Aksi Bergizi

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 6

I.

Latar Belakang

GERMAS (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) merupakan suatu tindakan


sistematis dan terencana yang dilakukan secara bersama-sama oleh
seluruh komponen bangsa dengan kesadaran, kemauan dan kemampuan
berperilaku sehat untuk meningkatkan kualitas hidup. Pelaksanaan GERMAS
harus dimulai dari keluarga, karena keluarga adalah bagian terkecil dari masyarakat
yang membentuk kepribadian (Kemenkes RI, 2016).
Untuk mewujudkan generasi sehat dan lndonesia Unggul memerlukan
adanya pembangunan kesehatan di Indonesia yang merata. Adapun permasalahan
pembangunan kesehatan yang masih perlu dibenahi saat ini adalah masih
tingginya angka kematian ibu dan anak, stunting, angka kematian dari penyakit
menular dan tidak menular serta kesehatan jiwa. Permasalahan ini ditimbulkan
dari minimnya upaya promotif dan preventif program prioritas dalam pelaksanaan
intervensi promosi kesehatan. Salah satu solusi upaya promotif dan preventif yang
dapat dilakukan pendekatan multi-sektor adalah GERMAS (Gerakan Masyarakat
Hidup Sehat).
Adapun peraturan mengenai pelaksanaan GERMAS di tingkat Nasional
dan Daerah telah ditetapkan melalui INPRES Nomor 1 Tahun 2017 tentang
Gerakan Masyarakat Hidup Sehat. GERMAS telah dilaksanakan dalam berbagai
kegiatan seperti Advokasi; Sosialisasi; Penggerakan Masyarakat; dan
Pemberdayaan Masyarakat, serta Penyebarluasan Informasi.
Sebagai langkah penguatan Pemerintah Pusat melalui Direktorat Promosi
Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat telah melakukan kegiatan Pertemuan
Penguatan Kegiatan Prioritas Gerakan Masyarakat Hidup Sehat Pusat dan daerah
Tahun 2019. Dengan harapan bahwa Gerakan Masyarakat Hidup Sehat harus
dilaksanakan demi terciptanya pola hidup sehat di masyarakat.
Di awal tahun 2020 ancaman penyakit juga semakin bervariasi. Salah satunya
adalah penyakit degeneratif atau penyakit tidak menular. Penyakit ini mengincar
kaum muda dan tua, hal ini harus menjadi perhatian agar tidak sampai terus
menjangkiti masyarakat khusus nya Kota Medan. Penerapan Gerakan Masyarakat
Hidup Sehat (GERMAS) harus dilaksanankan sehingga pola hidup sehat dapat
menjadi kebiasaan sehari-hari dari masyarakat.

II. Tujuan

1. Terciptanya masyarakat yang melakukan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat,


2. Meningkatkan pengetahuan dan kemampuan masyarakat dalam bidang kesehatan
khususnya masyarakat kota Medan
3. Terselenggaranya promosi kesehatan di Kota Medan secara maksimal
4. Meningkatkan peran promosi kesehatan di Kota Medan agar berhasil dengan baik
III. Hasil
Waktu : 26 Oktober 2022
Tempat : SMPN 1 Kec. Medan Selayang
Pelaksana : Seksi Promkes dan PM dan Seksi Kesga & Gizi Bidang Kesehatan
Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Medan
Peserta : Dinas Kesehatan, SMPN 1 Medan, Puskesmas PB Selayang, , Kecamatan
dan Perangkat Kecamatan, Dinas Pendidikan Kota Medan, Siswi,dan LSM

Anda mungkin juga menyukai