 2019 2020
Kenaikan jumlah mitra • Fasilitasi kolaborasi
kerjasama dalam bidang 2 3 4 5 6 dengan alumni,
sumberdana kreatif filantrofi dan CSR
• Pengembangan
Jumlah kenaikan dana 1% 2% 3% 4% 5%
Rencana Rencana Rencana Rencana Rencana kapasitas fundraising
dan bantuan dari Anggaran Anggaran Anggaran Anggaran Anggaran dan layanan berbasis
sumber dana alternatif Tahunan Tahunan Tahunan Tahunan Tahunan
Riset
~

14
Tujuan 3
Menghasilkan kegiatan pengabdian masyarakat di bidang kedokteran guna meningkatkan derajat
kesehatan bangsa.

Sasaran 3.1
Mendorong pengabdian melalui kegiatan sosial di bidang kesehatan
Kebijakan
1) Mengembangkan kepekaan sosial dan peran aktif fakultas dalam menyelesaikan permasalahan
kesehatan di masyarakat.
Target
Indikator Program
2016 2017 2018 2019 2020
• Pembentukaan
Daerah Binaan yang
Jumlah daerah tujuan
3 3 3 3 3 mandiri dalam
KKN
bidang kesehatan
melalui KKN
~

Sasaran 3.2
Menyediakan media atau teknologi tepat guna yang dimanfaatkan untuk pengabdian masyarakat
Kebijakan
1) Memanfaatkan teknologi terkini yang mendukung akselerasi diseminasi hasil pendidikan dan
penelitian bagi peningkatan derajat kesehatan masyarakat
Target
Indikator Program
2016 2017 2018 2019 2020
Jumlah video kesehatan
• Pengembangan
yang dapat dimanfaatkan 10 15 20 25 30
produksi audiovisual
oleh masyarakat
Jumlah siaran audio
kesehatan yang • Pengembangan
10 15 20 25 30
disampaikan melalui produksi audiovisual
media radio
Jumlah media cetak
• Diseminasi hasil
tentang kesehatan yang
10 15 20 25 30 pengabdian
dapat dimanfaatkan
masyarakat
masyarakat
• Pengembangan
Jumlah publikasi artikel
10 15 20 25 30 jurnal pengabdian
pengabdian masyarakat
Masyarakat
~

15
Tujuan 4
Tercapainya hasil pengembangan organisasi dan manajemen fakultas melalui penerapan Good Faculty
Governance berupa struktur organisasi dan tata kelola yang profesional.

Sasaran 4.1
Memperkuat budaya pelayanan dan kinerja unggul
Kebijakan
1) Diperlukannya Standard Operating Procedure dalam implementasi Rencana Strategis yang
menjamin pengelolaan fakultas yang optimal
2) Mengembangkan kapabilitas SDM melalui pendidikan dan pelatihan untuk mencapai kualitas
pengelolaan organisasi yang optimal dan memiliki pencitraan publik yang kuat
Target
Indikator Program
2016 2017 2018 2019 2020
• Penyusunan Renstra
Tersedia dokumen Tersedia Tersedia Tersedia Tersedia Tersedia
dan Evaluasi
rencana strategis Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen
Tahunan
Tersedia dokumen SOP
Tata Kelola, Tersedia Tersedia Tersedia Tersedia Tersedia
Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen
• Penyusunan SOP
Infrastruktur, Finansial,
SDM, dan IT
• Meningkatkan
Jumlah dosen yang
jumlah dosen yang
mendapat bantuan dana
50 60 70 80 90 mengikuti pelatihan
untuk mengikuti
atau meningkat karir
seminar dan pelatihan
dan kompetensinya
• Meningkatkan
Peningkatan kompetensi jumlah dosen yang
dosen melalui presentasi 10 20 30 40 50 mengikuti pelatihan
internasional atau meningkat karir
dan kompetensinya
• Meningkatkan
Jumlah tenaga
jumlah tendik yang
kependidikan yang
10 20 30 40 50 mengikuti pelatihan
mendapat bantuan dana
atau meningkat karir
pendidikan
dan kompetensinya
• Meningkatkan
Jumlah tenaga
jumlah tendik yang
kependidikan yang
10 20 30 40 50 mengikuti pelatihan
mendapat pelatihan
atau meningkat karir
fungsional umum
dan kompetensinya
Jumlah tenaga • Meningkatkan
10 20 30 40 50
kependidikan yang jumlah tendik yang

