Proposal Ternak Ayam Rema Nurul Iman

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

TERNAK AYAM

Diajukan oleh :

REMAJA MASJID NURUL IMAN DUSUN KARANG


BONGKOT, DESA KARANG BONGKOT, KECAMATAN
LABUAPI, KABUPATEN LOMBOK BARAT
2022
REMAJA MASJID NURUL IMAN
DUSUN KARANG BONGKOT, DESA KARANG BONGKOT
KECAMATAN LABUAPI, KABUPATEN LOMBOK BARAT, NTB
Sekretariat: Jln. Muhajirin, RT 003, Dusun Karang Bongkot

Nomor :- Kepada
Lampiran : 1 (satu) berkas proposal Yth. Kepala Desa Karang Bongkot
Perihal : Permohonan Bantuan Dana di-
Tempat

Assalamu’alaikum Wr. Wb.


Teriring salam dan do’a semoga bapak selalu berada dalam lindungan Allah SWT, Sholawat serta
salam semoga selalu tercurahkan kepada baginda Nabi Besar Kita Muhammad SAW
Seperti yang kita ketahui bersama bahwa saat-saat ini populasi remaja masjid Nurul Iman Dusun
Karang Bongkot sudah semakin meningkat, hal ini ditandai dengan banyaknya lulusan-lulusan
SMA/sederajat yang belum memiliki pekerjaan, sehingga berpotensi untuk menambah angka
pengangguran.
Berdasarkan narasi diatas, maka kami dari remaja masjid Nurul Imanmencoba mengajukan bantuan
permodalan berupa ayam dengan harapan dapat memberikan nilai tambah dalam meningkatnkan tarap
hidup masyarakat khususnya anggota remaja Masjid Nurul Iman Dusun Karang Bongkot.
Demikian permohonan ini kami sampaikan, semoga mendapat perhatian dan menjadi bahan
timbangan bagi bapak.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.


Karang Bongkot, 4 Juli 2022
Ketua Sekretaris

Khairul Anwar Rinjan Ivan Raditya


Mengetahui :

Kadus Karang Bongkot

Akhad Salehuddin
REMAJA MASJID NURUL IMAN
DUSUN KARANG BONGKOT, DESA KARANG BONGKOT
KECAMATAN LABUAPI, KABUPATEN LOMBOK BARAT, NTB
Sekretariat: Jln. Muhajirin, RT 003, Dusun Karang Bongkot

A. PENDAHULUAN
Peran aktif masyarakat dalam pembangunan sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari upaya
peningkatan sumber daya manusia sangat diperlukan untuk keterpaduan dalam melaksakan berbagai
program antara pemerintah dan masyarakat harus terjalin secara utuh dan berkesinambungan.
Peningkatan sumber daya manusia dewasa ini menjadi salah satu isu kontrol, hal tersebut terkait
dengan era globalisasi yang sudah menggejala. Semua negara dituntut untuk mampu bersaing dengan
negara-negara lain dalam pasar bebas, apalagi dinamika ilmu pengetahuan dan teknologi dalam
kehidupan masyarakat dunia dengan cepat berubah, dan itu harus diantisipasi dengan kreasi dan
inovasi masyarakat Indonesia.
Masalah peternakan adalah masalah kompleks meliputi segenap sektor kehidupan dan
penghidupan petani. Masalah pertanian meliputi persoalan hidup petani dan peternak sebagai
manusia mengenal cara berpikir tentang bagaimana cara meningkatkan kehidupan petani dan
peternak. Kaum tani dan ternak adalah masyarak agraris Indonesia memiliki penduduk mayoritas
diantara penduduk dan rakyat Indonesia. Keduanya saling berkaitan sebagai subjek atau pelaku yang
menghasilkan bahan-bahan keperluan hidup manusia, sedikitnya 70% dari seluruh rakyat Indonesia,
yaitu orang yang penghidupannya langsung dari usaha pertanian dan peternakan. Oleh karena itu
menjadi faktor yang terbesar dan penting sebagai produsen demi kemakmuran masyarakat Indonesia.

