Wa0023.
Wa0023.
Wa0023.
Jl. Raya Serang Km 12,5 Desa Bitung Jaya, Kecamatan Cikupa, Tangerang
Anak Perusahaan : PT. Torabika Eka Semesta, PT. Tirta Fresindo Jaya, lainnya
E-mail : [email protected]
[email protected]
PT.Mayora Indah Tbk.(Perseroan) didirikan pada tahun 1977 dengan pabrik pertama berlokasi di
Tangerang. Sebagai salah satu Fast Moving Consumer Goods Companies, PT. Mayora Indah Tbk. telah
membuktikan dirinya sebagai salah satu produsen makanan berkualitas tinggi dan telah mendapatkan
banyak penghargaan. PT Mayora Indah Tbk merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang telah
memproduksi banyak makanan dan minuman terkenal, yang namanya kerap kita dengar di Indonesia.
Tidak hanya di Indonesia produk buatan PT Mayora Indah Tbk juga telah masuk ke pasar global dan
dipasarkan di banyak negara.
•Top 100 public listed companies (2009-2010) oleh Investor Magazine Indonesia
PT Mayora Indah Tbk (Perseroan) merupakan perusahaan yang bergerak dibidang industri pangan,
pabrik pertama berlokasi di Tangerang dengan target market wilayah Jakarta dan sekitarnya. PT Mayora
Indah Tbk adalah perusahaan Fast Moving Consumer Goods yang mempunyai inti usaha dibidang
makanan. Mayora Group adalah salah satu kelompok bisnis produk konsumen di Indonesia, yang
didirikan pada tanggal 17 Februari 1977. Perusahaan ini telah tercatat di Bursa Efek Jakarta sejak tanggal
4 Juli 1990. Produksi dari PT Mayora Indah Tbk berbagai jenis kebutuhan pasar seperti biskuit, permen,
wafer, cokelat, makanan kesehatan dan juga kopi. Mayora Group telah semakin berubah dari industri
rumah biskuit rendah hati menjadi salah satu Perusahaan terbesar Cepat Konsumen Pindah Barang
dengan 13 Pabrik dan lebih dari 25.000 karyawan. PT Mayora Indah Tbk akan berusaha memberikan
kontribusi positif bagi lingkungan dan negara tempat perusahaan beroperasi dan PT Mayora Indah Tbk
telah membuktikan dirinya sebagai produsen yang berkualitas dengan mendapatkan penghargaan op
100 Perusahaan Eksportir di Indonesia dari majalah Swa. perusahaan ini berdomisili di Tangerang
dengan pabrik berlokasi Tangerang. Kantor pusat Perusahaan beralamat di Gedung Mayora, Jl. Tomang
Raya No. 21-23, mayora indah Tbk.
Kemampuan mengidentifikasi kebutuhan pasar dan komitmen untuk menghasilkan produk berkualitas
telah membuat PT. Mayora Indah Tbk diakui di Industri Fast Moving Cunsomer Goods. Setelah mampu
memenuhi pasar Indonesia, Perseroan melakukan Penawaran Umum Perdana dan menjadi perusahaan
publik pada tahun 1990 dengan target market; konsumen Asean. Kemudian melebarkan pangsa
pasarnya ke negara Negara di Asia. Saat ini produk Perseroan telah tersebar di 5 benua di dunia, yaitu di
Negara seberang lautan seperti Malaysia, Thailand, Philiphines, Vietnam, Singapore, Hongkong, Saudi
Arabia, Australia, Africa, America, dan Italy.
Sebagai salah satu Fast Moving Consumer Goods Companies, PT. Mayora Indah Tbk telah membuktikan
dirinya sebagai salah satu produsen makanan berkualitas tinggi dan telah mendapatkan banyak
penghargaan, diantaranya adalah “Top Five Best Managed Companies in Indonesia” dari Asia Money,
“Top 100 Exporter Companies in Indonesia” dari majalah Swa, “Top 100 public listed companies” dari
majalah Investor Indonesia, “Best Manufacturer of Halal Products” dari Majelis Ulama Indonesia, dan
banyak lagi penghargaan lainnya.
Dengan inovasi-inovasi terbaru yang dilakukan perusahaan semakin memperkokoh posisi Mayora di
pasar global. Terbukti bahwa produk-produk yang dikeluarkan Mayora tidak hanya mampu memenuhi
konsumen yang ada di dalam negeri saja, namun telah menjangkau kosumen luar negeri bahkan hamper
menyebar di seluruh dunia. Hasil ini dapat dicapai berkat dukungan dari jaringan distribusi yang kuat
selain tersedianya fasilitas dengan sistem logistic dan pengelolaan gudang yang modern.
Strategi Perusahaan
ci sukses keberhasilan PT Mayora Indah Tbk dalam bersaing, tentu saja tak terlepas dari beberapa
strategi yang di terapkan oleh pihak managemen dalam mengatur strategi perusahaan mulai dari
pemasaran, menghadapi konsumen dan pesaing. Salah satu produk perusahaan yang sangat laku
dipasarana adalah kopi yang menjadi selera parakonsumen khususnya diindonesia.
Sehingga PT.Mayora dapat memperoleh banyak pangsa pasar dan dapat menjangkau populasi sasaran
yang tersebar luas. Sehingga dapat melayani berbagai kebutuhan dari beberapa segmen dengan cepat
dan terfragmentasi.