16
mendapat Pelatihan mengikuti pelatihan
Pranata Laboratorium atau meningkat karir
Pendidikan (PLP) dan kompetensinya
Jumlah tenaga • Meningkatkan
kependidikan yang jumlah tendik yang
memiliki sertifikasi 10 20 30 40 50 mengikuti pelatihan
keahlian/meningkat karir atau meningkat karir
dan kompetensinya dan kompetensinya

Sasaran 4.2
Menjadikan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta sebagai fakultas yang inovatif dan dinamis
dalam penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi
Kebijakan
1) Meningkatkan volume sumber-sumber pembelajaran termutakhir
2) Mengembangkan Sistem Informasi berbasis IT yang memudahkan penelusuran sumber-sumber
pembelajaran dan informasi
3) Mengembangkan infrastruktur IT sesuai dengan program yang direncanakan
Target
Indikator Program
2016 2017 2018 2019 2020
Tersedia sumber-
sumber • Penambahan koleksi
informasi/pembelajaran 50 50 50 50 50 buku perpustakaan
untuk mahasiswa dan dalam bentuk cetak
dosen
Akses sumber-sumber
• Penambahan koleksi
informasi/pembelajaran
50 50 50 50 50 buku dalam format
dapat dilakukan dengan
digital
mudah
Sumber-sumber
informasi/pembelajaran • Workshop strategi
terakses secara optimal 2 2 2 2 2 penelusuran
oleh dosen dan literatur
mahasiswa
• Melakukan
Tugas akhir mahasiswa
repositori karya
terdokumentasi dengan 85% 100% 100% 100% 100%
akhir mahasiswa
baik
dalam bentuk digital
• Berlangganan
Tersedia database dan
5 5 5 5 5 database dan jurnal
jurnal online
online
Mahasiswa mendapatkan • Melaksanakan
2 2 2 2 2
kemudahan dalam workshop strategi

17
manajemen referensi manajemen
dan pembuatan sitasi referensi
Tersedia layanan dalam • Workshop teknis
mendukung proses 2 2 2 2 2 penulisan karya
pembelajaran mahasiswa akhir mahasiswa
• Penyediaan fasilitas
penelitian yang
Terealisasinya fasilitas
50% 60% 70% 80% 90% memadai (ruangan,
penelitian yang memadai
peralatan, dan
prosedur)
• Pelaksanaan update
Terealisasinya update
peralatan IT dan
peralatan dan jaringan 50% 60% 70% 80% 90%
pemeliharaan sistem
infrastruktur IT
secara berkala
• Mewujudkan
kegiatan pengadaan
Terealisasinya barang dan jasa
pengadaan sesuai 80% 80% 90% 90% 100% sesuai dengan
rencana pengadaan regulasi yang efektif,
efisien dan
Akuntabel
~

Sasaran 4.3
Membangun sinergi dengan jejaring alumni
Kebijakan
1) Menyusun program-program pendayagunaan alumni untuk pengembangan almamater
Target
Indikator Program
2016 2017 2018 2019 2020
Pemutakhiran data
20% 30% 40% 60% 80% • Tracer Study
alumni
Persentase alumni yang
terdata dalam tracer
50% 80% 80% 80% 80% • Tracer Study
study dalam 2 tahun
terakhir kelulusan
Jumlah keterlibatan
alumni dalam proses 10 15 20 25 30 • Alumni Berbagi
pendidikan

18

Anda mungkin juga menyukai