B. DASAR PEMIKIRAN
Mengingat akan pentingnya pemberdayaan golongan muda agar tidak terjerumus dan
mengerjakan hal-hal yang tidak diinginkan, maka kami dari remaja masjid Nurul Iman ingin
mengajukan permohonan dana untuk membuat suatu usaha yang nantinya akan mengarah kepada
kemakmuran dan kesejahteraan remaja dan masyarakat disekitarnya.

C. TUJUAN
1. Memberikan fasilitas dan menjambatani guna terlaksananya partisipasi aktif masyarakat
dalam menyelenggarakan roda organisasi kelompok serta mendukung program pemerintah.
2. Terciptanya suasana yang nyaman bagi anggota kelompok.
3. Mewujudkan fasilitas kegiatan ternak yang bersih, sahat dan aman.
4. Menumbuhkan motivasi anggota kelompok.

D. PELAKSANAAN KEGIATAN
1. Kegiatan ini dilaksakan oleh Remaja Masjid Nurul Iman Dusun Karang Bongkot
2. Jenis kegiatan ini adalah pemeliharaan Ayam oleh anggota kelompok 1000 ekor.
3. Lokasi kegiatan di RT 004, Dusun Karang Bongkot, Desa Karang Bongkot, Kec. Labuapi,
Kab. Lombok Barat

E. RENCANA ANGGARAN BIAYA


Adapun rencana anggaran biaya adalah sebagai berikut :

No. Uraian Volume Harga Satuan Jumlah


1. Pembelian DOC 500 3.500,- 1.750.000,-
2. Pakan Hipro 3000 kg 7.000,- 21.000.000,-
3. Obat/Paksin - - 1.000.000,-
4. Bibit Ayam 1000 ekor 700.000,-/100 7.000.000,-
ekor
5. Galon Air Minum ayam 50 12.500,- 625.000,-
6. Tempat pakan 50 12.000.- 600.000,-
7. Semawar 2 350.000,- 700.000,-
8. Minyak Tanah 100 lt 17.500,- 1.750.000,-
9. Sekam 100 5.000,- 500.000,-
Jumlah 34.925.000,-

Terbilang : “Tiga Puluh Empat Juta Sembilan Ratus Dua Puluh Lima Ribu Rupiah”.

F. SUSUNAN PENGURUS
Pembina : - Kadus Karang Bongkot
- Sahyun
Ketua : Khairul Anwar
Sekretaris : Rinjan Ivan Raditya
Bedahara : Idayanti
Anggota :
1. Hasan Maturidi
2. Rudi Anggrian
3. Ahmad Madani
4. Sofyan Ats-Tsauri
5. M. Hardi Tawan
6. Sudiawan Hasan
7. Nurdin Ahmad
8. Nanang Firdaus
9. Darmawan
10. Karnaen
11. Tohri
12. Wahyu
13. M. Herpan
14. Irwanto
15. Ulul Azmy
16. M. Yusuf Al-Fikri
17. Jalaluddin
18. Izzatul Laela
19. Laelatul Hikmah
20. Risma Anggraeni
21. Ana Ernawati
22. Sahidin

G. PENUTUP
Demikian proposal yang sangat singkat ini telah kami tuangkan, semoga kegiatan yang
sedang dan akan kami laksanakan dapat memberi manfaat bagi peningkatan tarap hidup peternak.
Kami menyadari sepenuhnya apapun usaha yang kami rintis dan lakukan bukanlah apa-apa tanpa
bantuan dari semua pihak. Untuk hal itu kami selalu menunggu demi kesinambungan bantuan Bapak-
bapak yang berwenang untuk kemajuan kelompok kami.
Akhirnya hanya kepada Allahlah kami berserah diri, semoga rencana yang kami ajukan akan
mendapat rahmat dan karunia-Nya Aamiin

Karang Bongkot, 4 Juli 2022


Ketua Sekretaris

Khairul Anwar Rinjan Ivan Raditya


Mengetahui :

Kadus Karang Bongkot

Akhad Salehuddin

Anda mungkin juga menyukai