Sistem saluran seringkali berkembang agar dapat memenuhi peluang dan kondisi pasar. Maka untuk
mendapatkan efektivitas maksimum, analisis dan pengambilan keputusan saluran distribusi harus lebih
ditekankan pada tujuan. Mendesain sebuah sistem saluran membutuhkan analisis terhadap kebutuhan
layanan konsumen. Mendesain saluran distribusi dinilai dengan menemukan nilai apa yang diinginkan
oleh berbagai segmen sasaran dari saluran distribusi.Pada kasus PT.Mayora. PT.Mayora menjual
energen kepada konsumen segmen 1 lewat perantara rumah sakit. Untuk memenuhi kebutuhan
pelanggan akan sarapan yang bergizi dan sehat dikonsumsi ketika sakit. Pada konsumen segmen 2,
PT.Mayora menjual vitazone lewat perantara tempat-tempat olahraga seperti gym dan golf.
-bagaimana strategi yg dilakukan untuk mencapai keunggulan yg kompetitif
Global Marketing Director Mayora Ricky Afrianto mengatakan bahwa tedapat tiga strategi utama yang
disiapkan perusahaan.
Pertama, meningkatkan kualitas sumber daya manusia mulai dari proses perekrutan.
Kedua, meningkatkan kekuatan produk yang dinilai memberi implikasi signifikan bagi perusahaan dalam
bersaing dengan kompetitor, baik dalam hal pemasaran, distribusi, dan rantai pasok global.
Ketiga, memberi nilai kepada konsumen lewat produk-produk dengan harga terjangkau sebagai upaya
menjaga pasar yang dikatakan perlu dilakukan di dalam kondisi pandemi. Upaya tersebut diyakini
mampu memancing semangat konsumen untuk membeli.
Analisa kinerja keuangan dilihat dari tingkat rasio aktivitas PT Mayora Indah, Tbk yang diproksi melalui
perputaran aktiva tetap, perputaran total aktiva dan perputaran persediaan menunjukkan kinerja yang
semakin meningkat. Hasil ini mencerminkan kemampuan perusahaan tersebut lebih efektif dalam
mengelola aktiva-aktivanya. Perusahaan dapat melihat seberapa besar tingkat aktiva tertentu yang
dimiliki perusahaan, apakah sudah sesuai dan beralasan, sangat tinggi atau sangat rendah jika dipandang
dari tingkat penjualan.
Dilihat dari rasio aktivitas baik melalui fixed asset turnover,total asset turn over maupun inventory
turnover juga menunjukkan kinerja yang baik. Hal ini mengindikasikan perusahaan sangat efektif dalam
mengelola aktiva tetap, total assetnya maupun tingkat persediaanya dalam mendukung tingkat
penjualannya. Tingkat profitabilitas perusahaan dilihat dari net profit margin dan return on investment
juga menunjukkan kinerja yang baik, kondisi ini mengindikasikan kemampuan perusahaan dalam
menghasilkan laba bersih dengan memanfaatkan kekayaannya sangat baik. Tingkat solvabilitas
perusahaan dilihat dari debt to total asset menunjukkan kinerja yang baik, hal ini mengindikasikan
perusahaan mampu memnuhi hutang jangka panjangnya dengan menggunakan seluruh kekayaan yang
dimiliki.
Peningkatan sumber daya manusia menjadi fokus utama pemerintah di era revolusi industri 4.0, ada tiga
hal utama yang akan jadi fokus pemerintah dalam pengembangan sumber daya manusia di Indonesia,
yaitu Pengembangan Jiwa Kepemimpinan, Aspek Kepeloporan, dan Kewirausahaan.
Dalam upaya mencapai kualitas yang diharapkan PT Mayora Indah Tbk. berusaha untuk mendapatkan
sumber daya yang berkualitas melalui salah satu metode yaitu training. Untuk menjalankan bisnisnya PT
Mayora Indah Tbk. membutuhkan karyawan yang kompeten dan ahli pada bidangnya untuk
menghasilkan inovasi-inovasi baru agar perusahaan tetap kompetitif di industri yang serupa. PT Mayora
Indah Tbk. sangatmemperhatikan kinerja perusahaan dan para karyawannya, baik itu karyawan yang
sudah ada maupun karyawan yang baru sehingga perusahaan terus melakukan training kepada para
calon karyawan dan pada karyawan yang sudah ada untuk terus meningkatkan kinerja perusahaan agar
tetap kompetitif.
Training merupakan salah satu aspek penting dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia pada
suatu perusahaan. Pada PT Mayora Indah Tbk. Jatake 1 terdapat beberapa pelatihan yang dilaksanakan
dan jumlah pencapaian karyawan untuk dilatih. Di PT Mayora Indah Tbk. training di namakan dengan
MIDAS (Mayora Intensive Development Attitude, and Skill), dalam tabel pencapaian dapat dilihat jumlah
manpower, target man hour, pencapaian manhour, pencapaian real man hour, dan persentase
pelatihan,
Untuk training yang dilakukan kepada karyawan yang sudah ada dilakukan penyesuaian target
berdasarkan man hour, yang didapatkan dari (durasi x trainee) dan pencatatan target training dilakukan
pada setiap bulan dan akan diakumulasikan pada setiap semester, data yang akan penulis sajikan
berdasarkan penilaian yang sudah di akumulasikan per semester.