Uas Farmakoterapi

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 7

Pilihan Ganda

1. Seorang pasien dengan riwayat rematoid atritis dengan timgkat prognosis rendah
diberikan obat oleh dokter, akan tetapi beberapa hari setelah meminum obat tersebut
pasien mengalami mual dan sesak nafas. Obat yang menyebabkan efek samping
tersebut ialah...
a. Metotreksat
b. siklosporin
c. Hidroklorokuin
d. Ibuprofen
e. asetaminofen
2. Contoh obat penyakit asma dari golongan antikolinergik adalah...
a. Metilprednisolon
b. Dexamethasone
c. Minophyline
d. Atropine
e. salbutamol
3. Pada penyakit gout terdapat beberapa stadium. Pada stadium apakah keadaan
hiperurisemia tidak menimbulkan manifestasi klinik gout?
a. Artritis gout akun
b. Stadium intelektual
c. Artritis gout kronik
d. Hiperurisemia asimptomatik
e. Kronik tofaseus gout
4. Penyakit progresif akibat deposisi kristal monosodium urat di persendian, ginjal, dan
jaringan ikat lain sebagai akibat hiperurisemia yang telah berlangsung kronik, ialah...
a. RA
b. Lupus
c. Diabetes melitus
d. Gout
e. Asma
5. Salah satu kelainan multisistem yang etiologinya belum diketahui secara pasti dan
dikarakteristikkan dengan destruksi sinovitis, ialah...
a. Asma
b. Gout
c. RA
d. DM
e. Lupus
6. Asma adalah gangguan inflamasi kronis pada saluran pernapasan dimana banyak sel
dan elemen seluler berperan. Elemen seluler tersebut ialah...
a. Sel mast
b. Limfosit T
c. Sel epitel
d. Makrofag
e. Benar semua
7. Obat yang dapat diberikan saat serangan dan sebagai pencegahan pada gout adalah...
a. Kortikosteroid
b. Urikosurik
c. Kolkisin
d. Urikolitik
e. Benar semua
8. Obat yang digunakan atau sebagai pilihan pertama asma akut adalah...
a. Benralizumab
b. Salbutamol
c. Omalizumab
d. Formoterol
e. Benar semua
9. Berikut adalah gejala klinis dari asma, kecuali...
a. Chest tighness
b. Wheezing atau bunyi ‘mengi’
c. Dahak kental sulit dikeluarkan
d. Batuk terutama di malam hari
e. Sering sendawa dan perut kembung
10. Yang merupakan tempat intervensi farmakologi pada kelainan metabolisme purin
seperti pada kasus gout adalah...
a. Hipoxanthin
b. Xanthin
c. Inosin oksidase
d. Xanthin oksidase
e. Hipoxanthin oksidase
11. Berdasarkan etiologi, gout terdiri dari 2 kelompok yang disebut...
a. Gout tersier dan gout sekunder
b. Gout primer dan gout tersier
c. Gout primer dan gout sekunder
d. Gout akut dan gout kronik
e. Gout kronik dan gout primer
12. Dibawah ini adalah patofisiologi dari asma, kecuali...
a. Terjadi edema
b. Inflamasi
c. Peningkatan sekresi mukus
d. Obstruksi saluran pernapasan diakibatkan bronkospasme pada bronkus dan
bronkiolus
e. Volume tidal (TV) adalah jumlah udara yang digunakan pada satu kali
inhalasi dan ekshalasi 500 ml
13. Seorang perempuan 40 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan ibu jari kakinya
bengkak,dari pemeriksaan laboratorium didapatkan hasil LDL 250mg/dL, HDL 35
mg/dL, asam urat 10 mg/dL. Terapi apa yang sebaiknya dilakukan adalah…
a. Diet rendah lemak
b. Diet rendah kolestrol
c. Diet rendah karbohidrat
d. Diet rendah purin
e. Diet rendah vitamin dan mineral
14. Dua jalur yang dikenal menyebabkan penyakit asma adalah...
a. IgE dan saraf otonom
b. IgA dan IgE
c. IgD dan IgG
d. IgM dan sel mast
e. Semua benar
15. Seorang wanita berusia 30 tahun sejak 6 bulan terakhir mengeluh nyeri dan bengkak
sendi pada sendi pada sendi MCP dan PIP kedua tangan, pergelangan tangan, kedua
lutut dan pergelangan kaki. Tampak tanda-tanda radang pada sendi tersebut. Kaku
sendi dirasakan saat bangun pagi sampai siang hari. LED 84 mm pada jam pertama
dan kadar asam urat serum 6.2 mg/dL. Diagnosis yang paling mungkin adalah...
a. RA
b. Artritis gout
c. OA
d. Lupus eritematosus sistemik
e. Artritis septik
16. Dibawah ini yang termasuk penatalaksanaan RA, kecuali...
a. OAINS
b. DMARD
c. NSAID
d. Kortikosteroid
e. Obat imunosupresif
17. Pasien dengan keluhan sesak napas, nyeri dada, dan terdengar bunyi mengi
mendatangi RS. Obat yang tepat untuk pasien adalah...
a. Salbutamol
b. Salmeterol
c. Budesonide
d. Flutikason
e. Triheksifenidil
18. Alat yang digunakan untuk mengukur volume dan kapasitas paru-paru adalah...
a. GFR
b. Pulse oximeter
c. Spirometri
d. Otoskop
e. Benar semua
19. Manakah dari berikut ini yang BUKAN merupakan karakteristik asma?
a. Peningkatan IgG
b. Hiperresponsif saluran pernapasan
c. Infiltrasi eosinofil ke dalam saluran udara
d. Peningkatan produksi lendir
e. Semua benar
20. Alergen paling umum yang terkait dengan asma di Inggris adalah (urutan sesuai
umum)...
a. Serbuk sari, tungau debu rumah, spora jamur
b. Tungau debu rumah, serbuk sari, bulu binatang
c. Tungau debu rumah, serbuk sari, spora jamur
d. Tungau debu rumah, bulu binatang, serbuk sari
e. Spora jamur, bulu binatang
21. Respon langsung asma melibatkan...
a. Degranulasi sel mast
b. Pengikatan antigen dengan IgE pada makrofag
c. Pelepasan sitokin seperti IL-13
d. Aktivasi saraf kolinergik
22. Asma kronik dikaitkan dengan...
a. Aktivasi eosinofil
b. Aktivasi limfosit TH-1
c. Berkurangnya fungsi sel goblet
d. Penurunan permeabilitas kapiler submukosa
23. Tes mana yang TIDAK digunakan dalam diagnosis atau pemantauan asma?
a. Kapasitas difusi
b. Laju aliran ekspirasi puncak
c. Tes tantangan bronkial
d. Uji tusuk kulit
24. Obat apa yang paling sering diresepkan sebagai terapi pencegah pada asma?
a. Beta-2-agonis adrenoreseptor
b. Xanthin oksidase seperti teofilin
c. Antagonis reseptor muskarinik
d. Steroid inhalasi
25. Obat teofilin tidak direkomendasikan untuk diberikan kepada ibu hamil yang
mengalami asma karena memberikan efek samping pada neonatus berupa...
a. Prematur
b. Takikardia
c. Kontraksi
d. Heartburn
e. Kecacatan
26. Manakah dari berikut ini yang BUKAN merupakan efek samping dari steroid inhalasi
dosis rendah?
a. Batuk
b. Kenaikan BB
c. Kandidiasis rongga mulut
d. Suara serak
27. Terapi farmakologis dapat dimulai setelah berapa lama serangan gout terjadi?
a. Setelah 48 jam
b. Dalam waktu 1 jam
c. Dalam waktu 24 jam
d. Setelah 24 jam
e. Semua salah
28. Ini bukan pilihan lini pertama untuk pengobatan farmakologis asam urat, yaitu...
a. Kortikosteroid
b. Aspirin
c. Kolkisin oral
d. NSAID
e. Semua salah
29. Obat asma yang bekerja menstabilkan sel mast adalah...
a. Okastomida
b. Heparin
c. Teofilin
d. Orsiprenalin
e. Benar semua
30. Teofilin bekerja sebagai obat asma dengan merelaksasikan bronkus akibat...
a. Efek antimuskarinik
b. Penghambatan fosfoduesterase
c. Stabilitas membran
d. Aktivitas guanilat siklase
e. Benar semua
31. Penyakit inflamasi kronik dengan manifestasi utama poliartritis simetris yang
penyebabnya belum diketahui secara pasti dan bersifat sistemik adalah...
a. Asma
b. RA
c. Hepatitis
d. Pneumonia
e. Campak
32. Penyebab utama penyakit asma adalah...
a. Genetik
b. Adanya alergen
c. Lingkungan
d. Efek samping obat
e. Benar semua

Esai
1. Sebutkan penyakit komorbid yang sering ditemukan pada pasien RA!
Jawab : Kardivaskular, infeksi, osteoporosis, dan lain-lain baik akibat terapi seperti
glukokortikoid ataupun akibat RA sendiri.

2. Jelaskan salah satu terapi csDMARD yang sering digunakan pada RA!
Jawab :
3. Gambarkan skema dari patofisiologi gout!
Jawab :

4. Sebutkan apa saja terapi yang mencakup penatalaksanaan RA!


Jawab : Terapi farmakologi, rehabilitasi, pembedahan bila diperlukan serta edukasi
kepada pasien dan keluarga.

5. Apa itu gout primer?


Jawab : Gout primer Penyebab kebanyakan belum diketahui (idiopatik). Hal ini
diduga berkaitan dengan kombinasi faktor genetik dan faktor hormonal yang
menyebabkan gangguan metabolisme yang dapat mengakibatkan meningkatnya
produksi asam urat.

6. Sebutkan apa yang terjadi ketika meningkatnya aktivitas adenil siklase!


Jawab : Menyebabkan relaksasi otot polos, stabilisasi sel mast dan stimulasi otot
rangka.

7. Apa yang dimaksud dengan etiologi RA?


Jawab : etilogi RA ialah terjadinya penyakit ini akibat adanya interaksi antar faktor
genetik (endogen) dan lingkungan (eksogen). interaksi tersebut menyebabkan reaksi
kaskade proses imunologi yang di perkirakan sudah di mulai dari beberapa tahun
sebelum gejala klinis muncul.

8. Jelaskan kenapa allopurinol efektif dalam menurunkan kadar asam urat!


Jawab : allopurinol merupakan obat antipirai yang di gunakan untuk menurunkan
produksi asam urat dengan cara menghambat enzim oksidase.
9. Apa saja faktor resiko RA? Jelaskan salah satu faktor resikonya!
Jawab : Faktor resiko RA adalah umur, jenis kelamin, genetik, obesitas dan
lingkungan. Dari semua faktor resiko untuk timbulnya RA, faktor usia adalah yang
terkuat. Prevalensi dan beratnya RA semakin meningkat dengan bertambahnya umur.
RA hampir tak pernah pada anak-anak, jarang pada umur dibawah 40 tahun dan
sering pada umur diatas 60 tahun.

Anda mungkin juga menyukai